Publikasi 07.02 .6976

You might also like

Download as pdf or txt
Download as pdf or txt
You are on page 1of 16

PROFIL PERUSAHAAN BERBASIS MULTIMEDIA PADA

CV. ABDHITAMA PERKASA MULTI USAHA


SEBAGAI SARANA INFORMASI

Naskah Publikasi










diajukan oleh
Yunita Pratiwi
07.02.6976

Kepada
JURUSAN MANAJEMEN INFORMATIKA
SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER
AMIKOM
YOGYAKARTA
2010



PROFIL PERUSAHAAN BERBASIS MULTIMEDIA PADA
CV. ABDHITAMA PERKASA MULTI USAHA
SEBAGAI SARANA INFORMASI

COMPANY PROFILE MULTIMEDIA BASED AT
CV. ABDHITAMA PERKASA MULTI USAHA
AS A MEANS OF INFORMATION
Yunita Pratiwi
Informatika Management
STMIK AMIKOM Yogyakarta

ABSTRACT
Advabces in technology are growing in all sectors of society can help performance in
achieving maximum results. Most of the work can be done technology, so as to encourage the
advancement of a field or business. One is the advancement of technology in the delivery of
information using multimedia-based computerized system.
Advances in technology today is more evolved is especially computerized technology
multimedia-based. Multimedia-based computing technology capable of producing an information
with the view that more interesting. One of th advantages of multimedia-based computerized
system is that it can be used as a means of delivering information by the agency or companies to
introduce the company among the public with the look ang design a more attractive and higher
quality. But there are also some agencies or companies that are not yet using modern
computerized system that deliver information that is less effective, so many weaknesses.
CV Abdhitama Perkasa Multi Usaha is a company engaged in providing service. In the
delivery of corporate information is still done by manual way, that is make the distribution of
brochures and direct counseling to the community. By the way has provided a favorable result.
But there must be a new innovation to expand market share for better targeted. Therefore,
multimedi-based computerized system have an important role in disseminating information on the
CV Abdhitama Perkasa Multi Usaha.

Key Words : Company Profile, Multimedia








1. Pendahuluan
Kemajuan teknologi informasi berkembang dengan sangat pesat, sehingga dapat
membantu dan menunjang kinerja masyarakat dalam berbagai bidang. Salah satu produk
teknologi informasi yang sering digunakan oleh masyarakat dewasa ini adalah multimedia.
Multimedia merupakan gabungan dari tiga elemen yaitu suara, gambar dan teks dengan
memanfaatkan komputer untuk membuat dan menggabungkan ketiga elemen tersebut. Maka
multimedia dapat dijadikan salah satu sarana teknologi informasi yang efektif untuk meraih
keunggulan dalam bersaing diberbagai bidang.
Salah satu teknologi informasi yang berbasis multimedia adalah company profile yang
saat ini banyak digunakan oleh perusahaan negara dan swasta sebagai sarana informasi dan
promosi. Semakin menarik company profile suatu perusahaan akan menunjang kesuksesan dari
perusahaan tersebut karena hal ini berpengaruh terhadap image perusahaan bagi konsumen dan
relasi. Maka dari itu company profile selayaknya dirancang agar tampil menarik, tepat sasaran
dan berkualitas.
Banyak perusahaan-perusahaan yang ingin menggunakan teknologi informasi berbasis
multimedia untuk memperkenalkan dan mempromosikan perusahaannya kepada masyarakat
salah satunya adalah CV. Abdhitama Perkasa Multi Usaha yang bergerak dalam bidang jasa.
Sampai saat ini CV. Abdhitama Perkasa Multi Usaha belum mempunyai media informasi dan
promosi yang berbasis multimedia, maka penulis merencanakan untuk membuat rancangan
Profil Perusahaan Berbasis Multimedia pada CV. Abdhitama Perkasa Multi Usaha sebagai
sarana informasi. Dengan harapan dapat membantu perkembangan perusahaan tersebut.











2. Dasar Teori
2.1 Konsep Dasar Multimedia
Multimedia berasal dari kata multi dan media. Multi berarti banyak, dan media berarti
tempat, sarana atau alat yang digunakan untuk menyimpan informasi. Jadi berdasarkan kata,
multimedia dapat diasumsikan sebagai wadah atau penyatuan beberapa media yang kemudian
didefinisikan sebagai elemen-elemen pembentukan multimedia. Elemen-elemen tersebut berupa
: teks, gambar, suara, animasi, dan video. Multimedia merupakan suatu konsep dan teknologi
baru bidang teknologi informasi, dimana informasi dalam bentuk teks, gambar, suara animasi,
dan video disatukan dalam computer untuk disimpan, diproses, dan disajikan baik secara linear
maupun interaktif.
Definisi yang dikemukakan oleh Hofstetter (2001) Multimedia adalah pemanfaatan
komputer untuk membuat dan meggabungkan teks, grafik, audio, gambar bergerak (video dan
animasi) dengan menggabungkan link dan tool yang memungkinkan pemakai melakukan
navigasi berinteraksi, berkreasi dan berkomunikasi.

2.2 Komponen Dari Multimedia
Teks (Text)
Bentuk data multimedia yang paling mudah disimpan dan dikendalikan adalah teks. Teks
merupakan yang paling dapat dimengerti dan yang paling banyak dilihat. Kebutuhan teks
bergantung pada kegunaan aplikasi multimedia.
Contoh file teks : *.doc, *.txt.
Suara (Audio)
Suara (audio) atau bunyi dalam PC (Personal Computer) multimedia, khususnya pada
aplikasi bidang bisnis dan game sangat bermanfaat. PC (Personal Computer) multimedia
tanpa bunyi hanya disebut unimedia. Contoh file suaraa (audio) : *.WAV (Waveform Audio),
*.DAT (Digital Audio Tape), *.MIDI (Musical Instrumen Digital Interface).
Gambar (Grafik)
Alasan untuk menggunakan gambar dalam presentasi atau publikasi multimedia adalah
karena lebih menarik perhatian. Gambar dapat meringkasdan menyajikan data kompleks
dengan cara yang baru dan lebih berguna. Sering dikatakan bahwa sebuah gambar mampu
menyampaikan seribu kata. Tapi, itu hanya berlaku ketika pengunjung bisa menampilkan
gambar yang diinginkan saat memerlukannya. Multimedia membantu melakukan hal itu,
yakni ketika gambar grafis menjadi objek suatu link grafis seringkali muncul sebagai
backdrop (latar belakang) suatu teks untuk menghadirkan kerangka yang mempermanis teks.
Picture (gambar) juga bisa berfungsi sebagai ikon yang bila dipadu dengan teks menunjukan
berbagai opsi yang bisa dipilih (select), atau gambar bisa muncul full_screen menggantikan
teks, tapi tetap memiliki bagian-bagian tertentu yang berfungsi sebagai pemicu yang bila
diklik akan menampilkan objek atau event multimedia yang lain. Contoh file gambar : *.bmp,
*.jpg, *.png.
Video
Video adalah salah satu media audio visual yang digunakan sebagai media komunikasi
dalam pembangunan. Video dapat digunakan untuk menjelaskan atau menyampaikan pesan.
Video menyediakan sumber daya yang kaya dan hidup bagi aplikasi multimedia. Contoh file
video : *.AVI, *.MOV, *MPEG.
Animasi (Animation)
Animasi merupakan penggunaan komputer untuk menciptakan gerak pada layar. Selain
itu animasi merupakan sumber utama untuk melakukan aksi dinamis suatu presentasi
multimedia. Animasi sederhana muncul dalam ruang dua dimensi (2-D) dan animasi yang
paling realistis muncul dalam ruang tiga dimensi (3-D).

2.3 Struktur Aplikasi Multimedia
Struktur aplikasi multimedia sangat besar fungsinya terutama di dalam pembuatan atau
perancangan suatu aplikasi multimedia. Dengan menggunakan struktur tersebut suatu rancangan
aplikasi multimedia dapat terbantu dengan mudah.
2.3.1 Struktur Linier
Struktur Linear digunakan untuk menonjolkan arus informasi antar level dan dapat
digunakan untuk menonjolkan topik tiap level.




Gambar 2.1 Struktur Linier






2.3.2 Struktur Hierarki
Dalam struktur hierarki lebih banyak menonjolkan topik tiap level secara bersamaan.





Gambar 2.2 Struktur Hierarki
2.3.3 Struktur Piramid
Struktur piramid menunjukan ke semua level, tiga resource yang memiliki tingkat
ketersediaan yang sama.





Gambar 2.3 Struktur Piramid
2.3.4 Struktur Polar
Struktur polar membuat resource tiga level tersedia secara universal.






Gambar 2.4 Struktur Polar

2.4 Pengembangan Sistem Multimedia
Untuk mengembangkan sistem multimedia pada suatu perusahaan, maka
pengembangan sistem multimedia harus mengikuti beberapa tahapan pengembangan sistem
multimedia dan siklus pengembangan dari multimedia. Pada Gambar 2.6 ditunjukan siklus
pengembangan sistem multimedia.











Gambar 2.6 Siklus Pengembangan Sistem Multimedia

Untuk lebih memudahkan dalam mengembangkan sistem multimedia, dapat digunakan
tabel 2.1 Pengembangan Sistem Multimedia
Tabel 2.1 Pengembangan Sistem Multimedia
Tahapan Pertanyaan Kunci Patokan
Mendefinisikan
Masalah
Apa masalahnya harus
diselesaikan dengan
multimedia?
Pernyataan sasaran
Merancang
konsep
Apakah konsep tersebut
merupakan solusi terbaik?
Sasaran dan batasan sistem
Strategi kreatif
Ringkasan kreatif
Struktur arus/aliran data
Mendefinisikan Masalah
Merancang Konsep
Memproduksi Sistem
Merancang Isi
Menggunakan Sistem
Mengetes Sistem
Merancang Naskah

Merancang Grafik

Memelihara Sistem
Merancang isi
Bagaimanakah
mengimplementasikan strategi
kreatif dalam isi multimedia?
Implementasi strategi kreatif
(daya tarik, gaya, nada dan
kata)
Merancang
naskah
Bagaimanakah merancang
naskah dan storyboard yang
efektif?
Istilah-istilah dalam naskah
multimedia
Storyboard
Merancang
grafik
Bagaimanakah merancang
grafik yang efektif?
Prinsip-prinsip merancang
grafik
Memproduksi
sistem
Apakh sistem multimedia dapat
diproduksi?
Peralatan produksi
Praproduksi
Produksi
Pasca produksi
Mengetes sistem
Apakah sistem multimedia tidak
ada kesalahan/kerusakan?
Rencana pengetesan
Tes system secara formal

Menggunakan
sistem
Apakah sistem multimedia
sudah dapat digunakan?
Pendekatan sistem
Konversi sistem
Instalasi sistem
Memelihara
sistem
Apakah system multimedia perlu
diperbaiki?
Penggandaan sistem
Pengkajian ulang sistem

2.5 Perangkat Lunak Yang Digunakan (Software)
2.5.1 Macromedia Flash Profesional 8
Macromedia Flash Profesional 8 adalah sebuah program animasi yang telah banyak
digunakan oleh para Animator untuk menghasilkan animasi yang professional. Di antara
program-program animasi, program Macromedia Flash Profesional 8 merupakan program yang
paling fleksibel dalam pembuatan animasi, seperti animasi interaktif, game, company profile,
presentasi, movie, dan tampilan animasi lainnya.
Macromedia Flash Profesional 8 merupakan versi terbaru dari seri sebelumnya, yaitu
Macromedia Flash MX 2004. Versi terbaru ini menyajikan banyak sekali perubahan tampilan,
peranti baru, filter, blend mode, dan fasilitas lainnya.
Keunggulan dari program Macromedia Flash Profesional 8.0 dibanding program lain yang
sejenis, antara lain :
Dapat membuat tombol interaktif dengan sebuah movie atau objek yang lain.
Dapat membuat perubahan animasi dari satu bentuk ke bentuk lain.
Dapat membuat gerakan animasi dengan mengikuti alur yang telah ditetapkan.
Dapat dikonversi dan dipublikasikan (publish) ke dalam beberapa tipe, di antaranya :
.swf, .html, .gif, .jpg, .png, .exe, .mov.
Dapat membuat perubahan transparasi warna dalam movie.
2.5.2 Adobe Photoshop CS3
Merupakan program computer DTP (Dekstop Publishing) yang dapat digunakan untuk
menyatukan dan memanipilasi gambar atau image yang akan dijadikan bagian dari elemen grafik
pada media komunikasi.
2.5.3 Adobe Audition 2.0
Adobe Audition merupakan perangkat audio yang berperan dalam pengisian suara, serta
dapat memperbaiki suara menjadi lebih baik, dengan memanfaatkan fasilitas fasilitas yang ada,
antara lain Noise Reduction, Clip Restoration, Normalizing, Filter, Delay Effect dan Tone
Equalizer.
Adobe Audition juga mempunyai fasilitas organizer yang memudahkan untuk mencari dan
mengurutkan file audio, file MIDI dan file video secara alfabetik atau dengan akses baru yang
banyak dipakai. Adobe Audition dilengkapi dengan mixer yang dapat mengubah level, meng-
adjustpan, menggunakan real time track EQ, menambah efek-efek lain dan sebagainya.

2.6 Perangkat Keras Yang Digunakan (Hardware)
Program aplikasi ini dibuat dengan spesifikasi komputer sebagai berikut :
Sistem Operasi : Microsoft Windows XP profesiaonal
Processor : AMD Athlon II x 4, 2,6 GHZ
Motherboard : MSI G45
VGA : ATI Radeon HD 5600 series, 512 MB
Hard Disk : 500 GB
RAM : DDR 3 2048 MB
Optical Drive : Liteon DVD RW
Speaker : Aktif
Mouse : Optik Standar (USB)
Keyboard : Standar (USB)
Monitor : LCD Samsung 18,5





3. Tinjaun Umum
3.1 Sejarah Perusahaan CV Abdhitama Perkasa Multi Usaha
CV Abdhitama Perkasa Multi Usaha pertama kali didirikan pada tanggal 7 April 2008
yang beralamat di Jalan Yos Sudarso No 09 Yogyakarta. Perusahaan ini didirikan oleh
seseorang yang pernah terjun ke dunia bisnis Telekomunikasi. Seiring berkembangnya dunia
bisnis Telekomunikasi, sekarang perusahaan ini bergerak dibidang jasa penjualan produk-produk
PT TELKOM YOGYAKARTA. Pada pertengahan tahun 2010 CV Abdhitama Perkasa Multi Usaha
mulai membuka cabang di beberapa daerah Jawa Tengah meliputi : Solo, Magelang, Purworejo,
Klaten, dan Salatiga.
3.1.1Pemasangan Telkomspeedy
Telkomspeedy adalah salah satu Penyedia Layanan Internet atau ISP (Internet Service
Provider) dengan kecepatan tinggi (broadband acess) yang menggunakan jaringan kabel
(wireline) sebagai mediator/penghubung. Telkomspeedy temasuk salah satu produk unggulan PT
TELKOM INDONESIA. CV Abdhitama Perkasa Multi Usaha melayani pemasangan
Telkomspeedy dengan beberapa macam paket yang di tawarkan sesuai dengan kebutuhan
pelanggan. Paket yang di tawarkan yaitu :
1. Paket Mail
Paket Mail adalah paket Limited dengan kecepatan up to 1 Mbps dengan kuota 15
jam/bulan. Tarif normal Rp 75.000/bulan sedangkan tarif diskon Rp 55.000/bulan.
Kelebihan kuota waktu dihitung Rp 75/menit.
2. Paket Chat
Paket Chat adalah paket limited dengan kecepatan up to 1 Mbps dengan kuota 50 jam
per bulan. Tarif normal Rp 145.000/bulan Sedangkan tarif diskonnya adalah Rp
125.000/bulan. Kelebihan kuota waktu dihitung Rp 25/menit.
3. Paket Socialia
Paket socialia adalah paket unlimited dengan kecepatan up to 384 Kbps, setelah
kuota pemakaian 3 Gb kecepatan nya turun menjadi up to 128 Kbps. Tarif normal Rp
195.000/bulan sedangkan tarif diskonnya adalah Rp 145.000/bulan.
4. Paket Load
Paket Load adalah paket unlimited dengan kecepatan 512 Kbps, setelah kuota
pemakaian 3 Gb kecepatan nya turun menjadi up to 128 Kbps. Tarif normal Rp
295.000/bulan sedangkan tarif diskonnya adalah Rp 225.000/bulan.




5. Paket Familia
Paket Familia adalah paket unlimited dengan kecepatan 1 Mbps tanpa ada kuota
pemakaian. Tarif normal Rp 645.000/bulan sedangkan tarif diskonnya adalah Rp
495.000/bulan.
6. Paket Executive
Paket Executive adalah paket unlimited dengan kecepatan 2 Mbps tanpa ada kuota
pemakaian. Tarif normal Rp 995.000/bulan sedangkan tarif diskonnya adalah Rp
775.000/bulan.
7. Paket Biz
Paket Biz adalah paket unlimited dengan kecepatan 3 Mbps tanpa ada kuota
pemakaian. Tarif normal Rp 1.695.000/bulan sedangkan tarif diskonnya adalah Rp
1.300.000/bulan.
3.1.2Pemasangan Yestv
Yestv adalah operator penyedia layanan TV pascabayar yang menayangkan program
informasi, hiburan, olah raga, dan ilmu pengetahuan. Alat yang digunakan untuk berlangganan
yestv adalah parabola sebagai transmitter disertai decoder sebagai pengaturnya. CV Abdhitama
Perkasa Multi Usaha melayani pemasangan yestv dengan beberapa macam paket yang di
tawarkan sesuai dengan kebutuhan pelanggan. Paket yang di tawarkan yaitu:
1. Paket Perunggu
Paket perunggu adalah paket yang menyediakan 14 channel luar negeri dan 10
channel lokal dengan tarif Rp 125.000/bulan.
2. Paket Perak
Paket Perak adalah paket yang menyediakan 21 channel luar negeri dan 10 channel
lokal dengan tarif Rp 199.000/bulan.
3. Paket Emas
Paket Emas adalah paket yang menyediakan 34 channel luar negeri dan 10 channel
lokal dengan tarif Rp 275.000/bulan.






4. HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
Pada bagian ini dilakukan proses pembuatan elemen-elemen yang diperlukan dan juga
melakukan penggabungan dari beberapa software yang digunakan.
Aplikasi Profil Perusahaan Berbasis Multimedia pada CV Abdhitama Perkasa Multi
Usaha ini dibuat dengan menggunakan software Macromedia Flash Profesional 8, Adobe
Photoshop CS3 sebagai software untuk membuat grafiknya dan Adobe Audition 2.0 untuk
pengeditan audio/suara.
4.1 Mcromedia Flash Profesional 8
Di dalam Macromedia Flash Profesional 8 terdapat rancangan desain yang akan
ditampilkan perbagian yaitu berupa menu-menu sebagai berikut :
Menu Intro, yaitu menu yang digunakan sebagai tampilan setelah menu password
dan sebelum masuk ke menu utama dari aplikasi Profil Perusahaan.
Menu Utama, yaitu menu yang dipakai untuk meletakkan tombol-tombol menu yang
akan dieksekusi untuk menampilkan sub menunya.
Menu Profil, yaitu menu untuk menampilkan Sejarah, Visi dan Misi, serta
dokumentasi dari CV Abdhitama Perkasa Multi Usaha
Menu Produk, yaitu bagian dimana akan ditampilkan sub menu yang terdiri dari
produk Speedy dan Yestv yang ditawarkan oleh perusahaan CV Abdhitama Perkasa
Multi Usaha
Menu Info, yaitu menu yang berisi tentang Alamat CV Abdhitama Perkasa Multi
Usaha serta Call Center
Menu video, yaitu dalam menu ini akan ditampilkan beberapa channel dari Yestv.

4.2 Adobe Photoshop CS3
Di dalam Adobe Photoshop CS3 ini kita dapat mengedit semua file gambar atau grafik
yang akan dibutuhkan atau dimasukkan ke dalam file apikasi multimedia yang kita buat.

4.3 Adobe Audition 2.0
Di dalam Adobe Audition ini kita dapat mengedit file audio yang akan dibutuhkan atau
dimasukkan ke dalam file apikasi multimedia yang kita buat.
4.4 Aplikasi Profil Perusahaan
Menu Utama adalah tampilan awal yang muncul setelah masuk ke dalam menu intro,
ketika aplikasi Profil Perusahaan.exe dijalankan.

















Fasilitas menu utama meliputi:
a. Profil digunakan untuk melihat profil dari CV Abdhitama Perkasa Multi Usaha
b. Produk berisi tampilan dari Speedy dan Yestv yang merupakan produk dari
CV Abdhitama Perkasa Multi Usaha
c. Info merupakan tampilan yang berisi alamat perusahaan.
d. Video, merupakan tampilan yang berisi channel-channel dari Yestv
5. KESIMPULAN
Penjelasan dan uraian secara keseluruhan dalam pembuatan aplikasi Profil Perusahaan
Berbasis Multimedia pada CV Abdhitama Perkasa Multi Usaha dapat diambil kesimpulan sebagai
berikut :
1. Aplikasi Company Profile berbasis multimedia dibuat sebagai sarana informasi
yang mudah digunakan oleh perusahaan.
2. Aplikasi Company Profile berbasis multimedia dapat memberikan informasi yang
berkualitas pada saat seminar maupun presentasi kepada relasi atau pelanggan.
3. Aplikasi Company Profile berbasis multimedia dapat meningkatkan kualitas
perusahaan khususnya dibidang pemasaran.
Aplikasi ini dibuat untuk memperkenalkan CV Abdhitama Perkasa Multi Usaha serta
menginformasikan produk-produk jasa yang ditawarkan kepada relasi dan konsumen..

























DAFTAR PUSTAKA
Divisi Penelitian dan Pengembangan MADCOMS MADIUN , 2008, Panduan Lengkap
Adobe Photoshop CS3, Yogyakarta : ANDI.
Divisi Penelitian dan Pengembangan MADCOMS MADIUN , 2006, Mahir dalam 7 Hari
Macromedia Flash Profesional 8, Yogyakarta : ANDI.
Ridwan Sanjaya Jakarta, 2006, Membuat Katalog Komersial dengan Flash 8, Jakarta : Elex
Media Komputindo
Suyanto, M. ,2003, MULTIMEDIA Alat Untuk Meningkatkan Keunggulan Bersaing,
Yogyakarta : ANDI.
Andi Judjajanto Semarang, 2007, Audio Editing dengan Adobe Audition 2.0, Yogyakarta :
ANDI.

You might also like