Proposal Etc Vi

You might also like

Download as docx, pdf, or txt
Download as docx, pdf, or txt
You are on page 1of 9

PROPOSAL ENTREPRENURSHIP TRISMA COMPETITION

(ETC) VI

KOPERASI SISWA

2022/2023
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
SMA Negeri 3 Denpasar merupakan salah satu sekolah unggulan yang terkenal
dengan segudang prestasi baik dibidang akademis maupun non akademis. Keberhasilan
yang diraih oleh SMA Negeri 3 Denpasar merupakan hasil kerja keras seluruh komponen
yang ada termasuk guru, pegawai, dan siswa siswi sekolah. Terdapat beberapa kegiatan
yang diadakan di SMA Negeri 3 Denpasar. Salah satu kegiatan tersebut adalah lomba
yang diselenggarakan oleh Ekstrakurikuler Koperasi Siswa (KOPSIS) yang bertujuan
untuk membentuk manusia berilmu, memiliki suatu ketrampilan, dapat mengembangkan
kreativitas serta menumbuhkan jiwa berwirausaha di kalangan pelajar.
Kegiatan lomba ini sudah mulai di selenggarakan sejak tahun 2016, Koperasi,
Siswa (KOPSIS) SMA Negeri 3 Denpasar menamai kegiatan tersebut dengan nama
“Entrepreneurship Trisma Competition VI” dengan mengangkat tema “Menumbuhkan
Jiwa Kewirausahaan Dan Mengembangkan Inovasi Peluang Usaha Produk Nusantara”.

B. Nama Kegiatan
Entrepreneurship Trisma Competition (ETC) VI

C. Tujuan
1. Membangun generasi yang terampil dalam memanfaatkan teknologi.
2. Melanjutkan program kerja tahunan Koperasi Siswa Satya Dana Sejahtera Trisma.
3. Mengembangkan jiwa berwirausaha dan kreativitas di kalangan pelajar.

D. Hasil yang Diharapkan


1. Teknologi yang telah berkembang sekarang akan lebih dimanfaatkan lagi dan bisa
berguna untuk memajukan tenaga kerja.
2. Dapat melanjutkan program kerja tahunan Koperasi Siswa Satya Dana Sejahtera
Trisma.
3. Para perserta mendapatkan ilmu tentang berwirausaha dan bisa memanfaatkannya
dengan baik di masa mendatang.
E. Bentuk Kegiatan
Tema entreprener
Kegiatan Entrepreneurship Trisma Competition (ETC) VI yaitu :
1. Business Model Canvas (BMC)

F. Peserta Lomba
Kegiatan lomba ini diikuti oleh siswa/siswi SMP/ sedarajat se-Bali

G. Jadwal Pelaksanaan
1. Pendaftaran lomba dilaksanakan pada tanggal: 
Hari/tanggal : Minggu, 20 November – 4 Desember 2022
Waktu : 07.00 – 18.00 WITA
Tempat : Online

2. Technical meeting lomba dilaksanakan pada tanggal : 


Hari/tanggal : Selasa, 6 Desember 2022
Waktu : 08.00 WITA-Selesai
Tempat : Online

3. Pengirimiman BMC Lomba Entrepreneurship Trisma Competition


dilaksanakan pada tanggal : 
Hari/tanggal : Senin, 12 Desember – Minggu, 18 Desember 2022
Jam : 08:00 WITA-Selesai
Tempat : Online

4. Pengumuman 5 Finalis Lomba Entrepreneurship Trisma Competition :


Hari/tanggal : Kamis, 22 Desember 2022
Jam : 16.00 WITA
Tempat : Online

H. Hadiah dan Penghargaan

Lomba BMC

Juara I : Piala tetap, piagam, bingkisan


Juara II : Piala tetap, piagam, bingkisan
Juara III : Piala tetap, piagam, bingkisan
Harapan I : Piagam dan bingkisan
Harapan II : Piagam dan bingkisan

I. Petunjuk Teknis Pelaksanaan Lomba


Adapun petunjuk teknis dan pelaksanaan lomba Entrepreneurship Trisma Competition VI
terlampir.

J. Penanggung Jawab dan Panitia Pelaksanaan


1. Pembina : Ni Made Dwi Utami Yogi S.Pd
2. Penanggung jawab : Ni Luh Putu Satrya Dewi
3. Ketua panitia : Ni Kadek Indriani
4. Wakil ketua : Ni Putu Puji Astiti
5. Sekretaris : Ni Luh Made Ayu Kemala Dewi
: Ida Ayu Diah Pradnya Suari Dewi
6. Bendahara : Ni Luh Nita Amilia
: I Luh Gede Meitrayani
7. Seksi-seksi :
 Perlengkapan : Kadek Saci Suwarni
Ni Putu Priyantini
 Konsumsi :-
 Acara : Ni Putu Dhea Oktaviani
Komang Gina Aprilia
 Dokumentasi : Ni Ketut Mas Ayu Diah Cahya Purnama
 Agama : Ni Putu Desya Purnamayanti

Denpasar,17 November 2022


Ketua Panitia Ketua OSIS SMA Negeri 3 Denpasar

Ni Kadek Indriani Putu Aditya Lesmana Indrawijaya


Wakepsek Kesiswaan Pembina Koperasi Siswa

I Ngurah Sedewa Sudiarsa, M.Pd.H. Ni Made Dwi Utami Yogi, S.Pd.


NIP. 19820308 200501 1002

Mengetahui/Menyetujui
Kepala SMA Negeri 3 Denpasar

Kadek Dwi Rustinawati, S.Pd.,M.Pd.


NIP. 19820102 200312 2 006
BAB II
PERENCANAAN DAN SUMBER DANA

PENGELUARAN DANA
A. KEAGAMAAN
1. Pejati 6 x Rp 55.000 Rp 330.000
2. Canang Rp 50.000 Rp 50.000
3. Perlengkapan sembahyang Rp. 30.000 Rp 30.000

TOTAL Rp 410.000
B. PERLENGKAPAN
1. Name tag 18 x Rp 10.000 Rp 180.000
2. Spanduk 2 x Rp 140.000 Rp 280.000
3. Dekorasi Rp 800.000 Rp 800.000
4. Taplak meja 5 (Sekolah)
5. LCD 2 (Sekolah)
6. Laptop 3 (Pribadi)
7. Mic 5 (Sekolah)
8. HT 5 x Rp 25.000 Rp 125.000
9. Gong 1 (Sekolah)
10. Jepret tembak 1 (Pribadi)

TOTAL Rp 1.385.000
C. ADMINISTRASI
1. Penggandaan proposal Rp 50.000 Rp 50.000
2. Map Trisma 5 x Rp 5.000 Rp 25.000
3. Map kertas 20 x Rp 3.500 Rp 70.000
4. Tinta cap 1 x Rp 15.000 Rp 15.000
5. Pulpen 12 x Rp 3.000 Rp 36.000
6. Tipe-x 3 x Rp 5.000 Rp 15.000
7. Amplop 1 x Rp 30.000 Rp 30.000
8. Dana doorprize (bingkisan) 5 x Rp 100.000 Rp 500.000
9. Penjurian 3 x Rp 300.000 Rp 900.000

TOTAL Rp 1.641.000
D. KONSUMSI
 Pada saat Tehnical Meeting
1. Snack juri 3 x Rp 15.000 Rp 45.000
 Pada saat Hari-H
1. Snack juri 3 x Rp 15.000 Rp 45.000
2. Snack panita 23 x Rp 10.000 Rp 230.000
3. Snack pendamping 15 x Rp 15.000 Rp 225.000
4. Nasi kotak juri 3 x Rp 40.000 Rp 120.000
5. Nasi kotak pendamping 15 x Rp 40.000 Rp 600.000
6. Nasi bungkus panitia 23 x Rp 10.000 Rp 230.000

TOTAL Rp 1.495.000
E. PENGHARGAAN
1. Satu set Piala
2. Piagam
F. PENGISI ACARA
 Mc + Dirigent
1. Konsumsi 3 x Rp 10.000 Rp 30.000

TOTAL Rp 30.000
G. REKAPITULASI PENDANAAN
a) Keagamaan Rp 410.000
b) Perlengkapan Rp 1.385.000
c) Administrasi Rp 1.641.000
d) Konsumsi Rp 1.495.000
e) Penghargaan -
f) Pengisi Acara Rp 30.000

TOTAL Rp 4.961.000
Denpasar, 17 November 2022
Ketua Panitia Ketua OSIS SMA Negeri 3 Denpasar

Ni Kadek Indriani Putu Aditya Lesmana Indrawijaya

Wakasek Kesiswaan Pembina Koperasi Siswa

I Ngurah Sedewa Sudiarsa Ni Made Dwi Utami Yogi, S.Pd.


NIP. 19820308 200501 1002

Mengetahui,
Kepala SMA N 3 Denpasar

Kadek Dwi Rustinawati, S.Pd.,M.Pd.


NIP. 19820102 200312 2 006
BAB III
PENUTUP
Demikian gambaran umum mengenai pelaksanaan kegiatan lomba Entrepreneurship
Trisma Competition VI.  Kami berharap pelaksanaan Entrepreneurship Trisma Competition VI
ini dapat memberikan ilmu pengetahuan tentang wirausaha kepada para pesertanya sehingga
diharapkan dapat terbentuk generasi muda yang lebih kreatif dan inovatif dalam semangat
berwirausaha. Semoga penjelasan di atas dapat memberikan gambaran umum mengenai
serangkaian kegiatan yang akan kami laksanakan. Jika terdapat ketidakjelasan mengenai
informasi yang telah kami sampaikan dalam proposal ini, kami mohon maaf. Terimakasih.

You might also like