Download as docx, pdf, or txt
Download as docx, pdf, or txt
You are on page 1of 12

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan :

Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam

Kelas/semester : IX/I

Alokasi Waktu : 1 X 2 JP ( 1 Pertemuan )

Tema Materi : Partikel Penyusun Benda Mati dan Makhluk Hidup

A. Kompetensi Inti
1.1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
1.2. Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (toleransi,
gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan
lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya.
1.3. Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin
tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan
kejadian tampak mata.
1.4. Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai,
merangkai, memodifikasi,dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca,
menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah
dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.

B. Kompetensi Dasar
3.1 Mendeskripsikan atom dan partikel penyusunnya, ion dan molekul, serta hubungannya
dengan karakteristik material yang digunakan dalam kehidupan sehari-hari

C. Indikator dan Tujuan


Pengetahuan
1. Menjelaskan molekul-molekul dan atom penyusun benda mati dan tubuh makhluk hidup
1) Siswa dapat mengetahui molekul molekul atom penyusun benda mati dan tubuh
makhluk hidup.
2) Siswa dapat mengetahui molekul molekul dan atom penyusun benda mati pada
makhluk hidup.

2. Menjelaskan teori perkembangan atom


1) Siswa dapat menentukan perkembangan teori atom

3. Menjelaskan proton, neutron, dan elektron.


1. Siswa dapat menjelaskan proton, neutron dan elektron
4. Menghubungkan proton, neutron, dalam atom dengan nomor atom dan nomor massa
1. Siswa dapat menentukan nomor atom dan nomor massa melalui proton dan neutron
2. Diberikan pernyataan nomor atom (p)=jumlah electron (e) dan nomor massa= jumlah
proton (p) + jumlah neutron (n)

5. Menjelaskan atom dan partikel-partikel penyusun atom


1) Siswa dapat menentukan partikel partikel penyusun atom.
Ketrampilan

6. Membuat model atom ( Praktikum membuat model atom)


1. aktivitas praktikum perkembangan model atom . Siswa menentukan jumlah proton,
neutron, dan elektron dari atom.
Sikap
7. Sikap Spiritual
1. Menyadari bahwa Maha besar Tuhan yang telah menciptakan alam ini lengkap
dengan berbagai zat yang berfungsi untuk menjaga kelangsungan hidup, serta
menciptakan berbagai proses yaitu salah satunnya proses fotosintesis sebagai bentuk
pengakuan terhadap kekuasaan Tuhan
8. Sikap Sosial
 Jujur:
1. Mencatat data hasil pengamatan sesuai dengan yang diamati.
2. Menyampaikan pendapat sesuai dengan data pengamatan.
3. Tidak menyontek dari pekerjaan orang lain.
 Tanggung jawab:
1. Mengembalikan alat dan bahan yang dibutuhkan selama praktikum ke tempat semula.
2. Berani menyampaikan hasil pengamtan atau diskusi kelas
3. Melaksanakan tugas sesuai dengan kemampuan.
 Peduli Lingkungan
Mengidentifikasi karakteristik bahan dalam kehidupan sehari-hari.
1. Siswa dapat mengelompokkan sampah menurut karakteristik bahan
2. Siswa dapat membuang sampah pada tempatnya.

D. Materi
Atom dalam suatu molekul adalah tertentu dan tetap. Perbedaan susunan molekul dalam
zat, perbedaan jenis ikatan menyebabkan zat-zat mempunyai sifat yang berbeda.
Teori atom telah berkembang sejak ratusan tahun mulai dai konsep atom Dalton,
Thomson, Rutherford, Bohr, dan mekanika gelombang. Perubahan teori disebabkan karena
ditemukan data yang baru berdasarkan hasil penelitian.
Partikel penyusun atom terdiri atas elektron yang mengelilingi inti pada orbitnya, proton
dan neutron berada di pusat inti. Massa atom berpusat pada inti (tersusun atas proton dan
neutron). Elektron dalam atom mengelilingi inti pada kulit-kulit atom.
Unsur-unsur gas mulia adalah unsur-unsur stabil di alam. Dari susunan elektronnya, gas
mulia mempunyai 8 elektron pada kulit terluarnya. Oleh sebab itu, untuk memperoleh
kestabilannya, atom-atom dapat melepaskan atau menerima elektron agar jumlah elektron
pada kulit terluarnya berjumlah 8.

E. Materi Pembelajaraan
Partikel penyusun benda mati dan makhluk hidup

F. Pendekatan Model dan Metode Pembelajaraan


Pendekatan : Scientifik Aproach
Metode : Tanya jawab, diskusi, membaca buku
Model Pembelajaraan : Creative Problem Solving (CPS)

G. Media Pembelajaraan
1. Media
Papan tulis, komputer, LCD, PPT
2. Alat dan Bahan
No. Jenis Jumlah
1. Gambar 4
2. Plastisin dengan tiga warna yang 4
berbeda
3. Kawat tembaga 1
4. Gunting 1

3. Sumber Belajar
a. Buku Guru IPA Kurikulum 2013 Kelas IX
b. Buku Siswa IPA Kurikulum 2013 Kelas IX Semester I
c. Buku IPA SMP Kelas IX yang relevan
d. LKS
No Langkah- Guru Siswa Simulasi/Pertanyaan Alokasi
. langkah model Waktu
pembelajaran
1 Pendahuluan  Mengucapkan  Menjawab Guru berjalan memasuki 15 menit
salam salam ruangan kelas. Dan setelah sampai
Ketrampilan  Memperintahk  Membaca di ruang kelas, selanjutnya guru
menaruh buku dan alat tulis
membuka an membaca doa
lainnya di atas meja guru....
Pembelajaraan doa Guru : Melakukan pemusatan
 Mengecek  Memperhati perhatian dengan mengucapkan
kehadiran kan apa yang salam dan peserta didik menjawab
 Memperkenalk disampaikan dengan santun.
an materi yang “Selamat pagi anak-anak,
akan diberikan bagaimana kabar pagi ini?”
Siswa : Baik pak ?
 Bertanya
Guru : “Sebelum pelajaran di
kepada siswa mulai peserta didik berdoa terlebih
untuk dahulu.“Anak-
mengetahui anak,sebelum memulai pelajaran,
konsep marilah kita berdoa menurut
dasarnya agama dan kepercayaan masing-
masing.”
Guru : “Iya, ketua kelas siapa
yang tidak hadir pada hari ini ?”
Ketua : “tidak ada pak,
semuanya hadir.”
Guru :“Ada yang ingin bertanya
tentang materi minggu lalu
sebelum kita lanjutkan pada
materi berikutnya ?”
Siswa : “Tidak Pak guru”
Guru : “Oke…sekarang kita
lanjutkan belajarnya ya…
Pada kesempatan minggu lalu, kita
telah mempelajari peran ilmu
kimia dalam kehidupan baik di
bidang pertanian, industry,
makanan, hukum dan lain
sebagainya,
Siswa : “Iya pak ingat sekali…
Guru : “Setelah kita tahu peran
kimia dalam kehidupan maka
Pagi ini kita akan mempelajari bab
4 tentang penyusun benda mati
dan makhluk hidup.
Masih ingatkah kalian materi
kelas VII benda mati dan makhluk
hidup ?
Siswa : “ Masih bapak

Menanya
Guru : “ Sekarang lihat gambar
pada slide PPT bapa yang mana
benda mati dan makhluk hidup.
(menayangkan gambar kentang
dan pensil) (Mengamati)
Siswa : “ Benda mati pensil
bapak sedangkan benda hidup
kentang bapak.
Guru : “ Iya benar sekali
apakah zat penyusun kentang dan
pensil sama , dan tekstur pensil
dan kentang sama,
Siswa : “ Zat penyusun kentang
dan pensil berbeda bapak,
Guru : “ Iyaa benar bagaimana
dengan teksturnya?
Siswa : “ Tektur pensil lebih
keras dari pada kentang.
Guru :”Jawaban yang bagus
anak-anak. Bagaimana zat
penyusun kentang dan pensil ada
yang tahu ?
Siswa : “Tidak tahu bapak .
Guru : “Kalo begitu silahkan
Buka buku Hal 172 dan bacalah
zat penyusun kentang dan pensil
yang ada pada halaman tersebut.
(siswa membaca buku)
(Mengumpulkan Informasi)
Guru : “ya, Bagaimana Ada yang
mau jawab pertanyaan bapak tadi
?
Siswa : “Penyusun kentang
amilum cenderung lunak dan bisa
dimakan dan pensil selulosa
cenderung keras sehingga tidak
bisa dimakan.
Guru : “Iya benar sekali jawaban
yang tepat, sekarang lihat
bagaimana struktur amilum dan
selulosa. Apa bedannya ?
Siswa : “Bedanya pada letak OH ,
Guru : “Iya Benarr pada letak
OH nya. Sekarang apa itu OH ?
Ya mari kita cari jawabannya
bersama –sama .
Semua yang ada disekitar kita
memiliki bagian tertentu yang
dapat dibagi hingga memiliki
bagian terkecil, nah kalo di biologi
apa sebutan dari bagian terkecil
makhluk hidup?
Siswa :“Masih ingat bapa zat
terkecil dalam makhluk hidup
yaitu Sel .
Guru “Begitu hal nya dengan
kimia, kimia memiliki bagian
terkecil yang disebut atom.
Siswa : “Oh…gitu ya pak,
ternyata kimia dengan kehidupan
manusia juga ada bagian
terkecilnya.
Guru : “Iya pastinya Alloh
sudah merancangnya itu sebagai
anugrah yang harus kita syukuri.

Pagi ini kita akan mempelajari ?


apa yang dimaksud dengan
atom?
Memahami molekul atom ?
Bagaimana perkembangan
model atom?
Apa perbedaan masing-masing
model atom?
Apa kekurangan dan kelebihan
dari masing-masing model
atom?
Mengetahui apa itu proton,
elektron dan neutron?
Memahami nomor massa dan
nomor atom?

Eksplorasi (5 menit)
Guru mulai membuka buku dan
Laptop untuk menjelaskan materi
model atom melalui PPT.
Guru : “ Baiklah Bapak akan
melanjutkan materinya. Untuk
selanjutnya kita akan membahas
tentang atom dan molekul
penyusun atom, mari kita pelajari
bersama-sama.(diam sejenak, dan
mulai menayangkan Presentasi).
Selanjutnya Guru mulai
menyampaikan materi, dengan
diawali dengan pertanyaan kepada
siswa.
Guru :” Masih ingat senyawa
kimia yang terkecil penyusun
benda mati dan makhluk hidup?
Siswa :” Masih atom bapak
Guru :” keren masih ingat apa
yang sudah bapa sampaikan
diawal, yaitu atom, atom memiliki
beberapa model atom menurut
beberapa ahli untuk
mengetahuinya silahkan kerjakan
lembar kerja yang sudah bapak
bagikan secara berkelompok, di
situ kalian disuruh
menggambarkan model atom
menurut hipotesis para ahli. Boleh
mencari refrensi dari hape atau
buku yang kalian sudah fotocopy
dari bapa.

2 Klarifikasi  Penjelasan  Menjawab Siswa :“Menggambarkan model 15 menit


masalah mengenai dengan atom melalui hipotesa dari
masalah yang pengetahuan beberapa ahli, apa perbedaan dari
Ketrampilan masing masing atom, kelebihan
diajukan ke yang ada
menyampaika dan kekurangan model atom, apa
siswa itu proton neutron dan elektron
n
pembelajaraan apa nomor massa dan nomor
atom.
(Mengumpulkan Informasi)

1. Model Atom Dalton


Hipotesa Dalton digambarkan
dengan model atom sebagai
bola pejal seperti ada tolak
peluru.
2. Model Atom Thomson
Thomson mengusulkan model
atom seperti roti kismis atau
kue onde-onde. Suatu bola
pejal yang permukaannya
dikelilingi electron dan
partikel lain yang bermuatan
positif sehingga atom bersifat
netral.
3. Model Atom Rutherford
Hipotesa dari Rutherford adalah
atom yang tersusun dari inti
atom dan elektron yang
mengelilinginya. Inti atom
bermuatan positif dan massa
atom terpusat pada inti atom.
4. Model Atom Niels Bohr
Hipotesis Bohr adalah :
a. Atom terdiri dari inti yang
bermuatan positif dan
dikelilingi oleh elektron yang
bermuatan negatif di dalam
suatu lintasan.
b. Elektron dapat berpindah dari
satu lintasan ke yang lain
dengan menyerap atau
memancarkan energy
sehingga energy elektron
atom itu tidak akan
berkurang. Jikaberpindah
lintasan ke lintasan yang
lebih tinggi maka elektron
akan menyerap energi.Jika
beralih ke lintasan yang lebih
rendah maka akan
memancarkan energi.

3 Pengungkapa  Setiap siswa  Siswa Mengkomunikasikan 15 menit


n pendapat dibebaskan mampu Guru :” Meminta peserta didik
untuk untuk menggambarkan model atom dan
menjelaskan perbedaan masing
mengungkapk memberikan
masing model atom serta
an pendapat alasan kelebihan dan kekurangan model
tentang atom.
penyelesaian Siswa :” Mempresentasikan apa
masalah yang sudah diketahui setelah
mengerjakan lembar kerja yang
diberikan guru.

4 Evaluasi dan  Setiap  Siswa dapat Guru menenyakan kembali 20 menit


pemilihan kelompok menemukan Menalar
mendiskusika jawaban Guru : Kembali peserta didik
diminta menjelaskan? ”Apa yang
n pendapat – masalah
kalian tahu isi dari inti atom?, Apa
pendapatnya yang yang kalian tahu apa itu proton,
atas masalah dikemukaka elektron dan neutron ?, apa yang
tersebut n kalian tahu tentang kulit atom ?
dan apa yang kalian tahu tentang
nomor massa dan nomor atom?

Mengumpulkan informasi
Siswa :”Peserta didik menjawab
dengan mendiskusikan dengan
kelompoknya dan perwakilan
maju kedepan kelas untuk
menjawab penyelesaian masalah
yang diberikan guru.

5. implementasi  Guru  Mampu Implementasi dalam bentuk 20 menit


memberikan membuat pembuatan model Atom
permasalahan model atom Guru :” Untuk memperkuat apa
baru agar yang sudah di pelajari silahkan
sebagai
dapat kalian melaksanakan praktikum
memperkuat implementas pembuatan model atom yang ada
pengetahuan i di LKPD yang sudah di bagikan
yang permodelan secara berkelompok dan kemudian
diperolehnya atom kalian persentasikan dengan
model yang kalian buat.
Siswa :”Melaksanakan
praktikum perwakilan
kelompoknya menjelaskan model
atom yang sudah dibuat.
1. Guru membagi peserta didik
dalam beberapa kelompok
kecil
2. Peserta didik dapat
menentukan jenis atom yang
akan dimodelkan dan
menentukan jumlah proton,
neutron, dan elektron dari
atom tersebut.
3. Peserta didik membuat
bulatan sebesar kelereng
dengan plastisin (untk
elektron yang lebih kecil)
dengan warna yang berbeda
untuk neutron, proton, dan
elektron.
4. Peserta didik membuat
lingkaran kulit-kulit atom
menggunakan kawat tembaga
dengan jari-jari yang berbeda
untuk kulit atom berbeda
5. Peserta didik menempelkan
plastisin sebagai elektron
pada lingkaran kawat sesuai
dengan jenis atomnya
6. Peserta didik menempelkan
plastisin pada kawat tembaga
sesuai dengan atom yang
ingin diperagakan oleh
peserta didik secara
berkelompok
7. Peserta didik memberikan
nama dan lambang untuk
atom yang dibuat
8. Peserta didik
mempresentasikan model
atom yang dibuat di kelas

Guru :” Menanyakan mana


proton, elektron dan neutron pada
model yang kalian buat?
Menanyakan perbedaan atom
rutherford dan neils bohr.
Siswa :” perbedaannya hanya
pada lintasannya saja atau kulit
atom karna rutherford tidak
menjelesakan tentang kulit atom.

6 Penutup  Guru meminta  perwakilan  Bersama peserta didik guru 10 menit


siswa untuk siswa
menyimpulkan pelajaran Teori
Ketrampilan menyimpulka menyimpulk
menutup n didepan an tentang atom, struktur atom
pembelajaraan kelas tentang pembelajara
dan perkembangan model atom
materi yang n yang
sudah sudah  Guru memberikan pertanyaan
dipelajari dipelajari
 Guru  siswa untuk mengetahui apakah
memberikan mengerjakan
siswa sudah memahami materi
test pretest soal
Dan PR Teori tentang atom, struktur
 Mengingatkan  siswa
atom dan perkembangan model
materi mempelajari
selanjutnya materi atom
selanjutnya
 Guru memberi latihan dan PR
 Menyampaikan informasi
tentang materi pelajaran yang
 penutup
akan dibahas pada pertemuan
selanjutnya
 Guru menutup pelajaran
dengan mengucapkan salam
Konfirmasi(3menit)
Selanjutnya setelah semua soal
terselesaikan, maka guru
mempersilahkan siswa yntuk
bertanya bila ada yang mengalami
kesulitan atau kurang jelas dengan
jawaban dari latihan soal yang
telah dibahas. Dan kemudian
memfasilitasi siswa untuk
melakukan refleksi.

Guru : memberikan postest untuk


mengukur kognitif siswa dan
diberikan PR untuk dikerjakan.
Guru: mungkin cukup sampai
disini pertemuan hari ini materi
selanjutnya kita akan mempelajari
kelistrikan dan teknologi listrik di
lingkungan jangan lupa di baca
bukunnya

Wasalamualaikum Wr.Wb

You might also like