Download as docx, pdf, or txt
Download as docx, pdf, or txt
You are on page 1of 3

NAMA : LUTHFI HANIF

NIM : 1908107010042

A. Sistem Informasi Menurut Level Organisasi

Berdasarkan Level Organisasi, Sistem Informasi dikelompokkan menjadi:


1. Sistem Informasi Departemen
adalah sistem informasi yang hanya digunakan dalam sebuah departemen. Contoh,
Aplikasi pemantau kinerja pegawai yang digunaka departemen SDM.
2. Sistem Informasi Perusahaan
adalah sebuah sistem terpadu yang dapat dipakai sejumlah departemen bersama-
sama Contoh, sistem informasi perguruan tinggi.
3. Sistem Informasi Antarorganisasi
adalah Sistem informasi yang menggabungkan dua organisasi atau lebih. Contoh,
sistem informasi reservasi pesawat terbang.

B. Sistem Informasi Area Fungsional

Berdasarkan area fungsional tersebut, dikenal sistem informasi fungsional, yaitu


sistem informasi yang ditujukan untuk memberikan informasi bagi kelompok
orang yang berada pada bagian tertentu dalam perusahaan. Sistem informasi
fungsional yang umum adalah :
1. Sistem Informasi Akuntansi
Merupakan kumpulan sumber daya yang dirancang untuk mentransformasikan data
keuangan menjadi informasi. Sistem Informasi ini merupakan jenis yang paling tua
dan paling banayak digunakan dlm bisnis.
2. Sistem Informasi Keuangan
Digunakan untuk mendukung manajer keuangan dalam pengambilan keputusan
mengenai keuangan perusahaan dan pengalokasian serta pengendalian sumber
daya keuangan dlm perusahaan.
3. Sistem Informasi Manufaktur
Merupakan sistem yang mengendalikan seluruh kegiatan terkait dengan
perencanaan dan pengendalian proses untuk memproduksi barang atau jasa.
4. Sistem Informasi Pemasaran
Merupakan sistem yang menyediakan informasi mengnai pemasaran serta
medukung keputusan terkait bauran pemasaran
5. Sistem Informasi SDM
Merupakan sistem informasi yang terkait dengan pengelolaan SDM Perusahaan
C. Sistem Informasi Berdasarkan Dukungan Yang Diberikan

Berdasarkan dukungan yang diberikan kepada pemakai, sistem informasi yang


digunakan pada semua area fungsional dalam organisasi dapat diklasifikasikan
sebagai berikut :
1. Sistem Pemrosesan Transaksi (Transaction Processing System/TPS)
Karakteristik Sistem Informasi ini adalah Jumlah data yang diproses sangat
besar, Sumber data umumnya internal dan keluaran terutama dimaksudkan untuk
pihak internal, Pemrosesan informasi dilakukan secara teratur; harian, bulanan,
dsb, Kapasitas penyimpanan besar, Kecepatan pemrosesan yang diperluka tinggi
karena volume yang besar, Umumnya memantau dan mengumpulkan data masa
lalu, Masukan dan keluaran terstruktur, Komputasi tidak rumit (matematika
sederhana atau operasi statistik), Memerlukan kehandalan yang tinggi,
dan Pemrosesan terhadap permintaan merupakan suatu keharusan. TPS terbagi 2,
yaitu Batch Processing merupakan Transaksi ditumpuk dahulu, dan kemudian
diproses belakangan dan Online Processing yaitu Transaksi diproses pada saat itu
juga.
2. Sistem Informasi Manajemen (Management Information System/MIS)
Karakteristik MIS adalah Beroperasi pada tugas-tugas yang terstruktur, yakni pada
lingkungan yang telah mendefinisikan hal-hal berikut secara tegas dan
jelas, Meningkatkan efisiensi dengan mengurangi biaya
Menyediakan laporan dan kemudahan akses yang berguna untuk pengambilan
keputusan tetapi tidak secara langsung. Macam-Macam laporan yang dihasilkan
MIS adalah Laporan Periodis, Laporan yang dihasilkan pada selang waktu
tertentu, Laporan Ikhtisar, Laporan yang mmberikan ringkasan terhadap sebuah
informasi, Laporan Perkecualian, Laporan yang hanya muncul kalau terjadi
kesalahan yang tidak normal, Laporan Perbandingan, Laporan yang menunjukkan
dua atau lebih himpunan informasi yang serupa dengan maksud untuk
dibandingkan.
3. Sistem Otomasi Perkantoran (Office Automation System/OAS)
Sistem ini meberikan fasilitas tugas-tuga pemrosesan informasi sehari-hari di
dalam perkantoran dan organisasi bisnis. Contoh Penggunaan perangkat-perangkat
yang mendukung otomasi perkantoran
4. Sistem Pendukung Keputusan (Decision Support System/DSS)
DSS dbuat sebagai reaksi atas ketidakpuasan TPS dan MIS. DSS didefinisikan
sebagai “Sistem berbasis komputer yang interaktif, yang membantu mengambil
keputusan dgn menggunakan data dan model untuk memecahkan persoalan-
persoalan tak terstruktur
5. Sistem Informasi Eksekutif (Executive Information System/EIS)
Sistem ini menyediakan fasilitas yang fleksibel bagi manajer dan eksekutif dalam
mengakses informasi eksternal dan internal untuk mengidentifikasi masalah atau
mengenali peluang
6. Sistem Pendukung Kelompok (Group Support System/GSS)
Sistem pendukung kelompok atau GSS suatu jenis sistem informasi yang
mendukung sejumlah orang yang bekerja dalam suatu kelompok. Sistem ini
mencakup penggunaan teknologi presentasi, pengaksesan basis data pada
komputer, dan kemampuan yang memungkinkan peserta pertemuan dapat
berkomunikasi secara elektronis
7. Sistem Pendukung Cerdas (Intelligent Support System/ ISS)
Sistem cerdas yang biasa dipakai dalam aplikasi bisnis adalah sistem
pakar. Karakteristik ISS adalah Belajar atau memahami permasalahan berdasarkan
pengalaman, Memberikan tanggapan yang cepat dan memuaskan terhadap situasi-
situasi baru, Mampu menangani masalah yang kompleks, Memecahkan
permasalahan berdasarkan penalaran dan Menggunakan pengetahuan untuk
menyelesaikan persoalan.

E. Sistem Informasi Menurut Arsitektur Sistem Informasi

Berdasarkan arsitektur sistem yang mendasarinya, sistem informasi dibagi menjadi


3 jenis, yaitu :
1. Sistem Berbasis Mainframe
2. Sistem Berbasis PC tunggal
3. Sistem Tersebar atau Komputasi Jaringan

You might also like