Download as pdf or txt
Download as pdf or txt
You are on page 1of 55

MODUL

AUTOCAD BASIC
DAFTAR ISI

PENDAHULUAN ....................................................................................................................................... 1
BAB I ........................................................................................................................................................ 4
ANTAR MUKA (USER INTERFACE) ........................................................................................................... 4
1.1 Command Prompt ................................................................................................................... 4
1.2 Toolbars .................................................................................................................................. 4
1.3 Status bar ................................................................................................................................ 4
1.4 UCS (User Coordinate System)................................................................................................ 6
1.5 Dynamic Input ......................................................................................................................... 9
1.6 Model and Layout Tabs ......................................................................................................... 10
1.7 Workspace Switching ............................................................................................................ 10
BAB II ..................................................................................................................................................... 11
PERINTAH PENGGAMBARAN ................................................................................................................ 11
2.1 Line ........................................................................................................................................ 13
2.2 ARC ........................................................................................................................................ 14
2.3 Circle ..................................................................................................................................... 18
2.4 Ellipse .................................................................................................................................... 20
2.5 Polyline .................................................................................................................................. 22
2.6 Rectangle............................................................................................................................... 23
2.7 Hatch ..................................................................................................................................... 24
2.8 Spline ..................................................................................................................................... 24
2.9 Polygon.................................................................................................................................. 25
2.10 Construction Line .................................................................................................................. 25
2.11 Ray......................................................................................................................................... 26
2.12 Point ...................................................................................................................................... 26
2.13 Gradient ................................................................................................................................ 27
2.14 Boundary ............................................................................................................................... 27
2.15 Region ................................................................................................................................... 27
2.16 Revision Cloud ....................................................................................................................... 27
2.17 Wipeout ................................................................................................................................ 28
2.18 Donut .................................................................................................................................... 28
2.19 Multiline ................................................................................................................................ 29

i
BAB III .................................................................................................................................................... 30
MENGUBAH GEOMETRI ........................................................................................................................ 30
3.1 Move ..................................................................................................................................... 32
3.3 Stretch ................................................................................................................................... 33
3.4 Scale ...................................................................................................................................... 33
3.5 Offset..................................................................................................................................... 34
3.6 Mirror .................................................................................................................................... 34
3.7 Trim ....................................................................................................................................... 35
3.8 Extend ................................................................................................................................... 35
3.9 Erase ...................................................................................................................................... 36
3.10 Explode.................................................................................................................................. 36
3.11 Array ...................................................................................................................................... 36
3.12 Fillet....................................................................................................................................... 37
3.13 Chamfer................................................................................................................................. 37
3.14 Lengthen ............................................................................................................................... 38
3.15 Edit Polyline........................................................................................................................... 38
3.16 Edit Hatch .............................................................................................................................. 38
3.17 Align ...................................................................................................................................... 38
3.18 Break ..................................................................................................................................... 39
3.19 Break at point........................................................................................................................ 39
3.20 Join ........................................................................................................................................ 39
3.21 Properties.............................................................................................................................. 40
BAB IV.................................................................................................................................................... 41
PENDEFINISIAN, PEMERIKSAAN DAN PEMBERIAN ANOTASI GEOMETRI ............................................. 41
4.1 Layer ...................................................................................................................................... 41
4.2 Pemeriksaan geometri .......................................................................................................... 42
4.3 Pemberian Anotasi ................................................................................................................ 42
4.3.1 Mengatur Text Style ...................................................................................................... 43
4.3.2 Mengatur Dimension Style ........................................................................................... 43
4.3.3 Pembuatan teks ............................................................................................................ 44
4.3.4 Pemberian Dimensi ....................................................................................................... 44
BAB V..................................................................................................................................................... 48
PROSES PENCETAKAN GAMBAR KERJA ................................................................................................. 48
5.1 Membuat Etiket (title block dan border) .............................................................................. 48

ii
5.1.1 Title blocks .................................................................................................................... 48
5.1.2 Border ........................................................................................................................... 49
5.2 Mengatur printer atau plotter............................................................................................... 49
5.3 Proses Pencetakan gambar ................................................................................................... 51

iii
PENDAHULUAN

ANTAR MUKA (USER INTERFACE)

Sebelum kita memulai menggunakan program AutoCAD ada baiknya kita mengenal terlebih

dahulu tampilan antara muka dari program yang akan kita gunakan. Agar nantinya kita akan dengan

mudah dan mengenali fasilitas-fasilatas yang akan membantu kita dalam melakukan sebuah

pengerjaan.

Semenjak AutoCAD 2009 ke atas terdapat perubahan antar muka yang cukup signifikan.

Dimana para pengguna lama AutoCAD akan merasa kurang nyaman untuk menggunakannya. Berikut

tampilan antar muka AutoCAD :

1. Antar muka AutoCAD 2000-2008

Title Bar Drawing windows


Menus

Info Center

Toolbars
Dock able Windows

Clean Screen Icon

Gambar 1

Status Bar Command Prompt Status bar Tray

1
2. Antar muka AutoCAD 2009 keatas

Ribbon Toolbars

Gambar 2
Workspace Switching

3. Drawing Windows

Drawing window title bar

UCS Icon

Crosshairs

Dynamic Input

Tooltips
Layout Navigator
Controls

Gambar 3
Model and Layout Tabs

2
Antar muka (user interface) inilah yang menghubungkan keinginan operator dengan

program AutoCAD.

3
BAB I

ANTAR MUKA (USER INTERFACE)

Pada BAB I ini kita akan membahas penggunaan antar muka AutoCAD sebagai jembatan

untuk memahami bagaimana program AutoCAD bekerja.

1.1 Command Prompt

Digunakan untuk memasukan perintah-perintah standar yang terdapat didalam AutoCAD seperti

line, circle, coordinate point dan perintah dasar lainnya. Dimana perintah yang dimasukan

berupa teks (text base).

1.2 Toolbars

Digunakan untuk memasukan perintah-perintah standar yang terdapat didalam AutoCAD seperti

line, circle, coordinate point dan perintah dasar lainnya. Dimana perintah yang dimasukan

dengan cara menekan salah satu simbol icon.

1.3 Status bar

Pada status bar ini terdapat beberapa fungsi yang sangat membantu proses penggambaran.

Dimana kita dapat mengontrol beberapa fungsi drawing tools dengan mudah baik untuk

menghidupkan atau mematikan fungsi tertentu :

1. Snap Mode

Fungsi ini digunakan untuk membatasi pergerakan cursor tepat berada pada setting-an grid

yang telah diatur. Selain menekan icon pada status bar kita juga bisa menggunakan jalan

pintas dengan menekan F9 untuk menghidupkan atau mematikan fungsi.

2. Grid Display

4
Fungsi ini digunakan untuk membuat batasan berupa kisi-kisi titik. Dimana jarak antar titik

baik dari arah X dan Y bisa diatur dengan nilai tertentu. Selain menekan icon pada status bar

kita juga bisa menggunakan jalan pintas dengan menekan F7 untuk menghidupkan atau

mematikan fungsi.

3. Ortho Mode

Fungsi ini digunakan untuk membatasi pergerakan cursor hanya bergerak kearah horizontal

dan vertical. Selain menekan icon pada status bar kita juga bisa menggunakan jalan pintas

dengan menekan F8 untuk menghidupkan atau mematikan fungsi.

4. Polar Tracking

Fungsi ini digunakan untuk membatasi pergerekan cursor sesuai dengan sudut tertentu dan

peningkatan sudut yang sudah di atur. Selain menekan icon pada status bar kita juga bisa

menggunakan jalan pintas dengan menekan F10 untuk menghidupkan atau mematikan

fungsi.

5. Object Snap

Fungsi ini digunakan untuk menempatkan cursor pada titik tertentu pada sebuah geometry.

Baik itu berupa titik awal, akhir, tengah, tangent dan lainya. Selain menekan icon pada status

bar kita juga bisa menggunakan jalan pintas dengan menekan F3 untuk menghidupkan atau

mematikan fungsi. Untuk tiap-tiap geometri memiliki jenis snap yang berbeda-beda.

6. Object Snap Tracking

Fungsi ini digunakan untuk menarik sebuah jalur garis bantu dengan menggambil snap dari

sebuah geometry sebagai acuan. Selain menekan icon pada status bar kita juga bisa

menggunakan jalan pintas dengan menekan F11 untuk menghidupkan atau mematikan

fungsi.

7. Allow/Disallow Dynamic UCS

Fungsi ini digunakan untuk menentukan sistem koordinat secara otomatis. Dimana kita bisa

mengambil referensi berupa permukaan sebuah geometry. Selain menekan icon pada status

5
bar kita juga bisa menggunakan jalan pintas dengan menekan F6 untuk menghidupkan atau

mematikan fungsi.

8. Dynamic Input

Fungsi ini sama seperti input masukan yang berada dekat dengan cursor. Sehingga kita dapat

tetap fokus pada area drafting kita. Selain menekan icon pada status bar kita juga bisa

menggunakan jalan pintas dengan menekan F12 untuk menghidupkan atau mematikan

fungsi.

9. Show/hide line weight

Fungsi ini berguna untuk menampilkan tebal tipis garis berdasarkan pengaturan pada layer.

10. Quick Properties

Fungsi ini berguna untuk menampilkan beberapa property dari sebuah geometry secara

cepat.

1.4 UCS (User Coordinate System)

UCS sendiri dibagi menjadi 2 yaitu :

1. WCS (World Coordinate System)

Merupakan sebuah ketetapan sistem koordinat dari AutoCAD yang tidak dapat dirubah-

rubah. Dimana sumbu X searah horizontal dan sumbu Y searah vertical.

2. UCS (User Coordinate System)

Merupakan sebuah sistem koordinat yang dibuat oleh si pengguna. Dimana pengguna dapat

merubah arah dari sumbu X dan Y.

Dan koordinat sistem di AutoCAD dibagi menjadi 2, yaitu :

6
1. Coordinate Cartesian System

Yaitu sistem koordinat yang didasarkan pada sumbu X,Y dan Z dimana metoda penulisan

menggunakan comma untuk memisahkan antar sumbu. Adapun penulisannya sebagai

berikut (X,Y,Z)

Untuk memasukan data koordinat kartesian sendiri dibagi menjadi 2 bagian yaitu :

a. Coordinate Absolute

Penentuan data koordinat point ditentukan berdasarkan arah axis dan data koordinat

X,Y dipisahkan menggunakan comma (X,Y) . Data X bergerak kearah horizontal

sedangkan data Y bergerak kearah vertikal dimana data dapat bernilai positif maupun

negatif. Perhatikan gambar 4:

Gambar 4

b. Koordinat Relative

Penentuan data koordinat point ditentukan berdasarkan panjang delta X dan delta Y.

Dan proses penulisan data diawali tanda @ . Dimana ketika kita menuliskan nilai @X,Y

maka AutoCAD akan mengenalinya dengan arah X positif dan Y positif. Perhatikan

gambar 5 :

7
Gambar 5

2. Coordinate Polar System

Yaitu sistem koordinat yang didasarkan atas jarak dan sudut derajat yang dibentuk. Adapun

metoda penulisannya sebagai berikut (@D<A) dimana D adalah Jarak (distance) dan A adalah

angle (sudut). Perhatikan gambar 6 :

Gambar 6

Adapun pengaturan awal mengenai arah sudut (angular direction) yang sudah ditentukan

AutoCAD adalah dimulai dari sumbu +X dan arah putarannya berlawan dengan arah jarum

8
jam (CCW). Kita bisa mengganti pengaturan tersebut dengan menggunakan command UNITS

Perhatikan gambar 7 :

Gambar 7

1.5 Dynamic Input

Feature ini mulai ada pada AutoCAD 2006 dimana pengguna AutoCAD tidak lagi harus melihat

kearah command prompt pada saat mengeksekusi salah satu perintah di AutoCAD. Semua

perintah berada dekat dengan cursor sehingga memudahkan pengguna dalam mengambil

keputusan. Konsep ini dinamakan Autodesk sebagai Head up Design. Untuk coordinate absolute

penulisannya diawali tanda #. ketika diketikan #10,10 maka AutoCAD akan mengenalinya

sebagai point dikoordinat 10,10. Sedangkan untuk memasukan data menggunakan coordinate

relative tidak dibutuhkan tanda @ untuk menentukan delta X dan Y. Kita hanya langsung

mengetikkan data dengan cara 10,10. Atau untuk berpindah inputan kita hanya masukan angka

10 (tekan tombol) tab 10. Perhatikan ilustrasi gambar 8:

Gambar 8

9
1.6 Model and Layout Tabs

Perbedaan dari kedua tabs ini adalah terletak pada fungsinya. Dimana model tabs digunakan

untuk membuat gambar kerja (gambar model) sedangkan pada layout tabs lebih digunakan

untuk proses pemberian notasi dan mencetak gambar. Walaupun dikedua tabs ini semua

command drafting bisa dijalankan akan tetapi fungsi dari kedua tabs inilah yang membedakan.

1.7 Workspace Switching

Feature ini berfungsi untuk menganti tampilan antar muka dari AutoCAD. Baik dari setting-an

awal AutoCAD maupun setting-an icon yang dibuat oleh pengguna. Perhatikan ilustrasi gambar 9

Gambar 9

10
BAB II

PERINTAH PENGGAMBARAN

Sebelum masuk kedalam pembahasan inti ada baiknya kita mengenal berbagai macam snap.

Perhatikan gambar 10 :

Gambar 10

1. Temporary tracking point digunakan untuk menentukan point dengan bantuan 2 buah point

sementara yang didapat dari tracking osnap (object snap)

2. From digunakan untuk mendapatkan point dengan bantuan satu buah point sebagai

referensi dan selanjutnya memasukan nilai koordinat yang diinginkan

3. Endpoint digunakan untuk mengambil titik terakhir (ujung/pangkal) dari sebuah garis,

polyline, arc dan kurva

4. Midpoint digunakan untuk mengambil titik tengah dari sebuah garis, polyline, arc dan kurva

5. Insert digunakan untuk mengambil titik pertemuan antar 2 buah entity atau lebih

6. Extension digunakan untuk mengambil titik perpanjangan segaris (collinear) dari sebuah

entity

7. Center digunakan untuk mengambil titik pusat dari sebuah entity. Dimana entity bisa berupa

lingkarang, arc dan ellipse

11
8. Quadrant digunakan untuk mengambil titik puncak(seperempat ) dari lingkaran

9. Tangent digunakan untuk mengambil titik singgung entity yang memiliki radius. Dimana

entity bisa berupa lingkaran/arc

10. Perpendicular digunakan untuk mengambil titik tegak lurus dari titik permulaan ke objek

entity yang akan dijadikan referensi.

11. Parallel digunakan untuk membuat garis menjadi parallel terhadap garis acuan

12. Insert digunakan sebagai titik referensi pada attribute, block, shape, atau text

13. Node digunakan sebagai titik referensi pada point object, dimension definition point,

atau dimension text origin

14. Nearest digunakan sebagai titik terdekat pada arc, circle, ellipse, elliptical arc,

line, multiline, point, polyline, ray, spline, atau xline

15. None digunakan untuk meniadakan snap yang sudah di atur.

Hal lain yang harus kita pahami sebelum masuk ke pembahasan sub bab adalah masalah zoom

(pengambilan tampilan). Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk melakukan zoom :

1. All

Berfungsi untuk mengambil tampilan area graphic secara keseluruhan di mulai dari titik 0,0

2. Center

Berfungsi untuk mengambil point sebagai referensi center tampilan area graphic

3. Extents

Berfungsi untuk mengambil tampilan geometri secara keseluruhan pada area graphic

4. Previous

Berfungsi untuk mengambil tampilan sebelumnya (tampilan sebelum zoom yang tampak)

5. Scale

Berfungsi untuk mempebesar/memperkecil tampilan entity

6. Window

12
Berfungsi untuk mengambil tampilan sesuai dengan area graphic dengan membentuk

jendela

7. Object

Berfungsi untuk mengambil tampilan area graphic fokus terhadap entity yang terpilih

8. Dynamic

Berfungsi untuk mengambil tampilan area sesuai dengan area pemilihan yang bisa dilakukan

secara berulang

Ada beberapa perintah dasar (command) di AutoCAD yang harus kita pahami terlebih dahulu

sebelum melangkah lebih jauh. Sehingga untuk mengerjakan sesuatu yang lebih rumit akan lebih

mudah memahaminya. Yang harus kita ingat adalah bagaimana logika perintah itu bekerja. Adapun

perintah dasar menggambar yang harus kita kuasai adalah :

1. Line 7. Hatch 13. Gradient

2. Arcs 8. Spline 14. Boundary

3. Circle 9. Polygon 15. Region

4. Ellipse 10. Construction Line 16. Revision Cloud

5. Polyline 11. Ray 17. Wipeout

6. Rectangle 12. Point 18. Donut

2.1 Line

Perintah ini digunakan untuk membuat geometri berbentuk garis baik berbentuk horizontal,

vertical maupun miring (mempunyai sudut). Untuk memasukan data kita bisa menggunakan

coordinate Cartesian ataupun Polar. Untuk mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon

atau menggunakan command LINE (L). Misal kita ingin membuat garis seperti gambar 11:

Gambar 11
13
Adapun langkah yang kita lakukan adalah :

1. Masukan perintah line

Command: LINE (enter/spacebar)

2. Tentukan titik awal untuk memulai pembuatan garis

Specify first point: 2,2 (enter/spacebar)

3. Masukan titik selanjutnya (titik akhir) dari garis

Specify next point or [Undo]: 12,2 (enter/spacebar)

4. Jikalau sudah selesai perintah masukan kita bisa mengakhiri dengan menekan tombol

ESC/Spacebar/ENTER

Specify next point or [Undo]: (esc/enter/spacebar)

Untuk lebih memahami logika perintah line cobalah lakukan latihan seperti tampak pada

gambar 12 :

Gambar 12

2.2 ARC

Perintah ini digunakan untuk menggambar geometri berbentuk busur. Untuk mengeksekusi

perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan command ARC (A). Ada beberapa

metoda yang bisa digunakan untuk membuat busur ini :

14
1. 3 point arc

Metoda ini membutuhkan data 3 buah point untuk membentuk sebuah arc. Untuk proses

input data kita bisa memasukan data koordinat ataupun dengan mengklik sembarang titik

pada area drawing. Perhatikan gambar 13 :

Gambar 13

2. Start, Center, End

Metoda ini membutuhkan data 3 buah point untuk membentuk sebuah arc. Untuk proses

input data kita bisa memasukan data koordinat ataupun dengan mengklik sembarang titik

pada area drawing. Perhatikan gambar 14 :

Gambar 14

3. Start, Center, Angle

Metoda ini membutuhkan data 2 buah point dan sudut untuk membentuk sebuah arc. Untuk

proses input data kita bisa memasukan data koordinat ataupun dengan mengklik sembarang

titik pada area drawing kemudian menentukan sudut dari busur yang akan dibuat.

Perhatikan gambar 15 :

15
Gambar 15
4. Start, Center, Length

Metoda ini membutuhkan data 2 buah point dan panjang tali busur (chord length) untuk

membentuk sebuah arc. Untuk proses input data kita bisa memasukan data koordinat

ataupun dengan mengklik sembarang titik pada area drawing kemudian menentukan

panjang tali busur yang akan dibuat. Perhatikan gambar 16 :

Gambar 16

5. Start, End, Angle

Metoda ini membutuhkan data 2 buah point dan sudut pembentukan untuk membuat

sebuah arc. Untuk proses input data kita bisa memasukan data koordinat ataupun dengan

mengklik sembarang titik pada area drawing kemudian menentukan panjang tali busur yang

akan dibuat. Perhatikan gambar 17 :

Gambar 17

16
6. Start, End, Direction

Metoda ini membutuhkan data 2 buah point dan arah sudut pembentukan untuk membuat

sebuah arc. Untuk proses input data kita bisa memasukan data koordinat ataupun dengan

mengklik sembarang titik pada area drawing kemudian menentukan arah axis yang

bersingguan dengan busur (tangent direction)akan dibuat. Perhatikan gambar 18 :

Gambar 18

7. Start, End, Radius

Metoda ini membutuhkan data 2 buah point dan besarnya radius arc yang akan dibentuk.

Untuk proses input data kita bisa memasukan data koordinat ataupun dengan mengklik

sembarang titik pada area drawing kemudian menentukan besarnya radius arc yang akan

dibuat. Perhatikan gambar 19 :

Gambar 19

Untuk lebih memahami logika perintah arc cobalah lakukan latihan seperti tampak pada

gambar 20 :

17
Gambar 20

2.3 Circle

Perintah ini digunakan untuk menggambar geometri berbentuk lingkaran. Untuk mengeksekusi

perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan command CIRCLE (C).

Terdapat 6 metoda untuk pembuatan lingkaran :

1. Center Radius

Metoda ini membutuh sebuah point sebagai titik center dan besarnya radius lingkaran.

Perhatikan gambar 21 :

Gambar 21

2. Center Diameter

Metoda ini membutuh sebuah point sebagai titik center dan besarnya diameter lingkaran.

Perhatikan gambar 22 :

Gambar 22

18
3. 2-Point

Metoda ini membutuh 2 buah point untuk menghasilkan diameter lingkaran.

Perhatikan gambar 23 :

Gambar 23

4. 3-Point

Metoda ini membutuh 3 buah point untuk menghasilkan lingkaran.

Perhatikan gambar 24 :

Gambar 24
5. Tan, Tan, Radius

Metoda ini membutuh 2 buah geometri sebagai referensi (geometri yang memiliki radius

atau berupa garis)untuk mendapatkan titik singgung (tangent) dan radius untuk

menghasilkan lingkaran. Perhatikan gambar 25 :

Gambar 25

19
6. Tan,Tan, Tan

Metoda ini membutuh 3 buah geometri sebagai referensi (geometri yang memiliki radius

atau berupa garis)untuk mendapatkan titik singgung untuk menghasilkan lingkaran.

Perhatikan gambar 26 :

Gambar 26

Untuk lebih memahami logika perintah circle cobalah lakukan latihan seperti tampak pada

gambar 27 :

Gambar 27

2.4 Ellipse

Perintah ini digunakan untuk menggambar geometri berbentuk ellipse. Untuk mengeksekusi

perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan command ELLIPSE (EL).

Terdapat 3 metoda untuk pembuatan lingkaran :

1. Center

Metoda ini membutuhkan 3 buah point dimana 1 point sebagai titik center dan 2 point

sebagai axis untuk menghasilkan Ellipse. Perhatikan gambar 28 :

Gambar 28
20
2. Axis, End

Metoda ini membutuhkan 3 buah point dimana 2 point sebagai panjang dan 1 point sebagai

axis untuk menghasilkan Ellipse. Perhatikan gambar 29 :

Gambar 29

3. Elliptical Arc

Metoda ini membutuhkan 5 buah point dimana 2 point sebagai panjang , 1 point sebagai

axis, 1 point sebagai titik awal dan 1 point sebagai titik akhir untuk menghasilkan Ellipse

terputus. Perhatikan gambar 30 :

Gambar 30

Untuk lebih memahami logika perintah ellipse cobalah lakukan latihan seperti tampak pada

gambar 31 :

Gambar 31

21
2.5 Polyline

Perintah ini digunakan untuk menggambar geometri berupa gabungan line dan line atau line

dengan arc. Untuk mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan

command PLINE (PL).

Perhatikan ilustrasi gambar 32 dimana proses pemilihan point diwakilkan dengan notasi angka.

Gambar 32

Adapun langkah-langkah yang harus dilakukan adalah :

1. Masukan perintah PLINE (PL)


Command: PLINE
2. Masukan titik pertama (nomor 1)
Specify start point:
3. Tentukan titik kedua (nomor 2)
Specify next point or [Arc/Halfwidth/Length/Undo/Width]: 10
4. Rubah pilihan dari membuat line menjadi Arc
Specify next point or [Arc/Close/Halfwidth/Length/Undo/Width]: a
5. Pilih metode Start, Center, End untuk membuat arc
Specify endpoint of arc or [Angle/CEnter/CLose/Direction/Halfwidth/Line/Radius/Second
pt/Undo/Width]: ce
6. Tentukan titik center (nomor 3)
Specify center point of arc: 5
7. Tentukan titik akhir arc (nomor 4)
Specify endpoint of arc or [Angle/Length]:
8. Rubah pilihan dari pembuatan Arc kembali ke line
Specify endpoint of arc or [Angle/CEnter/CLose/Direction/Halfwidth/Line/Radius/Second
pt/Undo/Width]: l
9. Tentukan panjang line (nomor 5)
Specify next point or [Arc/Close/Halfwidth/Length/Undo/Width]:
10. Dan untuk menuntup polyline kita bisa memilih close.
Specify next point or [Arc/Close/Halfwidth/Length/Undo/Width]: c

Untuk lebih memahami logika perintah polyline cobalah lakukan latihan seperti tampak pada

gambar 33 :

22
Gambar 33

2.6 Rectangle

Perintah ini digunakan untuk menggambar geometri berupa kubus atau persegi panjang. Untuk

mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan command RECTANG

(REC).

Perhatikan ilustrasi gambar 34 dimana proses pemilihan point diwakilkan dengan notasi angka.

Gambar 34

Untuk lebih memahami logika perintah rectangle cobalah lakukan latihan seperti tampak pada

gambar 35 :

Gambar 35

23
2.7 Hatch

Perintah ini digunakan untuk memberi arsiran pada geometri. Untuk mengeksekusi perintah ini

kita bisa mengklik icon atau menggunakan command HATCH (H).

Perhatikan ilustrasi gambar 36.

Gambar 36

Untuk lebih memahami logika perintah hatch cobalah lakukan latihan seperti tampak pada

gambar 37 :

Gambar 37

2.8 Spline

Perintah ini digunakan untuk membuat kurva. Untuk mengeksekusi perintah ini kita bisa

mengklik icon atau menggunakan command SPLINE (SPL).

Perhatikan ilustrasi gambar 38. Ilustrasi pemilihan point diwakilkan dengan notasi angka.

Gambar 38

24
2.9 Polygon

Perintah ini digunakan untuk membuat polyline tertutup yang mempunyai sama sisi. Untuk

mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan command POLYGON

(POL). Ada 2 pilihan untuk membuat polygon yaitu :

1. Polygon dibuat didalam radius lingkaran (Inscribed in circle)

2. Polygon dibuat diluar radius lingkaran (Circumscribed about circle)

Perhatikan ilustrasi gambar 39. Ilustrasi pemilihan point diwakilkan dengan notasi angka.

Gambar 39

2.10 Construction Line

Perintah ini digunakan untuk membuat garis bantu yang berguna untuk membantu

penggambaran proyeksi geometri. Dimana geometri yang dihasilkan berupa garis tanpa

ujung dan pangkal. Untuk mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau

menggunakan command XLINE(XL). Terdapat 5 pilihan untuk pembuatannya yaitu :

1. Horizontal : menghasilkan garis bantu searah horizontal

2. Vertical : menghasilkan garis bantu searah horizontal

3. Angular : menghasilkan garis bantu yang mempunyai sudut kemiringan

4. Bisect : menghasilkan garis bantu sekaligus, bisa kearah horizontal, vertical dan Angular

5. Offset : menghasilkan garis bantu dengan mengambil referensi sebuah garis dengan

jarak tertentu.

25
Perhatikan ilustrasi gambar 40. Ilustrasi pemilihan point diwakilkan dengan notasi

angka.

Gambar 40

2.11 Ray

Perintah ini digunakan untuk membuat garis bantu yang berguna untuk membantu

penggambaran proyeksi geometri. Dimana geometri yang dihasilkan berupa garis dimulai

dari titik pemilihan awal dan untuk akhir tanpa batas. Untuk mengeksekusi perintah ini kita

bisa mengklik icon atau menggunakan command RAY. Perhatikan ilustrasi gambar 41.

Ilustrasi pemilihan point diwakilkan dengan notasi angka.

Gambar 41

2.12 Point

Perintah ini digunakan untuk membuat titik yang berguna sebagai penandaan sebuah

koordinat atau membagi sebuah geometri dengan jarak atau jumlah tertentu. Untuk

mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan command POINT

(PO).

26
2.13 Gradient

Perintah ini digunakan untuk memberikan gradien pada suatu geometri/area tertutup.

Untuk mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan command

GRADIENT. Perintah ini juga terdapat dalam hatch tab gradient. Perhatikan ilustrasi gambar

42.

Gambar 42

2.14 Boundary

Perintah ini digunakan untuk membuat Polyline atau Region pada suatu geometri/area

tertutup. Untuk mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan

command BOUNDARY (BO). Perhatikan ilustrasi gambar 43.

Gambar 43

2.15 Region

Perintah ini digunakan untuk merubah polyline tertutup menjadi sebuah wilayah dalam

bentuk 2D (region). Untuk mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau

menggunakan command REGION (REG).

2.16 Revision Cloud

Perintah ini digunakan untuk membuat kumpulan arc berbentuk awan dimana digunakan

sebagai tanda untuk melakukan revisi gambar kerja pada batas tertentu. Untuk

27
mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan command

REVCLOUD. Perhatikan ilustrasi gambar 44.

Gambar 44

2.17 Wipeout

Perintah ini digunakan untuk membuat geometri berbentuk polyline yang mampu menutupi

objek geometri yang berada dibelakangnya.Kita bisa meletakan wipeout berada di depan

atau dibelakang objek geometri. Untuk mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon

atau menggunakan command WIPEOUT. Perhatikan ilustrasi gambar 45.

Gambar 45

2.18 Donut

Perintah ini digunakan untuk membuat 2 buah lingkaran atau sebuah lingkaran berisi solid

hatch dimana 1 lingkaran sebagai diameter dalam dan yang lainnya sebagai diameter luar.

28
Untuk mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan command

DONUT (DO). Perhatikan ilustrasi gambar 46.

Gambar 46

2.19 Multiline

Perintah ini digunakan untuk membuat garis sebanyak 2 buah atau lebih secara bersamaan.

Untuk mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan command

MULTILINE (ML). Perhatikan ilustrasi gambar 47.

Gambar 47

29
BAB III

MENGUBAH GEOMETRI

Ada beberapa perintah yang dapat membantu kita untuk melakukan perubahan geometri di

AutoCAD:

1. Move 8. Extend 15. Edit Polyline

2. Copy 9. Erase 16. Edit Spline

3. Stretch 10. Explode 17. Edit Hatch

4. Scale 11. Array 18. Align

5. Offset 12. Fillet 19. Break

6. Mirror 13. Chamfer 20. Break at point

7. Trim 14. Lengthen 21. Join

Sebelum masuk kedalam perintah-perintah diatas ada baiknya kita mengenal terlebih dahulu

logika pemilihan objek di AutoCAD (selection set). Adapun jenis pemilihan yang ada di AutoCAD

adalah :

1. Pick

Konsep pemilihan ini adalah memilih objek pada area drawing satu persatu dengan cara

mendekatkan cursor dan klik kiri mouse. Perhatikan ilustrasi gambar 48 :

Gambar 48

30
2. Windows (W)

Konsep pemilihan ini adalah memilih objek dengan membuat jendela pemilihan. Objek yang

berada didalam jendela itulah yang nantinya akan terpilih. Perhatikan gambar 49. Ilustrasi

pemilihan point diwakilkan dengan notasi angka.

Gambar 49

3. Crossing (C)

Konsep pemilihan ini adalah memilih objek dengan membuat jendela pemilihan. Semua

objek yang terkena garis jendela akan terpilih. Perhatikan gambar 50. Ilustrasi pemilihan

point diwakilkan dengan notasi angka.

Gambar 50

4. Fence (F)

Konsep pemilihan ini adalah memilih objek dengan membuat garis pemilihan. Semua objek

yang terkena garis pemilihan akan terpilih. Perhatikan gambar 51. Ilustrasi pemilihan point

diwakilkan dengan notasi angka.

Gambar 51

5. Windows Polygon (WP)

Konsep pemilihan sama seperti windows hanya saya kita bisa menentukan banyaknya titik

pemilihan. Perhatikan gambar 52. Ilustrasi pemilihan point diwakilkan dengan notasi angka.

31
Gambar 52

6. Windows Polygon (WP)

Konsep pemilihan sama seperti Crossing hanya saya kita bisa menentukan banyaknya titik

pemilihan. Perhatikan gambar 53. Ilustrasi pemilihan point diwakilkan dengan notasi angka.

Gambar 53

7. Add (A)

Konsep pemilihan ini adalah untuk menambah objek pemilihan dengan cara pick objek

8. Remove (R)

Konsep pemilihan ini adalah untuk mengurangi objek pemilihan dengan cara pick objek

9. All

Konsep pemilihan ini adalah untuk memilih semua objek yang berada dalam area drawing

3.1 Move

Perintah ini digunakan untuk memindahkan objek dari satu titik referensi ketempat yang kita

inginkan. Untuk mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan

command MOVE (M). Perhatikan ilustrasi gambar 54. Ilustrasi pemilihan point diwakilkan

dengan notasi angka.

Gambar 54

32
3.2 Copy

Perintah ini digunakan untuk menggandakan objek dari satu titik referensi ketempat yang

kita inginkan. Untuk mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau

menggunakan command COPY (CO/CP). Perhatikan ilustrasi gambar 55. Ilustrasi pemilihan

point diwakilkan dengan notasi angka.

Gambar 55

3.3 Stretch

Perintah ini digunakan untuk memanjangkan/memendekan objek dari satu titik referensi

ketempat yang kita inginkan. Pemilihan objek menggunakan konsep crossing. Untuk

mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan command

STRECTH (S). Perhatikan ilustrasi gambar 56. Ilustrasi pemilihan point diwakilkan dengan

notasi angka.

Gambar 56

3.4 Scale

Perintah ini digunakan untuk memperbesar/memperkecil objek dengan nilai tertentu.

Dimana satu titik dijadikan referensi titik pusat dan nilai/titik menjadi referensi

memperbesar/memperkecil objek. Untuk mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon

atau menggunakan command SCALE (SC). Perhatikan ilustrasi gambar 57. Ilustrasi

pemilihan point diwakilkan dengan notasi angka.

33
Gambar 57

3.5 Offset

Perintah ini digunakan untuk menggandakan objek dengan meletekannya pada jarak/titik

tertentu. Dimana jarak/titik menjadi referensi untuk meletakkan/memperbesar objek.Untuk

objek tertutup atau dalam satu entity maka hasil offset akan berada dalam satu sumbu.

Sedangkan untuk garis maka geometri yang dihasilkan akan parallel dengan aslinya. Untuk

mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan command OFFSET

(O). Perhatikan ilustrasi gambar 58. Ilustrasi pemilihan jarak/point diwakilkan dengan notasi

angka.

Gambar 58

3.6 Mirror

Perintah ini digunakan untuk menggandakan objek menjadi kebalikan dari objek aslinya

dengan menggunakan bantuan 2 buah point untuk membentuk garis sumbu. Untuk

mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan command MIRROR

(MI). Perhatikan ilustrasi gambar 59. Ilustrasi pemilihan point diwakilkan dengan notasi

angka.

34
Gambar 59

3.7 Trim

Perintah ini digunakan untuk memotong objek dengan batasan tertentu . Untuk

mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan command TRIM

(TR). Perhatikan ilustrasi gambar 60.

Gambar 60

3.8 Extend

Perintah ini digunakan untuk memanjangkan objek dengan batasan tertentu . Untuk

mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan command EXTEND

(EX). Perhatikan ilustrasi gambar 61.

Gambar 61

35
3.9 Erase

Perintah ini digunakan untuk menghapus objek yang terpilih . Untuk mengeksekusi perintah

ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan command ERASE (E).

3.10 Explode

Perintah ini digunakan untuk memisahkan objek yang berada dalam satu entity (kelompok)

menjadi entity dasar AutoCAD . Untuk mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon

atau menggunakan command EXPLODE (X).

3.11 Array

Perintah ini digunakan untuk menggandakan objek dengan jarak dan jumlah tertentu. Ada 2

cara yang bisa digunakan dalam perintah ini yaitu Rectangular Array dan Polar Array.Untuk

mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan command ARRAY

(AR).

1. Rectangular Array

Pilihan ini berfungsi untuk menggandakan object dengan batasan baris dan kolom.

Dimana dibutuhkan banyak jumlah dan jarak yang akan digandakan dalam satu kolom

dan satu baris. Perhatikan ilustrasi gambar 62.

Gambar 62

2. Circular Array

Pilihan ini berfungsi untuk menggandakan object secara melingkar/berputar dengan

acuan titik sumbu, jumlah dan besar derajat putar. Perhatikan ilustrasi gambar 63.

36
Gambar 63

3.12 Fillet

Perintah ini digunakan untuk membentuk radius dengan besaran tertentu terhadap

pertemuan antar 2 buah garis. Untuk mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon

atau menggunakan command FILLET (F). Ilustrasi pemilihan objek diwakilkan dengan notasi

angka. Perhatikan gambar 64

Gambar 64

3.13 Chamfer

Perintah ini digunakan untuk membentuk garis miring dengan besaran tertentu terhadap

pertemuan antar 2 buah garis. Untuk mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon

atau menggunakan command CHAMFER (CHA).Perhatikan gambar 65. Ilustrasi pemilihan

objek diwakilkan dengan notasi angka.

Gambar 65

37
3.14 Lengthen

Perintah ini digunakan untuk memperpanjang garis dengan besaran tertentu. Untuk

mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan command

LENGTHEN (LEN). Perhatikan ilustrasi gambar 66 :

Gambar 66

3.15 Edit Polyline

Perintah ini digunakan untuk merubah ketebalan polyline, menggabungkan entity dasar

seperti line, circle dan arc menjadi polyline (satu entity). Untuk mengeksekusi perintah ini

kita bisa mengklik icon atau menggunakan command PEDIT (PE).

3.16 Edit Hatch

Perintah ini digunakan untuk merubah property hatch bisa berupa skala, jenis, kemiringan

dan origin. Untuk mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan

command HATCHEDIT (HE).

3.17 Align

Perintah ini digunakan untuk meluruskan atau membuat posisi sebuah objek mengikuti

referensi titik acuan. Untuk mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau

menggunakan command ALIGN (AL). Perhatikan gambar 67. Ilustrasi pemilihan point

diwakilkan dengan notasi angka.

Gambar 67

38
3.18 Break

Perintah ini digunakan untuk memotong objek menggunakan 2 buah point. Untuk

mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan command BREAK

(BR). Perhatikan gambar 68. Ilustrasi pemilihan point diwakilkan dengan notasi angka.

Gambar 68

3.19 Break at point

Perintah ini digunakan membagi object menjadi 2 bagian pada satu titik pemilihan.Hanya

saja untuk lingkaran penuh (ARC 360°) tidak diperkenankan. Untuk mengeksekusi perintah

ini kita bisa mengklik icon atau menggunakan command BREAK (BR). Perhatikan gambar

69. Ilustrasi pemilihan point diwakilkan dengan notasi angka.

Gambar 69

3.20 Join

Perintah ini digunakanuntuk menggabungkan 2 buah garis yang terpisah/terputus dan

menggubah arc menjadi lingkaran. Untuk mengeksekusi perintah ini kita bisa mengklik icon

atau menggunakan command JOIN(J). Perhatikan gambar 70. Ilustrasi pemilihan objek

diwakilkan dengan notasi angka.

Gambar 70

39
3.21 Properties

Perintah ini digunakan untuk merubah property sebuah entity. Untuk mengeksekusi

perintah ini kita pilih terlebih dahulu kemudian mengklik kanan mouse atau menggunakan

command PROPERTIES (Ctrl+1). Perhatikan gambar 71.

Gambar 71

40
BAB IV

PENDEFINISIAN, PEMERIKSAAN DAN PEMBERIAN ANOTASI GEOMETRI

4.1 Layer

Untuk mendefinisikan berbagai geometri di AutoCAD bisa menggunakan layer. Layer bisa

berfungsi untuk memisahkan suatu fungsi geometri dengan cara penamaan,

membedakan tebal dan tipis geometri pada saat pencetakan gambar. Pada bab ini tidak

akan dibahas secara mendalam mengenai fungsi layer akan tetapi hanya bagaimana cara

mengeksekusi perintah tersebut dan membuat layer di AutoCAD. Adapun untuk

membuat layer kita bisa mengetikkan perintah LAYER (LA) atau dengan mengklik icon

. Maka akan muncul perintah seperti gambar 72.

1 3
2 4

Gambar 72

Adapun fungsi icon berdasarkan nomor urut :

1. Berfungsi untuk membuat layer baru

2. Berfungsi untuk membuat layer VP frozen dimana entity yang terdefinisikan dengan

layer ini secara otomatis akan di frozen (di hilangkan) ketika berpindah ke tab layout.

3. Berfungsi untuk membuang/menghilangkan layer yang tidak diinginkan

4. Berfungsi untuk membuat layer sebagai tampilan utama (default)

41
4.2 Pemeriksaan geometri

Ada beberapa perintah yang bisa digunakan untuk mengetahui/mengukur suatu

geometri baik berupa titik koordinat, panjang, luas, keliling dan hal lain yang

berhubungan dengan properti sebuah geometri. Adapun perintah-perintah yang bisa

digunakan untuk pemeriksaan geometri adalah :

1. Distance

Berfungsi untuk mengukur jarak antar 2 titik. Untuk mengeksekusi perintah ini

ketikan command DISTANCE (DI) atau dengan mengklik icon

2. Region/Mass Properties

Berfungsi untuk mengukur luas, keliling, titik tengah dan properti lainnya. Untuk

mengeksekusi perintah ini ketikan command MASSPROP atau dengan mengklik icon

3. List

Berfungsi untuk mengetahui data properti sebuah entity terpilih. Untuk

mengeksekusi perintah ini ketikan command LIST (LI) atau dengan mengklik icon

4. Locate Point

Berfungsi untuk mengetahui nilai koordinat sebuah titik. Untuk mengeksekusi

perintah ini ketikan command ID atau dengan mengklik icon

4.3 Pemberian Anotasi

Ada 2 macam pemberian anotasi yang ingin kita bahas pada subbab ini :

1. Pembuatan teks

2. Pemberian dimensi

Akan tetapi sebelum kita masuk pada pembahasan ini ada baiknya terlebih dahulu

mengenal cara mengatur text style dan dimension style.

42
4.3.1 Mengatur Text Style

Adapun cara mengatur text style di AutoCAD sebagai berikut :

1. Ketik style atau st pada command prompt atau klik format > text style > text
style. Maka akan muncul dialog box seperti terlihat pada gambar 73.

Gambar 73

Pada contoh kali ini kita akan menggunakan membuat style dengan nama
isocp dan menggunakan huruf isocp.shx. Adapun cara pembuatanya sebagai
berikut :

- Tekan tombol new (perhatikan gambar 73) dan masukan nama style
menjadi ISO dan klik OK.

Gambar 74

- Pilih isocp.shx pada frame list font name (perhatikan gambar 3)


- Tekan tombol apply (perhatikan gambar 3) untuk menyimpan style baru
yang kita buat.
2. Lakukan hal yang sama seperti keterangan 4.3.1.1 untuk membuat style baru
yang kita butuhkan.

4.3.2 Mengatur Dimension Style

Adapun cara mengatur dimension style sebagai berikut :


1. Ketik d atau dimstyle pada command prompt maka akan keluar dialog box
seperti gambar 75.

43
Gambar 75

2. Klik tombol new untuk membuat dimension style baru atau klik tombol
modify untuk merubah settingan yang sudah ada
3. Atur properti dimension style sesuai dengan kebutuhan kita

4.3.3 Pembuatan teks

Didalam AutoCAD terdapat 2 macam jenis teks yang bisa kita gunakan :

1. Singleline Text

Teks ini lebih digunakan untuk memberikan keterangan sederhana yang

tidak diperlukan penulisan sampai beberapa paragraf. Untuk mengeksekusi

perintah ini ketikan pada command prompt TEXT (DT)

2. Multiline Text

Teks ini lebih digunakan untuk memberikan keterang yang terdiri dari

beberapa baris atau paragraf. Untuk mengeksekusi perintah ini ketikan pada

command prompt MTEXT (T)

4.3.4 Pemberian Dimensi

Ada beberapa jenis dimensi yang bisa digunakan di AutoCAD :

44
1. Linear

Fungsi ini digunakan untuk memberikan keterangan besaran geometri

secara horizontal maupun vertikal. Untuk mengeksekusi perintah ini ketikan

pada command prompt DIMLINEAR atau dengan mengklik icon

2. Aligned

Fungsi ini digunakan untuk memberikan keterangan besaran geometri

secara diagonal. Untuk mengeksekusi perintah ini ketikan pada command

prompt DIMALIGNED atau dengan mengklik icon

3. Arc Length

Fungsi ini digunakan untuk memberikan keterangan besaran panjang busur

(arc). Untuk mengeksekusi perintah ini ketikan pada command prompt

DIMARC atau dengan mengklik icon

4. Ordinate

Fungsi ini digunakan untuk memberikan keterangan besaran koordinat

sebuah point baik X maupun Y dengan terlebih dahulu menentukan titik 0,0

(origin) pada sebuah geometri. Untuk mengeksekusi perintah ini ketikan

pada command prompt DIMORDINATE atau dengan mengklik icon

5. Radius

Fungsi ini digunakan untuk memberikan keterangan besaran radius dari

sebuah geometri. Untuk mengeksekusi perintah ini ketikan pada command

prompt DIMRADIUS atau dengan mengklik icon

6. Diameter

Fungsi ini digunakan untuk memberikan keterangan besaran diameter dari

sebuah geometri. Untuk mengeksekusi perintah ini ketikan pada command

prompt DIMDIAMETER atau dengan mengklik icon

45
7. Angular

Fungsi ini digunakan untuk memberikan keterangan besaran derajat dari 2

buah geometri. Untuk mengeksekusi perintah ini ketikan pada command

prompt DIMANGULAR atau dengan mengklik icon

8. Continue

Fungsi ini digunakan untuk memberikan dimensi baru dengan melanjutkan

dimensi yang terakhir kali dibuat dengan titik akhir peletakan dimensi

sebagai perhitungan awal. Untuk mengeksekusi perintah ini ketikan pada

command prompt DIMCONTINUE atau dengan mengklik icon

9. Baseline

Fungsi ini digunakan untuk memberikan dimensi baru dengan melanjutkan

dimensi yang terakhir kali dibuat dengan titik awal peletakan dimensi

sebagai perhitungan awal dan dibuat berundak. Untuk mengeksekusi

perintah ini ketikan pada command prompt DIMBASELINE atau dengan

mengklik icon

Untuk lebih memahami fungsi-fungsi diatas buatlah gambar seperti dibawah ini

lengkap dengan penamaan layer dan pendefinisian luas antar ruangan. Perhatikan

gambar 76 :

46
Gambar 76

47
BAB V

PROSES PENCETAKAN GAMBAR KERJA

Ada beberapa kebiasaan yang sering dilakukan oleh CAD operator yang sebenarnya

menyimpang dari aturan yang ditetapkan walaupun hal itu masih tetap bisa bekerja yaitu mencetak

gambar kerja pada tab model. Pada bab ini akan di fokuskan khusus membahas bagaimana

mencetak gambar kerja pada tab layout.

Didalam sebuah gambar kerja biasanya selalu terdapat etiket yang berfungsi untuk

menampilkan keterangan dari sebuah gambar kerja. Baik berupa sipembuat, judul dan keterangan

lainnya yang dibutuhkan. Bagaimana cara pembuatannya, berikut pembahasannya.

5.1 Membuat Etiket (title block dan border)

5.1.1 Title blocks

Disini kita akan membuat sebuah title blocks sederhana. Hal mendasar yang harus
diperhatikan adalah adanya keterangan berupa teks yang tetap dan berubah-ubah.
Untuk teks yang tetap menggunakan singleline Text sedangkan yang berubah-ubah bisa
dibuat menggunakan attribute. Sedangkan untuk teks yang tetap bisa menggunakan
single text. Berikut contoh kepala gambar yang akan kita buat.Perhatikan gambar 77.

Gambar 77

Untuk pembuatan sebuah attribute ketikan pada command prompt ATTDEF (ATT)
kemudian atur propertinya sesuai dengan kebutuhan.

48
5.1.2 Border

Untuk border buatlah model seperti gambar 78.

Gambar 78

5.2 Mengatur printer atau plotter

Mengatur properti printer sangat diperlukan pada saat akan melakukan proses pencetakan
gambarkerja. Hal yang harus diperhatikan adalah jenis printer dan kertas apa yang akan
digunakan. Pada sub bab ini kita akan coba membahas bagaimana cara mengatur properties
tersebut. Dan untuk latihan ini kita akan mengatur properties printer DWG to PDF.pc3
dengan menggunakan untuk kertas A4. Adapun langkahnya sebagai berikut :
1. Pindahkan tab Model ke Layout. Perhatikan gambar 79.

Gambar 79
2. Klik kanan layout 1 dan pilih page setup manager. Kemudian akan muncul dialog box
untuk page setup manager. Klik tombol modify. Perhatikan gambar 80.

Gambar 80

49
3. Pada dialog box page setup pindahkan jenis printer. Perhatikan gambar
4. Ubah paper size menjadi ISO A4 (297.00 x 210.00 MM). Perhatikan gambar
5. Ubah plot style table menjadi monochrome.ctb. Perhatikan gambar Klik tombol
properties untuk mengatur printable area (batas area kemampuan printer untuk
mencetak gambar kerja). Pada contoh soal ini semuanya kita atur dengan nilai 3 mm.
Perhatikan gambar 81.

Gambar 81
6. Pada dialog box plotter configuration editor pilih modify standard paper sizes (printable
area). Dan pada list box modify standard paper sizes cari kertas ISO A4(297.00 x 210.00
MM). Dan klik tombol modify. Perhatikan gambar 82.

Gambar 82
50
7. Pada dialog box custom paper size masukan nilai top, bottom, left dan right dengan nilai
3 mm. Perhatikan gambar 83.

Gambar 83

8. Tekan tombol next dan finish sampai dialog box tertutup dan simpan gambar tersebut.
9. Ganti nama layout dari layout 1 menjadi A4 Land. Dengan cara mengklik kanan tab
layout dan pilih rename. Perhatikan gambar 84.Dan simpan gambar yang kita rubah.

Gambar 84

5.3 Proses Pencetakan gambar

1. Masukan etiket kedalam layout dimana bisa menggunakan perintah INSERT (I) atau pada
awal pembuatan etiket sudah diatur masuk kedalam layout
2. Buat layer tersendiri untuk viewport
3. Buat viewport menggunakan command MVIEW (MV)
4. Atur skala gambar dengan memilih objek viewport dan rubah skala sesuai dengan

kebutuhan. perhatikan status bar pojok kanan bawah


5. Berikan anotasi sesuai dengan keperluan
6. Gambar siap di cetak

51

You might also like