Download as docx, pdf, or txt
Download as docx, pdf, or txt
You are on page 1of 5

PEMERINTAH KABUPATEN BONDOWOSO

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS SEMPOL
Jl. Raya Kawah Ijen No. 01 ( Telp. 08113511431 ) Sempol

KERANGKA ACUAN KERJA


PEMERIKSAAN KESEHATAN CALON JAMAAH HAJI
I . PENDAHULUAN.

1.1 Latar belakang

Penyelenggaraan kesehatan haji bertujuan untuk memberikan pembinaan ,pelayanan dan


perlindungan yang sebaik-baiknya bagi jamaah haji pada bidang kesehatan,sehingga jamaah haji dapat
menunaikan ibadahnya sesuai dengan ketentuan ajaran agama islam.Tujuan tersebut di capai melalui
upaya-upaya peningkatan kondisi kesehatan sebelum keberangkatan,menjaga kondisi sehat selama
menunaikan ibadah sampai tiba kembali ke indonesia,serta mencegah transmisi penyakit menular yang
mungkin terbawa keluar/masuk oleh jamaah haji.

Kesehatan adalah modal perjalanan ibadah haji,tanpa kondisi kesehatan yang memadai,niscaya prosesi
ritual peribadatan menjadi tidak maksimal.oleh karena itu setiap jamaah haji perlu menyiapkan diri agar
memiliki status kesehatan yang optimal dan mempertahankanya.untuk itu upaya pertama yang perlu di
tempuh adalah pemeriksaan kesehatan.

Pemeriksaan kesehatan merupakan upaya identifikasi status kesehatan sebagai landasan karakteristik
prediksi dan penentuan cara eliminasi factor resiko kesehatan .dengan demikian prosedur dan jenis-
jenis pemeriksaan mesti di tata laksana secara holistic

Pemeriksaan kesehatan calon jamaah haji adalah rangkaian kegiatan yang meliputi anamnesis
,pemeriksaan fisik,pemeriksaan penunjang medis dan penetapan diagnosis calon jamaah haji.

Puskesmas sempol sebagai daerah pegunungan yang berhawa dingin menyebabkan timbulnya banyak
penyakit seperti hypertensi,ispa dan penyakit menular seperti tb paru membuat petugas kesehatan
harus lebih hati-hati di dalam melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap calon jamaah haji sehingga
nantinya calon jamaah haji bisa melakukan ibadah haji dengan selamat mulai keberangkatan ke tanah
suci dan pulang kembali ke tanah air indonesia dengan sehat dan selamat.

1.2 Tujuan

Terselenggaranya pemeriksaan,perawatan dan pemeliharaan kesehatan jamaah haji sebelum


keberangkatan melalui pendekatan etika moral keilmuan dan profesionalisme dengan menghasilkan
kualifikasi data yang tepat dan lengkapsebagai dasar pembinaan dan perlindungan kesehatan jamaah
haji di Indonesia dan pengelola kesehatan jamaah haji di arab Saudi.

1.2.1 Tujuan umum

Terselenggaranya pemeriksaan,perawatan dan pemeliharaan kesehatan jamaah haji sebelum


keberangkatan melalui pendekatan etika moral keilmuan dan profesionalisme dengan menghasilkan
kualifikasi data yang tepat dan lengkapsebagai dasar pembinaan dan perlindungan kesehatan jamaah
haji di Indonesia dan pengelola kesehatan jamaah haji di arab Saudi.
1.2.2Tujuan Khusus

1.Tercapainya identifikasi status kesehatan jamaah haji berkualitas.

2.Tersedianya data kesehatan sebagai dasar upaya perawatan dan pemeliharaan serta upaya-

Upaya pembinaan dan perlindungan jamaah haji.

3.Terwujudnya pencatatan data status kesehatan dan factor resiko jamaah haji secara benar dan

lengkap dalam buku kesehatan calon jamaah haji (bkjh).

4.Terwujudnya fungsi bkjh sebagai sumber informasi medis jamaah haji untuk kepentingan

pelayanan kesehatan haji.

5.Tersedianya bahan keterangan bagi penetapan laik kesehatan (istito’ah) jamaah haji.

6.Tercapainya peningkatan kewaspadaan transmisi penyakit menular,klb pada masyarakat

internasional Indonesia.

II.PELAKSANAAN

2.1 Sasaran

Calon jamaah haji wilayah puskesmas sempol

2.2 Metode

Pemeriksaan

2.3 Media

LCD
BKJH

2.4 Tempat dan waktu

Puskesmas Sempol

2.5 Pembiayaan
APBD
Biaya pribadi masing-masing jamaah
2.6 Luaran
a. Calon jamaah haji mengetaui dan memahami status kesehatanya.
b. Sudah tersedia data kesehatan sebagai upaya pembinaan dan perlindungan calon jamaah
haji.
c. Buku bkjh sudah tercatat dengan benar dan lengkap sebagai sumber informasi untuk
kelengkapan data kesehatan calon jamaah haji.
d. Supaya tercapainya peningkatan kewaspadaan terhadap penularan penyakit yang
berpotensi klb pada masyarakat internasional/ indonesia
2.7 Evaluasi
Tahun ini wilayah kerja puskesmas sempol tidak ada yang naik haji
III.Penutup

Tiap tahun puskesmas sempol sudah melaksanakan pemeriksaan pada setiap calon jamaah haji
yang mau berangkat ke tanah suci dan selama ini pelaksanaan berjalan dengan baik dan lancar
untuk tahun ini tidak ada penduduk sempol yang menunaikan ibadah haji.

Mengetaui
Kepala Puskesmas Sempol Koordinator program haji

Drg RUDY ISWOYO MM Sapto edy sunyoto


Nip.19700823 200501 1 006 Nip.19671013 199303 1 009

You might also like