Gambaran Profil Lipid Antara Pasien Diabetes Melitus Tipe 2 Dengan Dan Tanpa Hipertensi Di Rsud Raden Mattaher Jambi TAHUN 2018

You might also like

Download as docx, pdf, or txt
Download as docx, pdf, or txt
You are on page 1of 2

GAMBARAN PROFIL LIPID ANTARA PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2

DENGAN DAN TANPA HIPERTENSI DI RSUD RADEN MATTAHER JAMBI


TAHUN 2018

Laras Zoesfa Rahmalia1), Eryasni Husni2), FX. Suharto3)


1)
Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Jambi
fariadilaras@gmail.com
2)
Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Jambi
eryasni.husni@yahoo.co.id
3)
Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Jambi
fx_suharto@yahoo.com.id

ABSTRACT
Background: Diabetes mellitus is a group of metabolic diseases with characteristics of hyperglycemia that
occur due to abnormal insulin secretion, insulin action or both. Deaths due to type 2 diabetes occur due to
complications from other diseases both complications of cardiovascular and non-cardiovascular diseases.
Dyslipidemia, hypertension, and diabetes mellitus have been highlighted as early predictors of
cardiovascular disease. The aim of this study was to determine the characteristics of lipid profiles between
patients with type 2 diabetes mellitus and hypertension and patients with type 2 diabetes mellitus without
hypertension at Raden Mattaher General Hospital Jambi in 2018.
Method: This study used a retrospective study method which was analyzed descriptively. The total sample
of the study was 64 people consisting of 32 people with type 2 DM patients with hypertension and 32
people with type 2 DM patients without hypertension. The sampling technique was carried out in stages by
purposive sampling. The variables studied were lipid profiles in patients with type 2 diabetes mellitus with
hypertension and type 2 diabetes mellitus patients without hypertension.
Results: The results of the study showed mean cholesterol, LDL, HDL, triglyceride levels in DM patients
with hypertension were 230.47±67,13 mg / dl, 143.91±51,20 mg / dl, 37.19±12,53 mg / dl, 156.56±68,94
mg / dl while in DM patients without hypertension were 198.94±62,04 mg / dl, 132.59±53,54 mg / dl,
41.47±8,18 mg/dl, 149.56±96,17 mg/dl.
Conclusion: The result of total univariate statistics on cholesterol, LDL and Triglyceride respondents
generally higher with HDL levels tends to be lower in type 2 DM with hypertension.
Keywords: Type 2 DM with hypertension and without hypertension, lipid profil.
ABSTRAK
Latar Belakang : Diabetes melitus merupakan suatu kelompok penyakit metabolik dengan karakteristik
hiperglikemia yang terjadi karena kelainan sekresi insulin, kerja insulin atau kedua-duanya. Kematian
akibat DM tipe 2 terjadi akibat adanya komplikasi penyakit lain baik komplikasi penyakit kardiovaskuler
maupun Non-kardiovaskuler. Dislipidemia, hipertensi, dan diabetes melitus telah disorot sebagai prediktor
awal penyakit kardiovaskuler. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambarankarakteristik profil lipid
antara pasien diabetes melitus tipe 2 dengan hipertensi dan pasien diabetes melitus tipe 2 tanpa
hipertensi di Rumah Sakit Umum Raden Mattaher Jambi tahun 2018.
Metode :Penelitian ini menggunakan metode kajian retrospektifyang dianalisis secara deskriptif.Jumlah
sampel penelitian adalah 64 orang yang terdiri dari 32 orang pasien DM tipe 2 dengan hipertensi dan 32
orang pasien DM tipe 2 tanpa hipertensi. Teknik pengambilan sampel dilakukan secara bertahap dengan
cara purposive sampling. Variabel yang diteliti adalah profil lipid pada pasien diabetes melitus tipe 2
dengan hipertensi dan pasien diabetes melitus tipe 2 tanpa hipertensi.
Hasil : Dari hasil penelitian diperoleh mean kadar kolesterol, LDL, HDL, trigliserida pada pasien DM
dengan hipertensi adalah berturut-turut 230.47±67,13 mg / dl, 143.91±51,20 mg / dl, 37.19±12,53 mg / dl,
156.56±68,94 mg / dl sedangkan pada pasien DM tanpa hipertensi adalah 198.94±62,04 mg / dl,
132.59±53,54 mg / dl, 41.47±8,18 mg/dl, 149.56±96,17 mg/dl.
Kesimpulan : Gambaran rerata hasil analisis statistika univariat total kolesterol, LDL dan trigliserida
responden umumnya lebih tinggi dengan kadar HDL cenderung lebih rendah pada DM tipe 2 dengan
hipertensi di RSUD Raden Mattaher Jambi.
Kata Kunci : DM tipe 2 dengan hipertensi dan tanpa hipertensi, Profil lipid.

You might also like