BAB I PTM

You might also like

Download as docx, pdf, or txt
Download as docx, pdf, or txt
You are on page 1of 4

BAB I

PENDAHULUAAN

1. Latar Belakang
Energi listrik merupakan salah satu kebutuhan yang sangat penting dalam
kehidupan. Mengingat pentingnya listrik saat ini, maka dalam penyalurannya
diusahakan supaya tidak mengalami gangguan. Karna, apabila terjadi gangguan
dan tidak diatasi maka penyaluran energi listrik dari pembangkit kepada
konsumen akan terhambat sehingga mengganggu aktifitas manusia, seperti
kegiatan perindustrian maupun rumah tangga.
Gangguan-gangguan yang terjadi pada penyaluran energi listrik
diakibatkan oleh gangguan dari alam (internal) seperti hubung singkat atau juga
gangguan dari luar (external), misalnya gangguan dari alam seperti petir. Salah
satu pengaman yang digunakan untuk melindungi peralatan listrik dalam
penyaluran energi listrik adalah lightning arrester atau sering disebut arrester.
Arrester merupakan salah satu pengaman yang penting yang terdapat pada
gardu induk. Arrester ini berfungsi melindungi peralatan gardu induk dari
tegangan lebih akibat gangguan petir. Arrester mempunyai rating (dasar) tegangan
tertentu, maka arrester ini tidak boleh dikenakan tegangan melebihi tegangan
nominalnya, baik keadaan normal maupun pada keadaan gangguan. Dari besar
rating (dasar) tegangan yang dimiliki oleh arrester maka kita dapat menganalisa
kemampuan dari suatu arrester dalam memutuskan tegangan akibat gangguan
yang terjadi, seperti mengghitung besarnya tegangan pelepasan yang dapat
dilakukan oleh arrester.
Tegangan pelepasan pada arrester disebut juga tegangan sisa atau tegangan
jatuh. Tegangan pelepasan maksimum suatu arrester harus sebanding dengan
tegangan dasarnya. Dalam menentukan besarnya tegangan pelepasan dari arrester,
ada beberapa hal yang harus diperhatikan, seperti besarnya tegangan pengenal dari
arrester. Dalam menentukan besarnya tegangan pelepasan kita harus teliti
sehingga data mencari besar arus pelepasan. Oleh karena itu, penulis tertarik
untuk mengangkat judul laporan akhir dengan judul “ANALISA PENGGUNAAN
LIGHTNING ARRESTER PADA GARDU INDUK SUNGAI JUARO
PALEMBANG”.

2. Rumusan Masalah

Berdasarkan dari latar belakang di atas dapat dirumuskan


permasalahannya sebagai berikut :

a. Bagaimana perlindungan terhadap sambaran petir pada Gardu Induk


Sungai juaro Palembang.
b. Bagaimana cara menjaga kontinyuitas penyaluran daya listrik pada
gardu ini terhadap sambaran petir
3. Tujuan dan Manfaat

3.1 Tujuan

Adapun tujuan yang hendak dicapai dari laporan akhir ini adalah sebagai
berikut :

1. Untuk memberikan cara perlindungan gardu induk dan peralatan-


peralatan terhadap gelombang berjalan sebagai akibat sambaran petir
guna menghindari kerusakan dan terhentinya penyaluran daya listrik.

2. Untuk mengetahui karakteristik dari arrester yang terpasang pada


Gardu Induk Sungai Juaro Palembang dan jarak pemasangannya.

3.2 Manfaat

Adapun manfaat yang didapat dalam pembuatan laporan akhir ini adalah :

1. Dapat memberikan informasi cara penentuan tegangan kerja arrester,


kelas arus, tingkat perlindungan arrester, tingkat isolasi dasar peralata
dalam usaha perencanaan pemasangan arrester pada Gardu Induk yang
di sesuaikan dengan oprasi dalam sistem.
2. Dapat membuat kerja peralatan-peralatan di Gardu Induk Sungai Juaro
bekerja sesuai dengan fungsinya.
4. Batasan Masalah

Adapun masalah-masalah yang akan dibahas disini adalah tentang


menghitung jarak pemasangan arrester ke trafo daya sehingga dapat memperkecil
nilai tegangan gelombang berjalan yang datang ke trafo dan akan memberikan
tingkat perlindungan arrester yang lebih baik terhadap peralatan-peralatan gardu
induk.

5. Sistematika Penulisan

Adapun tujuan dari sistematika penulisan ini adalah untuk memberikan


pengarahan secara lengkap dan jelas. Dari permasalahan tugas akhir ini dan juga
merupakan garis dari permasalahan tiap-tiap yang diuraikan sebagai berikut:

BAB I PENDAHULUAN

Pada bab ini menjelaskan latar belakang masalah dari penulisan laporan
akhir, Tujuan dan Manfaat, Rumusan Masalah, Pembatasan masalah, dan
Sistematika penulisan.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Tinjauan pustaka ini berisikan teori-teori umum pembahasan masalah yang


akan dibahas oleh penyusun.

BAB III KEADAAN UMUM

Dalam bab ini menjelaskan tentang data-data yang berhubungan dengan


arrester, peralatan dan prosedur perhitungan.

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

Dalam bab ini berisikan tentang hasil dari pembahasan dan data-data yang
didapat penulis dari lapangan atu kondisi sebenarnya.
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

Pada bab ini berisi tentang kesimpulan dan saran dari kesuluruhan yang telah
dilakukan.

You might also like