Download as pdf or txt
Download as pdf or txt
You are on page 1of 39

tiada

waktu
tanpa pengetahuan baru

Katalog

2014
Edisi Maret

Belajar Islam jadi lebih menyenangkan


Berbarengan dengan peringatan 100 tahun kebangkitan nasional, Mei
2008, para pencinta buku Islam memiliki sahabat baru: Penerbit Zaman.
Kami hadir untuk menemani Anda belajar Islam dalam segala aspekakidah,
ibadah, muamalah, akhlak, dan sebagainya. Zaman bertekad menjadi mitra
diskusi yang asyik sekaligus mendidik.
Dengan memadukan kekuatan cerita dan kelugasan ulasan, buku-buku Zaman
dimaksudkan menjadi teman dialog Anda dalam mengarungi zaman yang
terus berubah. Ulasannya memberikan wawasan baru tapi mengakar pada
ajaran Al-Quran dan sunnah. Selain itu, kami juga menawarkan panduan
praktis yang konkret dan kisah-kisah inspiratif yang menggerakkan Anda
untuk terus berubah, terus berbenah.
Setelah menikmati buku-buku kami, insya-Allah Anda akan berteriak, Sudah
nggak zaman lagi kesuksesan tanpa bekal kearifan dan kemantapan iman!
Alhamdulillah, kombinasi antara keunikan dan kesederhanaan ini ternyata
mendapatkan sambutan meriah dan hangat dari sahabat pencinta buku
Islam. Terbukti, dari sekian judul buku yang kami sodorkan sebagai salam
perkenalan, 70 persen di antaranya telah mengalami cetak ulang.

... kian sukses gemilang


dengan kepribadian cemerlang...

MOTIVASI
& PSIKOLOGI

Bersilaturahimlah ke www.penerbitzaman.com. Doa tulus dan dukungan


dari sahabat pembaca sungguh kami harapkan. Masukan, kritik, atau saran
Anda merupakan nutrisi yang kami butuhkan untuk terus memperbaiki diri.
Jangan segan-segan untuk memesan tema atau topik yang Anda perlukan
dan perlu kami terbitkan untuk Andauntuk kejayaan umat Islam. Kami
tunggu di info@penerbitzaman.com atau di penerbitzaman@gmail.com
Salam takzim,
Qamaruddin SF
@q_sf

transforming lives
Dapatkan diskon khusus di www.penerbitzaman.com
atau kunjungi kami di Jl. Kemang Timur Raya No. 16 Jakarta Selatan,
atau pesan via telepon di 021-7199621

menghadirkan karya-karya hebat dan menghebatkan


sebagai bekal mengarungi zaman yang terus berubah.

2Katalog

Edisi Maret 2014

Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
Jaddid Hayatak (Perbarui Hidupmu)
Petunjuk Islam Untuk Hidup Lebih Tenteram
dan Bahagia
Penulis : Syekh Muhammad al-Ghazali
ISBN
: 978-979-024-348-4
Dimensi : 13 20,5 cm
Halaman : 451/SC/Bookpaper
Harga
: Rp 55.000,-

Tak sedikit orang yang ingin berubah dan membuka lembaran baru dalam hidup, dan sering kali mereka merencanakan memulai tekad itu pada situasi dan kondisi
tertentu, menanti waktu dan tempat yang tepatsementara mereka tidak tahu pasti kapan momentum itu datang.
Mereka mengira, faktor-faktor yang mengubah hidup mereka ada di momentum-momentum tersebut. Mereka berharap, pada saat itulah mereka menemukan jalan untuk
mendapatkan hidup yang lebih baik.
Itu hanya ilusi! tutur Muhammad al-Ghazali, penulis buku ini. Perubahan hidup tidak ditunggu,
tidak datang sendiri, dan tidak berada di luar diri. Kunci perubahan ada di diri Anda sendiri. Andalah subjek perubahan itu.
Buku ini menggugah potensi terpendam diri kita dan menumbuhkannya menjadi kekuatan untuk
memperbarui hidup.
***
Setelah Dale Carnegie menggemparkan Barat dengan How to Stop Worrying and Start Living,
al-Ghazali menggemparkan Timur Tengah dengan Jaddid Hayatak. Kedua karya motivasional ini
sama-sama bestseller sampai hari ini, karena kandungannya menukik ke persoalan dasar manusia dan masih relevan dengan zaman kita. Tak jarang al-Ghazali mengutip pernyataan Carnegie
sebagai pembanding dan penyanding. Bedanya, al-Ghazali berhasil meracik dengan apik mindset
perubahan dan metode pembaruan diri yang bersumber dari mata air khazanah Islam yang kaya
dan meyakinkan.
***
Inilah karya terbaik Syekh Muhammad al-Ghazali. Selain ulasannya diperkuat dengan ayat dan
hadis, buku ini ditopang dengan contoh-contoh konkret. Saya menulis La Tahzan karena banyak
mendapat inspirasi dan pemikiran Syekh al-Ghazali di buku ini. Silakan Anda baca!
Dr. Aidh al-Qarni
Syekh Muhammad al-Ghazali dikenal sebagai figur yang tulus, rendah hati, jujur, dan matang
dalam berpikir. Ia juga sosok genius yang keindahan katanya menawan hati, hingga saya
dapat menghafal beberapa ungkapan, bahkan beberapa lembar tulisannya, lalu mengulang
sebagaimana teks aslinya di beberapa ceramah.
Dr. Yusuf al-Qardhawi
Saya melihat dan mengalami betapa kuliah-kuliah Syekh Muhammad al-Ghazali digemari banyak
mahasiswa. Sehingga, sering kali kursi-kursi kami diduduki para mahasiswa fakultas lain di
lingkungan Al-Azhar saat seharusnya mereka mengikuti kuliah di tempat masing-masing. Materi
ceramahnya yang selalu segar, gaya bahasanya, semangat dan keterbukaannya, merupakan daya
tarik yang sulit dihindari.
Prof. Dr. M. Quraish Shihab

Al-Quran untuk Hidupmu: Menyimak Ayat Suci untuk Perubahan Diri;


Dr. Sultan Abdulhameed; ISBN: 978-979-024-308-8; 15 23 cm; 408 h.; Rp 65.000,-
Jika Anda mendambakan kebangkitan spiritual, penghibur hati, pelipur lara, dan ketenangan,
buku ini cocok untuk Anda. Jika Anda mencari resep kebahagiaan, inilah buku yang Anda nantikan.
Jika Anda sedang berusaha memegang kendali atas takdir Anda, buku ini adalah jawabannya. Jika
Anda merindukan Tuhan untuk mengisi kehampaan hati, maka untuk Andalah buku ini.
American Society for Muslim Advancement (ASMA), newsletter edisi Maret 2011

Banyak ayat Al-Quran yang sudah kita akrabi. Namun, sudahkah kekraban itu mengubah hidup
Andalebih baik dan lebih bermutu?
Apakah ayat-ayat yang bahkan sudah Anda hafal mampu memotivasi Anda untuk berpikiran positif dan menyikapi segala kenyataan secara positif pula?
Sudahkah kalam-Tuhan yang kita baca berhasil menggerakkan kita untuk lebih proaktif, lebih produktif, dan lebih maju secara lahir dan batin?
Buku ini menyuguhkan sejumlah ayat Al-Quran yang mengajarkan langkah-langkah perubahan diri.
Setiap ayat disertai dengan saran yang memandu kita menerapkan kearifan Qurani itu dalam kehidupan sehari-hari. Dengan gaya tutur sederhana tapi mengena, kita dibimbing untuk menyadari
segala potensi yang diberikan Tuhan dan mewujudkannya menjadi prestasi nyata. Agar hidup lebih
unggul, lebih berkualitas, lebih berbahagia.
Semua tema lama tapi abadi inidi tangan Abdulhameedterasa menyegarkan karena diulas dengan wawasan dan ulasan baru yang menggerakkan. Selamat menikmati ayat suci sesuai dengan
tujuan utama diturunkannya kepada kita: sebagai nr (mencerahkan), hud (memandu) dan syif
(menyembuhkan).

4Katalog

TER

IS
LAR

Edisi Maret 2014

Judul :
Terapi Berpikir Positif
Biarkan Mukjizat dalam Diri Anda Melesat
Agar Hidup Lebih Sukses dan Lebih Bahagia
Penulis : Dr. Ibrahim Elfiky
ISBN
: 978-602-1687-05-5
Ukuran : 15 23 cm
Halaman : 364 h/HVS/SC (Cet. ke-31) & HC (Cet. ke -14)
Harga SC : Rp 60.000,-
Harga HC : Rp 80.000,-

Katalog

Edisi Maret 2014


Judul :
Personal Power
Membuktikan 7 Rahasia Kekuatan Pribadi
untuk Hidup Lebih Berhasil, Lebih Bermutu,
Lebih Memuaskan
Penulis : Dr. Ibrahim Elfiky
ISBN
: 978-979-024-254-8
Ukuran : 15 23 cm
Halaman : 328 h/Bookpaper/SC (Cet. ke-3)
Harga SC : Rp 50.000,-

T
BES ER
L
SEL

Lebih dari 700.000 orang telah membuktikan


kekuatan buku ini dalam pelatihan yang digelar
di seluruh dunia dalam 3 bahasa: Arab, Inggris,
Prancis

Manage Your Mind for Real Success


Anda berpikir bisa atau tidak bisa, dua-
duanya akan
benar. Bila Anda berpikir bisa, insya Allah Anda bisa. Tetapi bila Anda berpikir tidak bisa, insya Allah Anda tidak
bisa.
Tak akan ada yang dapat menghentikan orang yang bermental positif untuk mencapai tujuannya. Sebaliknya, tak ada sesuatu pun di dunia ini yang dapat membantu seorang yang sudah bermental negatif.
Semua orang mempunyai potensi kekuatan pikiran. Tapi tak semua tahu dan mampu mengaktifkannya untuk mendapatkan manfaat yang luar biasa. Dr. Elfikymotivator muslim duniatergerak untuk membantu Anda mengenal kekuatan pikiran, cara kerjanya, dan cara mengaktifkannya
dengan mudah, murah, dan efektif.
Kekuatan pikiran Anda lebih dahsyat dari yang Anda bayangkan.
Di buku powerful ini, Anda menemukan rahasia:
Bagaimana kekuatan pikiran akan mengubah hidup Anda sehingga Anda termotivasi kuat
untuk meningkatkan kualitas berpikir Anda.
Bagaimana dengan mudah mendiagnosis penyakit-penyakit pikiran Anda dan mengobatinya.
Bagaimana membangun keyakinan dengan alami, dan Anda akan yakin menatap masa depan
hidup Anda.
Bagaimana merumuskan visi agar Anda lebih optimis, hidup lebih terarah, lebih efektif, dan
yang terpentinglebih ANTUSIAS.
Bagaimana menginstall suatu pikiran indah dan bahagia dalam pikiran Anda sehingga hidup
Anda pun lebih indah dan bahagia.
Bagaimana Anda akan mampu berpikir, bertindak, dan berkata dengan lebih bijak.
Bagaimana Anda meraih kesehatan, kekayaan, kepercayaan diri, dan kreativitas
Bagaimana Anda meraih hubungan positif.
dan lebih banyak lagi ....
Siapa pun Andapelajar, pengajar, dan pekerjabacalah buku ini agar potensi Anda terbebas dari
belenggu pikiran negatif. Dengan penuh semangat, percaya diri, dan optimisme, Anda pun bisa
memfokuskan diri untuk membangun masa depan yang lebih cerahkian sukses, kian bahagia.

Anda itu dahsyat. Jauh lebih dahsyat dari yang pernah Anda bayangkan. Jika Anda menerima pengetahuan ini dan bertindak sesuai dengannya, Anda akan lebih bahagia dari sebelumnya. Anda
akan sanggup melakukan hal-hal yang tak pernah terpikir bisa Anda lakukan dan mencapai apa
pun yang Anda inginkan dalam hidup.
Bukankah sekarang waktunya untuk menggunakan potensi sejati Anda sampai tingkat paling
maksimal?
Bukankah tiba saatnya menjadi seseorang yang Anda inginkan?
Bukankah kini saatnya Anda melepaskan emosi-emosi negatif dan sepenuhnya berbahagia?
Bukankah sudah waktunya menciptakan perubahan dalam hidup Anda dan hidup orang-
orang yang Anda cintai?
Bukankah saatnya Anda berkata, Terima kasih, Tuhan, atas semua anugerah yang Kaulimpahkan padaku; aku berjanji untuk menggunakannya hingga batas puncak kemampuanku dan
membuat Engkau bangga padaku?
Kapan lagi kalau bukan sekarang?
Bergabunglah dengan saya, tutur Dr. Elfiky, dalam perjalanan luar biasa ini, perjalanan yang
telah benar-benar mengubah hidup saya dan hidup ribuan orang yang mengetahui informasi ini.
Perjalanan menemukan raksasa emas dalam diri Anda, perjalanan menemukan 7 RAHASIA KEKUATAN PRIBADI.
Dengan gaya yang antusias, dinamis, dan menghibur, Dr. Ibrahim Elfiky menuntun Anda membuka
potensi sejati Anda. Anda akan menemukan rahasia:






Kekuatan
Kekuatan
Kekuatan
Kekuatan
Kekuatan
Kekuatan
Kekuatan

Kesadaran
Tujuan
Keyakinan
Cinta
Energi Positif
Konsentrasi
Keputusan

6Katalog

T
BES ER
L
SEL

Edisi Maret 2014

Judul :
Dahsyatnya Berperasaan Positif
Rahasia Mengelola Kekuatan Perasaan untuk
Meningkatkan Ketenangan dan Kesuksesan
Penulis : Dr. Ibrahim Elfiky
ISBN
: 978-979-024-215-7
Ukuran : 13 20,5 cm
Halaman : 288 h/Bookpaper/SC (Cet. ke-6)
Harga SC : Rp 40.000,-

Kita bisa saja memiliki pikiran positif. Tapi, saat-saat kritis dan menghadapi tekanan, semua pikiran positif kita
kerap hilang. Saat Anda cemburu, misalnya, Anda bisa kehilangan akal sehat, bukan?
Gejolak perasaan jauh lebih cepat dan lebih kuat daripada pikiran. Perasaan tak ubahnya bahan bakar bagi seseorang. Tanpanya, ia tidak bisa bergerak, juga tidak bisa
menjadi pribadi yang aktif. Namun, perasaan bisa menyebabkan banyak hal. Bisa mendatangkan penyakit, psikis
atau klinis. Perasaan juga bisa melahirkan sikap dan perilaku. Kalau begitu, kita perlu cara mengelola kekuatan perasaan ini agar lebih positif dan produktif, bukan?
Dengan gaya ulas mengalir dan menghibur, Dr. Elfiky melukiskan bagaimana perasaan berkembang, apa saja sumber-
sumbernya, dan bagaimana mengubah perasaan negatif menjadi keterampilan positif. Sarat dengan wawasan, kaya cerita menawan, disertai langkah mudah dan
menyenangkan. Tugas praktis di akhir bahasan membantu Anda mengelola perasaan sejak membuka bab pertama buku ini. Menutup lembaran terakhir seakan Anda me-make over kepribadian
Anda hingga lebih siap untuk senantiasa berhasil dan berbahagia.

Judul :
Jangan Tunda untuk Sejahtera
Jalur Cepat dan Mulia untuk Lebih Berhasil di
Bidang Apa Saja
Penulis : Dr. Ibrahim Elfiky
ISBN
: 978-979-024-201-2
Ukuran : 15 23 cm
Halaman : 220 h/HVS/SC
Harga SC : Rp 41.000,-

Buku ini ditulis untuk membangkitkan kesadaran Anda


dan memandu bagaimana Anda bisa menentukan tujuan hidup, agar Anda piawai bergelut dengan waktu, agar
Anda bisa melihat masalah bukan lagi batu sandungan
melainkan batu loncatan, agar Anda mampu mengelola
potensi dahsyat diri Anda, dan agar Anda menjadi seorang pengambil keputusan yang hebat. Lebih dari itu, bagaimana cara Anda meraih keseimbangan material dan
spiritual dalam hidup sehingga tercipta kebahagiaan dan
kesuksesan abadi: dunia dan akhirat. Sehat, kaya, bertakwa.

Katalog

TE

RU
RBA

Edisi Maret 2014

Judul :
Excellent Life
Langkah Kecil Menuju Kesuksesan Besar dan
Kebahagiaan Sejati
Penulis : Dr. Ibrahim Elfiky
ISBN
: 978-602-17743-7-3
Dimensi : 13 20,5 cm
Halaman : 192/SC/Bookpaper
Harga
: Rp 27.000,-

Inilah karya terakhir Dr. Elfiky untuk anak muda atau siapa
pun yang berjiwa muda dan bervisi mulia serta bertekad untuk hidup lebih maju, lebih bermutu, dan membahagiakan.
Kini almarhum Ibrahim Elfiky menyadarkan kita untuk memahami dan mendayagunakan potensi diri yang terkadang kita abaikan, lalu menunjukkan sekaligus menuntun
kita menuju kesuksesan dan kebahagiaan sejatiyang
menurutnya bisa terwujud dengan berakhlak baik secara
seimbang kepada Tuhan dan segenap ciptaan.
Berbeda dengan karya-karya Elfiky sebelumnya, pesan-pesan motivasi dalam buku ini dikemas
dalam dialog. Anda seakan mengobrol langsung dengan Elfiky. Anda akan mendapat nasihat hebat
dan pesan berharga dari sang maestro tanpa merasa dinasihati sebab Anda larut dalam obrolan
yang akrab dan mengalirdari awal hingga akhir. Selain itu, karya ini kaya dengan wawasan keislaman yang menjadikan pesan-pesan sang maestro tak hanya hebat, tapi juga kuat.

Judul :
Memperbaiki Nasib
Terapi Mengendalikan Diri Agar Hidup Terus
Lebih Baik
Penulis : Dr. Ibrahim Elfiky
ISBN
: 978-979-024-276-0
Ukuran : 13 19 cm
Halaman : 192 h/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 30.000,-

Dalam buku ini Ibrahim Elfiky kembali mengingatkan kita


betapa pentingnya selalu berpikir dan berperasaan positif. Tidak dengan mengemukakan teori, namun dalam
bentuk cerita dan petunjuk praktis. Dalam buku sederhana dan menghibur ini, Elfiky menjabarkan:



Pentingnya mendengarkan nurani


Menumbuhkan kepercayaan diri
Menanamkan empati
Menentukan kebahagiaan paling hakiki

8Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
Jangan Tunda untuk Bahagia
7 Langkah Nyata untuk Hidup
Lebih Tenteram dan Lebih Produktif
Penulis : Azim Jamal
ISBN
: 978-979-024-185-5
Ukuran : 15 23 cm
Halaman : 324 h/HVS/SC (Cet. ke -2)
Harga SC : Rp 54.000,-

Ditulis dengan indah dan pasti akan membuat


banyak perubahan dan menyentuh hidup banyak orang.
John Kehoe, penulis buku laris internasional Mind Power
Bahagia itu pilihan. Kita semua bisa memilihnya. Begitu pula derita. Keduanya bersumber dari diri kita sendiri, bukan dari siapa pun atau apa pun di luar diri kita.
Kekayaan, kekuasaan, dan ketenaran bisa menjadi sumber bahagia. Pun bisa menjadi biang derita. Musibah dan
bencana bisa menumbuhkan kearifan, bisa pula melahirkan keputusasaan. Semua tergantung pada cara kita memandang dan menghadapi kenyataan hidup.
Bersama buku praktis ini, Azim Jamal hadir menemani Anda memilih kebahagiaan dan memulai
untuk merasa bahagia sekarang juga. Bahagia tidak berada jauh di sana, tetapi di sini dan saat
ini. Begitu kita berpikir bahwa kita bahagia maka kita bahagia. Dengan cara itu, kita akan mampu
menghadapi segala tantangan hidup disertai rasa percaya diri yang tinggi dan sikap yang optimis.
Dan, yang terpenting, kebahagiaan Anda tak lagi bergantung pada keadaan, tetapi pada bagaimana Anda mengubah keadaan itu.

Judul :
Asyiknya Berpikiran Positif
Kisah dan Langkah Nyata untuk Membentuk
Mental Positif Agar Sukses Tanpa Batas
Penulis : Dr. Musa Rasyid El-Bahdal
ISBN
: 978-979-024-255-5
Ukuran : 14,5 19 cm
Halaman : 344 h/Imperial/SC
Harga SC : Rp 45.000,-

Lebih dari sekadar tahu, melalui buku powerful ini, mula-


mula kita diajak mendeteksi lapis-
lapis mental kita
masing-masing: Seberapa positif sikap dan pikiran kita?
Apa bukti dan ukurannya bahwa kita sebenarnya masih
mengidap mental negatif? Lalu, bagaimana caranya agar
berpikir positif menjadi kebiasaan, bukan lagi hal yang
diupayakan.


Lewat kisah-kisah nyata, trainer muslim asal Saudi Arabia ini menggugah kita bercermin kenapa
orang sukses kian sukses dan orang gagal kian gagal. Dengan aneka kuis menyenangkan, kita dipantik untuk menjelajah diri sendiri dan berbenah tanpa henti. Selingan golden tips dari para pakar
dunia sungguh bak camilan bergizi untuk pikiran kita.

Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
Terampil Mendengarkan
Rahasia Anda Disukai Siapa Saja
Penulis : Muhammad Ibrahim al-Nughaimish
ISBN
: 978-979-024-268-5
Ukuran : 13 19 cm
Halaman : 160 h/Bookpaper
Harga SC : Rp 20.000,-

Kita banyak MENDENGAR tetapi kurang


MENDENGARKAN.
Menjadi PENDENGAR YANG BAIK bukanlah KEBETULAN,
melainkan KETERAMPILAN yang perlu terus Anda
biasakan.
Kenapa kita diberi dua telinga dan satu mulut? Agar kita
lebih banyak mendengarkan daripada berbicara. Bila
lidah di dalam mulut dan ditutup gigi dan bibir, telinga
selalu terbuka lebar. Itu juga pertanda betapa pentingnya
mendengarkan. Namun, kenyataannya mendengarkan itu
tidaklah mudah.
Secara sederhana dan praktis, Ibrahim al-Nughaimish mempersembahkan buku ini untuk mengukur sejauh mana kemampuan kita menjadi pendengar yang baik dan bagaimana cara kita terus
memperbaiki kemampuan itu. Orang sukses pasti pandai mendengarkan.
Judul :
The Magic of Communication
Kiat Ampuh Menjadi Pribadi Menarik dan
Berpengaruh
Penulis : Muhammad Ahmad al-Aththr
ISBN
: 978-979-024-300-2
Dimensi : 13 20,5 cm
Halaman : 262/Bookpaper/SC (Cet. ke-2)
Harga SC : Rp 35.000,-

Pernahkah Anda justru merasa antipati terhadap suatu


nasihat? Atau, barangkali Anda pernah menerima saran,
tapi Anda justru tersinggung? Sesuatu yang sesungguhnya baik bisa disalahpahami atau bahkan dianggap buruk
jika disampaikan secara tak tepat. Maka, seni menjadi
penting.
Buku ini memaparkan seni berkomunikasi efektif. Digali
mulai dari khazanah keislaman klasik sampai dengan para
pakar manajemen modern semisal Stephen R. Covey dan
Dale Carnegie, Anda akan mendapatkan kiat-kiat ampuh
menjadi pribadi yang diterima dan berpengaruh.
Anda diajak mengarungi kekayaan dunia komunikasi serta mempraktikkan berbagai tips dengan
contoh-contoh kebutuhan sehari-hari. Hasil yang diharapkan: menyikapi ragam tipe manusia secara peka dan tepat. Inilah kunci paling awal menjadi pribadi yang diterima dalam berkomunikasi.
Karya ini menjadi bekal penting bagi siapa pun sebagai makhluk sosial.

10Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
9 Langkah Menentukan Takdir Anda
Kisah Sukses Orang Beriman Mewujudkan
Impian Menjadi Kenyataan
Penulis : Zohra Sarwari, MBA
ISBN
: 978-979-024-149-7
Ukuran : 14,5 x 19 cm
Halaman : 196 h/HVS/SC
Harga SC : Rp 33.000,-

Saya membaca buku ini lebih dari sekali. Sangat


inspiratif. Pembaca benar-benar tersedot dan larut di
dalamnya, tak mau berhenti membacanya hingga kalimat
terakhir. Panduan yang hebat bagi semua kalangan,
remaja maupun orang dewasa.
Anwar Hajjaj, Ph.D.,
Director of the American Open University

Buku ini berhasil memadukan kebijakan masa lalu yang tak pernah usang dan pencerahan modern yang inspiratif. Bagian fiksi di dalamnya menyempurnakan tuturan-tuturan motivasional yang
membangkitkan.

Judul :
Mengerti Permainan Psikologi
Lebih Cerdas Berkomunikasi, Lebih Bijak
Berinteraksi
Penulis : Adil Shadiq
ISBN
: 978-979-024-257-9
Ukuran : 14,5 19 cm
Halaman : 250 h/Bookpaper
Harga SC : Rp 35.000,-

Pernahkah Anda amati perubahan sikap orang-orang di


sekitar Anda, lalu bingung? Betapa mudah mereka berubah: sesaat senang, tak lama kemudian sedih.
Tak usah heran. Perubahan itu terjadi karena setiap manusia memiliki tiga ego: ego anak-
anak, ego dewasa,
dan ego orangtua. Ketiga ego itulah yang menuntun kita
dalam menjalani kehidupan ini. Dengan menyeimbangkan
peran ketiga ego itu kita bisa lebih mudah meraih kesuksesan dan kebahagiaan. Namun, tanpa kita sadari, peran ketiga ego itu kadang tumpang tindih.
Akibatnya, hubungan sosial kita terganggu. Inilah yang dinamakan permainan psikologi.
Menggunakan metode analisis hubungan manusia, buku ini menjembatani kita agar bisa membangun hubungan sosial yang baik agar jejak kehidupan kita lebih bermakna.
Dengan bahasa sederhana, kaya ilustrasi, sarat kisah, dan pengalaman penulisnya sebagai guru
besar psikiatri, buku ini menguraikan langkah demi langkah agar kita lebih mengerti permainan
psikologi yang cenderung tidak kita sadari. Dengan mengerti, kita bisa membangun hubungan sosial dengan lebih baik tanpa menggadaikan kepribadian.

Katalog

Edisi Maret 2014

11

Judul :
21 Days to be Transhuman
Panduan Menjadi Manusia di Atas Rata-Rata
Penulis : Nanang Qosim Yusuf
ISBN
: 978-979-024-265-4
Ukuran : 14,5 19 cm
Halaman : 236 h/Bookpaper/SC (Cet. ke-3)
Harga SC : Rp 50.000,-

Seperti sebuah pepatah, jika pisau sering digunakan


tanpa diasah maka lama kelamaan akan tumpul juga. Sebelum tumpul daya kreatif dan imajinasi Anda, lakukanlah
program dari SANG PENUTUR KESADARAN ini.
Buku ini memandu Anda untuk berubah dengan formula
21 hari 1 jam silence. Cukup 1 jam dalam sehari selama 21 hari berturut-turut, Anda dituntun melakukan inner
journey untuk meraih fokus hidup Anda. Yang lebih penting dari semua itu, begitu Anda menyadari nilai dan arti
penting pilihan fokus hidup Anda, saat itulah Anda telah menjadi manusia di atas rata-rata (transhuman).
Pada hari ke-21 saya melakukannya secara konsisten, penyakit kencing manis saya hilang,
terima kasih, Ya Allah, atas segala-galanya.
Drs. Nasikhun Yusman, M.A., Guru Al-Azhar, Bintaro
Setelah saya mengikuti panduan buku ini, saya berubah lebih tenang dan lebih ikhlas dalam
menjalani kehidupan ini.
Sri Aryanawati, Pemilik RS Soerya, Surabaya

Judul :
Manajemen Pikiran dan Perasaan
Menciptakan Sukses dan Bahagia Dari Dalam,
Detik Ini Juga
Penulis : Ikhwan Sopa
ISBN
: 978-979-024-278-4
Ukuran : 15 23 cm
Halaman : 392 h/bookpaper/SC
Harga SC : Rp 65.000,-

Resep Anti-Stres dan Anti-Depresi Sepanjang Zaman


Buku ini memberikan pencerahan dan sekaligus panduan
tentang menata pola pikir dan pola rasa yang menjadi pijakan setiap orang dalam menentukan sikap, keputusan,
dan tindakan menuju keberhasilan dalam hidup.

12Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
Dahsyatnya Kemauan (New Edition)
Cara Mulia Mengubah Penghalang Jadi
Peluang
Penulis : Ainy Fauziyah, CPC
ISBN
: 978-979-024-326-2
Dimensi : 13 20,5 cm
Halaman : 204/Bookpaper/SC (Cet. ke-3)
Harga SC : Rp 35.000,-

Tidak seperti buku-buku motivasi popular yang tebal dan


berbau terjemahan, buku ini begitu terasa unsur lokalnyayang membuatnya mudah dicerap oleh siapa saja.
Bagian awal, Ainy mengajak kita untuk mengetahui siapa
diri kita yang sebenarnya. Dengan usil, ia mengajak kita
untuk jujur pada diri, melihat apa kelebihan dan kekurangan kita. Karena, hanya dengan bersikap jujur maka
kita bisa mempertahankan yang baik dan memperbaiki yang jelek dalam diri. Setelah berani melihat diri sendiri, buku ini mengajak kita untuk bersemangat, untuk
memompa kemauan. Ia juga menunjukkan beda antara
kemauan dan keinginan. Basah dengan kisah menggugah,
kaya dengan golden tips yang menggerakkan.

Judul :
10 Rahasia Pembelajar Kreatif

Belajar Jadi Lebih Efisien, Efektif,
dan Menyenangkan
Penulis : Khrisna Pabichara
ISBN
: 978-979-024-343-9
Dimensi : 13 20,5 cm
Halaman : 192/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 29.000,-

KISAH, SIRAH,
& SEJARAH

Cara Cerdas Menjadi Pembelajar Sukses


Bagaimana agar kegiatan belajar menjadi kebutuhan;
bukan beban?
Bagaimana agar aktivitas belajar menyenangkan; tidak
membosankan?
Bagaimana melatih daya ingat?
Lebih penting daripada semua itu: bagaimana belajar
yang efisien sehingga membuahkan hasil yang efektif?
Buku ini mengungkap rahasia untuk menemukan potensi
diri dan memanfaatkannya sehingga Anda mendapatkan
cara-cara kreatif dalam belajar serta mampu memecahkan persoalan-persoalan yang menghambat kegiatan belajar.
Ditulis berdasarkan pengalaman penulis menjadi motivator pengembangan minat dan kecakapan
belajar selama lebih dari delapan tahun, karya ini memantik semangat sehingga Anda lebih termotivasi menjemput kesuksesan dalam pembelajaran. Selain itu, kutipan-kutipan inspiratif dari para
tokoh dunia menjadikan buku ini kaya, menyenangkan, dan mencerahkan.

asyik disimak dan kaya!

menyajikan sejarah dan khazanah kearifan


dengan gaya tutur yang bernas dan melipur

14Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
Biografi Imam Abu Hanifah
Kisah Perjalanan dan Pelajaran Hidup Sang
Pengusung Kebebasan Berpikir
Penulis : Dr. Tariq Suwaidan
ISBN
: 978-979-024-334-7
Ukuran : 16,5 19 cm
Halaman : 348/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 50.000,-

Ia sosok yang sangat mensyukuri anugerah akal. Ia menjunjung tinggi kebebasan berpikir, namun yang dapat dipertanggungjawabkan. Ia senang berdiskusi dan bahkan
berdebatbukan untuk menjatuhkan lawan dalam kesalahan, namun agar sampai di titik temu dan kebenaran.
Prinsip demikian membuatnya rendah hati dan tak fanatik. Ia pernah mengatakan, Pernyataanku hanya pendapat. Jika ada orang yang menyatakan pendapat yang lebih baik daripada pendapatku maka
pendapatnya lebih layak diikuti.

Dialah Abu Hanifah, imam pertama yang menyusun karya fikih dalam bab-bab yang sistematis dan
menjadi pionir bagi para imam berikutnya, seperti Imam Malik, Imam Syafii, dan lain-lain.
Dikemas dalam narasi-narasi singkat namun padat dan bumbu ilustrasi yang memikat, inilah karya
berharga yang memaparkan riwayat hidup Imam Abu Hanifah secara menarik dan menyenangkan.

Katalog

Edisi Maret 2014

15

Judul :
Biografi Imam Syafii
Kisah Perjalanan dan Pelajaran Hidup Sang
Mujtahid
Penulis : Dr. Tariq Suwaidan
ISBN
: 978-979-024-095-7
Dimensi : 16,5 19 cm
Halaman : 312/Imperial/SC (Cet. ke-2)
Harga SC : 45.000,-

Begitu akrab namanya di hati kita, tapi sudahkah kita mengenalnya lebih dekat?
Buku ini menyuguhkan riwayat hidup Imam Syafii dengan narasi dan ilustrasi memikat. Sang imam berusia singkat, namun
hidupnya penuh semangat ilmu dan amal, meletakkan dasar-
dasar keilmuan Islam yang layak diingat.

Judul :
Biografi Imam Ahmad ibn Hanbal
Kisah Perjalanan dan Pelajaran Hidup Sang
Pembela Sunnah
Penulis : Dr. Tariq Suwaidan
ISBN
: 978-979-024-197-8
Dimensi : 16,5 19 cm
Halaman : 500/Imperial/SC
Harga SC : Rp 60.000,-

Teladan kegigihan mempertahankan prinsip. Ia melewati


Judul :
Biografi Imam Malik
Kisah Perjalanan dan Pelajaran Hidup Sang
Imam Madinah
Penulis : Dr. Tariq Suwaidan
ISBN
: 978-979-024-219-7
Dimensi : 16,5 19 cm
Halaman : 376/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 55.000,-

Ia menghabiskan hampir seluruh hidupnya di Madinah.


Lahir, tumbuh, belajar, dan mengajar di Madinah. Jika ada
yang mengharuskannya keluar dari tanah kelahiran maka
itu adalah ke Makkah untuk beribadah umrah dan melaksanakan kewajiban haji. Kecintaannya kepada Kota Nabi
tersebut membuat ia bertahan meski harus menerima siksaan dari penguasa karena perbedaan pendapat tentang
masalah fikih. Sebab itulah ia mendapat gelar Imam Dar
al-Hijrah atau Imam Negeri Hijrah Nabi (Madinah).
Dialah Imam Malik, penulis al-Muwaththa, kitab hadis yang mendapat pujian dari muridnya, Imam
Syafii, sebagai satu-satunya kitab di dunia ini yang kebenarannya paling mendekati kebenaran
Al-Quran.
Dikemas dalam narasi-narasi singkat namun padat dan bumbu ilustrasi yang memikat, inilah karya
berharga yang memaparkan riwayat hidup Imam Malik ibn Anas secara menarik dan menyenangkan.

masa paling dramatis dalam hidupnya ketika harus dipenjara, disiksa, dan dihinakan karena kukuh meyakini Al-Quran
adalah semata kalam Allah; tidak kurang, tidak lebihberseberangan dengan penguasa masa itu yang memaksakan ideologi, ingin semua orang meyakini bahwa Al-Quran adalah
kalam Allah, dan ia makhluk.
Dialah Imam Ahmadmujtahid (imam mazhab fikih) sekaligus
mujahid (pejuang kebenaran). Selain ahli hadis, ia juga dikenal sangat zuhud dan warak.
Dikemas dalam narasi-narasi singkat namun padat dan bumbu ilustrasi yang memikat, inilah karya berharga yang memaparkan riwayat hidup Imam Ahmad ibn Hanbal secara menarik dan menyenangkan.

Kelebihan Seri Biografi Empat Imam Mazhab:


Beda dari yang sudah ada. Dari kisah dan peristiwa yang diurai, pembaca bisa memetik pelajaran ilmu dan iman sekaligus saat membacanya.
Kaya data tapi disuguhkan dengan nyaman dan tertata. Menyarikan tokoh-tokoh terkemuka dan peristiwa penting terkait dengan sang imam yang layak dicermati setiap
muslim.
Disajikan dengan ungkapan-ungkapan ringkas hingga mudah dicerna dan diingat
bahkan sebelum tuntas membacanya.
Lebih dari sekadar biografi, karya bergizi ini juga menggugah kita untuk sadar dan
terhubung dengan warisan intelektual Islam dan figur-figur teladan yang tak lekang
oleh waktu dan terus mengilhami kita di zaman yang terus berubah ini.

16Katalog

T
BES ER
L
SEL

Edisi Maret 2014

Judul :
Tawanan Benteng Lapis Tujuh

Novel-biografi Ibnu Sina
Penulis : Husayn Fattahi
ISBN
: 978-979-024-266-1
Ukuran : 13 20,5 cm
Halaman : 296/Bookpaper/SC (Cet. ke-2)
Harga SC : Rp 35.000,-

Keilmuan Ibnu Sina melampaui zamannya bagaikan


menara penerang peradaban. Tapi, siapa mengira buah
karyanya yang dinikmati banyak orang itu tumbuh
dari ranah kehidupannya yang sarat kegetiran. Fattahi
menggambarkan perikehidupan filsuf cum dokter itu
secara apik lagi menarik.
Komaruddin Hidayat, Guru Besar Filsafat Agama
UIN Syarif Hidayatullah
Buku ini mengurai rekam-jejak perjalanan hidup dokter-
filsuf muslim terkemuka, Ibnu Sina (9081037), sejak
masa kecil di Bukhara hingga ia bersentuhan dengan penguasa, dan hidup dari istana ke istana sebagai dokter
pribadi sultan. Sebagaimana harga yang mesti dibayar oleh cendekiawan yang menceburkan diri
ke dalam kubangan kekuasaan, Ibnu Sina berhadapan dengan siasat jahat, tipu-daya, dendam-
kesumat akibat kedengkian para petinggi istana lantaran perhatian khusus yang diperolehnya
dari sultan.

Judul :
Biografi Ibnu Khaldun
Kehidupan dan Karya Bapak Sosiologi Dunia
Penulis : Muhammad Abdullh Enn
ISBN
: 978-979-024-341-5
Dimensi : 13 20,5 cm
Halaman : 224/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 30.000,-

Sang ulama multidisipliner. Di Timur, Ibnu Khaldun disebut al-Allmah (Mahaguru). Di Barat, ia digelari the
Polymath (penghimpun berbagai bidang pengetahuan).
Namun, di atas segalanya, ia menelaah semua kajiannya
dengan kadar ilmiah yang tinggi, dan tak diragukan lagi
sangat berkontribusi atas perkembangan ilmu pengetahuan manusia.
Terinspirasi metode Ibnu Khaldun, penulis menceritakan
perikehidupan sang Sejarawan dengan berimbang. Ditopang kajian literatur yang kuat, buku ini menghadirkan
kehidupan Ibnu Khaldun apa adanya. Bersahaja.
Dengan begitu, buku ini menjadi semacam cermin atas
kehidupan Ibnu Khaldun. Dengan cermin ini kita berharap bisa melihat sejauh mana kemajuan dan
perkembangan ilmu pengetahuan sejak masa beliau hingga saat ini.

Katalog

Edisi Maret 2014

17

Judul :
Dari Puncak Bagdad
Sejarah Dunia Versi Islam
Penulis : Tamim Ansary
ISBN
: 978-979-024-194-7
Ukuran : 15 x 23 cm
Halaman : 589/Bookpaper/SC (Cet. ke-3)/HC
Harga HC : Rp 100.000,-
Harga SC : Rp 80.000,-

T
BES ER
L
SEL

Ansary menuliskan pandangan tentang masa lalu, masa


kini, dan masa depan Islam secara gemilang, informatif,
dan menyeluruh. Buku wajib dibaca.
Khaled Hosseini, penulis The Kite Runner
Bukalah buku sejarah-dunia mana pun, maka kerap kita
temukan sejarah yang selalu diceritakan dari sudut pandang Barat, dalam urutan yang sudah baku: mulai dari
Lembah Nil dan Mesopotamia, melalui Yunani dan Roma
lalu Revolusi Prancis, hingga bangkitnya negara sekuler dan kejayaan demokrasi. Islam hanyalah bab pendek
dalam kisah panjang sejarah dunia itu, digabungkan dengan cerita tentang beberapa peradaban lain yang dianggap pinggiran. Sejarah versi Barat menganggap kecil sebuah peradaban yang pernah menjadi pusat sejarah dunia dan yang memiliki
narasi berbeda selama ribuan tahun.
Bagaimana jika sejarah dunia itu ditampilkan dari sudut pandang Islam, seperti apakah panorama
yang akan terlihat? Itulah yang diupayakan Tamim Ansary dalam buku ini. Dia menguraikan sejarah dunia sejak dari masa Muhammad hingga kejatuhan Kekaisaran Utsmani dan seterusnya. Dia
menjelaskan mengapa peradaban Barat dan Islam seperti saling tidak kenal, dan apa yang terjadi
ketika keduanya bersimpang jalan. Ditulis dalam gaya bercerita yang menghibur, buku ini juga menawarkan sebuah perspektif penting tentang konflik dunia dewasa ini.

ERA

SEG

18Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
Kilatan Pedang Tuhan
Sebuah Novel tentang Perang Salib
Penulis : Kamran Pasha
ISBN
: 978-979-024-256-2
Ukuran : 15 23 cm
Halaman : 580/Imperial/SC
Harga SC : Rp 79.000,-

Sebuah kisah penuh aksi yang mencekam, Kilatan Pedang Tuhan melontarkan kita ke dalam Perang Salib,
membuat masa-masa itu terlihat baru, lebih dalam dan
memukau. Kamran Pasha adalah sebuah suara baru yang
merdu dalam dunia fiksi sejarah. (Steven Pressfield, penulis buku laris Gates of Fire)
Lupakan semua bayangan tentang Perang Salib yang
Anda ketahui. Dalam kisah yang diolah dengan sangat
luar biasa ini, Kamran Pasha menggambarkan sisi lain
dari peperangan legendaris dengan sajian yang sesuai dengan zaman sekarang. Visi tidak terduganya akan
Shalahuddin yang karismatik, Richard si Hati Singa yang
tersiksa, dan wanita angkuh yang muncul di antara mereka disajikan dengan membara, disepuh
dengan lika-liku yang teperinci, dan diseduh oleh darah dan gemuruhnya dua agama yang saling
bertentangan, berlomba untuk menguasai tanah yang terkungkung. Pasha menggambarkan semua
itu dengan dahsyat dari awal hingga akhir! (C. W. Gortner, penulis The Last Queen dan The Confessions of Catherine de Medici)
Judul :
Aisyah
Ibunda Orang Beriman
Penulis : Kamran Pasha
ISBN
: 978-602-17743-6-6
Ukuran : 13 20,5 cm
Halaman : 760/Imperial/SC
Harga SC : Rp

Ditulis dalam prosa yang indah dan berdasarkan riset teliti, novel luar biasa ini adalah kisah menyentuh tentang
pergulatan hidup dan cinta seorang perempuan istimewa
yang ditakdirkan untuk membantu mengantarkan Islam
ke pentas dunia.
***
Novel ini serupa suara hati atau catatan harian Aisyah
r.a. yang dituliskan dengan gaya bahasa ringan, populer,
mudah dipahami, tetapi tetap bernuansa indah. Sehingga
siapa pun yang membacanya niscaya akan ikut terhanyut
di dalam lakon istri kesayangan Nabi itu. (Pipiet Senja,
Sang Ikon Fiksi Indonesia)
Materi yang diangkat ke novel ini memang sudah luar
biasa. Sebuah awal kelahiran peradaban baru sekaligus penegakan iman dan tauhid, yang disertai
perjuangan penuh intrik dan kekerasan. Penuh konflik sekaligus keteladanan, penuh kekejaman sekaligus cinta dan kasih sayang, penuh kepencundangan sekaligus kepahlawanan, penuh pengkhianatan sekaligus kesetiaan. Sangat menyentuh! (Ahmadun Yosi Herfanda, penyair)

Katalog

AR
ERB

Edisi Maret 2014

19

Judul :
Buku Pintar Sejarah Islam
Jejak Langkah Peradaban Islam dari Masa
Nabi Hingga Masa Kini
Penulis : Qasim A. Ibrahim dan Muhammad A. Saleh
ISBN
: 978-602-17919-5-0
Dimensi : 15 23 cm
Halaman : 1.218/SC/Imperial
Harga
: Rp 170.000,-

Buku ini memaparkan sejarah Islam dan menjelaskannya dari sudut pandang Islam: sejak masa Nabi Muhammad, Khalifah Empat, Dinasti Umayah, Dinasti Abbasiyah,
hingga masa kini; sejak muncul di Makkah hingga merekah di penjuru dunia. Tak hanya menyuguhkan catatan
manis saat Islam tampil sebagai kekuatan yang mewarnai
peradaban dunia, tapi juga saat Islam sebagai kekuatan
politik mengalami kemunduran dan paceklik. Bagaimana
Islam berkonfrontasi atau berasimilasi secara alami dengan bangsa dan budaya lain.
Lebih dari itu, melalui buku ini, kita tak hanya diajak menengok masa lalu, tapi menjadikan masa lalu sebagai cermin, memilah dan memilih yang relevan
untuk menafsirkan masa kini dan untuk menjadi pijakan membangun masa depan. Sebab, sejarah
tak hanya memaparkan peristiwa, tapi juga menjejakkan makna.
Dikemas dalam deskripsi ringkas, inilah karya yang memudahkan kita mengetahui berbagai peristiwa sejarah dalam Islam dan mengingatnya dengan mudah.

Judul :
Ensiklopedia Biografi Sahabat Nabi
Kisah Hidup 154 Wisudawan Madrasah
Rasulullah Saw.
Penulis : Muhammad Raji Hassan Kunnas
ISBN
: 978-979-024-295-1
Dimensi : 15 23 cm
Halaman : 940/Imperial/SC
Harga SC : Rp 111.000,-

Buku ini mendedahkan biografi sahabat yang tidak banyak diketahui orang itu. Digali dari data-
data-
sejarah
bervaliditas tinggi, karya berharga ini menghadirkan kembali sosok generasi pertama umat Islam itu untuk zaman
kita, menceritakan fragmen terpenting hidup mereka bersama Nabi dan peran mereka dalam sejarah Islam.
Membaca buku ini, kita seolah mendengarkan secara
langsung penulis bercerita tentang hidup generasi yang
dididik langsung dan lulus dari madrasah Rasulullah. Dari
generasi ini lahir pemimpin cemerlang, mujahid gigih, penguasa adil yang berhasil mengalami lompatan peradaban yang belum pernah ada sebelumnya. Selain begitu detail dan hidup, penyusunan nama secara
alfabetis memudahkan kita dalam mencari nama dan latar belakang seorang sahabat.

20Katalog

T
BES ER
L
SEL

Edisi Maret 2014

Judul :
Bilik-Bilik Cinta Muhammad
Kisah Sehari-Hari Rumah Tangga Nabi
Penulis : Dr. Nizar Abazhah
ISBN
: 978-979-024-129-9
Ukuran : 13 20,5 cm
Halaman : 384/HVS/SC (Cet. ke-7)
Harga SC : Rp 54.900,-

Katalog

TE

RU
RBA

Edisi Maret 2014

21

Judul :
Pribadi Muhammad
Memotret Sifat dan Pribadi Nabi Sehari-hari
Lebih Dekat, Lebih Memikat
Penulis : Dr. Nizar Abazhah
ISBN
: 978-602-17919-2-9
Dimensi : 13 20,5 cm
Halaman : 386/SC/Bookpaper
Harga
: Rp 55.000,-

Buku ini memotret kehidupan Nabi di setiap rumah yang


pernah beliau tinggali dan singgahisejak masa kanak-
kanak hingga detik-
detik terakhir kehidupannya. Dengan kepekaan tinggi, Dr. Abazhah membidik kamar demi
kamar itu dengan segenap penghuninya; bagaimana akhlak mereka dan bagaimana tata pergaulan Nabi dengan
mereka.

Lahir dari kedalaman cinta, kekayaan sumber, dan kelincahan bertutur, buku ini mengungkap lengkap kepribadian
dan keseharian Nabi saw. Keagungan sebagai Rasul dan
kesederhaan sebagai manusia berpadu, membuat siapa
pun yang membaca jadi makin rindu.

Inilah kisah indah rumah cinta Rasulullahtempat setiap


muslim belajar bagaimana mewujudkan rumahku surgaku. Bukan rumah bebas dari masalah, melainkan keluarga yang berhasil menyelesaikannya dengan indah. Bukan
dengan kemewahan harta, melainkan dengan keluhuran
akhlak, keagungan cinta, dan kedalaman iman.

Setelah itu, diulas tuntas watak, karakter, dan sifat-sifat


Nabi lahir batin. Kala ditanya tentang kepribadian Nabi,
Aisyah menjawab, Akhlaknya adalah Al-Quran. Bagaimana seorang manusia yang paling mampu mewujudkan
ajaran wahyu dalam seluruh perilakunya ini berbicara
kepada kita, menuntun kita, dan mendidik kita saat ini?
Tak kalah memikat, dikupas berbagai mukjizat Nabi Muhammad, lengkap dengan latar dan maknanya yang padat. Bersiaplah untuk menemukan alasan kita meneladani dan mencintai Sang Junjungan Umat.

Judul :
Perang Muhammad
Kisah Perjuangan dan Pertempuran Rasulullah
Penulis : Dr. Nizar Abazhah
ISBN
: 978-979-024-338-5
Ukuran : 13 20,5 cm
Halaman : 436/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 60.000,-

Buku ini menjawab dengan data yang kaya dan tepercaya. Dr. Nizar berhasil dengan lincah mengisahkan
perang-perang Rasulullah yang masyhur dalam sejarah.
Menggetarkan sekaligus menyadarkan kita apa sejatinya
alasan dan tujuan Nabi berperang, bagaimana beliau memimpin pertempuran, bagaimana pasukan disiapkan, apa
kriteria para pemimpin yang beliau pilih, serta apa nilai-
nilai yang diteladankan.
Ulasan latar belakang setiap perang serta pencantuman
ayat-ayat Al-Quran terkait kisah tertentu membuat buku
ini kian kaya. Lebih kaya lagi, disuguhkan kisah tentang
perang dingin, perang informasi, perang ekonomi, dan
perang psikologis di mana Nabi unggul dalam semua
jenis peperangan ini dan mengembangkannya sejauh mungkin supaya tidak meletus perang fisik.
Bagi Nabi, perang fisik merupakan alternatif terakhir ketika situasi benar-benar memaksa.
Inilah karya berharga yang mencerahkan dan membantu kita melihat secara tepat perang pada
masa Nabi serta memahami secara benar ajaran Al-Quran tentang perang.

Judul :
Ketika Nabi di Kota
Kisah Sehari-hari Nabi di Madinah
Penulis : Dr. Nizar Abazhah
ISBN
: 978-979-024-232-6
Ukuran : 13 20,5 cm
Halaman : 604/Imperial/SC
Harga SC : Rp 71.000,-

Bagaimana jika Anda diajak berwisata ke kota NabiMadinah al-Munawwarah (kota bercahaya)? Sebuah wisata
tak biasa, karena Anda dibawa sang penulis untuk seakan
merasakan hidup bersama Rasulullah sekitar 10 tahun,
semenjak beliau berhijrah hingga detik terakhir menghadap Sang Khalik.

Inilah rekaman hari-
hari Nabi penuh arti. Mendidik
pribadi-
pribadi untuk berbudi pekerti. Menata sendi-
sendi masyarakat beradab dan berbudaya tinggi. Inilah
kisah gemilang tentang Jejak lahir Peradaban Islam yang
cemerlang
Sarat dengan pelajaran dan pesan abadi: mengerti tujuan dan seni perjuangan hidup; mengelola keragaman dan kemajemukan; mengatasi ancaman dan
pengkhianatan; memancang pilar-pilar sosial dalam keterbatasan; danyang terpentingmenjadikan iman sebagai spirit membangun peradaban, bukan sekadar mencari balasan dari Tuhan. Sangat detail, mengalir lincah, menginspirasi sekaligus bikin jatuh hati.

22Katalog

Edisi Maret 2014

Katalog

Edisi Maret 2014

23

Judul :
Sekolah Cinta Rasulullah
Kisah Suka Duka Generasi Muslim Pertama
Penulis : Dr. Nizar Abazhah
ISBN
: 978-979-024-183-1
Ukuran : 13 20,5 cm
Halaman : 463 h/HVS/SC
Harga SC : Rp 67.500,-

Judul :
Sahabat Remaja Nabi
Kisah Hidup Pemuda-Pemuda Kader
Rasulullah saw.
Penulis : Fathi Fawzi Abd al-Muthi
ISBN
: 978-979-024-275-3
Ukuran : 13 20.5 cm
Halaman : 388/Imperial/SC
Harga SC : Rp 44.000,-

Inilah kisah persahabatan terhebat sepanjang sejarah.


Inilah cermin hidup generasi yang dididik langsung dan
lulus dari madrasah Rasulullah. Dari generasi ini lahir pemimpin cemerlang, mujahid gigih, penguasa adil yang
berhasil mengalami lompatan peradaban yang belum
pernah ada sebelumnya.

Bagaimana anak-anak muda muslim menjalani hari-hari


mereka di madrasah kehidupan Rasulullah?
Bagaimana mereka menyerap pelajaran dan pengalaman langsung dari sumber asli dan berdasarkan silabus Rasulullah?
Bagaimana Nabi mengantarkan merekadengan segala
bakat dan keunikan masing-masingmenjadi suluh
iman dan keadilan, obor hidayah dan jihad di jalan
Allah?

Masihkah Anda ragu menyimak buku ini setelah Nabi saw.


bersabda, Para sahabatku bagaikan bintang-gemintang.
Teladani siapa pun di antara mereka, niscaya kau dapat
petunjuk?

Inilah sejarah hidup mereka yang melewati masa kanak-kanak, remaja, hingga matang sebagai
pemuda yang dikader Sang Teladan Sepanjang Zaman. Selain layak disimak para pendidik dan
orangtua, alangkah butuhnya pemuda-pemuda hari ini menapaktilasi jejak-jejak mereka, melangkah di atas rambu-rambu mereka sehingga mampu mengantarkan umat Islam ke puncak kebaikan, kemajuan, dan kesejahteraan.

Judul :
Sahabat-Sahabat Cilik Rasulullah
Kisah Indahnya Masa Kanak-kanak Bersama
Nabi
Penulis : Dr. Nizar Abazhah
ISBN
: 978-979-024-259-3
Ukuran : 13 20,5 cm
Halaman : 220/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 30.000,-

Bagaimana Rasulullah saw. hidup dan bergaul bersama


anak-anak?
Bagaimana beliau menyambut saat mereka menghampiri?
Bagaimana beliau bercanda dengan mereka?
Bagaimana Nabi mengasuh anak-anak tirinya, putra dan
putri Ibunda Kaum Mukmin?
Bagaimana Nabi mencurahkan kasih dan mendidik putra-
putri sahabat?
Bagaimana beliau membimbing mereka yang mulai beranjak dewasa?
Dengan memotret kehidupan Nabi bersama anak-anak, buku ini sejatinya menggambarkan bagaimana orangtua mesti bergaul dan memperlakukan anak-anak supaya kelak mereka menjadi
pribadi-pribadi saleh dan cemerlang di tengah masyarakat.

Judul :
Sahabat-Wanita Rasulullah
Kisah Hidup Muslimah Generasi Pertama
Penulis : Mahmud al-Mishri
ISBN
: 978-979-024-296-8
Dimensi : 13 20,5 cm
Halaman : 400/Imperial/SC
Harga SC : Rp 50.000,-

Inilah kisah hidup para sahabat-wanita Nabi (sahabiyat)


yang rela mengorbankan apa pun demi kemenangan
Islam dan kaum muslim. Sebagian merupakan istri, ibu,
saudari, atau putri lelaki pilihan yang telah menorehkan
catatan emas dalam lembaran sejarah. Sebagian tidak
memiliki siapa pun yang mendukung dan membantunya
melewati segala kesulitan dalam hidup mereka. Sebagian
lagi merupakan budak belian yang tak memiliki kebebasan sedikit pun. Ada pula yang dilahirkan di tengah keluarga yang sesat, bahkan anak dari seorang ayah yang
pernah mencelakakan Nabi, namun mereka semua menjadi wanita mulia berkat iman yang tumbuh di hati mereka.
Latar belakang mereka berbeda-beda, tapi mereka bersatu dalam ikatan tauhid.
Didukung data dan referensi yang kaya, karya berharga ini akan membuka mata kita: betapa Islam
tak meminggirkantapi memuliakanperan kaum wanita dalam kehidupan. Kisah hidup mereka
juga menyajikan teladan yang indah dan contoh yang baik bagi seluruh manusia.

24Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
Keluarga Perempuan Rasulullah

Biografi Para Ibu, Istri, dan Putri Nabi
Penulis : Fathi Fawzi dan Widad Sakakini
ISBN
: 978-979-024-264-7
Ukuran : 13 20,5 cm
Halaman : 436/Imperial/SC
Harga SC : Rp 50.000,-

Buku ini harus disimak generasi baru yang butuh


bacaan bermanfaat. Sumber rujukan tema ini masih
langka. Pada zaman ini mereka harus membekali diri
dengan pengetahuan yang baik tentang sejarah
para wanita mulia.
Widad Sakakini
Buku ini mengabadikan romantika hidup para ibu, istri,
dan putri Rasulullah.
Ditopang referensi yang kaya dan tepercaya, Anda akan
menikmati banyak kisah menarik pada wanita-
wanita
mulia ini selama menemani Rasulullah: kisah-kisah yang sarat dengan pelajaran, hikmah, dan keajaiban yang kadang jarang kita simak. Dengan tutur-cerita yang lincah, Anda juga diajak menyusuri fase-fase penting kehidupan Rasulullah.
Banyak pelajaran dari kisah hidup mereka yang pantas jadi pendorong semangat kita untuk bangkit dan jadi dongeng pengantar tidur bagi putra-putri kita. Dari mereka kita juga belajar makna
mementingkan orang lain, kesetiaan, juga ayat-ayat takwa dan perjuangan.

Judul :
Wanita-Wanita Al-Quran
Kisah Nyata Perempuan-Perempuan Hebat
yang Dicatat Abadi dalam Kitab Suci
Penulis : Fathi Fawzi Abd al-Muthi
ISBN
: 978-979-024-218-0
Dimensi : 13 20,5 cm
Halaman : 520/Imperial/SC (Cet. ke-2)
Harga SC : Rp 55.500.-

Buku ini tampil sebagai gambaran indah dan lembut mengenai kehidupan para wanita yang diabadikan Al-Quran
supaya jadi panutan dan cermin bagi semua umat manusia.
Selamat menikmati, Anda akan mendapatkan rasa baru
dalam membaca ayat-ayat suci yang mungkin selama ini
telah Anda akrabi.

Katalog

T
BES ER
L
SEL

Edisi Maret 2014

25

Judul :
Asbabun Nuzul untuk Zaman Kita
Kisah Nyata di Balik Turunnya Ayat-Ayat Suci
Al-Quran [Edisi Baru]
Penulis : Fathi Fawzi Abd al-Muthi
ISBN
: 978-979-024-269-2
Ukuran : 15 23 cm
Halaman : 724/Imperial/SC (Cet. ke-3)
Harga SC : Rp 85.000.-

Di buku ini, asbabun nuzul (sebab turunnya ayat-ayat Al-


Quran) disajikan dengan indah, lembut, dan renyah. Seluruh kisah dituturkan dari sudut pandang pelaku setiap
peristiwa, didukung oleh data-data historis dan riwayat
yang dapat dipercaya, sehingga tersaji gambaran yang
penuh warna. Kendati kental dengan aspek politik, sejarah, geografi, dan keagamaan (kaidah syariat, akidah, dan
fikih), rentetan kisah nyata ini tidak menjadi data sejarah
yang kering dari pergulatan hidup generasi muslim pemula. Pembaca akan mendapatkan pengalaman dan rasa
baru untuk memahami serta mencerna berbagai ayat Al-
Quran yang selama ini mungkin telah kita kenal dan kita
hafal.
Selain menyodorkan bahan berharga untuk memahami ayat suci secara kontekstual, buku ini tampil sebagai gambaran indah mengenai kehidupan yang layak dijadikan panutan dan cermin bagi
semua umat manusia.
Judul :
Detik-Detik Penulisan Wahyu
Kisah Nyata 20 Sekretaris Nabi dan Pencatat
Ayat-Ayat Suci Al-Quran
Penulis : Fathi Fawzi Abd al-Muthi
ISBN
: 978-979-024-181-7
Ukuran : 13 20,5 cm
Halaman : 234/HVS/SC
Harga SC : Rp 34.000,-

Setelah menuturkan kisah panjang penulisan Al-Quran


sejak masa Nabi hingga masa kinibuku ini menyajikan
kisah hidup para sahabat mulia pencatat wahyu. Catatan
merekalah yang menjadi sumber penting proses pengumpulan Al-Quran pada masa Abu Bakar dan penyusunan
mushaf utuh pada masa Khalifah Utsman ibn Affanyang
disebut mushaf utsmani dan dibaca oleh umat Islam di
seluruh penjuru dunia sampai saat ini.
Selain mencatat wahyu, para sahabat ini juga menuliskan
berbagai surat Rasulullah yang dikirimkan kepada para
pemimpin kabilah di Jazirah Arab dan para raja di luar
Jazirah Arab. Isi surat itu adalah ajakan memeluk Islam
Berdasarkan hasil penelitian para rawi hadis dan sejarawan tepercaya, seluruh kisah dituturkan dengan lincah dan indah. Pembaca diajak menyaksikan fragmen kisah hidup para pencatat wahyu itu:
keberislaman, penderitaan, perjuangan, kepahlawanan, dan tentu saja peranan mereka dalam penulisan wahyu serta suasana detik-detik turunnya yang terkait dengan kehidupan mereka.

26Katalog

Edisi Maret 2014

Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
Misteri Kabah
Kisah Nyata Kiblat Dunia Sejak Nabi Ibrahim
hingga Sekarang
Penulis : Fathi Fawzi Abd al-Muthi
ISBN
: 978-979-024-237-1
Ukuran : 13 20.5 cm
Halaman : 248/Imperial/SC (Cet. ke-2)
Harga SC : Rp 30.000,-

Ke sanalah menghadap semua hasrat dan kerinduan


umat. Ke sanalah ketundukan dan kekhusyukan ditunjukkan oleh setiap muslim dalam shalat. Ia tetap kokoh
berdiri meskipun nafsu serakah banyak manusia mencoba meruntuhkan dan menghancurkannya. Ia tetap tegak
di pusat bumi meskipun bencana dan malapetaka meluluhlantakkan kawasan di sekitarnya. Tuhan sendiri yang
menjaganya ketika Abrahah menyerbu dengan pasukan
gajahnya; ketika Abdul Muttalib membiarkan dan lebih
mementingkan dua ratus ekor untanya yang dirampas
Abrahah.
Pada beberapa lintasan sejarah, darah manusia pernah tertumpah di sana. Kesesatan dan penyimpangan pernah bersemayam di dalamnya. Namun,
berkali-kali ia dikotori dan dinistakan, berkali-kali Tuhan melindungi dan menyucikannya kembali.
Empat puluh abad telah berlalu sejak Nabi Ibrahim meninggikan fondasinya. Hingga kini, ia tetap
menjadi kiblat hati semua umat Islam di seluruh penjuru bumi.

TE

RU
RBA

Judul :
Aku Ingat Dirimu Saat Aku Lupa
Tuhanku
202 rampai cerita unik, klasik, dan menggelitik
Penulis : Dr. Anwar Wardah
ISBN
: 978-602-17743-2-8
Dimensi : 13 20,5 cm
Halaman : 356/SC/Bookpaper
Harga
: Rp 44.000,-

Dituturkan dari generasi ke generasi, menyebar ke penjuru dunia, dan menjadi warisan budaya. Apa yang membuat sebuah kisah mampu bertahan berabad-abad dan
bahkan menjadi abadi?
Kisah tak pernah menempatkan diri sebagai guru dan tak
bertutur bergaya penceramah, namun ia selalu memancarkan ilmu dan membuahkan hikmah. Inilah daya tarik
kisah.
Buku ini memuat 202 kisah dari khazanah keislaman.
Menggugah kesadaran, menjungkirbalikkan nalar, unik,
dan terkadang menggelitik, namun tanpa kehilangan
nilai-nilai luhur dan makna mendalam.
Sebagian besar kisah-kisah dalam karya ini dikemas secara ringkas, bahkan ada yang hanya dalam
satu paragraf pendek. Namun, justru di situlah kelebihannya. Singkat dan padat, membuat Anda
terikat dan terpikat untuk menikmati kisah demi kisah hingga tamat.

27

Judul :
Rabiah al-Adawiyah
Cinta Allah dan Kerinduan Spiritual Manusia
Penulis : Makmun Gharib
ISBN
: 978-979-024-299-9
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 168/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 22.000,-

Hai Kekasih Hatiku, jika bukan Engkau, siapa lagi


yang kuharap. Kasihilah orang berdosa ini
yang mendatangimu hari ini.
Hai Harapan, Kebahagian, dan Kesenanganku,
hati ini telah terkunci untuk selain diri-Mu.
***
Suatu ketika Rabiah al-Adawiyah berlari-lari ke pasar sembari menggenggam sebilah obor menyala-nyala di tangan
kanannya dan seember air di tangan kirinya. Orang-orang
keheranan. Hai Rabiah, apa yang akan kaulakukan? Rabiah menjawab, Dengan api ini, ingin kubakar surga, dan
dengan air ini, ingin kupadamkan neraka, supaya orang
tidak lagi menyembah Tuhan karena takut akan neraka atau karena mendambakan surga. Aku ingin
setelah ini hamba-hamba Tuhan akan menyembah-Nya hanya karena cinta.
Rabiah menyentak kesadaran kita bahwa ibadah bukanlah sekadar kewajiban atau karena takut
terhadap siksa akhirat, melainkan wahana untuk menumbuhkan kemuliaan jiwa dan kebahagiaan
manusia sebagai hamba Allah. Baginya, setiap ibadah menjadi ekspresi cinta dan kerinduan spiritual sang hamba pada Penciptanya. Hanya dengan cinta ibadah menjadi mudah. Kepatuhan menjadi kerinduan. Ketaatan menjadi dambaan.
Disertai kisah-kisah tak lekang zaman yang dipulung dari berbagai kitab klasik, buku ini mengajak
kita mengenal Rabiah dan warisan ruhaninya lebih dekat, lebih rekat.

ERA

SEG

28Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
Ibrahim ibn Adham
Sang Pangeran Pengembara Tanpa Alas Kaki
Penulis : Ahmad Bahjat
ISBN
: 978-979-024-318-7
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 164/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 30.000,-

Novel ini berkisah tentang Ibrahim ibn Adham, salah satu


tokoh sufi paling terkenal. Ia sosok historis yang hidup
pada abad kedelapan dan begitu melegenda. Penggalan-
penggalan kisah sufistik dan mistik tentangnya banyak
beredar di masyarakat. Bagaimana pandangan novel ini
tentang hal itu?

Judul :
The Great of Two Umars
Kisah Hidup Dua Khalifah Paling Legendaris:
Umar ibn al-Khathab dan Umar ibn Abdul Aziz
Penulis : Fuad Abdurrahman
ISBN
: 978-602-17919-0-5
Dimensi : 13 20,5 cm
Halaman : 346/SC/Bookpaper
Harga
: Rp 45.000,-

Karya yang menguak relung-relung kehidupan


dua Umar sebagai pribadi maupun khalifah
dan dikemas dengan perpaduan nalar akademik
dan ilmu sosial humaniora. Sangat inspiratif.
Dr. Ajid Thohir, M.A., Sejarawan Muslim
UIN Sunan Gunung Djati Bandung
***
Buku ini menyuguhkan kisah-kisah teladan dan kepemimpinan dua khalifah paling fenomenal
dalam sejarah Islam itu. Fragmen dua Umar yang menakjubkan, menyentuh, dan terkadang tak
terduga. Jika saat ini ada pemimpin yang mencitrakan diri merakyat dan membuat Anda kagum,
ingatlah Umar ibn al-Khathab dan Umar ibn Abdul Aziz.

Katalog

Edisi Maret 2014

29

Judul :
Ketika Rasul Bangun Kesiangan
Penulis : Muslich Taman
ISBN
: 978-979-024-250-0
Ukuran : 13 20,5 cm
Halaman : 196/Bookpaper/SC (Cet. ke-2)
Harga SC : Rp 27.000,-

Hati cenderung cepat bosan, maka lipurlah ia dengan


kisah dan hikmah, kata Ibnu Masud. Hati mudah kesat
oleh maksiat maka lembutkan ia dengan nasihat.

Buku ini menyuguhkan kisah-kisah sarat hikmah yang dituturkan oleh Rasulullah saw., para sahabat, dan orang-
orang bijak. Berbagai kisah terangkai dari soal moral dan
ibadah hingga kesuksesan dan kebahagiaan hidup. Selain
melipur dan menghangatkan jiwa, pesan-pesannya menggugah kita untuk menjaga kemuliaan akhlak, melembutkan hati, dan menyemangati hidup untuk mewujudkan
harapan jadi kenyataan.

Judul :
Dengarkan Hatimu Berbisik
63 Cerita Aneh Tapi Nyata yang
Membangunkan Nurani
Penulis : Muhammad Kuswanda
ISBN
: 978-979-024-253-1
Ukuran : 13 x 20,5 cm
Halaman : 182 h-Bookpaper
Harga SC : Rp 27.000,-

Sebuah pengalaman dan pencerahan spiritual yang


ditulis dengan cara sederhana namun sangat menarik.
Prof. Dr. Ir. Ahmad Muhammad Satari, M.F.,
mantan rektor IPB
Saat kita berserah diri kepada kekuasaan Allah, Dia senantiasa membimbing kita, bahkan dengan cara yang
tanpa kita duga sama sekali. Bimbingan itu kadang datang melalui bisikan kalbu, kadang melalui hikmah dari
pengalaman orang lain.
Penulis buku ini menjadi saksi mata bahwa Tuhan Maha Mengetahui dan, oleh karena itu,
Tuhan akan mengabulkan keinginan seseorang pada tempat dan waktu yang tepat. Keinginan
adalah sebentuk doa. Jawabannya mulai menyahut saat orang yang berkeinginan itu menyerah
dan menerima sepenuhnya situasi yang ia hadapi dengan sabar, tawakal, dan ikhlas
akan kehendak Ilahi.
Ir. H. Joyowidarbo, Anggota Dewan Pembantu Pelatih Internasional, Susila Budi Dharma

30Katalog

Edisi Maret 2014

Katalog

Edisi Maret 2014

31

Judul :
Pesantren Dongeng
Melipur Hati, Menikmati Kisah, Mendulang
Hikmah
Penulis : Awang Surya
ISBN
: 978-979-024-270-8
Ukuran : 13 x 19 cm
Halaman : 224 h/bookpaper
Harga SC : Rp 33.000,-

Judul :
Dialog Iblis dengan Para Nabi
99 Kisah Penyegar Iman
Penulis : Ustadz H.Aep Saepulloh Darusmanwiati, M.A.
ISBN
: 978-979-024-329-3
Dimensi : 13 20,5 cm
Halaman : 332/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 45.000,-

Syahdan, di sebuah kampung kecil hiduplah seorang kiai


bernama Mbah Sholeh. Oleh ketiga pemuda tanggung sekaligus santrinya bernama Sarimin, Madrais, dan Pardi
ia dipanggil Kiai Sholeh. Kepada mereka sang kiai tidak
mengajarkan kitab kuning, pelajaran tafsir maupun hadis.
Tidak juga bahasa Arab dan seluk-beluknya. Kiai Sholeh
hanya mendongeng. Itulah sebabnya ketiga santri Kiai
Sholeh menyebut kegiatan mereka Pesantren Dongeng.

Apa yang terjadi bila iblis berdialog dengan nabi? Sudikah iblis menyatakan tobat, lalu beriman kembali kepada Allah? Atau justru iblis malah kian menjadi-jadi dan
tetap berniat menggoda manusia hingga hari penghabisan? Tahukah Anda bagaimana Iblis membuka rahasia tentang trik menggoda kita dan siapa saja yang amat disukai
di antara manusia?

Di musala kecil yang terletak di sebelah rumahnya, hampir saban hari Kiai Sholeh mendongeng. Tak lupa pula
sang kiai mengulas makna dan pesan dari dongeng yang baru dituturkannya. Terkadang pesan-
pesannya diselipi ayat al-Quran atau kutipan hadis. Semua kisah yang dihadirkan sangat sesuai
dengan kondisi kita sekarang ini. Dongeng-dongeng itu mengisahkan berbagai hal yang melekat
dalam keseharian kita. Jadi, tentu banyak inspirasi yang bisa kita petik dari percakapan mereka.
Sembari mendengarkan dongengan sang kiai, ketiga santri akan berkomentar, bertanya, menyela,
atau sekadar berceloteh. Kiai Sholeh hanya akan tersenyum, kadang tertawa, atau geleng-geleng
kepala menyaksikan tingkah polah santri-santrinya.
Namun kita pun dapat saja memperlakukan dongeng-dongeng tersebut sekadar sebagai cerita.
Dan kita tidak akan kecewa, sebab dongeng-dongeng yang tersaji di buku ini, selain lucu juga
bermutu.
Judul :
Lantai-Lantai Kota
Mengasah Kepekaan Nurani dengan Kisah
Sehari-hari
Penulis : Muhammad Zuhri
ISBN
: 978-979-024-325-5
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 236/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 30.000,-

Kiai Muhammad Zuhri memberi hidangan kisah-


kisah
yang menuntut pembaca untuk cerdas menyingkap
mutiara-mutiara hikmah di dalamnya. Ada remang-remang
yang harus dikuak agar pembaca menemukan pencerahan bahwa memadukan rasa dan pikir akan membuat kalbu menjadi indah. Selamat menemukan pencerahan
bahwa memadukan rasa dan pikir akan membuat kalbu
menjadi indah.
D. Zawawi Imran, penyair

Melalui kisah-kisah ringan, buku ini menjawab pertanya


an-pertanyaan di atas. Berbagai kisah terangkai dari soal
moral dan ibadah hingga ihwal alam gaib dan alam kubur.
Namun, bukan sembarang cerita. Cerita-cerita itu diambil dari kitab-kitab klasik lagi otoritatif (muktabarah). Tak
lupa, penulis mencantumkan referensi untuk dijadikan bahan kajian selanjutnya.
Kisah-kisah dalam karya ini sangat pas untuk kondisi kekinian kita yang serba-sibuk. Pendek-
pendek namun sarat makna. Dengan cerita, kita mendapatkan asupan gizi spiritual yang bisa mendekatkan kita kepada Allah. Tak pelak, 99 kisah dalam buku ini bisa menjadi penyegar iman dan
membimbing kita meraih rida-Nya.
Judul :
Tobat Itu Nikmat
Kisah Nyata Orang-Orang yang Diampuni
Allah
Penulis : Asyari Khatib
ISBN
: 978-979-024-337-8
Dimensi : 13 20,5 cm
Halaman : 180/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 25.000,-

Buku ini menyajikan 50 kisah orang-orang yang bergelimang maksiat, tapidengan pertolongan Allahmenyentuh liang lahad dengan berbekal tobat; orang-orang
yang berlumur dosa, tapi menjemput maut dengan senyum di raut; penjahat kelas berat, tapi menutup hayat
dengan medali rahmat.
Lewat buku ini, hati kita disentak: betapa Allah Maha
Pengampun dan Penerima tobat. Betapa rahmat dan
kasih sayang-Nya luas tak berbatas. Betapa Dia mengasihi kita jauh melampaui orangtua kita sendiri. Betapa
ampunan-Nya tertuang bagi jiwa yang merindukan. Betapa Dia bahagia menyambut jiwa yang menyesal melebihi
kebahagiaan seorang musafir yang kehilangan unta beserta perbekalan di tengah gurun pasir, lalu
setelah lelah mencari dan putus asa, unta itu tiba-tiba muncul dengan sendirinya.

32Katalog

T
BES ER
L
SEL

Edisi Maret 2014

Judul :
Biografi Khalifah Rasulullah
Penulis : Dr. Musthafa Murad
ISBN
: 978-979-024-313-2-9
Ukuran : 13 20,5 cm
Cetakan : ke-4
Harga
: Rp 150.000

Box isi 4 buku


Lebih Dekat dengan Empat Sahabat Terdekat
menyuguhkan hari-hari penting yang dilalui Abu Bakar,
Umar, Utsman, dan Ali. Penuh data-data historis yang paling sahih. Ketika karya-karya sejarah lain berdiri di salah
satu sisi ketika menuturkan konflik di antara para sahabat
Nabi, buku ini tetap kukuh menghadirkan mereka sebagai
manusia-manusia utama, para pembela Nabi yang selalu
mengikuti dan meneladaninya.

Judul :
Kisah Hidup
Abubakar al-Shiddiq
Penulis : Dr. Musthafa Murad
ISBN
: 978-979-024-314-9
Ukuran : 13 20,5 cm
Halaman : 312

REFERENSI
& PANDUAN

Judul :
Kisah Hidup Umar
ibn Khattab
Penulis : Dr. Musthafa Murad
ISBN
: 978-979-024-315-6
Ukuran : 13 20,5 cm
Halaman : 262

Judul :
Kisah Hidup Utsman
ibn Affan
Penulis : Dr. Musthafa Murad
ISBN
: 978-979-024-316-3
Ukuran : 13 20,5 cm
Halaman : 280

Judul :
Kisah Hidup Ali ibn
Abu Thalib
Penulis : Dr. Musthafa Murad
ISBN
: 978-979-024-317-0
Ukuran : 13 20,5 cm
Halaman : 260

asyiknya belajar Islam

Menemani Anda belajar Islam dengan ulasan


yang mencerahkan dan menggerakkan

34Katalog

AR
ERB

Edisi Maret 2014

Judul :
Pelajaran Hidup Surah Yusuf
Yang Tersirat dan Yang Memikat dari Kisah
Hidup Nabi Yusuf a.s.
Penulis : Dr. Fuad al-Aris
ISBN
: 978-602-17743-8-0
Dimensi : 15 23 cm
Halaman : 576/SC/Imperial
Harga
: Rp 77.000,-

Kisah Yusuf disebut-


sebut sebagai ahsan al-qashash
(kisah terbaik) dalam Al-Quran. Kenapa dan apa pelajaran yang dapat kita ambil untuk perjalanan hidup kita saat
ini?
Diriwayatkan, kisah tersebut adalah permintaan
kaum Yahudi kepada Nabi Muhammad. Pada masa itu, cerita tentang Nabi Yusuf sudah beredar, hanya saja telah
mengalami distorsi. Allah kemudian menurunkan surah
yang secara lengkap dan terperinci menceritakan kisah
hidup Nabi Yusuf.
Surah Yusuf ini unik, berbeda dengan surah-surah
lain. Jika biasanya surah Al-Quran memuat beragam tema,
surah Yusuf berpusat pada satu tema: cerita Nabi Yusuf. Keunikan lain, jika biasanya surah Al-
Quran menceritakan kisah seseorang hanya dalam satu atau dua episode, surah Yusuf ini mengisahkan satu pribadi dalam banyak episode.
Selain kandungan kisah yang demikian kaya akan pelajaran, tuntunan, dan hikmah, ia berjebah dengan gambaran yang melukiskan gejolak hati pemuda, rayuan wanita, kepedihan, ujian, kesabaran, kebahagiaan, persaudaraan, dan kasih sayang seorang ayah.
Inilah karya berharga yang membantu Anda menelaah apa yang tersurat untuk memahami
apa yang tersirat di setiap kalimat surah Yusuf. Selamat mengkaji kisah dan memetik hikmah hidup
sang Nabi rupawan.

RU

BA
TER

Judul :
Muslimah Pembelajar
Memandu Anda Jadi Wanita Hebat dan
Menghebatkan
Penulis : Dr. Layyinah al-Himshi
ISBN
: 978-602-1791-96-7
Dimensi : 13 20,5 cm
Halaman : 416/SC/Bookpaper
Harga
: Rp 60.000,-

Selain meluruskan pandangan yang memojokkan perempuan yang kerap diperkuat teks-
teks agamaseperti
wanita kurang akal, separuh agamanya, dan sebagainyaDr. Layyinah meyakinkan betapa hidup begitu mulia
dan menantang kita semua untuk mencuatkan segala potensi diri sehingga optimal berperan sebagai hamba sekaligus khalifah-Nya di muka bumi.
Hampir tiap topik diantari kisah, diikuti cerita obrolan dirinya dengan berbagai pihak, dilanjutkan dengan
lontaran masalah hingga masuklah ke materi pokok yang
amat luas dan mengesankan, menjadikan buku ini menarik dan tidak membosankan.

Katalog

Edisi Maret 2014

35

Judul :
Ulumul Quran Zaman Kita
Pengantar untuk Memahami Konteks, Kisah,
dan Sejarah Al-Quran
Penulis : Ingrid Mattson
ISBN
: 978-979-024-335-4
Dimensi : 15 23 cm
Halaman : 342/Bookpaper/SC
Harga
: Rp 55.000,-

Secara gemilang, buku ini mengantar kita untuk mengerti ilmu, kisah, dan sejarah Al-Quran: bagaimana Nabi
Muhammad menerima wahyu dari Tuhan; bagaimana Al-
Quran menggambarkan dirinya sendiri dalam kaitannya
dengan bentuk wahyu dan petunjuk Tuhan lainnya kepada manusia; bagaimana umat Islam menjaga Al-Quran
dari tradisi lisan ke tradisi tulis meski tradisi yang pertama
tidak pernah lenyap dari masa ke masa; bagaimana mereka beserta para mufasir memahami Al-Quran dari generasi
ke generasi; bagaimana Al-Quran bertahan melewati berbagai gejolak sosial politik dan budaya komunitas Islam
dan masyarakat dunia secara umum; bagaimana Al-Quran
perlu dibaca dalam konteks masa kini dan masa depan.

Judul :
77 Pesan Abadi Nabi untuk Wanita
Buku Pegangan Perempuan Beriman
Penulis : Muhammad Khalil Itani
ISBN
: 978-979-024-339-2
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 336/SC /Bookpaper
Harga
: Rp 44.000,-

Menjadi perempuan di zaman kita membutuhkan stamina fisik, mental, dan spiritual. Dalam diri seorang wanita
terkumpul multi-identitas; sebagai pribadi, istri, ibu bagi
anak-anaknya, dan anggota masyarakat. Belum lagi kiprah di dunia kerja.

Beruntung sekali, Nabi kita sangat memperhatikan kaum
wanita. Semasa hidup, Rasulullah saw. memberi wasiat
khusus kepada kaum wanita, mulai soal akidah hingga
akhlak. Perhatian Nabi tiada lain untuk memberi arahan
penting agar mereka lebih sukses menjalani hidup yang
tak selalu mudah ini dan selamat di dunia dan akhirat.
Dari sekian wasiat itu, Dr. Itani mengumpulkan wasiat-wasiat istimewa. Pesannya abadi, bisa diserap di berbagai zaman dan tempat. Selain disarikan butir-butir mutiara hikmah di balik setiap wasiat, kesadaran kita juga disentuh untuk mewujudkannya dalam kehidupan nyata.
Inilah kado terindah dari Rasulullah agar kita tak kehilangan arah, hidup bahagia dan diridai Allah.

36Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
Buku Pintar Khutbah Rasulullah
668 Khutbah Penggugah Iman dan
Penyempurna Akhlak
Penulis : Nawaf al-Jarrah
ISBN
: 978-979-024-347-7
Dimensi : 15 23 cm
Halaman : 665/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 95.000,-

Katalog

T
BES ER
L
SEL

Edisi Maret 2014

37

Judul :
Buku Pintar Akhlak
Memandu Anda Berkepribadian Muslim
dengan Lebih Asyik, Lebih Otentik
Penulis : Dr. Amr Khaled
ISBN
: 978-979-024-213-5
Ukuran : 15 23 cm
Halaman : 451/Bookpaper/SC (Cet. ke-4)
Harga SC : Rp 69.000,-

Menyimak Khutbah Rasulullah dari Dekat



Membaca khutbah Rasulullah seakan-akan Rasulullah
sendiri yang menyampaikannya secara langsung dan
Anda duduk bersila menyimaknya.
***
Karya berharga ini berisi himpunan khutbah-Rasulullah
yang disarikan dari khazanah kitab-kitab hadis, memuat
beragam tema terpilih yang Rasulullah sampaikan pada
berbagai kesempatan. Disusun secara tematik sehingga
memudahkan Anda menemukan hadis sesuai tema yang
Anda inginkan. Inilah kumpulan khutbah-Rasulullah yang
tak hanya lengkap, tapi juga kaya.
Dari buku ini, Anda akan tahu Rasulullah adalah seorang penceramah ulung, pencerita andal, dan
seorang motivator yang ucapannya menghunjam lubuk hati dan menggugah kesadaran.

Buku ini memandu Anda setahap demi setahap untuk


memahami dan menghayati akhlak NabiSang teladan
sepanjang zamanserta bagaimana meneladaninya di
zaman kita. Amr Khaled memotivasi pembaca agar berpegang pada karakter istimewa itu dan menjabarkan urgensi setiap akhlak, pengaruhnya bagi kesuksesan diri
sendiri dan masyarakat, serta pahalanya di dunia dan
akhirat.
Inilah pelatihan lengkap untuk membangun kepribadian-
mukmin sejati. Penting untuk Anda simak, kado berharga
untuk putra-putri Anda, dan layak dijadikan bacaan wajib murid-murid Anda. Kaya cerita, penuh
dialog, sarat inspirasi.

Membaca buku ini, Anda akan terbayang, sosok yang menjadi kerinduan umat itu seolah begitu
dekat dan seakan ia berbicara kepada Anda tanpa sekat.

T
BES ER
L
SEL

Judul :
Buku Pintar Shalat Wajib dan Sunnah
Penulis : Firdaus Wajdi & Saira Rahmani
ISBN
: 978-979-024-202-9
Ukuran : 15,5 21 cm
Halaman : 204/HVS/SC (Cet. ke-4)
Harga SC : Rp 38.000,-

Buku ini memandu kita memperbaiki shalat, rukun demi


rukun, tahap demi tahap, hingga kita dapat memahami
dan mempraktikkan bagian-
bagian shalat secara lebih
baik sesuai dengan tutunan Rasulullah saw.
Selain shalat fardhu, buku ini membahas berbagai shalat
sunnah: keutamaan, dalil, dan tatacara pelaksanaannya
sebagaimana dicontohkon oleh Nabi saw. Suatu ketika
Abu Dzarr bertanya, Ya Rasulullah. Engkau menyuruhku melakukan shalat sunnah. Apa faedahnya? Rasulullah
menjawab, Shalat adalah sarana kebaktian yang paling
baik dan memberikan banyak keuntungan. Jika banyak dikerjakan, banyak kebaikannya. Kalau sedikit, sedikit pula
untungnya.

Judul :
Buku Pintar Keuangan Syariah
Cara Mudah Memahami Prinsip, Praktik,
Prospek, dan Keunggulan Keuangan Islam
di Zaman Kita
Penulis : Daud Vicary Abdullah & Keon Chee
ISBN
: 978-979-024-305-7
Dimensi : 15 23 cm
Halaman : 376/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 65.000,-

Buku ini memandu kita memahami perekonomian


syariah secara lebih gamblang. Disusun dua pakar
kompeten, ia mengulas prinsip dan praktik keuangan syariah dan keunggulannya di kancah ekonomi dunia. Juga, mengupas tuntas kontroversi
seputar sejumlah produk syariah, seperti kartu
kredit dan derivatif syariah.
Selamat menguasai alat ampuh untuk mengantisipasi krisis ekonomi yang kini sudah
menjadi norma baru (new normalcy) di dunia.

38Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
Buku Pintar Hari Akhir
Segala Hal yang Ingin Anda Ketahui tentang
Hidup Setelah Mati dan Seluk-Beluk Akhirat
Berdasarkan Al-Quran dan Hadis
Penulis : Dr. Abdul Muhsin al-Muthairi
ISBN
: 978-979-024-331-6
Dimensi : 15 23 cm
Halaman : 720/Imperial/SC
Harga SC : Rp 85.000,-

Katalog

T
BES ER
L
SEL

Selain lengkap, metode pembahasannya akurat, cermat,


dan ketat dalam mengajukan dalil dan menyimpulkan
hukum. Dengan bahasa yang mudah dipahami, berbagai
pandangan ulama fikih dan hadis terkemuka dibeberkan demi memperkaya wawasan pembaca,
lalu disarikan relevansinya dengan realitas kehidupan saat ini.
Dengan memadukan kelengkapan materi dan keluasan pembahasan, buku ini sangat layak dijadikan rujukan bagi siapa saja, terutama kaum muslimah. Buku ini membimbing kita untuk menjalani
hidup sesuai dengan tuntunan syariat Allah dalam segala aspek kehidupan.

Judul :
Buku Pintar Asbabun Nuzul
Mengerti Peristiwa dan Pesan Moral di Balik
Ayat-Ayat Suci Al-Quran
Penulis : Dr. Muhammad Chirzin
ISBN
: 978-979-024-289-0
Dimensi : 13 20,5 cm
Halaman : 384/Bookpaper/SC (Cet. ke-2)
Harga SC : Rp 50.000,-

Buku ini ditulis untuk mengisi kekurangan itu: mengungkap peristiwa-peristiwa di balik turunnya
ayat-ayat Al-Quran (asbb al-nuzl) dan menyarikan pesan moralnya yang terus relevan dengan
keadaan umat Islam sekarang.

Judul :
Buku Pintar Fikih Wanita
Segala hal yang ingin Anda Ketahui
tentang Perempuan dalam Hukum Islam
Penulis : Dr. Abd al-Qadir Manshur
ISBN
: 978-979-024-312-5
Ukuran : 15 23 cm
Halaman : 396/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 60.000,-

Secara lengkap buku ini mengulas bagaimana Islam


memberikan aturan-aturan luhur untuk perempuan demi
mengangkat martabatnya yang mulia dalam kehidupan
ini. Penulis menyisir satu per satu tema fikih wanita: dari
aurat hingga imam shalat; dari aborsi hingga poligami;
dari ibadah hingga keluarga; dari pendidikan hingga karier, dari jilbab hingga peran perempuan dalam ranah politik, sosial, dan budaya.

39

Generasi abad ini adalah generasi Al-


Quran. Kecintaan kepada Al-
Quran terkadang mencapai tingkat ekstrem, ketika sebagian orang menganggap Al-Quran saja
sudah cukup. Mereka menolak sunnah, yang dipandang
selain tidak autentik juga membingungkan. Sebagian
lagi dengan bebas menafsirkan Al-Quran tanpa bantuan ilmu-ilmu Al-Quran. Tidak jarang mereka menghasilkan penafsiran yang aneh-aneh, dan akhirnya menafikan
tafsir-
tafsir yang lain. Sebagian lagi mengusulkan penafsiran kontekstual. Kita harus memahami ayat dengan
melihat latar belakang historisnya. Kita harus melihat bagaimana Rasulullah dan para sahabatnya memahami ayat-
ayat itu. Hampir semua orang setuju dengan cara ini, tetapi mereka kekurangan sumber rujukan.

Inilah buku terlengkap tentang Hari Akhir. Penulisnya


menggambarkan secara sistematis perjalanan manusia
dan suasananya mulai dari maut, alam barzakh, peniupan sangkakala yang terkenal itu, kebangkitan, mahsyar,
syafaat, mizan, shirath (jembatan), sampai akhirnya surga
dan neraka, dua pos akhir perjalanan manusia. Dengan
usaha ini, semoga kelak kita benar-benar berkumpul bersama yang kita cintai.

T
BES ER
L
SEL

Edisi Maret 2014

Diperkaya dengan indeks ayat dan disusun secara tematik, buku ini memudahkan Anda mencari
dan menikmati asbabun nuzul sesuai dengan topik yang Anda butuhkan. Selamat menjelajahi keagungan kalam Ilahi, selamat menyerap inspirasi untuk hidup di bawah naungan Kitab Suci.

TER

U
BAR

Judul :
Buku Saku Penyejuk Kalbu
Panduan Spiritual Agar Hatimu Lebih Terang
Lebih Tenang
Penulis : Syekh Tosun Bayrak al-Jerrahi
ISBN
: 978-602-17919-9-8
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 208/SC/Bookpaper
Harga
: Rp 30.000,-

Syekh Tosun menawarkan jalan keselamatan sebagaimana ditempuh para kekasih Allah dari masa ke masa. Inilah
kado tak ternilai buat siapa pun yang ingin hidup selamatberasal dari akar kata salm dan salmah: damai,
aman, sejahtera. Dari itu pula lahir kata muslimpribadi yang selamat dan menyelamatkan, sejuk dan menyejukkan.

40Katalog

ARU

TER

Edisi Maret 2014

Katalog

Sedekah adalah salah satu pintu kebaikan sekaligus


obat penyembuh bagi semua penyakit yang sangat dianjurkan Allah dan Rasul-Nya. Nabi berpesan, Obatilah
orang yang sakit di tengah-tengah kalian dengan sedekah. Ini seruan, bahkan boleh jadi perintah. Selain itu,
sedekah juga bisa melindungi kita dari musibah dan bencana. Imam al-Ghazl menuturkan, Sedekah dapat menepis tujuh puluh macam keburukan.
Sejak dulu sampai sekarang, sudah tak terhitung berapa banyak orang yang meraih kesembuhan dan mendapatkan keinginannya berkat sedekah. Setelah mengupas
tuntas keutamaan sedekah menurut Al-Quran dan sunnah, penulis memaparkan kisah nyata yang sering kali disepelekan banyak orang. Menggugah kita
untuk segera membuktikan keajaiban sedekah dalam kehidupan nyata.
Yang menarik, sedekah tidak harus berupa uang atau harta. Ada banyak cara untuk berbagi. Misalnya, Anda bisa memberikan pengetahuan atau waktu. Anda bisa memberikan perbedaan
besar dalam kehidupan seseorang dengan hanya tersenyum. Anda bisa memberi hanya dengan
bersikap baik. Tak masalah apa pun yang Anda berikan, yang penting memberi. Bukan berapa banyak yang kita berikan, tetapi berapa banyak cinta yang kita sertakan dalam pemberian.

Dengan bernas, lugas, dan kadang jenaka, buku ini menyuguhkan gagasan tentang proses pendidikan Tanah
Air sebagai usaha sistematis dengan penuh kasih untuk
memperadabkan manusia. Pendidikan yang secara sadar
membantu anak didik bisa merasakan, menghayati, dan
menghargai jenjang makna hidup dari yang bersifat fisikal sampai yang moral, estetikal, dan spiritual. Pendidikan yang dapat mengantar generasi kita yang tak hanya
meningkat pengetahuannya, terasah keterampilannya,
tapi juga makin luhur kepribadiannya. Pintar, terampil,
dan berkarakter baik sebagai kreator peradaban.

Bersiaplah dengan buku berdaya ubah ini. Anda diajak


untuk tumbuhbertransformasi menuju kedewasaan
mental dan spiritual dengan proses tazkiyah al-nafs. Tazkiyah al-nafsdalam bahasa Arabtak hanya bermakna menyucikan tapi juga menumbuhkan jiwa. Jiwa Anda
sudah cerdas. Ragam informasi, budaya, lingkungan, dan
perilaku buruklah yang acap menjadi kabut bagi kecerdasan batin Anda.
Berlandaskan Al-Quran, hadis, ajaran para salaf saleh, dan ketajaman mata hati seorang guru spiritual, al-Syabrw hendak menuntun Anda bagaimana membersihkan pelbagai kotoran yang menggerogoti kecerdasan jiwa Anda, lalu memaparkan tahap-tahap perkembangan kualitas jiwadari
jiwa terendah (al-nafs al-ammrah) hingga puncak kesempurnaannya (al-nafs al-kmilah)lengkap dengan rambu-rambu, dorongan, peringatan, dan penggambaran keadaan, serta kedudukan
rohani. Tahap demi tahap diulas lugas sebagai satu rangkaian perjalanan panjang menuju Allah,
muara segala hamba.

41

Judul :
Buku Saku Terapi Bersedekah
Terbukti Nyata dari Masa ke Masa untuk
Penyembuhan Penyakit dan Kelancaran Rezeki
Penulis : Manshur Abdul Hakim
ISBN
: 978-979-024-340-8
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 212/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 25.000,-

Judul :
Menyemai Kreator Peradaban
Renungan tentang Pendidikan, Agama, dan
Budaya
Penulis : Mohammad Nuh
ISBN
: 978-602-17919-3-6
Dimensi : 15 23 cm
Halaman : 300/SC/Bookpaper
Harga
: Rp 50.000,-

Judul :
Buku Saku Psikologi Sufi
Memandu Anda Mencerdaskan dan
Menumbuhkan Jiwa Mulia
Penulis : Syekh Abdul Khliq al-Syabrw
ISBN
: 978-979-024-332-3
Ukuran : 13 19 cm
Halaman : 192/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 25.000,-

Edisi Maret 2014

ARU

TER

Judul :
Buku Saku Ayat-Ayat Semesta
Mengerti Rahasia Alam Nyata dan Gaib dalam
Al-Quran dan Sains
Penulis : Dr. Mir Aneesuddin, M.Sc.
ISBN
: 978-602-1687-08-6
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 288/SC/Bookpaper
Harga
: Rp

Dr. Mir Aneesuddin, M.Sc., seorang peneliti dan


pakar geologi dalam buku ini berusaha memahami Al-
Quran dalam bahasa ilmiah modern. Tujuannya untuk menyadarkan setiap muslim yang terpelajar dan memahami
sains akan keagungan Al-Quran. Bila orang meyakini kebenaran ayat-ayat yang membahas topik-topik sains, ia
akan lebih mudah memercayai kebenaran Al-Quran dan
mematuhi perintah-perintah Allah dalam ayat-ayat lain,
tuturnya.
Dikemas secara praktis dan mudah dicerna, buku ini
memungkinkan dipahami oleh orang awam, baik orang
yang tahu banyak tentang sains namun awam tentang bagaimana Al-Quran berbicara soal sains,
atau orang yang telah paham ayat-ayat Al-Quran namun awam bagaimana penjelasan rasionalnya dari sudut pandang sains. Selamat menjelajahi rahasia alam semesta dalam pancaran cahaya wahyu dan sains.

42Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
Buku Induk Rahasia dan Makna Ibadah
Mengerti Kedalaman dan Keindahan Spiritual
Shalat, Puasa, Zakat, dan Haji
Penulis : Dr. Yunasril Ali
ISBN
: 978-979-024-303-3
Dimensi : 17 25 cm
Halaman : 540/Bookpaper/HC
Harga HC : Rp 120.000,-

Buku ini hadir untuk menuntun kita agar ibadah tidak lagi
menjadi sekadar kewajiban atau karena takut terhadap
siksa akhirat, melainkan sebagai wahana untuk menumbuhkan kemuliaan jiwa, ketenteraman batin, kesuksesan
hidup, dan kebahagiaan manusia sebagai hamba Allah.
Kita diajari menyentuh jiwa ibadah itu dengan cara mengelupas selubung-selubung makna spiritual setiap ibadahmulai dari bersuci, shalat, puasa, zakat, dan haji.
Pembaca akan menyadari betapa semua bentuk ibadah
adalah hadiah dan anugerah Allah bagi hamba-Nya yang
beriman. Setiap ibadah menjadi ekspresi cinta dan kerinduan spiritual sang hamba pada Penciptanya. Hanya dengan cintalah ibadah menjadi mudah. Kepatuhan menjadi kerinduan. Ketaatan menjadi dambaan.

Katalog

T
BES ER
L
SEL

Edisi Maret 2014

43

Judul :
Buku Pintar Sains dalam Al-Quran
Mengerti Mukjizat Ilmiah Firman Allah
Penulis : Dr. Nadiah Thayyarah
ISBN
: 978-602-17743-3-5
Dimensi : 15 23 cm
Halaman : 896/SC/Imperial
Harga
: Rp 111.000,-

Buku ini memaparkan ayat-


ayat sains, kesehatan, dan
alam semesta. Penafsiran ilmiah dan temuan-temuan ilmiah terkait ayat-
ayat tersebut menguatkan bahwa
Al-Quran tidak mungkin bertentangan dengan ilmu pengetahuan. Isyarat-isyarat ilmiah dalam Al-Quran selaras
dengan fakta-fakta ilmiah yang diungkap oleh para ilmuwan.
Tak hanya lengkap, sistematis, dan bahasa yang mudah
dicerna, karya ini menjelaskan setiap tema secara logis.
Informasi-informasi ilmiah dalam buku ini bukanlah pembenaran ayat-ayat Al-Quran, melainkan penegasan bahwa
keselarasan Al-Quran dengan sains modern adalah niscaya.
Buku ini tak hanya menjadikan Anda semakin berwawasan, tapi juga semakin beriman.

Inilah buku yang menyelamatkan kita dari beribadah sekadar rutinitas. Sebaliknya, kita dituntun
untuk beribadah secara cerdas dan berkualitas.

ERA

SEG

T
BES ER
L
SEL

Judul :
Buku Pintar Sains dalam Hadis
Mengerti Mukjizat Ilmiah Sabda Rasulullah
Penulis : Prof. Dr. Zaghlul Raghib al-Najjar
ISBN
: 978-602-17743-4-2
Ukuran : 15 23 cm
Halaman : 520/SC/Imperial
Harga
: Rp 69.000,-

Bacalah buku ini dengan ilmu pengetahuan Anda


yang terbuka. Buku ini akan mengantarkan Anda
semakin yakin akan ketuhanan Allah dan kenabian
Muhammad saw. Sebuah karya gemilang
peneguh iman di zaman kita.
Dr. Luthfi Fathullah, M.A., Ketua Pusat Kajian Hadis

Dengan sangat cermat dan memikat, buku ini menjelaskan berbagai rahasia ilmiah yang terdapat dalam
sabda-sabda Rasulullah itu, termasuk tentang penciptaan semesta, penciptaan manusia, makanan dan minuman yang layak dikonsumsi, dan obat-obatan yang sangat
ampuh menyembuhkan ragam penyakit; tentang perilaku, kematian dan kebangkitan.
Inilah karya yang memadukan keahlian ilmu-keislaman dan kepakaran sains sekaligus, tapi disajikan dalam bahasa yang mudah dimengerti semua kalangan. Bersiaplah untuk kian beriman dan
kian berwawasan dengan karya ulama sekaligus saintis kenamaan di zaman kita ini.

44Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
Buku Induk Mukjizat Kesehatan Ibadah
Segala Hal yang Ingin Anda Ketahui tentang
Rahasia dan Manfaat Medis Wudu, Shalat,
Puasa, Zakat, Haji, Sedekah, Zikir, dan Baca
Al-Quran
Penulis : Dr. Jamal Elzaky
ISBN
: 978-979-024-258-6
Ukuran : 17 25 cm
Halaman : 564 h/Bookpaper/HC (Cet. ke-2)
Harga HC : Rp 125.000,-

Inilah buku terlengkap tentang keajaiban medis dalam


beribadah. Setelah mengulas tuntas hubungan iman dan
ketenangan jiwa, penulis menguraikan kaitan berbagai
bentuk ibadah ritual umat Islam dengan kesehatan raga,
jiwa, dan akal.
Begitu lengkap dan detail, hingga kita dapat memahami
fungsi dan hubungan tiap-tiap organ dengan otak dan
jantung. Lebih jauh, kita pun bisa mengetahui secara lebih jelas fungsi medis dalam berbagai ibadah yang selama ini kita lakukan terhadap penjagaan dan perlindungan tubuh dari berbagai penyakit berbahaya. Selamat beribadah lebih giat, lebih sehat, lebih khidmat.

T
BES ER
L
SEL

Judul :
Buku Induk Haji & Umrah untuk Wanita
Segala Hal yang Perlu Diketahui Perempuan
tentang Menjadi Tamu Allah di Tanah Suci
Penulis : Dr. Ablah Muhammad al-Kahlawi
ISBN
: 978-979-024-187-9
Ukuran : 17 25 cm
Halaman : 430/HVS/SC (Cet. ke-3)/HC
Harga SC : Rp 77.700,-
Harga HC : Rp 85.000,-

Menjadi tamu Allah di Tanah Suci memerlukan persiapan matang, lahiriah dan batiniah. Dengan renyah dan
lugas, buku ini membekali Anda dengan pengetahuan
lengkapmengungkap latar dan misteri tempat-tempat
bersejarah di Tanah Suci, mengulas makna dan hikmah
di balik manasik haji serta menginformasikan segala hal
yang perlu Anda lakukan dan baca dalam rangka meraih
haji mabrur, termasuk doa-doa yang bersumber langsung
dari Al-Quran dan sunnah (matsrt).
Yang istimewa, persoalan-persoalan yang terkait dengan perempuan dalam perjalanan suci ini diulas tuntas berdasarkan Al-Quran, sunnah, dan pandangan ulama dari berbagai mazhab. Inilah
buku rujukan pertama bagi kaum muslimah oleh ulama muslimah. Berbeda dengan sahabat penulis lelaki, tutur Dr. Ablah, saya tidak hanya menyampaikan apa yang boleh atau dilarang bagi
perempuan (taklif), tapi saya juga mengutarakan posisi mereka yang dimuliakan di sisi Allah yang
berfirman: orang-orang mukmin laki-laki dan perempuan adalah penopang satu sama lain (al-
Tawbah: 71).

Katalog

Edisi Maret 2014

45

Judul :
Ensiklopedia Kiamat
Dari Sakratulmaut Hingga Surga-Neraka
Penulis : Dr. Umar Sulaiman al-Asyqar
ISBN
: 978-979-024263-0
Ukuran : 17 25 cm
Halaman : 712/Bookpaper/HC
Harga HC : Rp 125.000,-

Kehidupan akhirat merupakan hal gaib; tirainya tidak


dapat disingkap oleh manusia, setajam apa pun akalnya, sebening apa pun hatinya. Maka, pengetahuan tentangnya hanya diperoleh lewat informasi dari Allah dan
Rasul-
Nya. Dan faktanya, informasi-
informasi itu sudah
disampaikan tak hanya dalam bentuk isyarat dan simbol-
simbol. Allah Swt. dan Rasulullah saw. telah membeberkannya kepada kita secara terang-
terangan dan rinci,
sehingga tidak ada lagi alasan untuk ragu.
Enksiklopedia Kiamat menghimpun, mengomentari,
menganalisis, dan memperdebatkan nas-nas dari Al-Quran dan sunnah yang sahih tentang maut dan alam akhirat,
berikut beragam pendapat ulama yang berkembang di seputar nas-nas itu, selengkap-lengkapnya.
Menghimpun tiga buku sukses terdahuluKiamat Kecil dan tanda-Tanda Kiamat Besar; Kiamat
Besar; dan Surga dan Nerakabuku ini menggambarkan, sejelas-jelasnya, perjalanan manusia
dan suasananya mulai dari maut, alam barzakh, peniupan sangkakala yang terkenal itu, kebangkitan, mahsyar, syafaat, mizan, shirath (jembatan), sampai akhirnya surga dan neraka, dua pos akhir
perjalanan manusia.
Inilah buku yang paling lengkap dan paling mencerahkan di bidangnya.

Judul :
Buku Induk Kisah-kisah Al-Quran
Penulis : M. Ahmad Jadul Mawla
dan M. Abu al-Fadhl Ibrahim
ISBN
: 978-979-024-146-6
Ukuran : 15 23 cm
Halaman : 686 h/HVS/HC
Harga HC : Rp 111.000,-

Buku ini mempersembahkan edisi terlengkap kisah-


kisah dalam Al-Quran dengan gaya tutur menawan. Selain nilai dan tujuan yang dikandungnya teramat mulia,
kisah-kisah itu meliputi berbagai tema yang sangat berguna bagi pendidikan dan pelatihan jiwa. Keelokan dan
ketinggian nilai kisah itu terbukti mampu mengubah akhlak, mempercantik perilaku, dan menyebarkan cahaya kebijaksanaan.

46Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
Wajah Sejuk Agama
Menghirup Kesegaran Iman dan Islam
Penulis : Jamal Rahman
ISBN
: 978-979-024-328-6
Dimensi : 13 20,5 cm
Halaman : 264/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 39.000,-

Dalam bahasa sederhana dan memikat, buku ini menangkap semangat dan intisari Islam. Kita diajak belajar
dengan cara merenungkan kisah dan ayat. Kebenaran terdalam kadang terungkapkan dengan sebaik-baiknya melalui satu kisah atau ayat suci yang mencerahkan. Melalui
proses merenungi suatu ayat atau kisah, perubahan subtil
dalam diri seseorang bisa terjadi. Ketika bertindak berdasarkan penghayatan batin itu, dia tak ayal akan berkembang ke maqam yang lebih tinggi.
Inilah panduan spiritual autentik yang menyajikan santapan lezat bagi pikiran dan jiwa, dilengkapi latihan praktis dan cara-cara spesifik untuk menerjemahkan ajaran itu
dalam tindakan penuh kasih di dunia. Dengan latihan terus-menerus, perubahan mendalam akan
terjadi. Seakan Andatutur buku inimerupakan batu yang menjadi permata karena dipenuhi
kualitas-kualitas matahari. Tidak lagi ada sifat batu di dalamnya.
Nikmati dan bersiaplah untuk terinspirasi oleh spiritualitas praktisnya yang mengagumkan, pengabdian yang mengesankan, kerendahan hati yang menakjubkan, dan kemanusiaan yang menggugah.

Judul :
GreenDeen
Inspirasi Islam dalam Menjaga dan Mengelola
Alam
Penulis : Ibrahim Abdul-Matin
ISBN
: 978-979-024-319-4
Dimensi : 13 20,5 cm
Halaman : 320/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 40.000,-

Secara konkret, buku ini menyodorkan tema utama lingkungan saat ini: limbah, energi, air, dan makanan. Masing-
masing bagian menyajikan masalah dan menawarkan
solusi yang terinspirasi dari ayat-ayat Al-Quran dan hadis-
hadis Nabi yang mendukung prinsip agama hijau, juga
dari para individu muslim yang hidup dengan prinsip tersebut. Tujuan pokoknya adalah membangun harmoni antara kedalaman spiritual dan kesadaran terhadap lingkungan.
Inilah karya berharga yang menegaskan peran kita sebagai khalifah di bumi. Wakil Tuhan untuk menjaga dan
merawat bumi sebagai konsekuensi logis telah dipercaya untuk mendiaminya.

Katalog

Edisi Maret 2014

47

Judul :
Mendidik Anak Zaman Kita
Cara Nabi dan Psikolog Muslim Mengantar
Anak Jadi Lebih Cerdas, Lebih Saleh
Penulis : Hassan Syamsi Basya
ISBN
: 978-979-024-280-7
Ukuran : 13 20,5 cm
Halaman : 317 h/Bookpaper
Harga SC : Rp 45.000,-

Inilah karya yang dibutuhkan setiap orangtua untuk membesarkan anak-


anak mereka dengan cara yang paling
efektif dan positif
Secara renyah dan ringan, buku ini menyarikan prinsip-
prinsip pengasuhan anak (parenting) dari tuntunan Rasulullah, pengalaman para ulama tempo dulu, dan psikolog
masa kini. Selain itu, juga menyajikan contoh-
contoh
praktisnya dalam kehidupan sehari-hari.

Ditopang otoritas ganda pengarang di bidang pengasuhan anak dan kajian keislaman, buku ini sungguh bergizi
tinggi: mendemonstrasikan kekayaan parenting dari Al-
Quran, sunnah, dan khazanah Islam klasik dan modern yang ternyata berlimpah ruahjelas dan
sekonkret-konkretnyamengangkat masalah-masalah aktual keluarga dan penyelesaiannya, seperti
mulai dari bagaimana menangani anak yang rewel, bandel, suka berkelahi, hingga menumbuhkan
kepercayaan diri dan kreativitas sang anak.
Sesantun Al-Quran dan sunnah, buku ini secara penuh hormat dan tanpa menggurui mengorek
kebiasaan-kebiasaan buruk kita selaku orangtua, dan lalu menyodorkan cara-cara memperbaikinya. Jadilah buku ini semacam buku pintar keluarga muslim yang setiap kali ada masalah bisa dicarikan solusi di dalamnya.
Judul :
Belajar Bersahabat
Petunjuk Nabi Agar Menjadi Pribadi Menarik
dan Menyenangkan
Penulis : Ahmad Mahmud Faraj
ISBN
: 978-979-024-342-2
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 208/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 25.000,-

Setiap orang memiliki potensi untuk dicintai. Berdasarkan


sunnah Rasul dan kearifan ulama-psikolog klasik, buku
ini tak saja membuka rahasia agar potensi itu terwujud dalam pergaulan nyata, tapi juga membimbing Anda
membiasakan diri berhias dengan sifat-sifat positif yang
pasti membuat orang lain menyayangi dan menghormati
Anda. Tidak ada yang sulit jika Anda tahu caranya.
Diselingi kisah menggugah dan kiat sederhana tapi mengena, buku ini menuntun Anda tak saja menjadi pribadi
memikat, tapi juga mulia dan bermartabat. Selamat membuktikan bahwa Islam adalah agama cinta. Cara hidup yang diajarkannya pun sungguh relevan
bagi zaman kita.

48Katalog

T
BES ER
L
SEL

Edisi Maret 2014

Judul :
Kamus Nama Indah Islami
Penulis : Bani Shahida dan Khrisna Pabichara
ISBN
: 9789790242296
Ukuran : 13 20.5 cm
Halaman : 217/Bookpaper/SC (Cet. ke-7)
Harga SC : Rp 30.000,-

Nama itu doa. Sebuah harapan agar sang pemilik nama


memiliki sifat, nasib, atau rezeki yang sama seperti nama
yang disandangnya. Diyakini banyak orang, nama juga
memengaruhi wibawa, kemuliaan, dan kebahagiaan seseorang.
Selain memuat daftar nama indah pilihan, buku ini juga
menjelaskan rahasia di balik nama, cara mudah merangkai nama penuh makna, akikah, fikih kelahiran bayi, bahkan bagaimana mempersiapkan putra-
putri Anda agar
cerdas dan bertakwa. Inilah buku tentang nama indah islami terlengkap dan terpopuler, di kelasnya.
Buku ini mencakup nama-nama dari:
Arab, Persia, Turki, dan Iran
Asmaul Husna
Malaikat Allah

Nabi dan Rasul


Putra-putri Rasulullah Saw.
Istri-Istri Nabi.
Para Kekasih Allah

Judul :
Biarkan Al-Quran Menjawab
Mengerti Tema-Tema Penting Kehidupan
dalam Kitab Suci
Penulis : Amin Sumawijaya
ISBN
: 978-979-0243-46-0
Dimensi : 13 20,5 cm
Halaman : 384/SC/Bookpaper
Harga
: Rp 55.000,-

Pengetahuan bermula dari pertanyaan. Dan jawaban setiap pertanyaan memacu kita untuk mengetahui lebih
dalam. Buku ini memantik kita bertanya tentang hal-hal
mendasar kehidupan manusia, lalu mempersilakan Al-
Quran menjawabnya.
Berbekal pertanyaan-pertanyaan penting yang disodorkan buku ini, kita tidak saja akan terdorong mengaji ayat
demi ayat tapi juga terpandu memahaminya secara lebih
padu. Penulis membantu mengelompokkan ayat secara
tematis yang memudahkan kita memahami ragam sudut
pandang Al-Quran tentang persoalan hidup yang kita hadapi.
Selamat menikmati buku yang tak bakal kunjung tamat ini, karena setiap baca ada kilau baru seiring penambahan pemahaman dan pengalaman Anda sebagai pembacanya.

Katalog

ARU

TER

Edisi Maret 2014

49

Judul :
Ayat-Ayat Rezeki
Panduan Al-Quran Agar Murah Rezeki dan
Hidup Berkecukupan
Penulis : Dr. Abad Badruzaman
ISBN
: 978-602-17919-4-3
Ukuran : 13 19 cm
Halaman : 256/SC/Bookpaper
Harga
: Rp 35.000,-

Secara lengkap dan meyakinkan, buku ini memaparkan


wawasan Islam tentang rezeki. Apa sejatinya makna rezeki? Bagaimana cara mencari rezeki? Apa saja yang melancarkan rezeki dan menjadikannya berkah? Apa saja yang
menyumbat rezeki? Kenapa seseorang berkecukupan dan
yang lain pas-pasan?
Memadukan kedalaman-
bahasan dan kelugasan-
ulasan, karya pakar ilmu Al-Quran ini menyemangati kita
mencari rezekimaterial dan spiritualdengan panduan
yang benar menurut agama dan relevan dengan tuntutan
zaman, sehingga langkah kita tidak hanya mantap, tapi juga tepat.
Bersiaplah meraih rezeki yang tak hanya membuat hidup Anda kaya dan mudah, tapi juga
lebih berkah, lebih mulia, dan lebih bahagia.

Judul :
Selalu Menemukan Jalan Keluar
6 Kunci Pembuka Problem Hidup Orang
Beriman
Penulis : Muhammad Shiddiq al-Mansyawi
ISBN
: 978-979-0243-49-1
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 206/SC/Bookpaper
Harga
: Rp 29.000,-

Selain perlu upaya-


upaya rasional dalam menyelesaikan aneka persoalan hidup, Islam juga menawarkan solusi spiritual.
Buku ini menyuguhkan 6 kunci pembuka yang digali dari Al-Quran, hadis, dan amalan ulama klasik. Kunci-
kunci itu telah terbukti dari masa ke masa dan diwariskan
kepada kita untuk menghadapi aneka problem hidup
yang datang silih berganti. Dari urusan menepis kesulitan, membayar utang, mempermudah rezeki, hingga meraih kebahagiaan sejati. Dengan begitu, jalan keluar kita
temukan seimbang antara upaya rasional dan spiritual.
Inilah perisai dan senjata orang mukmin dalam menghadapi persoalan hidup yang kadang
tidaklah mudah dilalui. Selamat membuktikan bahwa setiap masalah pasti ada jalan keluarnya.

50Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
Misteri Tidur
Rahasia Kesehatan, Kepribadian, dan
Keajaiban Lain di Balik Tidur Anda
Penulis : Dr. Ahmad Syawqi Ibrahim
ISBN
: 978-602-17743-5-9
Dimensi : 15 23 cm
Halaman : 440/SC/Imperial
Harga
: Rp 65.000,-

Kebutuhan manusia akan tidur setara dengan kebutuhannya terhadap makan dan minum. Bedanya, jika seseorang
menahan lapar dan dahaga, tubuhnya tidak bisa menyuplai makanan dan minuman sendiri. Tetapi, bila menahan
kantuk, ia bisa tidur di mana saja; kantor, sekolah, bawah
pohon, tengah sawah, trotoar, dan sebagainya.
Tidak aneh bila tidur disebut kematian kecil. Sebab,
setiap yang bernyawa pasti akan mati. Setiap yang akan
mati pasti mengalami tidur. Dan, ketika tidur atau mati,
ruh sama-sama keluar dari kerangka raga.
Fenomena tidur jadi semakin menarik dikaji, karena di kedalaman dasarnya terdapat kotak misteri yang dibenarkan pengalaman, tetapi sulit diterima nalar. Apa rahasia tidur bagi kesehatan fisik, mental,
dan spiritual kita? Benarkah gaya tidur mencerminkan kepribadian seseorang? Apa perbedaan
tidur antara kaum pria dan wanita? Apa rahasia jam biologis kita? Apa keajaiban proses kimiawi kala kita terlelap? Kenapa kita bermimpi, mengigau, atau berjalan/beraktivitas ketika tidur?
Apakah mimpi sewaktu tidur mengandung kebenaran? Ke mana jiwa, akal, dan ruh sewaktu kita
tidur? Masuk akalkah berita Al-Quran tentang tidur ajaib Nabi Uzair dan Ashabul Kahfi selama
100 dan 300-an tahun? Bagaimana pola tidur aneka binatang di sekitar kita? Mengapa sebagian binatang berhibernasi?
Temukan kunci kotak misteri itu dalam buku ini. Segera buka dan temukan jawabannya sebelum Anda tertidur dan tidak pernah bangun lagi. Jangan biarkan ruh Anda penasaran.

ERA

SEG

belajar Islam jadi mudah, terarah,


dan menyenangkan

AKIDAH
& IBADAH

ERA

SEG

mengantar anda belajar dasar-dasar iman yang benar


dan menghayati ibadah sesuai tuntunan Rasulullah

52Katalog

TE

RU
RBA

Edisi Maret 2014

Judul :
Obrolan Sufi
Untuk Transformasi Hati, Jiwa, dan Ruh
Penulis : Robert Frager, Ph.D.
ISBN
: 978-602-1791-97-4
Dimensi : 15 23 cm
Halaman : 395/SC/Bookpaper
Harga
: Rp 65.000,-

Sejatinya, kita semua rindu untuk selalu mendekat kepada Tuhan. Banyak jalan untuk itu, di antaranya melalui tasawuf. Tetapi, menjadi sufi bagi sebagian orang sangatlah
berat dan sulit.
Robert Frager, seorang mursyid dari Amerika, menepis
anggapan itu. Bertasawuf bukanlah mengasingkan diri
dari hiruk-pikuk dunia untuk kemudian berdekatan dengan Tuhan. Pengembangan spiritual dan kehidupan
sehari-hari dapat menyatu dalam harmoni.
Melalui metode obrolan antara guru dan murid, antara mursyid dan darwis, Syekh Frager menyampaikan ajaran-ajaran tasawuf secara ringan, tanpa menggurui, dan mengantarkan kita pada perenungan. Hasilnya, kita yang membacanya ingin lebih memperpendek jarak kita dengan Tuhan dan
senantiasa ingin menyertakan Tuhan dalam aktivitas sehari-hari kita.

Judul :
Terapi Ruhani untuk Semua
Mengetuk Sanubari untuk Berlari Menjemput
Kasih Ilahi
Penulis : Habib Ali al-Jufri
ISBN
: 978-979-024-294-4
Dimensi : 13 20,5 cm
Halaman : 352/Imperial/SC (Cet. ke-2)
Harga SC : Rp 40.000,-

Inilah buku yang membidik hati. Untaian kata dan seruan


bijaksana dalam buku ini seperti mengetuk pintu kesadaran. Sesekali ketukan itu terdengar kencang, membuat kita
segera terjaga; sesekali terdengar lembut, membuat kita
ingin lekas menyambut. Menyadarkan kita bahwa hidup
adalah menapaki jalan Tuhan; mengingatkan bahwa ada
rambu-rambu perintah dan larangan yang harus diperhatikan.
Inilah teman dekat dan terbaik hati untuk meniti jalan ruhani.

Katalog

Edisi Maret 2014

53

Judul :
Agar Al-Quran Menjadi Teman
Rahasia Menghayati Kitab Suci untuk
Perubahan Diri
Penulis : Majdi al-Hilali
ISBN
: 978-979-024-217-3
Ukuran : 13 20,5 cm
Halaman : 288 h/Bookpaper
Harga SC : Rp 35.000,-

Metode Nabi Memaknai


dan Menikmati Baca Al-Quran
Disertai kisah, pengalaman, dan pesan para ulama klasik
dan kontemporer, buku ini hadir menemani para pencinta Al-Quran untuk membaca Kitab Suci secara substantif:
untuk mendapatkan petunjuk, obat jiwa, dan perubahan
diri menjadi lebih baik, lebih berhasil, dan lebih bahagia.

Judul :
Berdamai dengan Takdir
Pintar dan Benar Memahami Setiap Ketentuan
Tuhan
Penulis : Muhammad Ali al-Far
ISBN
: 978-979-024-297-5
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 204/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 30.000,-

Tuhan tak selalu memberi apa yang manusia inginkan; Ia


memberi apa yang mereka butuhkan .
Barangkali kita pernah mendengar ujaran demikian. Ada
makna tersirat di sana: Tuhan selalu memberi yang terbaik untuk manusia, sementara manusia selalu tak mampu
sepenuhnya memahami bahwa apa yang mereka anggap
baik tak selalu baik menurut Tuhan; apa yang mereka
anggap buruk, bisa jadi baik menurut-Nya.
Memahami secara pintar dan benar nilai setiap hal yang berlaku atas diri kita. Itulah seruan yang
ingin disuarakan karya berharga ini. Sebab, dengan cara itulah kita dapat mengalir di alur hidup
anugerah atau musibah, suka atau dukadengan tenang namun sadar; menjalani takdir dengan
rida, tanpa bangga berlebihan atau terlalu banyak meratap dan menyalahkan, namun justru membuat kita banyak belajar.
Basah oleh kisah-kisah reflektif dari Kitab Suci dan sabda Nabi, menjadikan paparan-paparan mendalam buku ini tak membosankan, tapi justru mengasyikkan.

54Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
Karunia Beribadah
Memandu Anda Menikmati Shalat, Doa, Zikir,
Haji, dan Baca Al-Quran
Penulis : Dr. Amr Khaled
ISBN
: 978-979-024-301-9
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 320/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 38.000,-

Menyenangkan dan menenangkan. Begitulah seharusnya


kala kita melaksanakan ibadah. Tapi kenapa kita justru
merasakan hal sebaliknyaberat dan terbebani?
Itu, tutur buku ini, karena kita belum mencicipi manisnya
beribadah. Buku ini menuntun kita agar ibadah tidak lagi
menjadi sekadar kewajiban atau karena takut terhadap
siksa akhirat, melainkan sebagai wahana untuk menumbuhkan kemuliaan jiwa, ketenteraman batin, kesuksesan
hidup, dan kebahagiaan manusia sebagai hamba Allah.
Dengan gaya ungkap yang dialogis dan memandu, ibadah-ibadah ritualshalat, zikir, haji, dan
membaca Al-Qurandiulas tuntas tata pelaksanaan, keutamaan, dan manfaatnya, sedemikian rupa
sehingga pembaca menyadari betapa semua itu adalah hadiah dan anugerah Allah bagi hamba-
Nya yang beriman.

T
BES ER
L
SEL

-
-
-

Judul :
Berzikir untuk Kesehatan Saraf
Rahasia L ilha illallh dan Astaghfirullh
untuk Menghilangkan Nyeri serta
Menumbuhkan Ketenangan dan Kestabilan
Saraf
Penulis : dr. Arman Yurisaldi Saleh, MS, SpS
ISBN
: 978-979-024-224-1
Ukuran : 14,5 x 19 cm
Halaman : 174/HVS/SC
Harga SC : Rp 25.500,-

Buku ini mengulas hubungan erat antara zikir dan baca


an-bacaan berdimensi Ilahi dengan proses penyembuhan
kerusakan jaringan saraf menurut ilmu kedokteran saraf
dan ilmu tajwid.
Seluruh organ tubuh tidak akan berfungsi baik bila
jaringan saraf mengalami kerusakan. Lewat penelusuran
ilmiah dan praktik bertahun-tahun sebagai dokter, penulis mengungkap:
Apa efek penyembuhan zikir pada bagian-bagian tubuh yang rusak dan mengalami gangguan?
Bagaimana komponen-komponen otak mengalami perubahan ketika seseorang menzikirkan
l ilha illallh dan astaghfirullh?
Apa keajaiban zikir tersebut terhadap kesehatan serta penyembuhan penyakit saraf yang sering diderita pasien, seperti nyeri (nyeri kepala tipe tegang, migren, fibromialgia, nyeri sendi,
nyeri neuropati akibat kencing manis kronis, nyeri pinggang akibat iritasi akar saraf atau saraf
terjepit), lumpuh karena stroke, depresi pascastroke, gangguan pikiran dan emosi, serta gangguan tidur (insomnia)?
Dan masih banyak lagi.

Katalog

Edisi Maret 2014

55

Judul :
Rahasia Kenikmatan Beribadah
Kisah dan Pesan Abadi yang Mengukuhkan
Akidah dan Menggairahkan Ibadah
Penulis : Badiuzzaman Said Nursi
ISBN
: 978-979-024-274-6
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 132/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 20.000-

Beribadah kepada Tuhan bukan untuk meraih ketenangan. Justru Anda harus dalam suasana batin yang tenang
sebelum menghadap Tuhan. Maka, Anda akan merasakan
nikmatnya beribadah.
Buku ini memaparkan tips-
tips untuk mendapatkan bekal ketenangan batin. Tips-
tips tersebut berupa
petikan-petikan ayat Kitab Suci dan hadis Nabi. Yang menarik, nas-nas agama itu tidak diulas dengan penjelasan
yang teoretis dan rumit. Dengan cerdik, penulisnya memilih kisah sederhana namun penuh makna sebagai cara
terbaik untuk mengungkap inti pemahaman, sehingga Anda akan lebih menghayati sebuah nas
yang menjadi spirit untuk beribadah.
Menyelami bab demi bab dalam buku ini, hal penting dalam kehidupan spiritual Anda akan
terungkap: rahasia kenikmatan beribadah.

Judul :
Semakin Tua Semakin Mulia
Kisah dan Rahasia Meraih Husnul Khatimah
Penulis : Aiman Mahmud
ISBN
: 978-979-024-291-3
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 182/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 25.000-

Suatu ketika Umar r.a. menemui Nabi saw. dan ternyata


air mata beliau berlinang. Apa yang membuat
engkau menangis, Rasulullah? tanya Umar. Nabi
menjawab, Jibril baru saja mendatangiku dan berkata,
Sesungguhnya Allah malu menyiksa orang yang telah
beruban di dalam Islam, maka bagaimana orang yang
beruban tidak malu berbuat maksiat kepada Allah.
(Dari Abu Hurairah)

Buku ini menuturkan ciri-ciri husnul khatimah dan ciri-ciri suul khatimah, kisah-kisah
nyata tentang mereka yang dikaruniai husnul khatimah dan sebaliknya, serta petunjuk
Rasulullah agar kita ter-hindar dari akhir hidup yang buruk dan berhasil meraih akhir
yang baik. Bacaan menarik agar kita tertuntun untuk berbenah dan ber-tekad untuk
semakin tua semakin mulia.

56Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
Mati Itu Spektakuler
Penulis : Khawaja Muhammad
ISBN
: 978-979-024-277-7
Ukuran : 15 23 cm
Halaman : 444 h/Imperial
Harga SC : Rp 50.000,-

Bila buku demikian bermutu,


tak ada yang lama atau yang baru,
semua layak diburu...

Mati itu Spektakuler! Setiap jiwa akan merasakan


pengalaman demi pengalaman yang menakjubkan: ketika ajal direnggut, ketika tubuh dimandikan
dan dikafankan, ketika jasad ditinggal sendirian di
liang kubur, dan ketika jiwa berada dalam penantian panjang menunggu akhirat.
Begitu sang pencabut nyawa hadir, tak ada bujukan yang mampu mengecohnya, tak ada tempat
untuk lari, tak ada alasan untuk menghindar. Tak
ada negosiasi!
Kematian pasti menjemput setiap yang bernyawa. Dan, begitu itu terjadi, tak ada lagi
ikhtiar. Tak ada pengulangan bagi kehidupan. Tak ada kesempatan kedua!
Mati memang spektakuler! Lalu, mengapa kita tak pernah siap menyambutnya?

KITAB
KLASIK

Judul :
Mari Bicara Iman
...kearifan, kepedulian, kesejukan batin, dan
tantangan zaman
Penulis : Dr. Nadirsyah Hosen
ISBN
: 978-979-024-260-9
Ukuran : 13 19 cm
Halaman : 240 h/Bookpaper
Harga SC : Rp 33.000,-

Di tengah hiruk-
pikuk kesibukan sehari-
hari, buku ini
mengajak kita mengobrol tentang berbagai persoalan kehidupan dan keberagamaan. Potongan cerita dan
ulasannya disampaikan secara sederhana tapi muatan
maknanya tak sederhana. Kiai Nadirdengan segala kecerdasan dan kerendahan hatinyaberhasil menggugah
kesadaran terdalam kita sehingga Anda akan bergumam,
Inilah yang terjadi padaku Inilah yang kupikirkan.

Basah oleh kisah, baik dari khazanah keislaman ataupun
dari cerita keseharian. Kadang mengasah kepekaan dan
mengusik pikiran yang terlanjur meninggalkan nilai-nilai kemanusiaan. Kadang menawarkan kearifan praktis dan menyirami hati dengan kesejukan iman. Mendalam tapi dituturkan secara menawan,
bab demi bab dalam buku ini asyik dinikmati tanpa harus mengerutkan dahi; bisa pula dijadikan
teman dalam perjalanan atau di saat antre.

membantu pembaca kontemporer mengakses langsung puncak-puncak pemikiran


ulama abad I hingga XII Hijriah, demi menyambungkan tradisi pemikiran Islam
antara klasik dan modern yang cenderung terputus.

58Katalog

T
BES ER
L
SEL

Edisi Maret 2014

Judul :
Terapi Makrifat
Pelatihan Lengkap Menyenangi Setiap
Kenyataan
Penulis : Ibnu Athaillah al-Sakandari
ISBN
: 978-979-024-261-6
Ukuran : 13 19 cm
Isi Box : 5 buku/1340 hal.
Cetakan : ke-4
Harga SC : Rp 150.000,-

mengalir dari tangan ulama-psikolog-klasik


multidisipliner, baris demi baris dalam edisi lengkap
karya Ibnu Athaillah ini mampu mengguncang pikiran
dan menggelitik kesadaran pembacanyasingkat-
memikat, sarat analogi, dan penuh tips senam jiwa
yang menyehatkan.

Inilah edisi lengkap karya Ibnu Athaillah yang telah mengubah kehidupan jutaan muslim di dunia dari masa ke masa. Orang menyebutnya buku yang tak kunjung tamat
karena tak puas dibaca sekali dan terus saja menginspirasi pembacanya. Nasihat-
nasihatnya menyentuh dan menggelitik kesadaran. Nutrisi ruhani yang disuguhkannya
tak cuma padat tapi juga sarat analogi sehingga pembaca bisa segera terbangun dari
ketidaksadaran tanpa dibayangi rasa bosan.
Ada yang berbeda dalam tasawuf Ibnu Athaillah. Sementara banyak ulama menekankan arti penting mujahadah sebagai kunci sukses mendaki jalan menuju Allah,
syekh kita ini memberi tekanan pada apa yang disebutnya isqth al-tadbrberserah
pada pengaturan Allah. Ajaran isqth al-tadbr sebetulnya mengajarkan kecerdasan
emosional-spiritual. Pada praktiknya, ia setidaknya akan membuahkan beberapa sikap
hati: tidak risau akan sarana-sarana penghidupan, tidak bergantung pada amal atau
usaha, rida pada kenyataan, dan punya optimisme hidup.
Dengan bersandar kepada Allah, dan percaya bahwa Dia selalu memberikan yang terbaik, kita melipatgandakan rasa optimis kitaterlepas dari betapa buruk hal-hal yang
menimpa kita di mata orang. Dengan tak pernah lalai bahwa Allah Maha Menolong
dan Mahakuasa, dengan tak pernah kehilangan rasa butuh kepada-Nya, kita menjadi
terbebas dari penjara keterbatasan, dan merasa lapang sekalipun dikepung oleh berbagai ketidakmungkinanserasa menjadi pemenang-dalam-hidup selamanya.

Katalog

T
BES ER
L
SEL

Edisi Maret 2014

59

Judul :
Al-Hikam
Untaian Hikmah Ibnu Athaillah
Penulis : Ibnu Athaillah al-Sakandari
ISBN
: 978-979-024-222-7
Ukuran : 13 19 cm
Halaman : 299/HVS/SC (Cetak Ke-7)
Harga SC : Rp 44.000,-

Al-Hikam merupakan mutiara-mutiara cemerlang


untuk meningkatkan kesadaran spiritual, tidak hanya
bagi para salik dan murid-murid tasawuf, tapi juga
untuk umumnya para peminat olah batin. Untaian
mutiaranya telah memesona jutaan hamba pencari
keindahan Sang Maha Indah.
K.H. A. Mustofa Bisri

Hidup akan diliputi kegamangan bila kita tak tahu apa tujuan hidup kita. Dalam buku
ini, Anda diajak menyelami al-Hikamhikmah-
hikmah Ibnu Athaillahagar hidup
Anda tidak saja terarah dan bermakna, tapi juga tenteram dan indah!
Al-Hikam menyediakan arahan kepada kaum beriman untuk berjalan menuju Allah,
lengkap dengan rambu-rambu, peringatan, dorongan, dan penggambaran keadaan,
tahapan, serta kedudukan rohani.
Al-Hikam dipandang sebagai kitab kelas berat bukan saja karena struktur kalimatnya yang bersastra tinggi, melainkan juga kedalaman makrifat yang dituturkan lewat
kalimat-kalimatnya yang singkat. Ia menjadi kitab yang bahasanya luar biasa indah
kata dan makna saling mendukung, melahirkan ungkapan-ungkapan yang menggetarkan.
****
Selain sangat populer di dunia Islam selama berabad-abad, Al-Hikam juga menjadi bacaan utama
di hampir seluruh pesantren di Nusantara. Isinya selalu sesuai dengan keadaan zaman. Kitab ini
tetap perlu dibaca dan dikaji kaum muslim hingga hari kiamat. Lebih-lebih dewasa ini, ketika
kian banyak kegersangan hati kepada Sang Pencipta.
REPUBLIKA

Ibnu Athaillah al-Sakandari (w. 709 H/1350 M) dikenal sebagai sufi, muhadis,
dan fakih. Ia juga tokoh ketiga dalam tarekat al-Sydziliyyah. Penguasaannya
akan hadis dan fikih membuat ajaran-ajaran spiritualnya memiliki landasan nash
dan akar syariat yang kuat. Menulis lebih dari dua puluh karya, namanya demikian masyhur lewat karya kondangnya, Al-Hikam.

60Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
Tjul Ars
Pelatihan Lengkap Mendidik Jiwa
Penulis : Ibnu Athaillah
Disertai ulasan oleh Dr. Muhammad Najdat
ISBN
: 978-979-024-235-7
Dimensi : 15 23 cm
Halaman : 524/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 77.000,-
Harga HC : Rp

Nutrisi ruhani yang disuguhkannya tak cuma padat tapi


juga sarat kiasan sehingga pembaca bisa segera terbangun dari ketidaksadaran tanpa dibayangi rasa bosan.
***
Kita perlu jeda sejenak untuk mengevaluasi diri guna mengenal di mana kini kita berada, ke mana kita akan berakhir, serta bagaimana kita menghadapi masa depan di
hari kiamat. Kita memerlukan waktu sejenak untuk mendidik jiwa.
Jeda semacam ini dibutuhkan setiap orang, apa pun profesinya. Buku ini hadir berbicara kepada jiwa, kalbu, ruh, dan akal Anda. Ibnu Athaillah mengajak
pembaca untuk bangkit dari ketidaksadaran dan mulai menapak jalan menuju Tuhan. Petuah-
petuahnya menginspirasi betapa kita perlu terus mendekatkan diri kepada Allah. Kita dilatih untuk
mewaspadai tipuan-tipuan duniawi. Apa saja yang mengotori hati dan menghalangi bersemayamnya cahaya Ilahi, dan bagaimana agar kita sanggup membersihkannya kembali. Agar kita tak jadi
pecundang hawa nafsu, tapi pemenang dalam hidup yang berliku. Agar segala ibadah yang kita
jalani tak lagi membebani, tapi menenangkan dan menyenangkan.
Judul :
Kecerdasan Bertauhid
Menyelami Kekuatan Makna L Ilha Ill
Allh dalam Kehidupan Nyata
Penulis : Fakhruddn al-Rz
ISBN
: 978-979-024-283-8
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 252/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 30.000,-

L ilha ill Allh. Inilah kalimat pembawa selamat. Bahkan penghuni kerak neraka jahanam pun bisa tertolong lantaran sempat mengucapkannya semasa hidup di
dunia. Kalau kalimat ini akan menjadi penentu nasib akhir
Anda, mudah-
mudahan inilah buku yang menjadi gerbang pembuka pertolongan buat Anda.
Di tangan al-Rz, banyak dimensi dan pemahaman mendalam mengenai kalimat tauhid ini terungkapkan. Telisiklah paparan-
paparannya yang kental dengan dalil dari
Al-Quran, hadis, dan logika, maka Anda akan mendapatkan suatu pemahaman tauhid dalam rajutan apik argumen-
argumen yang tidak saja memuaskan akal, namun pula berdamai dengan teks-teks inti Islam.
Selamat berzikir dan bertahlil dengan cakrawala-makna baru serta penghayatan yang kian mendalam.

Katalog

T
BES ER
L
SEL

Edisi Maret 2014

61

Judul
: IKHLAS TANPA BATAS
Belajar Hidup Tulus dan Wajar
kepada 10 Ulama-Psikolog Klasik
Penulis : 10 Ulama-Psikolog Klasik
ISBN
: 978-979-024-226-5
Ukuran : 13 19 cm
Halaman : 202/Bookpaper/SC (Cet. ke -7)/HC (Cet. ke-2)
Harga
: SC Rp 30.000,-/HC Rp 40.000,-

Inilah buku yang menawari pembacanya sebuah ilmu rahasia.


Ilmu rahasia yang menjadi kunci meraih kebahagiaan hakiki.
Ilmu rahasia yang selalu disebut-sebut orang, namun sebetulnya tak banyak orang mengetahui hakikatnya. Ilmu rahasia
yang telah diwariskan dari zaman ke zaman, tapi sebetulnya
tak banyak orang yang tahu cara menimbanya. Ya, inilah buku
tentang ilmu ikhlas.
Ilmu ikhlas adalah ilmu yang lain dari yang lain. Orang
yang merasa mendapatkannya boleh jadi telah kehilangannya
pada saat yang sama. Orang yang mengklaim menguasainya
dengan mahir berarti dia tak bisa menguasainya. Dan orang yang mengaku-aku bisa mengajarkannya adalah orang yang masih perlu belajar lagi tentangnya. Itulah mengapa tak habis-habis orang
membahasnya dan selalu saja muncul buku yang mengulasnya.
Tapi buku inimudah-mudahanjugalah buku yang lain dari yang lain. Membaca buku ini,
kita akan serasa tengah berguru. Berguru untuk mengais ilmu ikhlas ke para empu dengan menelusuri kitab-kitab para syekh dan imam dari berbagai zaman dan dari berbagai penjuru Dunia
Islamdari Bagdad hingga Turki, dari Damaskus hingga Maroko. Mulai dari Syekh al-Muhsib,
Imam al-Ghazl, Syekh Abd al-Qdir al-Jlni, hingga Syekh Ibn Taymiyah dan Ibn Athillh. Mereka mengajarkan kedalaman ilmu dan kearifan tentang keikhlasan, melebihi banyak ulama dan
ustadz zaman ini.
Setamat membacanya, kita akan mengerti betapa ajaran mereka bak untaian tasbih; biji-
bijinya sama dan sebangun namun sambung-menyambung dan saling mengisi dalam sebuah rangkaian; rangkaian yang baru bermanfaat bila kita titi satu per satu, dari pangkal hingga ke ujung,
dari awal hingga akhir.

T
BES ER
L
SEL

Judul :
KARUNIA BERSHALAWAT
Melepas Rindu pada Rasulullah, Meraih Sukses dan
Berkah di Dunia, Menjemput Syafaat di Akhirat
Penulis : Syekh Yusuf ibn Ismail al-Nabhani
ISBN
: 978-979-024-284-5
Ukuran : 13 19 cm
Halaman : 400/Bookpaper/SC (Cet. ke-2)
Harga SC : Rp 50.000,-

Shalawat adalah cahaya penerang sanubari, kekuatan


bagi hati, ketenangan bagi jiwa, kesejukan bagi mata,
wangi kesturi bagi majelis pertemuan, kenikmatan bagi hidup,
zakat bagi umur, keindahan bagi hari-hari dan penghilang
kesedihan dan kesusahan. Shalawat bisa mendatangkan
kebahagiaan, kelapangan dada, kesempurnaan nikmat,
dan keagungan cahaya.
Dr. Aid al-Qarni, penulis L Tahzan
Inilah rujukan induk bacaan shalawat dari masa ke masa. Syekh al-Nabhani menghimpun bacaan
shalawat dari Nabi, sahabat, dan ulama klasik. Dilengkapi rahasia keagungan dan keuntungan bershalawat dalam kehidupan kita, buku ini tak saja indah tapi juga menggugah.

62Katalog

T
BES ER
L
SEL

Edisi Maret 2014

Katalog

Judul :
Syekh Abdul Qadir al-Jailani
Kisah Hidup Sultan Para Wali dan Rampai
Pesan yang Menghidupkan Hati
Penulis : Syekh Abdul Qadir al-Jailani
ISBN
: 978-979-024-273-9
Ukuran : 13 19 cm
Halaman : 268 h/Bookpaper/SC/Cet. ke-4
Harga SC : Rp 35.000,-

Buku ini mengajak kita menyelami kedalaman makna firman


Allah tentang taawwudz (adzu billhi minas-
syaithnir-
rajm), rahasia basmalah (bismillhirrahmnirrahm), ayat-
ayat tobat, dan ayat-ayat takwa. Selain basah dengan kisah,
masing-masing ayat yang sudah akrab didengar ini dikupas
hakikatnya lapis demi lapis. Arti di balik kata-katanya, latar
belakang peristiwa turunnya, pesan moralnya, serta rahasia-
rahasia spiritualnya yang jarang diulas di kitab yang lain.

Setelah menyuguhkan biografi singkat tapi memikat


sang sultan aulia, buku ini menguntai petikan nasihat-
nasihat beliau yang terekam dalam karya beliau: al-Fath
al-Rabbn dan Futh al-Ghayb. Isinya menyapa langsung
sanubari kita. Laksana taman hikmah, buku ini bisa Anda
kunjungi kapan saja dan di halaman mana saja.

Sederhana tetapi mengena. Begitulah aroma keunikan pesan, dialog, dan perumpamaan dalam
buku ini.

Judul :
Buku Pintar Akidah Ahlussunnah
Waljamaah
Belajar Dasar-Dasar Iman yang Benar
Penulis : Syekh Abdul Qadir Al-Jailani
ISBN
: 978-979-024-298-2
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 216/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 30.000,-

Judul :
Sirrul Asrar
Hakikat Segala Rahasia Kehidupan
Penulis : Syekh Abdul Qadir al-Jailani
ISBN
: 978-979-024-271-5
Ukuran : 13 19 cm
Halaman : 208 h/Bookpaper/SC (Cet. ke-3)
Harga SC : Rp 25.000,-

Seperti apakah rahasia yang ada di balik rahasia? Mungkinkah manusia menyingkap rahasia dan yang di balik rahasia? Bagi para hamba Allah sejati, tutur Syekh Abdul
Qadir, tak ada lagi rahasia karena semua tabir telah terangkat. Mereka telah mencapai maqam penyaksian
(musyahadah).

Sirr al-Asrrjudul asli buku inihadir untuk menuntun
kita menapaki jalan-jalan yang sunyi menuju rahasia dan
yang di balik rahasia. Syekh Abdul Qadir membawa kita
menelusuri jejak-jejak Tuhan yang terhampar di alam semesta dan di dalam diri kita; mengarahkan kita menuju
kedalaman hakikat dan menyatu dengan Sang Hakikat. Ajaran-ajaran dasar Islamshalat, puasa,
zakat, dan hajidikupas kedalaman maknanya dan keeratan hubungannya dengan kehidupan kita
sehari-hari.
Disertai panduan shalat-shalat sunnah dan zikir-zikir penyejuk kalbu, buku ini akan memandu kita
meraih hakikat kelembutan, mencapai keikhlasan, dan menghampiri Sang Kekasih Yang Mahasuci. Prinsip-prinsip spiritualitas Islam diulas secara lugas. Meski banyak ulama yang menulis karya-
karya sufistik, Syekh Abdul Qadir al-Jailani memaparkan jalan ruhani ini secara lebih gamblang dan
dapat dicerna oleh khalayak luas.

63

Judul :
TAFSIR AL-JAILANI
Menyelami Kisah dan Makna Taawudz, Basmalah,
Tobat, dan Takwa
Penulis : Syekh Abdul Qadir al-Jailani
ISBN
: 978-979-024-287-6
Ukuran : 13 19 cm
Halaman : 309 h/Bookpaper/SC
Harga
: Rp 40.000,-

Syekh Abdul Qadir al-Jailani bukan sekadar karamah


yang dipuja. Ia justru menjadi lambang kejujuran
dan ilmu pengetahuan.
REPUBLIKA

T
BES ER
L
SEL

Edisi Maret 2014

Ulasan Menyegarkan dan Menyadarkan


Tentang Dasar-Dasar Iman
Inilah pedoman ringkas mengenai dasar-dasar keimanan bagi
kaum muslim berdasarkan pemahaman penganut Ahlussunnah Waljamaah dari ulama klasik yang disebut-sebut sebagai Sang Sultan Aulia.

T
BES ER
L
SEL

Judul :
Buku Pintar Tasawuf
Memahami Spiritualitas Islam dan Tarekat dari
Ahlinya
Penulis : Syekh Abdul Qadir al-Jailani
ISBN
: 978-979-024-307-1
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 188/Bookpaper/SC (Cet. ke-2)
Harga SC : Rp 25.000,-

Mengantar Anda Memasuki Dunia Tarekat


dan Spiritual Islam Secara Autentik dan Otoritatif
Buku ini mengulas dasar-
dasar tasawuf dan etika sufistik.
Anda akan dibimbing selangkah demi selangkah menyadari
tujuan sejati hidup ini. Anda akan diarahkan untuk memahami
kepentingan utama Anda di dunia ini: untuk lebih dekat kepada Tuhan sebagai Asal Sejati sekaligus Tujuan Akhir.

64Katalog

T
BES ER
L
SEL

Edisi Maret 2014

Judul :
Ya Allah, Kenapa Aku Diuji
Tuntunan Al-Quran Agar Lulus Ujian
dan Cobaan
Penulis : Ibnu Qayyim al-Jauziyah
ISBN
: 978-979-024-231-9
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 188/Bookpaper/SC (Cet. ke-8)
Harga SC : Rp 25.000,-

Rahasia mahapenting untuk menyikapi kenyataan


dan menjemput pertolongan Allah
Pernahkah Anda mendengar orang merintih, Ya Allah, apa
dosaku hingga Engkau melakukan ini kepadaku?!
Ada pula yang bertanya: Kenapa orang baik-baik kadang
hidupnya sengsara dan orang bejat malah bergelimang nikmat?
Hidup memang tidak selalu mudah untuk dilalui. Tetapi, para nabi dan orang-orang arif telah
memberi contoh bahwa mereka bisa menghadapi hidup dan melewati kesulitannya dengan sebaik-
baiknya. Apa rahasia kesuksesan mereka? Apa yang kita perlukan agar lulus dalam setiap ujian
dan cobaan hidup?
Menurut Al-Quran, cobaan berlaku kepada siapa saja, kapan saja, dan di mana saja (QS 29:
1-3). Tak ada tempat di dunia ini yang bisa melindungi kita dari cobaan hidup. Allah Maha Melihat dan Maha Memberikan pelajaran. Cobaan hidup juga merupakan salah satu cara mempersiapkan kita menerima kenikmatan yang jauh lebih besar. Kesadaran inilah yang mengubah peristiwa
paling menyakitkan sekalipun menjadi momen emas pembelajaran.
Bagian kedua buku ini menyuguhkan KAMUS BAHAGIA30 rahasia hidup lebih nyaman, tenteram, dan damai dari Dr. Al-Qarni. Penulis La Tahzan ini membantu kita menyarikan dari puluhan
buku tentang kebahagiaan. Buku ini laksana ranting pohon kemangitutur beliau--ringan dibawa, harum semerbak, bisa diletakkan di laci meja atau di samping bantal. Layaknya kamus, ia bisa
dirujuk kapan saja dan di mana saja.

Judul :
Ya Allah, Terima Kasih Doaku Dikabulkan
Rahasia Permohonan yang Diperkenankan Allah
Penulis : Ibn Qayyim al-Jauziyah
ISBN
: 978-979-024-302-6
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 200/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 25.000,-

Apa yang menyebabkan doa itu diperkenankan dan apa


pula yang menyebabkannya ditolak?
Ulama klasik terkemuka, Ibn Qayyim al-
Jauziyah, hadir
membantu kita menjawab rahasianya, mengungkap kekuatan
doa sebagai penyembuh lahir dan batin, penolak bala, dan
pengubah takdir. Yang terpenting, ia menuntun kita agar bisa
menemukan kenikmatan berdoa seperti diajarkan Rasulullah
saw.
Di bagian kedua Anda disuguhi rangkaian doa dan zikir
yang diamalkan Nabi sehari-hari, lengkap dengan arti, kapan,
dan cara bacanya. Selain jadi mudah dilafalkan, Anda mengerti maknanya yang menggugah dan
konteksnya yang menggerakkan. Sebuah kado kecil tapi istimewa bagi setiap muslim.

Katalog

Edisi Maret 2014

65

Judul :
Pelatihan Lengkap Tazkiyatun Nafs
Memandu Anda Membersihkan Hati dan
Menumbuhkan Jiwa Mulia Agar Hidup Lebih
Berhasil dan Lebih Bahagia
Penulis : Syekh Yahya ibn Hamzah al-Yamani
ISBN
: 978-979-024-322-4
Dimensi : 15 23 cm
Halaman : 506/Imperial/SC
Harga SC : Rp 66.000,-

Rujukan Induk Psikologi Kepribadian Muslim


Buku berdaya ubah ini mengajak kita untuk tumbuh
bertransformasi menuju kedewasaan mental dan spiritual
dengan proses tazkiyatun nafs. Tazkiyatun nafsdalam
bahasa Arabtak hanya bermakna menyucikan tapi juga
menumbuhkan jiwa.
Berlandaskan Al-
Quran, hadis, ajaran para salaf saleh
dan ketajaman matahati seorang guru ruhani, al-Yamani
menuntun kita bagaimana merawat jiwa dari berbagai
penyakit yang mencelakakan, lalu memaparkan langkah-langkah yang menyelamatkan dan menumbuhkan kualitas jiwa. Mula-mula diungkap akhlak-akhlak yang terpuji dan akhlak-akhlak yang
tercela, mencakup definisi, tanda-tanda, macam atau tingkatan, fadilah, faedah atau akibat, dalil
tentang keutamaan atau keburukannya, nasihat/hikayat orang saleh tentangnya, faktor pemicu
atau penghambat, lalu diulas cara menanamkan, menghindari atau menghilangkannya, serta latihan merespons atau meredakannya.
Inilah buku yang pada zaman modern disebut dasar-dasar pendidikan karakter dan psikologi kepribadian. Tak sebatas menerangkan keharusan dan keutamaan memiliki atau menghindari suatu
sifat, pembaca dipandu untuk fokus mewujudkan karakter positif atau menghilangkan karakter negatif, tahap demi tahap, sebagai satu rangkaian perjalanan panjang menuju Allah, muara damba
semua hamba.
Inilah karya yang ditunggu muslim yang kangen pada sapaan-mesra Allah: Hai jiwa yang tenang.
Kembalilah kepada Tuhanmu dengan hati yang rida dan diridai. Masuklah ke dalam golongan
hamba-hamba-Ku, dan masuklah ke dalam surga-Ku. (al-Fajr: 2730)

66Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
Mengaji AL-HIKAM
Jalan-Kalbu Para Perindu Tuhan
Penulis : Syekh Abu Madyan al-Maghribi
ISBN
: 978-979-024-281-4
Ukuran : 13 19 cm
Halaman : 427 h/Imperial/SC (Cet. ke-2)
Harga SC : Rp 50.000,-

Memandu salik menuju Sang Khalik. Pesan, seruan, dan


arahan di dalam buku langka ini dikemas dalam butir-
butir hikmah yang singkat namun memikat, sederhana
namun membuat hati kita lekas terjaga.
Agar hidup kita tak gamang, tujuan hidup kita harus terang.
Agar hidup kita lebih tenang, kita mesti mendekat kepada
Yang Mahatenang. Dan dalam ketenangan itu, kita bisa menikmati setiap keadaan.

Butir-butir hikmah dalam buku ini hadir menuntun kita untuk menemukan mutiara-mutiara hakikat sehingga kita mampu melihat kenyataan dengan lensa iman; kita terjaga dari ilusi kesementaraan (dunia) hingga bergegas mengejar keabadian (akhirat); kita mengerti rambu-rambu spiritual
hingga berhasil meniti diri dan melintasi segala halangan di jalan Tuhan; kita disuguhi pesan, seruan, dan arahan agar bisa merasakan nikmatnya ibadah para salik yang tak putus merindu Sang
Khaliklebih dari itu, agar pribadi kita juga seimbang: mulia di hadapan Tuhan sekaligus bermakna bagi kemanusiaan.
Selain lebih tua hampir satu abad daripada Al-Hikam Ibnu Athaillah yang terkenal itu, Al-Hikam
Abu Madyan juga disebut-sebut sebagai salah satu karya terpenting spiritualitas Islam. Tak heran
bila banyak ulama setelahnya mengulas kitab ini, seperti Syekh Baisyan, Syekh al-Alawi, dan Ibn
Ilan al-Shiddiq al-Syafii. Di antara buku-buku ulasan lainnya, karya Ibn Ilan yang Anda pegang
inilah yang paling singkat tapi padat, juga kaya dengan dasar yang kuat. Selamat menikmati. Selamat meniti hati untuk perubahan diri.
Judul :
Terapi Spiritual
Agar Hidup Lebih Baik dan Sembuh dari Segala
Penyakit Batin
Penulis : Ibnu al-Jauzi
ISBN
: 9789790242289
Ukuran : 13 19 cm
Halaman : 152 h/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 22.000,-

Buku karya ulama-psikolog klasik ini menawarkan cara tepat


mengatasi aneka problem spiritual, mencegah hawa nafsu
agar tidak mengganggu, dan mengobati penyakit batin yang
terlanjur menjangkit akibat menuruti hawa nafsu tersebut.

Pengobatan spiritual ini diramu dari ajaran Al-Quran dan
sunnah, yang kemudian disajikan sebagai resep-resep ampuh
untuk menghancurkan virus-
virus rohani sekaligus menjaga
kesehatan lahir dan batin.
Kehadiran buku ini ibarat cermin, setiap hari kita memerlukannya untuk berkaca diri. Setiap kita
membuka dan merenungkan isinya, ia memantulkan nasihat untuk kita terus berbenah.

Katalog

T
BES ER
L
SEL

Edisi Maret 2014

67

Judul :
Biarkan Hatimu Bicara
Panduan Mencerdaskan Dada, Hati, Fuad,
dan Lubb
Penulis : Al-Hakm al-Tirmidz
ISBN
: 978-979-024-288-3
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 236/Bookpaper/SC (Cet. ke-2)
Harga SC : Rp 30.000,-

Buku tipis tapi bergizi tinggi ini mengulas psikologi hati berikut empat lapisannya. Tiap lapisan terhubung dengan salah
satu cahaya Allah. Dada (shadr)lapisan luarterhubung dengan cahaya Islam, hati (qalb) terhubung dengan cahaya iman,
hati-lebih-dalam (fud) terhubung dengan cahaya makrifat,
sementara lubuk-hati (lubb) terhubung dengan cahaya tauhid.

Judul :
Terampil Bersahabat dengan Siapa Saja
Kisah Sukses Rasulullah dan Ulama Salaf Menjalin
Persaudaraan, Persahabatan, dan Pergaulan
Penulis : Imam al-Ghazali
ISBN
: 978-979-111-285-7
Ukuran : 13 20,5 cm
Halaman : 232 h/HVS/SC
Harga SC : Rp 35.000,-

Anda layak mereguk manfaat dari karangan al-Ghazali ini.


Amat tinggi muatan spiritualnya mampu melunakkan hati
yang keras dan menghadirkan akhirat selalu di depan mata.
Dan inilah yang diperlukan manusia dalam abad materialistis
yang kebablasan ini .
Dr. Ysuf al-Qaradhw

Judul :
Mari Jatuh Cinta Lagi
Kitab Para Perindu Allah
Penulis : Ibnu al-Dabbagh (w. 696 H)
ISBN
: 978-979-024-282-1
Ukuran : 13 19 cm
Halaman : 296 h/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 35.000,-

Buku ini mengajak Anda menyelami arti cinta kepada Allah


dan mengalami kehangatan cinta-Nya. Bila mencintai seseorang saja sejuta rasanya, bagaimana lezatnya mencintai Allah?
Dan betapa bahagianya bila cinta kita dibalas dengan cinta-
Nya? Cinta yang mengubah, yang melahirkan pribadi berlimpah, yang memerdekakan diri dan sesama. Ya, marilah kita
jatuh cinta lagi. Dan sebarkan debu emas ke seluruh penjuru Bumi.

68Katalog

Edisi Maret 2014

Judul :
Belajar Ikhlas
91 Kiat Menemukan Nikmat Taat
Penulis : Al-Harits al-Muhasibi
ISBN
: 978-979-024-333-0
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 256/Bookpaper/SC
Harga SC : Rp 30.000,-

Katalog

RU
RBA

TE

ARU

TER

TE

Shalat bukan sekadar bacaan dan gerakan, melainkan


juga pengetahuan dan sikap. Dengan mewajibkan shalat,
Islam berupaya mendisiplinkan pemeluknya dan menjaga
mereka agar selalu menyadari kehadiran Allah. Dengan
shalat, orang mengosongkan kesadaran dari kesibukan sehari-
hari, berkonsentrasi pada Allah dan kehadiran serta kehendak-Nya, yang berarti mengangkat diri ke
yang mutlak dan universal. Berkat shalat, orang tampil
lebih siap menghadapi hidup dan problemnya dibandingkan sebelumnya. Pendeknya, selain membiasakan kaum
muslim dengan irama hidup yang sehat, shalat memberikan kepuasan jiwa, emosi, dan ruhani secara seimbang.
Kandungan salat, gagasan yang disodorkan kepada benak melalui bacaannya, memperkuat
tekad diri untuk berbuat kebajikan, menjauhi keburukan, mengisi dunia dengan kedamaian.
Selamat menikmati suguhan dua ulama klasik ternama yang menuntun kita memahami makna
di balik setiap gerakan dan bacaan shalat kita agar lebih khusyuk dan tumakninah.

Judul :
Buku Saku Rahasia Kebahagiaan
Bekal Spiritual Orang Beriman Menghadapi
Kesulitan Hidup
Penulis : Ibnu Qadhb al-Bn
ISBN
: 978-602-1687-04-8
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 192/SC/Bookpaper
Harga
: Rp 30.000,-

Sebuah karya yang siap menemani Anda di mana


saja dan kapan sajadi sela rapat, jeda di tengah aktivitas padat, atau saat rehat.

Buku ini mengingatkan kita bahwa tiap perbuatanyang


sedemikian baik di mata manusia sekalipunbisa sia-sia
(musnah pahala dan manfaatnya) tanpa mengajak bicara kalbu kita. Berinteraksilah dengan hati
Anda, tutur Syekh al-Muhasibi, sapu kotorannya dan sirami benih kekilauannya sehingga setiap
perbuatan baik senantiasa memancar dari hati yang tulus!

Judul :
Belajar Khusyuk
Mengerti Makna Tiap Gerakan dan Bacaan
Shalat
Penulis : Izzuddin ibn Abdussalam & Ibn Qayyim al-
Jauziyah
ISBN
: 978-602-1687-00-0
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 204/SC/Bookpaper
Harga
: Rp 30.000,-

69

Buku ini berisi kutipan-


kutipan motivasional dari para
ulama klasik, kisah-
kisah menggugah, dan doa-
doa
indahsebagai bekal menghadapi ujian dan cobaan
hidup sekaligus penguat keyakinan bahwa ujian bukanlah
kutukan dan musibah bukanlah pertanda Tuhan marah,
melainkan alat ukur apakah seseorang berhak naik
kelas atau turun kelas di hadapan Allah.

Lahir dari kedalaman makrifat seorang psikolog-muslim


klasik, buku ini menuntun kita untuk terus berlatih ikhlas. Bukan lagi menjelaskan definisi dan urgensi ikhlas, al-
Muhasibi mengupas lapis demi lapis kepura-puraan yang
kerap tak kita sadari saat beribadah. Kiat-kiatnya praktis, menyengat kita betapa bukan penghambaan kepada
Allah yang acap kita pertunjukkan saat beramal, melainkan kesombongan dan ria.

RU
RBA

Edisi Maret 2014

Judul :
Buku Saku Olah Jiwa
Panduan Meraih Kebahagiaan Menjadi Hamba
Allah
Penulis : Al-Hakm al-Tirmidz
ISBN
: 978-602-1687-03-1
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 216/SC/Bookpaper
Harga
: Rp 30.000,-

Al-Hakim al-Tirmidzi dipandang sebagai pribadi agung


kebanggaan sejarah Islam. Ulama multidisiplinerfakih,
muhadis, mufasir, sufiini dijuluki al-Hakm, karena ia
punya kemampuan menyelami kedalaman jiwa manusia.
Buku ini hadir membuktikan hal itu.
Dr. Ahmad Abdurrahim al-Sayih,
Guru Besar di Universitas Al-Azhar, Kairo

Setiap orang merindukan kehidupan yang sehat dan tenteram, baik jasmani maupun rohani. Bila kesegaran jasmani diperoleh dengan berolahraga, kebugaran rohani
dengan berolah jiwa. Jiwa (nafs) sejatinya diciptakan Tuhan secara sempurna (Q. 91:78), tapi ia
bisa tercemar jika tidak dijaga (Q. 91: 910).
Buku ini memandu kita menjaga dan mengolah jiwa berdasarkan adab Al-Quran, akhlak Rasulullah saw., dan teladan orang bijak dari masa ke masa. Dengan gaya tutur dialogis dan penuh
kisah, al-Tirmidzi berbagi rahasia agar jiwa kita mendapatkan ketenangan dalam menempuh jalan
kebenaranagar jiwa meraih kebahagiaan tiada tara menjadi hamba Allah.
***
Al-Hakim al-Tirmidzinama lengkapnya, Ab Abdullah ibn Muhammad ibn al-Hasan ibn
Bisyrlahir pada awal abad ke-3 H dan wafat pada 320 H. Beliau dikenal sebagai ahli hadis
yang zuhud, sufi ternama, dan penulis berbagai karya besar, antara lain: Mata Air Kearifan dan
Biarkan Hatimu Bicara!

70Katalog

Judul :
Buku Saku Hikmah dan Makrifat
Mengerti Kedalaman Makna Berilmu dan
Bertauhid dalam Kehidupan
Penulis : Syekh Ab Thlib al-Makk
ISBN
: 978-602-1791-98-1
Dimensi : 13 19 cm
Halaman : 344/SC/Imperial
Harga : Rp 39.000,-

ARU

ERB

Edisi Maret 2014

Buku ini mengupas arti dan keagungan hikmah serta


kemuliaan orang yang dianugerahi hikmah; apa perbedaan antara hikmah dan ilmu serta antara hukama (ahli
hikmah) dan ulama (orang berilmu); apa makna keesaan Allah dan kapan kita bisa disebut telah benar-benar
mengesakan-
Nya; bagaimana merasakan kenikmatan
bertauhid; apa makna makrifat (mengenal Allah) dan apa
ciri dan sifat al-rifn (orang yang benar-benar mengenal Allah).
Selain kaya dengan kata mutiara dan puisi-
puisi
sufistik yang menggetarkan, penulis menawarkan kedalaman makna atas ayat, hadis, dan tema populer. Bersyukurlah kitab langka ini diterjemahkan secara hati-hati oleh ahli di bidangnya sehingga kita
mendapatkan hidangan istimewa dari para ulama klasik yang terkenal kesucian dan keyakinannya.
Ulasan mendasar yang kerap hanya diajarkan kepada santri senior di pesantren ini kini dapat dinikmati siapa saja yang ingin mereguk mata air kearifan Islam.

SEG

ERA

Katalog

Edisi Maret 2014

Judul

Harga

71

Judul

Harga

10 Rahasia Pembelajar Kreatif

29.000

Buku Pintar Fikih Wanita

60.000

21 Days to be Transhuman

50.000

Buku Pintar Hari Akhir

85.000

77 Pesan Abadi Nabi untuk Wanita

44.000

Buku Pintar Islam

70.000

9 Langkah Menentukan Takdir Anda

33.000

Buku Pintar Keuangan Syariah

65.000

Agar Al-Quran Menjadi Teman

35.000

Buku Pintar Khutbah Rasulullah

Agar Shalat Jadi Penolongmu, Penyejuk


Hatimu!

40.000

Buku Pintar Sains dalam Al-Quran

Al-Hikam

44.000

Buku Pintar Sejarah Islam

Aku Ingat Dirimu Saat Aku Lupa


Tuhanku

44.000

Buku Pintar Shalat Wajib dan Sunnah

38.000

Al-Quran untuk Hidupmu

65.000

Buku Pintar Tasawuf

25.000

Amalan Sesudah Shalat

29.900

Asbabun Nuzul untuk Zaman Kita

85.000

Asyiknya Berpikiran Positif

45.000

Ayat-Ayat Rezeki

35.000

Belajar Bersahabat

25.000

Belajar Ikhlas

30.000

Belajar Khusyuk

30.000

Berdamai dengan Takdir

Buku Pintar Sains dalam Hadis

Buku Saku Ayat-Ayat Semesta

95.000
111.000
69.000
170.000

Buku Saku Hikmah dan Makrifat

39.000

Buku Saku Olah Jiwa

30.000

Buku Saku Penyejuk Kalbu

30.000

Buku Saku Psikologi Sufi

25.000

Buku Saku Rahasia Kebahagiaan

30.000

Buku Saku Terapi Bersedekah

25.000

30.000

Cara Cerdas Nabi Mengoreksi


Kesalahan Orang Lain

33.000

Berzikir untuk Kesehatan Saraf

25.500

Dahsyatnya Berperasaan Positif

40.000

Biarkan Al-Quran Menjawab

55.000

Dahsyatnya Kemauan (New Edition)

35.000

Biarkan Hatimu Bicara

30.000

Bilik-Bilik Cinta Muhammad

54.900

Dari Puncak Bagdad


HC 100.000
SC 80.000

Biografi Ibnu Khaldun

30.000

Dengarkan Hatimu Berbisik

27.000

Biografi Imam Abu Hanifah

50.000

Detik-Detik Penulisan Wahyu

34.000

Biografi Imam Ahmad ibn Hanbal

60.000

Dialog Iblis dengan Para Nabi

Biografi Imam Malik

55.000

Ensiklopedia Biografi Sahabat Nabi

111.000

45.000

Ensiklopedia Kiamat

125.000

Biografi Imam Syafii


Biografi Khalifah Rasulullah
Buku Induk Haji dan Umrah untuk
Wanita

150.000
SC 77.700
HC 85.000

45.000

Excellent Life

27.000

GreenDeen

40.000

Humaira

89.000

Buku Induk Kisah-Kisah Al-Quran

111.000

Ibrahim ibn Adham

30.000

Buku Induk Mukjizat Ilmiah Hadis Nabi

111.000

Ibunda Hajar

29.000

Buku Induk Mukjizat Kesehatan Ibadah

125.000

Buku Induk Rahasia dan Makna Ibadah

120.000

Ikhlas Tanpa Batas


SC
HC

30.000
40.000

Buku Pintar Akhlak

69.000

Jaddid Hayatak

55.000

Buku Pintar Akidah Ahlussunnah


Waljamaah

30.000

Jangan Tunda untuk Bahagia

54.000

Jangan Tunda untuk Sejahtera

41.000

Buku Pintar Alam Gaib

64.900

Kamus Nama Indah Islami

30.000

Buku Pintar Asbabun Nuzul

50.000

Karunia Beribadah

38.000

72Katalog

Judul

Harga

Edisi Maret 2014

Judul

Harga

Karunia Bershalawat

50.000

Setan pun Hafal Ayat Kursi

Keajaiban Istighfar

29.900

Sirrul Asrar

25.000

Kecerdasan Bertauhid

30.000

Syekh Abdul Qadir al-Jailani

35.000

Keluarga Perempuan Rasulullah

50.000

Tafsir Al-Jailani

40.000

Ketika Nabi di Kota

71.000

Ketika Rasul Bangun Kesiangan

27.000

Tjul Ars
SC
HC

77.000
88.000

Kilatan Pedang Tuhan

79.000

Tamasya ke Alam Kubur

35.000

Lantai-Lantai Kota

30.000

Tawanan Benteng Lapis Tujuh

35.000

Manajemen Pikiran dan Perasaan

65.000

Terampil Bersahabat dengan Siapa Saja

35.000

Mari Bicara Iman

33.000

Terampil Mendengarkan

20.000

Mari Jatuh Cinta Lagi

35.000

Matahatiku Matahariku

35.000

Terapi Berpikir Positif


SC
HC

60.000
80.000

Mati Itu Spektakuler

50.000

Memperbaiki Nasib

30.000

Mendidik Anak Zaman Kita

45.000

Mengaji AL-HIKAM

50.000

Mengerti Permainan Psikologi

35.000

Menyemai Kreator Peradaban

50.000

Misteri Juz Amma

40.000

Misteri Kabah

30.000

Misteri Tidur

65.000

Muslimah Pembelajar

60.000

Nikmati Hidupmu!

79.900

Obrolan Sufi

65.000

Pelajaran Hidup Surah Yusuf

77.000

Pelatihan Lengkap Tazkiyatun Nafs

66.000

Perang Muhammad

60.000

Personal Power

50.000

Pesantren Dongeng

33.000

Pribadi Muhammad

55.000

Rabiah al-Adawiyah

22.000

Rahasia Kenikmatan Beribadah

30.000

Sahabat Remaja Nabi

44.000

Sahabat-Sahabat Cilik Rasulullah

30.000

Sahabat-Wanita Rasulullah

50.000

Sekolah Cinta Rasulullah

67.500

Selalu Menemukan Jalan Keluar

29.000

Semakin Tua Semakin Mulia

25.000

Seni Bergembira

39.000

Terapi Makrifat

34.900

150.000

Terapi Ruhani untuk Semua

40.000

Terapi Spiritual

22.000

The Great of Two Umars

45.000

The Magic of Communication

35.000

Tinta Cinta Sitti Hawwa

25.900

Tobat itu Nikmat

25.000

Ulumul Quran Zaman Kita

55.000

Wajah Sejuk Agama

39.000

Wanita-Wanita Al-Quran

55.500

Ya Allah, Kenapa Aku Diuji

25.000

Ya Allah, Terima Kasih Doaku


Dikabulkan

25.000

make your heart read


Kunjungi dan nikmati sajian di www.penerbitzaman.com. Selain katalog terlengkap, kabar terkini kegiatan Zaman Book Society, dan belanja hemat buku
hebat, kami menyajikan:
WAWASAN ISLAM menyuguhkan tema-tema penting keislaman dengan ulasan
yang mencerahkan dan menggerakkan.
CELAH ZAMAN menyajikan tips, renungan, dan kisah menggugah yang relevan
untuk zaman kita. Sebagian digali dari kisah nyata, sebagian disarikan dari
literatur Islam klasik yang langka.
DOWNLOAD menyediakan software islami (kamus, kalkulator zakat profesi, dan
sebagainya) dan e-book yang dibagikan secara gratis.
USTADZ MENJAWAB hadir sebagai wadah konsultasi agama bersama Ustadz Aep Saepulloh Darusmanwiati, MA. Ditopang oleh kemampuannya
mengakses sumber-sumber primer Islam, segala
pertanyaan dijawab dengan dasar yang kukuh dan
bertanggung jawab. Ajukan pertanyaan Anda ke
rubrik@penerbitzaman.com
NGAJI AL-HIKAM Bersama Syekh Muhammad
al-Ghazali
Mengajak Anda ngaji bersama hikmah-hikmah
menggetarkan dari seorang syekh besar abad
ke-8 H (Ibn Athaillah al-Sakandari w. 1309) yang
diulas oleh seorang ulama kontemporer kenamaan (Syekh Muhammad al-Ghazali w. 1996).
Muhammad al-Ghazali adalah pembaharu Islam
yang mendambakan umat Islam meningkatkan dan menyeimbangkan kesalehan
ritual, kesalehan spiritual, sekaligus kesalehan sosial; secara simultan membawakan iman, islam, serta ihsan.
Redaksi Zaman siap mendiskusikan buku-buku yang diterbitkan
dengan Anda secara interaktif. Anda pun bisa memesan buku-buku
apa saja yang perlu kami terbitkan untuk Anda.
info@penerbitzaman.com

@penerbitzaman

penerbit.zaman

You might also like