Budidaya Tanaman Hias Di Cianjur Kel Tami, Solihin, Anis

You might also like

Download as docx, pdf, or txt
Download as docx, pdf, or txt
You are on page 1of 9

Universitas suryakancana, Ekonomi Syariah Budidaya Tanaman Hias Di

Cianjur.........

BUDIDAYA TANAMAN HIAS DI CIANJUR

DI TENGAH WABAH COVID-19

Anisa Rahmayati1), Muhammad Solihin1), Siti Ultami1).

NPM: 6020219097 NPM:6020219110. NPM:6O20219121.

1)
Universitas Suryakancana Cianjur, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam.

anisarahmayanti921@gmail.com1) kodeladv13@gmail.com1) sitiultamii05@gmail.com1)


. .

ABSTRACT

The method used in this activity is planning the selection of ornamental


plant seeds according to market needs. Provide planting media such as soil, sand,
compost, roasted schemes, raw schemes, chopped ferns, coconut fibers and
cocopeat. In the arrangement, namely conducting plant nurseries, applying
fertilizers according to the needs of the type of plant, regular watering, repoting
plants and crossing plants once a month. The next stage is supervision for
ornamental plants and the workers themselves. The result that was achieved from
the activity of ornamental plant cultivation in Cianjur was the availability of
quality ornamental plants from various types of ornamental plants that were good
and healthy. Availability of ornamental plants for propagation either from crosses
or not. From the series of activities that have been carried out, it can be concluded
that the target of activities in Cianjur during the Covid-19 period in the form of
marketing high quality ornamental plants with a sales rate that did not decline
could be achieved properly. The series of activities made a big contribution to
both the institution and society.

Keywords: Ornamental plant cultivation, crossing, marketing.

1
Universitas suryakancana, Ekonomi Syariah Budidaya Tanaman Hias Di
Cianjur.........

ABSTRAK

Metode yang di gunakan dalam kegiatan ini adalah perencanaan pemilihan


bibit tanaman hias sesuai kebutuhan pasar. Menyediakan media tanam seperti
tanah, pasir, kompos, sekema bakar, sekema mentah, pakis cacah, serabut kelapa
dan cocopeat. Dalam pengaturannya yaitu melakukan pembibitan tanaman,
pemberian pupuk sesuai kebutuhan jenis tanaman, penyiraman yang teratur, re
poting tanaman dan penyilangan tanaman setiap 1 bulan sekali. Tahapan
selanjutnya yaitu pengawasan untuk tanaman hias dan pekerjanya sendiri. Hasil
yang di capai dari kagiatan Budidaya Tanaman Hias di Cianjur ini adalah
tersedianya tanaman-tanaman hias berkualitas dari berbagai jenis tanaman hias
yang bagus dan sehat. Tersedianya anak-anak tanaman hias untuk di perbanyak
baik dari hasil persilangan ataupun tidak. Dari rangkaian kegiatan yang telah di
lakukan, maka dapat di simpulkan bahwa target kegiatan di Cianjur di masa
Covid-19 ini berupa pemasaran tanaman hias yang berkualitas tinggi dengan
tingkat penjualan tidak mengalami penurunan dapat tercapai dengan baik.
Rangkaian kegiatan memberikan kontribusi besar baik terhadap institusi maupun
bagi masyarakat.

Kata Kunci: Budidaya tanaman hias, penyilangan, pemasaran.

A. PENDAHULUAN

1. Latar Belakang

Tanaman hias merupakan tanaman yang memiliki nilai keindahan dan


daya tarik tertentu. Di samping itu juga mempunyai nilai ekonomis untuk
keperluan hiasan di dalam dan di luar ruangan. Karena mengandung arti ekonomi,
tanaman hiaspun dapat diusahakan menjadi suatu bisnis yang menjanjikan
keuntungan besar.

Kebutuhan akan tanaman hias memang merupakan kebutuhan sekunder,


tetapi telah memasyarakat.Tanaman ini dibutuhkan masyarakat golongan bawah
sampai golonganatas, meskipun tujuan pemakaiannya berbeda-beda, ada yang

2
Universitas suryakancana, Ekonomi Syariah Budidaya Tanaman Hias Di
Cianjur.........

sekedar untuk menghijaukanrumah dan ada untuk menaikkan gengsi. Selain di


rumah pribadi, tanaman hias juga dibutuhkan di perkantoran/instansi, pertokoan,
hotel dan sebagainya. Banyaknya konsumen yang membutuhkan tanaman hias
member prospek yang baik bagi masa depan bisnis tanaman hias. Apalagi dunia
tanaman hias tidak terbatas hanya pada tanaman hias yang hidup di pot, tetapi
juga meliputi bunga potong, kaktus, bonsai, tanaman hidroponik dan bunga tabur.
Selain itu ditunjang pula dengan keberadaan Indonesia sebagai Negara tropis yang
mana iklim Indonesia sebenarnya memberikan kemudahan bagi tanaman hias. Di
samping itu ragamnya pun begitu banyak dijumpai di Indonesia. Jika dapat
memanfaatkan ragam tanaman yang begitu banyak serta memadukannya dengan
teknologi yang tepat, tidak mustahil bisnis tanaman hias akan dapat menyamai
bisnis sayur dan buah yang sampai saat ini masih berada di tingkat teratas.

Dalam memilih tanaman hias konsumen akan melihat penampilannya


yaitu besar kecil bunganya, warnanya, kesegarannya dan kualitas sesuai dengan
keinginan konsumen maka konsumen akan tertarik untuk mengkonsumsi tanaman
hias yang dipasarkan dan sesuai dengan keinginan konsumen terutama konsumen
potensial.

Selain dengan fenomena itu, sekarang banyak orang yang berusaha dengan
menjual tanaman hias dalam pot. Hal ini dikarenakan tanaman mengikuti
permintaan pasar yaitu semakin digemari tanaman hias dalam pot oleh
masyarakat.

Tanaman hias dalam pot (potplant) sekarang banyak dinikmati oleh


masyarakat. Hal ini terbukti bahwa hampir semua perkantoran dan hotel serta
pusat perbelanjaan di kota-kota besar menghias tempatnya dengan menggunakan
tanaman hias dalam pot. Selain itu hampir 70% pencipta taman menghiasi
ruangannya dengan tanaman hias dalam pot. Inilah yang mendorong permintaan
akan bunga dalam pot meningkat dan secara otomatis akan merangsang orang
untuk berusaha di bidang ini.

3
Universitas suryakancana, Ekonomi Syariah Budidaya Tanaman Hias Di
Cianjur.........

2. Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah:

1. Untuk mengetahui bahan budidaya indukan yang berkualitas.

2. Untuk mengetahui cara membudidayakan tanaman hias yang berkualitas.

3. Untuk mengetahui pola pemasaran yang dilakukan oleh petani tanaman hias.

B. METODE PEMECAHAN MASALAH

1. Penentuan Sampel

Metode penelitian yang digunakan dalam penentuan sampel adalah metode


Accidental Sampling menggunakan pendekatan komoditi.

2. Pengumpulan Data

Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer. Data
primer adalah data yang diperoleh langsung dari responden. Data primer diperoleh
dengan observasi lapang, wawancara dengan menggunakan quisioner.

3. Analisa Data

Penelitian ini dianalisis dan diolah secara deskriptif kemudian hasil


penelitian diinterpretasikan lebih lanjut dengan cara peneliti berusaha
menggambarkan tentang prospek agribisnis tanaman hias.

C. HASIL DAN PEMBAHASAN

Pengertian dan Sejarah

a. Pengertian Tanaman Hias

Tanaman hias yaitu mencakup semua tumbuhan, baik berbentuk terna,


merambat, semak, perdu, ataupun pohon yang sengaja di tanam orang sebagai
komponen taman, kebun rumah, penghias ruang, upacara, komponen riasan?
busana atau sebagai komponen karangan bunga.

4
Universitas suryakancana, Ekonomi Syariah Budidaya Tanaman Hias Di
Cianjur.........

Menurut estimologi adalah ilmu yang membahas tentang teori. Sedangkan


aksiologi yaitu kajian tentang nilai ilmu pengetahuan.

b. Sejarah

Ilmuan Prancis berhasil menemukan nenek moyang dari semua tanaman yang
ada di muka bumi. Bunga tersebut memeiliki bentuk seperti bunga bakung air.
Bunga yang di temukan tersebut telah berusia 140 juta tahun. Tidak ada fosil dari
bunga tersebut, namun ilmuwan telah menemukan data-data dan menjahit
semuanya yang dibutuhkan.

Hasil yang di capai dari Budidaya Tanaman Hias di Cianjur di Tengah Wabah
Covid-19 ini adalah sebagai berikut:

1) Bahan Budidaya Indukan

Bahan indukan dari tanaman hias terkumpul cukup banyak untuk di


budidayakan dan di pasarkan ke masyarakat langsung. Tanaman hias yang
terkumpul di antaranya monsteran adansoni, tanaman mawar, bonsai,
philodendron monstera deliciosa, anggrek cymbidium australia hybrid, bromelia
sp, prunus serasoide (bunga sakura), janggot musa sp dan lebih banyak lagi.
Indukan ini di peroleh dari beberapa sumber seperti di dapatkan dengan cara di
beli dari beberapa kelompok tani tanaman-tanaman yang ada di kota Cianjur,
Cipanas dan luar kota lainnya, ada juga yang di budidayakan langsung dari bibit-
bibit yang masih kecil, bahkan ada yang di silangkan tanaman hias yang lain
dengan yang lainnya. Indukan ini yang menjadi sumber bahan baku untuk
kegiatan budidaya/memperbanyak tanaman hias. Tanaman hias yang di jadikan
indukan atau bibit nantinya adalah tanaman yang berkualitas baik dan bagus
(sehat dan memiliki rumpun yang banyak,serta terbebas dari serang hama dan
penyakit).

5
Universitas suryakancana, Ekonomi Syariah Budidaya Tanaman Hias Di
Cianjur.........

2) Budidaya Tanaman Hias yang Berkualitas


Jenis budidaya tanaman hias di kota cianjur yang berkualitas dengan
pemilihan bibit tanaman hias sesuai kebutuhan pasar dan dengan penyediaan
media tanam yang baik seperti tanah yang bagus,pasir, kompos, sekam
bakar, sekam mentah, pakis cacah, serabut kelapa, cocopeat.
Unutk pekerjanya sendiri harus dengan aturan supaya mendapatkan
tanaman anggrek yang berkualitas seperti pekerja memakai baju lapangan
berkebun, membawa alat-alat bertani sesuai kebutuhan untuk setiap jenis
tanamannya sendiri, melalukan pembibitan tanaman dengan sangat teliti,
memilih media tanam sesuai jenis tanaman,dan merawat atau menyiran dan
memberi pupuk pada tanaman dengan teratur.

6
Universitas suryakancana, Ekonomi Syariah Budidaya Tanaman Hias Di
Cianjur.........

Pembudidayaan Tanaman Dengan Cara Penyilangan


Bibit tanaman hias penyilangan ini bisa di perbanyak/dibudidayakan dengan
cara di silangkan. Contoh penyilangan tanaman hias Aglaonema:
Pada umumnya, bunga jantan dan bunga betina mempunyai saat
kematangan yang bersamaan sehingga mudah terjadi penyerbukan dan
pembuahan. Namun, bunga pada aglaonema berbeda. Bunga aglaonema
bersifat dichogamus, artinya saat kematangan bunga jantan dan betina tidak
bersamaan. Pada saat terbuka, bunga betina dalam kondisi siap dibuahi,
sedangkan bungan jantan baru akan matang satu atau dua hari kemudian.
Dengan demikian, saat menyilang perlu memperhatikan saat yang tepat.
Umumnya, bunga aglaonema harus dilihat setiap pagi karena spata terbuka
pada malam hari. Setelah spata terbuka, lakukan penyilangan pada hari itu
juga. Penyilangan yang dilakukan pada hari kedua tidak akan berhasil
karena putik tidak dalam kondisi dibuahi.
Bila penggunaannya tepat, setelah 150 hari kemudian, tenaman aan
berbunga selama 4-12 minggu. Keuntungan penggunaan zat kimia ini ialah
dapat diperoleh bunga yang banyak dalam waktu yang bersamaan sehingga
penyilangan mudah dilakukan. Penyilangan (pollination) dilakukan dengan
cara berikut.
a. Bunga betina yang siap disilang.
b. Seludang bunga dibuang untuk memudahkan penyilangan.
c. Bunga tanpa seludang.
d. Bunga jantan ntelah matang.
e. Serbuk sari diambil dan ditampung dalam sebuah wadah.
f. Serbuk sari diambil dengan menggunakan kuas atau tusuk gigi plastik.
g. Serbuk sari dioleskan pada kepala putik.
h. Jangan lupa, beri label untuk mengingat jenis induknya dan tanggal
menyilang. Lalu, bunga ditutup dengan plastik selama 24 jam untuk
menjaga kelembapan.

7
Universitas suryakancana, Ekonomi Syariah Budidaya Tanaman Hias Di
Cianjur.........

i. Keberhasilan penyilangan ditandai dengan bunga yang mengering dan


bakal buah yang semakin membesar.
j. Setelah 4-6 bulan, buah akan berwarna merah yang menandakan telah
matang dan siap disemai.
k. Agar tidak terinfekti bakteri, buah dicelupkan dalam larutan Clorox
10% selama 10 menit sebelum disemai.
l. Bibit atau tanaman muda mulai tumbuh.
m. Setiap biji yang tumbuh dengan sosok yang berbeda.
2) Pemasaran
Penjualan di masa covid-19 ini mengalami banyak sekali penurunan yang
terkadang membut kerugian yang cukup besar. Penjual mengatasi
penurunannya dengan cara membudidayakan tanaman anggrek dengan
baik,sehat dan juga melakukan penyilangan agar bisa menghasilkan
tanaman yang cantik dan menarik pelanggan.
-Pola pemasaran
Pola pemasaran yang di lakukan yaitu dengan cara di jual langsung di
toko-toko bunga yang berada di pinggir jalan Cianjur. Selain itu juga
pemasaran di lakukan dengan cara via online atau di COD (cash on
delivery) dengan COD pembeli bisa dapat melihat langsung dan memeriksa
tanamannya dan penjual juga dapat dengan langsung menjelaskan kondisi
barang dan cara perawatannya.

D. SIMPULAN DAN SARAN

Budidaya tanaman hias adalah proses mengembangbiakkan tanaman hiasan


mulai dari menanam benih, hingga menghasilkan tanaman baru. Oleh sebab itu,
tahap pertama dalam mengembangkannya adalah dengan menanam menggunakan
cara yang baik dan benar.

Dalam proses pembudidayaan sendiri ada berbagai jenis macam caranya,


salah satunya yaitu pembudidayaan dengan cara penyilangan, cara ini dilakukan
dengan menyilangkan bibit tanaman hias dari satu tanaman dengan tanaman
lainnya.

8
Universitas suryakancana, Ekonomi Syariah Budidaya Tanaman Hias Di
Cianjur.........

Penjualan di masa covid-19 ini mengalami banyak sekali penurunan yang


terkadang membut kerugian yang cukup besar.
Pola pemasaran yang di lakukan yaitu dengan cara di jual langsung di toko-toko
bunga yang berada di pinggir jalan Cianjur. Selain itu juga pemasaran di lakukan
dengan cara via online atau di COD (cash on delivery) dengan COD pembeli bisa
dapat melihat langsung dan memeriksa tanamannya dan penjual juga dapat
dengan langsung menjelaskan kondisi barang dan cara perawatannya.

E. DAFTAR PUSTAKA
a. Jurnal

https://ejournal.stipwunaraha.ac.id/index.php/AGRIKN/article.

https://id.m.wikipedia.org/wiki/Tanaman_hias

Juernal Zulkairah, 2017, Fakultas Kehutanan Universitas Tadulako, Palu Sulawesi


Tengah.

b. Buku

suliyanto, Dr,2021,Studi Kelayakan Bisnis, Penerbitan Andi, Yogyakarta.

Kasmiri dan Jakfar, 2009, Studi Kelayakan Bisnis, Edisi Kedua, Penerbitan
Kencana Prenada Medua Grup, Jakarta.

Redaksi AgroMedia, 2007,Buku Pintar Tanaman Hias, Edisi pertama, penerbitan


AgroMedia Pustaka, Jakarta

Juwita Ratnasari & Ir Krisantini Msc, 2008, Edisi pertama, penerbit, Penebar
swadaya, Galeri Tanaman Daun, Jakarta.

c. Artikel/webs

https://www.tanamanku.net/cara-menyilangkan-bunga-aglaonema.html.

https://scholar.google.co.id?scholar/buku/tanaman/hias.

You might also like