Download as pdf or txt
Download as pdf or txt
You are on page 1of 4

TATA TERTIB 

PESERTA (ONLINE)
SEMINAR NASIONAL ILMU KOMPUTER 2022

1. Peserta Seminar adalah peserta yang sudah mendaftar dan sudah melakukan pembayaran.
2. Pastikan perangkat PC/laptop/ponsel telah tersambung dengan internet dan telah terpasang
Zoom Cloud Meeting.
3. Link akses webinar akan dikirim melalui email Anda sebelum pelaksanaan webinar.
4. Peserta Join Meeting menggunakan format: Nama instansi_Nama Lengkap
a. Contoh : UNNES_Wanda Alifah
5. Akses masuk bagi peserta dibuka pada pukul 07.30 WIB.
6. Peserta Seminar diharapkan menggunakan virtual background pada saat seminar
berlangsung. 
7. Peserta tidak diperkenankan mengaktifkan fitur suara (on mic) apabila belum diinstruksikan
oleh moderator/panitia. 
8. Ketika Seminar berlangsung, peserta dapat bertanya kepada narasumber dengan
memanfaatkan kotak chat box zoom/youtube dengan format: Nama Lengkap Pertanyaan
ataupun menggunakan fitur Raise Hand
9. Peserta diharapkan untuk mengaktifkan kamera dan mengikuti kegiatan hingga selesai. 
10. Peserta diwajibkan untuk mengisi Presensi yang telah dibagikan dalam chatbox dan
diumumkan oleh MC.
11. Moderator memiliki hak penuh untuk mengatur pelaksanaan Seminar.
12. Sertifikat akan dibagikan bagi peserta yang mengikuti seluruh rangkaian acara.
TATA TERTIB PESERTA (OFFLINE)
SEMINAR NASIONAL ILMU KOMPUTER 2022

1. Peserta Seminar adalah peserta yang sudah mendaftar dan sudah melakukan registrasi ulang.
2. Peserta dapat memasuki ruangan seminar mulai pukul 07.30 WIB.
3. Peserta diharap mengikuti acara seminar dari awal hingga akhir.
4. Peserta diharap menjaga kebersihan ruangan dengan tidak membuang sampah sembarangan.
5. Peserta dilarang membuat kegaduhan atau kekacauan selama acara berlangsung.
6. Peserta dilarang membawa senjata tajam, senjata api, membawa dan menggunakan narkotika
atau sejenisnya.
7. Ketika Seminar berlangsung, peserta dapat bertanya kepada narasumber dengan mengangkat
tangan dan bertanya setelah dipersilahkan oleh moderator.
8. Gadget dalam bentuk apapun harap dalam mode diam selama acara berlangsung.
9. Peserta diharap mematuhi tata tertib yang dibuat oleh panitia penyelenggara.
10. Moderator memiliki hak penuh untuk mengatur pelaksanaan Seminar.
11. Sertifikat akan dibagikan bagi peserta yang mengikuti seluruh rangkaian acara.
TATA TERTIB SESI PARALEL (ONLINE)
SEMINAR NASIONAL ILMU KOMPUTER 2022

1.  Sesi paralel akan dipimpin oleh moderator.


2.  Peserta wajib masuk ke room meeting 15 menit sebelum sesi paralel dimulai.
3. Peserta Join Meeting menggunakan format: Nama instansi_Nama Lengkap
a. Contoh : UNNES_Wanda Alifah
4. Waktu yang disediakan untuk masing-masing pemakalah adalah 10 menit presentasi.
5. Waktu yang disediakan untuk tanya jawab maksimal 5  menit.
6. Sesi tanya jawab dilakukan setiap presenter selesai melakukan presentasi.
7. Penanya dapat menggunakan fitur raise hand dan diperbolehkan mengaktifkan mikrofon
setelah diijinkan oleh moderator, atau menyampaikan pertanyaan melalui kolom chat zoom
dengan format Nama Lengkap_Pertanyaan
8. Room zoom dibuka setelah ishoma sesuai pada rundown. 
9. Setiap Pemakalah akan dijadikan Co-Host saat memulai presentasinya. Oleh karena itu, setiap
Pemakalah wajib mempersiapkan file presentasi. 
TATA TERTIB SESI PARALEL (OFFLINE)
SEMINAR NASIONAL ILMU KOMPUTER 2022

1. Sesi paralel akan dipimpin oleh moderator.


2. Ketika terdapat pemakalah yang sedang menyampaikan materi, pemakalah yang lain dilarang
gaduh/membuat keramaian sendiri.
3. Waktu yang disediakan untuk masing-masing pemakalah adalah 10 menit presentasi.
4. Waktu yang disediakan untuk tanya jawab maksimal 5  menit.
5. Sesi tanya jawab dilakukan setiap pemakalah selesai melakukan presentasi.
6. Penanya dapat mengangkat tangan dan bertanya setelah dipersilahkan oleh moderator
7. Peserta dapat memasuki ruangan setelah ishoma sesuai pada rundown (kapasitas terbatas)
8. Setiap pemakalah wajib menyiapkan slide presentasi

You might also like