Download as pdf or txt
Download as pdf or txt
You are on page 1of 9

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

KURIKULUM 2013

Satuan pendidikan : SMAN 1 Klaten


Mata Pelajaran : Biologi
Kelas / semester :X/2
Materi pokok : Echinodermata
Alokasi Waktu : 15 menit

A. KOMPETENSI INTI
KI 3 : Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual,
prosedural berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi,
seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan,
kenegaraan dan peradaban terkait dengan penyebab fenomena dan kejadian, serta
menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai
dengan bakat dan mintanya untuk memecahkan masalah.

B. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR


Kompetensi Dasar Indikator

3.5 Menerapkan prinsip klasifikasi untuk 3.5.1 Siswa dapat mendeskripsikan


menggolongkan hewan ke dalam karakteristik hewan Echinodermata
filum berdasarkan pengamatan 3.5.2 Siswa dapat mengelempokkan
anatomi dan morfologi serta hewan Echinodermata kedalam kelas
mengaitkan peranannya dalam berdasarkan katakteristiknya
kehidupan

C. TUJUAN PEMBELAJARAN

1. Siswa dapat mendeskripsikan karakteristik hewan Echinodermata melalui


pengamatan gambar.
2. Siswa dapat mengelempokkan hewan Echinodermata kedalam kelas berdasarkan
katakteristiknya melalui pengamatan gambar, diskusi dan tanya jawab.
D. MATERI AJAR
Echinodermata (Yunani, echino = landak, derma = kulit) adalah kelompok hewan
berkulit duri, triploblastik dan selomata. Ukuran tubuh Echinodermata bervariasi dengan
diameter 1-36 cm. Ada Echinodermata yang berbentuk seperti bintang, bulat seperti bola,
pipih-bundar dengan lengan mengular dan bulat memanjang dan seperti tumbuhan.
Terdapat sekita 6000 spesies Echinodermata yang teridentifikasi yang
dikelompokkan menjadi lima kelas yaitu Asteroidea, Ophiuroidea, Echinoidea, Crinoidea
dan Holothuroidea.
1. Asteroidea
Asteroidea dikenal sebagai bintang laut karena memiliki bentuk tubuh seperti
bintang pentamer dengan lima buah lengan. Ada pula yang memiliki lengan
berjumlah kelipatan lima. Pada permukaan tubuh tubuh Asteroidea terdapat duri-duri.
Pada setiap ujung lengan terdapat tentakel berbintik pigmen merah. Di permukaan
bawah bintang laut terdapat kaki tabung.
Contoh :
a. Asterias forbesi

b. Astropecten sp.
c. Linckia sp.

2. Ophiuroidea
Ophiuroidea berbentuk bintang dengan cakram pusat dengan lima lengan yang
panjang dan fleksibel. Ophiuroidea juga disebut sebagai bintang mengular. Terdapat
kaki tabung yang tidak memiliki ampula dan alat penghisap.
Contoh :
a. Ophiotrix fragilis

b. Ophiotrix spiculata
c. Ophiopholis acuelata

3. Echinoidea
Echinoidea memiliki bentuk tubuh bulat seperti bola atau pipih bundar seperti
uang logam. Hewan ini dikenal dengan sebutan bulu babi atau dolar pasir. Echinoidea
tidak memiliki lengan namun meiliki duri-duri yang dapat digerakkan. Echinoidea
bergerak dengan kaki tabung dan duri-duri. Pada umumnya Echinoidea memiliki duri
panjang dan duri pendek. Contoh : Bulu babi (Diadema setosum) dan Dolar pasir
(Clypeaster humilis dan Fibularia acuta)
a. Diadema setosum

b. Clypeaster humilis c. Fibularia acuta


4. Crinoidea
Crinoidea memiliki bentuk tubuh seperti tumbuhan bertangkai dan tidak
bertangkai. Crinoidea dikenal sebagai lili laut karena bentuk tubuhnya bertangkai
mirip bunga lili. Crinoidea yang tidak bertangkai disebut bintang bulu karena lengan-
lengannya seperti bulu unggas. Tubuh Crinoidea memiliki duri dan kaki tabung.
Contoh : lili laut (Ptilocrinus pinnatus) dan bintang bulu (Antedon mediterranea)
a. Ptilocrinus pinnatus

b. Antedon mediterranea

c. Holopus sp.
5. Holothuroidea
Holothuroidea dikenal sebagai mentimun laut. Tubuhnya berbentuk silindris
(bulat memanjang). Permukaan tubuhnya tidak keras dan tidak berduri. Memiliki
tentakel yang dapat ditarik ke dalam dinding tubuh jika merasa terganggu. Dibagian
dorsal terdapat dua daerah kaki tabung. Sedangkan dibagian ventral terdapat tiga
daerah kaki tabung.
Contoh :
a. Cucumaria piperata

b. Holothuria

c. Thyone sp.
E. PENDEKATAN, MODEL DAN METODE PEMBELAJARAN
Pendekatan : Saintifik
Metode : Pengamatan dan diskusi
Model : Exanples not examples

F. KEGIATAN PEMBELAJARAN

Alokasi
No Kegiatan Kegiatan Guru Kegiatan Siswa
Waktu
1. Pembukaan 2 menit
a. Apersepsi Guru bertanya kepada siswa Menjawab pertanyaan guru
apakah siswa pernah
mengamati bintang laut dan
teripang. Apakah yang
membedakan bintang laut
dengan teripang ?
b. Penyampaian Menyampaikan topik dan Memperhatikan penjelasan
topik dan tujuan yang akan dicapai guru
tujuan dalam pembelajaran
2. Inti 11 menit
a. Ceramah Menyampaikan materi awal Memperhatikan penjelasan
pendahuluanguna memudahkan siswa guru dan menanyakan
dalam pengamatan untuk penjelasan yang tidak
melakukan klasifikasi dipahami
b. Mengamati Menugaskan siswa untuk Mengamati gambar hewan
mengamati gambar hewan Echinodermata yang
Echinodermata yang ditampilkan
ditampilkan
c. Menanya Bertanya kepada siswa Menjawab pertanyaan guru
Apakah cirri-ciri yang mengenai cirri-ciri yang
tampak pada gambar hewan tampak pada hewan
Echinodermata yang sedang Echinodermata yang sedang
ditampilkan. Kemudian diamati dan berusaha
bertanya termasuk ke dalam mengelompokkan ke dalam
kelas manakah hewan kelas dengan bantuan buku
tersebut. referensi
d. Mengumpulka Memberikan perintah Mendiskusikan dan
n data kepada siswa untuk mencatat hasil pengamatan
mencatat hasil pengamatan pada LKS
pada LKS
e. Menyampaika Memberi perintah agar Setiap kelompok
n hasil setiap kelompok mempresentasikan hasil
menyampaikan hasil diskusi diskusi
f. Klarifikasi Mengklarifikasi apabila ada Mendengarkan penjelasan
kesalahan penjelasan siswa guru
saat presentasi
3. Penutup 2 menit
a. Kesimpulan Menyimpulkan hasil diskusi Menyimpulkan hasil diskusi
bersama siswa bersama guru
b. Pemberian Memberi tugas kepada Mencatat tugas yang
tugas siswa untuk mencari diberikan oleh guru
informasi mengenai peranan
hewan Echinodermata
dalam kehidupan manusia
dan lingkungan

G. MEDIA DAN SUMBER BELAJAR

Media : PPT gambar hewan Echinodermata

Alat : LCD dan proyektor

Sumber belajar :

Irnaningtyas. 2013. Biologi untuk SMA/MA Kelas X. Jakarta: Erlangga.

Nurhayati, Nunung. 2013. Biologi untuk SMA/MA Kelas X. Bandung: Yrama Widya
LEMBAR KEGIATAN SISWA (LKS)

FILUM ECHINODERMATA

A. Kompetensi Inti
KI 3 : Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual,
prosedural berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi,
seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan,
kenegaraan dan peradaban terkait dengan penyebab fenomena dan kejadian, serta
menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai
dengan bakat dan mintanya untuk memecahkan masalah.

B. Kompetensi Inti
KI 3.5 : Menerapkan prinsip klasifikasi untuk menggolongkan hewan ke dalam filum
berdasarkan pengamatan anatomi dan morfologi serta mengaitkan peranannya
dalam kehidupan

C. Tujuan Pembelajaran
1. Siswa dapat mendeskripsikan karakteristik hewan Echinodermata melalui
pengamatan gambar.
2. Siswa dapat mengelempokkan hewan Echinodermata kedalam kelas berdasarkan
katakteristiknya melalui pengamatan gambar, diskusi dan tanya jawab.

A. Alat dan Bahan


1. Gambar spesies Echinodermata
2. Alat tulis

B. Cara Kerja
1. Siapkan alat dan bahan
2. Amatilah karakteristik gambar spesies Echinodermata yaitu bentuk tubuh, jumlah dan
letak kaki tabung, ukuran dan intensitas duri serta keberadaan tentakel
3. Kelompokkan spesies tersebut ke dalam kelasnya masing-masing berdasarkan
karakteristik tubunya
4. Catatlah hasil pengamatan pada tabel yang telah disediakan
5. Presentasikan hasil diskusi kelompok

You might also like