Makalah Is

You might also like

Download as docx, pdf, or txt
Download as docx, pdf, or txt
You are on page 1of 7

MAKALAH

Dampak Negatif Letak Geografis


Indonesia

SMK NEGERI 1 BAURENO

TAHUN PELAJARAN 2022/2023


KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Segala puji bagi Allah Tuhan seru sekalian alam Yang Maha Pengasih dan Maha

Penyayang yang telah memberi petunjuk agama yang lurus kepada hamba-Nya. Shalawat

serta salam semoga selalu tercurahkan kepada junjungan kita nabi Muhammad SAW yang

telah membimbing umatnya degan suri tauladan yang baik Allahuma sholiallah Muhammad.

Puji syukur kami panjatkan pada kehadirat Allah SWT yang telah memberikan

rahmat, hidayah serta karuniah-NYA kepada kami sehingga berhasil menyalesaikan tugas

makalah IS yang berjudul “Dampak Negatif Letak Geografis Indonesia” tepat pada waktunya

Kami sebagai penulis menyadari bahwa makalah ini jauh dari kesempurnaan. Seperti

halnya pepatah “tak ada gading yang tak retak”, oleh karena itu kami mengharrapkan kritik

dan saran dari semua kalangan yang bersifat membangun guna kesempurnaan makalah yang

selanjutnya. Apabila ada kekurangan ataupun kesalaahan dalam penulisan ataupun dalam

ejaan penulis mohon maaf. Semoga makalah ini dapat bermanfaat untuk kita semua.

Terima kasih.

Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.


DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL
KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI
BAB I PEMBAHASAN .
BAB II PENUTUP
A. Kesimpulan
B. Saran

BAB 1 PEMBAHASAN
Dampak Negatif Letak Geografis
Indonesia bagi Penduduk

1. Mudahnya Budaya Asing Masuk ke Indonesia

Letak geografis Indonesia yang strategis, memudahkan turis mancanegara melewati


atau berkunjung ke Indonesia. 

Tidak hanya berkunjung, turis juga sering kita temui di pulau-pulau wisata untuk
berlibur beberapa hari atau minggu. Turis-turis ini dengan tidak sengaja akan membawa
budaya dari negaranya masing-masing ke Indonesia. Penduduk Indonesia, khususnya yang
bekerja pada bidang pariwisata dan menangani turis langsung, akan terpengaruh budaya
mereka secara tidak sengaja.

Jika kita tidak selektif, budaya asing tersebut akan lebih dominan daripada budaya
Indonesia sendiri. Oleh karena itu, kita tidak boleh melupakan budaya orang Indonesia
walaupun berada di antara orang-orang dari negara lain.

2. Menimbulkan Perilaku yang Tidak Sesuai dengan Budaya Indonesia

Dampak dari mudahnya budaya asing masuk ke Indonesia akan memengaruhi


penduduknya. Contohnya, dapat menimbulkan perilaku yang tidak sesuai dengan budaya
Indonesia. Budaya-budaya asing tentang gaya hidup yang individual tidak sesuai dengan
budaya Indonesia yang mengutamakan gotong royong

Banyaknya pilihan produk dari luar negeri, kadang membuat kita lupa kalau Indonesia
juga dapat menghasilkan produk yang berkualitas. Oleh karena itu, jangan malu untuk
memakai priduk-produk lokal buatan orang Indonesia asli, ya, teman-teman. Karena dapat
membantu dan mendukung para pelaku usaha lokal agar produknya semakin dikenal banyak
orang.

3. Lunturnya Penggunaan Bahasa Daerah

Menggunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional dan bahasa daerah sebagai
bahasa sehari-hari adalah contoh yang baik dilakukan anak Indonesia. 
Namun, semakin majunya jaman dan teknologi, membuat penggunaan bahasa Inggris
menjadi penting. Tidak salah jika kita menggunakan bahasa Inggris untuk melatih
kemampuan berbahasa asing. 

Bahasa Inggris juga merupakan bahasa internasional yang harus dipelajari oleh
banyak orang agar memudahkan proses sosial di masyarakat dunia.Namun, kita juga tidak
boleh melupakan penggunaan bahasa daerah. Bahasa daerah juga penting untuk dilestarikan. 
Sebab, bahasa daerah juga merupakan salah satu budaya asli masing-masing daerah di
Indonesia. 
Jadi, mulai sekarang kamu bisa menggunakan belajar dan menggunakan beragam
bahasa, baik bahasa daerah maupun asing. Orang yang dapat berbicara dalam berbagai bahasa
itu merupakan contoh orang cerdas, lo. Nah, itulah 3 dampak negatif letak geografis
Indonesia bagi penduduknya.
4. Sering terjadi bencana alam

  Indonesia berada pada jalur patahan lempeng kerak dunia, pergerakannya dari
lempeng tersebut dapat berakibat pada terjadinya bencana gempa bumi. Selain itu,
munculnya banyak gunung berapi juga bisa menjadi potensi bencana alam.

5. Sulitnya pengawasan keamanan dan banyaknya pintu masuk ilegal


menyebabkan Indonesia rawan terjadi penyelundupan dan tindak kejahatan.

Sebagian besar wilayah Indonesia adalah lautan, sehingga pengawasan keamanan


terhadap penyusup yang mencuri ikan dan pasir akan sulit terlacak. Selain itu, Indonesia yang
berada pada jalur lalu lintas dunia juga bisa berakibat mudahnya penyelundupan narkoba ke
Indonesia.

6. Munculnya berbagai penyakit.

Letak Indonesia pada garis khatulistiwa menyebabkan debu dari seluruh dunia
terkumpul di garis khatulistiwa sehingga memicu timbulnya berbagai penyakit.

7. Sirkulasi musim hujan dan kemarau mengakibatkan beberapa daerah


kekeringan saat yang lain kebanjiran

Dengan kondisi tersebut diatas tak heran jika Indonesia terus membangun wilayahnya
hingga saat ini. Pembangunan yang terus berlangsung memungkinkan dampak positif dan
negatif kondisi geografis Indonesia bisa dimanfaatkan untuk kemajuan negara

8. Rawan Perdagangan Ilegal

Wilayah Indonesia yang strategis dilintasi jalur perdagangan utama dunia membuat
berbagai macam transaksi dapat terjadi, termasuk perdagangan ilegal. Transaksi-transaksi
perdagangan ilegal, mulai dari perdagangan manusia (human trafficking), senjata ilegal,
hingga perdagangan narkoba rentan terjadi di wilayah Indonesia. Untuk itu, keamanan di
batas-batas wilayah Indonesia perlu diperketat untuk mencegah terjadinya transaksi ilegal
tersebut.

9. Wilayah Perbatasan Rentan Disusupi Imigran Gelap

Letak geografis Indonesia yang berbatasan langsung dengan tiga negara membuat
Indonesia kerap disusupi imigran gelap. Maraknya arus imigran ilegal dan pencari suaka akan
memberikan ancaman politis, baik di negara transit maupun negara tujuan. Menurut situs
dpr.go.id, imigran gelap yang masuk ke Indonesia akan meninggalkan dampak negatif di
bidang politik, sosial budaya, dan keamanan.

10. Mudahnya Terjadi Perubahan Budaya


Interaksi yang terjadi antara budaya asing dengan budaya Indonesia tidak selamanya
memberikan dampak positif. Dengan mudahnya terjadi interaksi, hal itu dikhawatirkan dapat
menggerus budaya-budaya asli Indonesia.

11. Banyak pencurian ikan dan hasil laut yang dilakukan oleh negara lain secara ilegal
karena wilayahnya yang luas

12. Tingkat keamanan yang rendah terutama di wilayah perbatasan karena luas dan
banyaknya pulau di Indonesia sehingga sulit melakukan pelacakan pencurian hasil
laut di beberapa wilayah terpencil.
13. Tidak terjangkaunya wilayah tertentu atau terpencil oleh teknologi seperti listrik dan
jaringan internet.
14. Sulitnya akses jalan di beberapa wilayah pulau untuk masyarakat yang hendak
menuntut ilmu begitu pula dengan fasilitas kesehatan di wilayah-wilayah pedalaman
pulau.
15. Pembangunan sarana prasarana yang kurang merata. Ini artinya, pembangunan itu
hanya akan dipusatkan di daerah atau wilayah tertentu yang berpotensi menyumbang
keuntungan bagi negara

16. Tidak meratanya potensi alam dan sumberdaya manusia

17. Rentan terhadap terjadinya konflik kedaerahan.

18. Banyak terjadi pencurian sumber daya alam laut di Indonesia karena luasnya wilayah
laut Indonesia.

BAB II PENUTUP
A. Kesimpulan

Dampak Negatif Letak Geografis Indonesia bagi Penduduk sangatlah banyak bukan
hanya dari dalam negeri tetapi dari luar negeri juga maupun dari alam. Oleh karena itu kita
harus senantiasa waspada terhadap kondisi geografis di Indonesia.

B. Saran

1. Cintai diri dan lingkungan kita

2. Lestarikan budaya lokal agar tidak diklaim oleh negara lain

You might also like