8.2.2.2 SK Persyaratan Petugas Yang Berhak Menyediakan Obat

You might also like

Download as docx, pdf, or txt
Download as docx, pdf, or txt
You are on page 1of 3

PEMERINTAH KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW UTARA

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS BIONTONG
Jln. Trans Sulawesi, Desa Binuni, Kecamatan Bolangitang Timur
E-Mail: puskesmasbiontong@gmail.com, Kode Pos 95764
KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS BIONTONG
Nomor : 440/PKM-BNTG/SK/ /I/2022

TENTANG
PERSYARATAN PETUGAS YANG BERHAK MENYEDIAKAN OBAT
DI PUSKESMAS BIONTONG

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


KEPALA PUSKESMAS BIONTONG

Menimbang : bahwa demi kelancaran pelayanan kefarmasian di Puskesmas


a. Biontong, maka perlu ditetapkan persyaratan petugas yang berhak
menyediakan obat di Puskesmas Biontong;
bahwa untuk keperluan tersebut pada butir a perlu ditetapkan
b. dengan Keputusan Kepala Puskesmas Biontong;
bahwa personil yang tercantum dalam Keputusan ini dipandang
c. cakap dan mampu melaksanakan tugas serta mempunyai
kewenangan dalam melaksanakan pelayanan kefarmasian,
termasuk menyediakan obat;

Undang-undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009


Mengingat : tentang Kesehatan;
1. Peraturan Pemerintah Nomor 51 Tahun 2009 tentang
Pekerjaan Kefarmasian;
2. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 1332 Tahun 2002 tentang Tugas
Pokok dan Fungsi Apoteker di Puskesmas;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 30 Tahun 2014 tentang
Standar Pelayanan Kefarmasian di Puskesmas
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 43
Tahun 2019 tentang Pusat Kesehatan masyarakat
5.

MEMUTUSKAN
Menetapkan : Keputusan Kepala Puskesmas Biontong tentang Persyaratan
Petugas yang Berhak Menyediakan Obat di Puskesmas Biontong.

Kesatu : Menunjuk dan menetapkan persyaratan petugas yang berhak


menyediakan obat di Puskesmas Biontong.

Kedua : Petugas yang berhak menyediakan obat di Puskesmas Biontong


seperti dimaksud dalam diktum Kesatu adalah tenaga
kefarmasian dengan persyaratan yang tercantum dalam lampiran
Surat Keputusan ini;

Ketiga : Dalam kondisi tertentu dimana petugas yang berhak menyediakan


obat tidak ada, maka petugas lain yang telah dilatih dapat
menyediakan obat kepada pasien dengan pengawasan dan
pembinaan dari Kepala Puskesmas dan atau Apoteker di Dinas
Kesehatan Kab. Bolaang Mongondow Utara.

Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan, dengan


Keempat : ketentuan akan dilakukan koreksi apabila ternyata di kemudian
hari terdapat perubahan atau kekeliruan.

Ditetapkan di : Binuni
Pada tanggal : 3 Januari 2022

KEPALA PUSKESMAS BIONTONG

Juni Djenaan
LAMPIRAN : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS BIONTONG
Nomor : 440/PKM-BNTG/SK/ /I/2022
TANGGAL
: 3 JANUARI 2022

PERSYARATAN PETUGAS YANG BERHAK MENYEDIAKAN OBAT DI


PUSKESMAS BIONTONG

1. Tenaga kefarmasian adalah minimal 1 (satu) orang Asistent Apoteker sebagai


penanggung jawab, yang dapat dibantu oleh Tenaga Teknis Kefarmasian
2. Semua tenaga kefarmasian harus memiliki Surat Tanda Registrasi dan Surat Ijin
Praktek untuk melaksanakan Pelayanan Kefarmasian di fasilitas Kesehatan
termasuk Puskesmas, sebagai dengan ketentuan Perundang- undangan
3. Kompetensi tenaga Apoteker sebagai petugas yang berhak menyediakan obat
antara lain:
a. Mampu memberikan pelayanan kefarmasian
b. Mampu melakukan akuntabilitas praktek kefarmasian
c. Mampu mengelola manajemen praktis farmasi
d. Mampu berkomunikasi tentang kefarmasian
e. Mampu melaksanakan pendidikan dan pelatihan
f. Mampu melaksanakan penelitian dan pengembangan
4. Semua tenaga kefarmasian di Puskesmas harus selalu meningkatkan
pengetahuan, ketrampilan, dan perilaku dalam rangka menjaga dan
meningkatkan kompetensinya
5. Semua tenaga kefarmasian di Puskesmas melaksanakan Pelayanan Kefarmasian
berdasarkan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang dibuat secara tertulis,
disusun oleh Kepala Ruang Farmasi, dan ditetapkan oleh Kepala Puskesmas.
SOP tersebut diletakkan di tempat yang mudah dilihat. Jenis SOP dibuat sesuai
dengan kebutuhan pelayanan yang dilakukan pada Puskesmas.

Ditetapkan di : Binuni
Pada tanggal : 3 Januari 2022

KEPALA PUSKESMAS BIONTONG

Juni Djenaan

You might also like