14275-Article Text-31658-36441-10-20210127 PDF

You might also like

Download as pdf or txt
Download as pdf or txt
You are on page 1of 7

PENDIPA Journal of Science Education, 2021: 5(2), 237-243 ISSN 2086-9363

Analisis Pendekatan Pembelajaran Contextual Teaching


and Learning (CTL) terhadap Peningkatan Hasil Belajar
Fisika dengan Metoda Library Research

Liestiani Dewi*, Dwikoranto


Program Studi Pendidikan Fisika, Jurusan Fisika, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya
*Email: liestiani.17030184024@mhs.unesa.ac.id
DOI: https://doi.org/10.33369/pendipa.5.2.237-243

ABSTRACT
This study aims to analyze the contextual teaching and learning (CTL) approach to improv physics learning
outcomes. This research used literature review and library research. The relevant method by combining
relevant data according to what is being studied. The steps taken are reading, studying and reviewing
literature related to the Contextual Teaching and Learning (CTL) learning approach and increasing
learning outcomes. The data in this study are secondary data obtained from journals, articles, theses or
other relevant sources. The data analysis technique used is descriptive analysis, gain test, normality test
and paired sample t-test. The average result obtained during the pre-test is 37. While the average result of
the post-test is 83 and the average normalized acquisition test is 0.73. So that it is found that the tcount is
greater than the ttable value, it can be concluded that by applying the Contextual Teaching and Learning
(CTL) learning approach there is an increase in student learning outcomes in physics learning, the
application of the conventional learning approach.

Keywords: CTL, Library research, Learning outcomes.

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pendekatan pembelajaran Contextual Teaching and Learning
(CTL) terhadap peningkatan hasil belajar fisika. Penelitian ini menggunakan penelitian kepustakaan
(library research). Metode pengumpulan data dengan menggabungkan data yang relevan sesuai dengan
yang sedang diteliti. Langkah yang dilakukan yaitu dengan membaca, mempelajari dan menelaah literatur
yang berkaitan dengan pendekatan pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) dan
peningkatan hasil belajar. Data dalam penelitian ini yaitu data sekunder yang diperoleh dari jurnal, artikel,
skripsi maupun sumber-sumber lain yang relevan. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis
deskriptif, uji gain, uji normalitas dan uji-t sampel berpasangan. Hasil rata-rata yang didapatkan saat pre-
test yaitu sebesar 37. Sedangkan hasil rata-rata yang diperoleh post-test sebesar 83 dan rata-rata uji gain
ternormalisasi sebesar 0,73. Sehingga didapat bahwa thitung lebih besar dari nilai ttabel maka dapat
disimpulkan bahwa dengan menerapkan pendekatan pembelajaran Contextual Teaching and Learning
(CTL) terjadi peningkatan hasil belajar peserta didik pada pembelajaran fisika, daripada diterapkannya
pendekatan pembelajaran konvensional.
Kata kunci: CTL, Library research, Hasil belajar.

PENDAHULUAN interaksi yang ada di alam. Alam dan gejalanya


Pendidikan adalah proses dimana adalah sesuatu yang berhubungan dengan
seseorang individu mendapatkan bimbingan atau masalah di ilmu fisika. Sasaran telaah ilmu fisika
pengalaman sehingga dapat terus tumbuh yang terjadi karena berbagai hal yang dianggap
menjadi manusia yang bebas, bertanggung jawab, rumit dan memiliki keterhubungan sehingga
inovatif dan berbudi luhur (Suyadi, 2013) memunculkan suatu fakta, teori, prinsip, konsep
dan hukum fisika. Hal-hal yang dianggap rumit
Ilmu Fisika merupakan ilmu yang
tersebut dapat diatasi dengan konsep dasar ilmu
mempelajari tentang sifat serta fenomena dan

https://ejournal.unib.ac.id/index.php/pendipa 237
PENDIPA Journal of Science Education, 2021: 5(2), 237-243 ISSN 2086-9363

fisika. Konsep tersebut dijadikan pedoman yang pendekatan pembelajaran Contextual Teaching
dapat membimbing ide sesorang (Arends, 2012). and Learning (CTL) terhadap peningkatan hasil
belajar fisika.
Berdasarkan hasil wawancara dengan
peserta didik saat melakukan Pengenalan
Lapangan Persekolahan (PLP) di SMAN 1
METODA PENELITIAN
Driyorejo diketahui bahwa fisika merupakan
Penelitian ini menggunakan penelitian
pelajaran yang sulit, banyak peserta didik yang
kepustakaan (library research). Metode
hanya mampu menjawab soal yang sesui dengan
pengumpulan data dengan menggabungkan data
contoh yang diberikan tetapi saat soal
yang relevan sesuai dengan yang sedang diteliti.
dimodifikasi peserta didik tidak bisa
Langkah yang dilakukan yaitu dengan membaca,
menjawabnya dengan tepat. Hal ini disebabkan
mempelajari dan menelaah literatur yang
oleh beberapa faktor salah satunya peserta didik
berkaitan dengan pendekatan pembelajaran CTL
kurang berlatih banyak soal atau pendekatan
dan peningkatan hasil belajar. Data dalam
pembelajaran yang digunakan kurang inovatif.
penelitian ini yaitu data sekunder yang diperoleh
Menurut Thobroni dan Arif (2013:24), dari jurnal, artikel, skripsi maupun sumber-
hasil belajar merupakan transisi tingkah laku sumber lain yang relevan. Teknik analisis data
dengan totalitas tidak dengan aspek kemanusiaan yang digunakan yaitu analisis deskriptif, uji gain,
saja yaitu hasil belajar yang dikelompokkan oleh uji normalitas dan uji-t sampel berpasangan.
pakar pendidikan yang tidak dilihat secara
fragmentaris tetapi secara komprehensif. Hasil
belajar adalah perkembangan yang HASIL DAN PEMBAHASAN
mencerminkan keberhasilan peserta didik setelah Proses pembelajaran adalah hal yang
mendapatkan pengalaman belajar. Hasil belajar sangat penting untuk membangun pemahaman
peserta didik terdiri dari tiga aspek yaitu aspek peserta didik. Proses tersebut bukan hanya
kognitif, aspek afektif dan aspek psikomotor. sebatas menghafal suatu konsep tetapi juga harus
Dengan melakukan suatu tes merupakan cara menghubungkan konsep yang telah dipelajari
untuk menguji pemahaman peserta didik (Femi dengan kehidupan sehari-hari. Sehingga saat guru
O., 2011). memberikan permasalahan ke peserta didik maka
peserta didik mendapatkan penyelesaiannya
Untuk mencapai sasaran pembelajaran
sendiri, sehingga peserta didik ikut berperan aktif
yang ada maka guru harus membuat susunan
dalam pembelajaran.
aktivitas yang akan dilakukan mulai dari
persiapan, menetapkan rencana, penentuan Tabel 1. Data Hasil Pre-test, Post-test serta Gain
materi, metode pembelajaran dan evaluasi. peserta didik
Susunan aktivitas tersebut merupakan Yang
Pre-test Post-test Gain
pendekatan pembelajaran. Ditentukan
Pendekatan pembelajaran Contextual Nilai Terendah 13 67 0,38
Teaching and Learning (CTL) merupakan Nilai Tertinggi 67 100 1
pendekatan yang berpusat pada peserta didik
dengan mengutamakan keterhubungan materi Standar Deviasi 13,402 8,957 0,134
pembelajaran di kehidupan nyata lalu Nilai Rata-Rata 37 83 0,73
mengaplikasikannya di kehidupan sehari-hari (Neftyan, Suyanto, & Suyatna, 2018)
(Sagala S. , 2005).
Karena fisika adalah ilmu yang berkaitan Berdasarkan data penelitian yang
dengan alam maka pendekatan pembelajaran diperoleh (Neftyan, Suyanto, & Suyatna, 2018)
CTL cocok diterapkan di pembelajaran fisika. didapatkan hasil bahwa hasil belajar signifikan
Sehingga peserta didik mudah memahaminya pada 95% itu dibuktikan dengan perbedaan pre-
serta menerapkannya di kehidupan sehari-hari. test dan post-test yang dilakukan. Pendekatan
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis CTL memiliki pengaruh sangat baik untuk

https://ejournal.unib.ac.id/index.php/pendipa 238
PENDIPA Journal of Science Education, 2021: 5(2), 237-243 ISSN 2086-9363

kemajuan hasil belajar peserta didik itu


dibuktikan dengan terjadinya peningkatan hasil
Tabel 2. Data Uji Normalitas Nilai Pre-test dan
belajar dan nilai N-Gain yang tinggi. Dapat
Post-test
ditunjukkan dengan tabel 1.
Nilai dari p Kesimpulan
Pre-test 0,089 H0 diterima
Post-test 0,053 H0 diterima
(Neftyan, Suyanto, & Suyatna, 2018)

Dilakukan uji-t sampel berpasangan


untuk melihat ada tidaknya selisih hasil rata-rata
kelas yang dibuat sampel menggunakan syarat
data distribusi normal. Berdasarkan tabel 3
Gambar 1. Grafik Perbedaan Rata-Rata Hasil didapatkan hasil bahwa nilai p diperoleh 0,000 <
Pre-test dan Post-test Peserta Didik (Neftyan, 0,050 maka H0 ditolak karena terdapat perbedaan
Suyanto, & Suyatna, 2018) hasil dari pre-test maupun post-test yang telah
dilakukan oleh peserta didik. Perbedaan Hasil
Setelah melihat grafik yang Pre-test dan Post-test yang dilaksanakan oleh
menunjukkan hasil perbedaan rata-rata hasil pre- peserta didik membuktikan terdapat pengaruh
test dan post-test yang dilakukan oleh peserta pendekatan CTL berkenaan dengan hasil belajar
didik maka untuk mendapatkan sampel penelitian peserta didik.
yang normal atau tidak normal akan
dilakukannya uji normalitas. Ditunjukkan tabel 2
dimana uji normalitas menunjukkan nilai p > 0,05
sehingga sampel yang digunakan normal.
langkah selanjutnya yaitu melakukan uji-t sampel
berpasangan.

Tabel 3. Hasil Uji-t Sampel Berpasangan


Rata-Rata Standar Deviasi t df P Kesimpulan
-45,844 11,06 -23,447 31 0,000 H0 ditolak
(Neftyan, Suyanto, & Suyatna, 2018)

Penelitian lain yang dilaksanakan oleh CTL dapat mempengaruhi peningkatan hasil
(Nurhidayati, 2016) menunjukkan hasil bahwa belajar peserta didik.
terjadi peningkatan hasil belajar peserta didik
Berikut disajikan tabel 4 yang merupakan
setelah di terapkannya model CTL dari
kajian dari beberapa jurnal yang menggunakan
menggunakan model konvensional, didapatkan
pendekatan pembelajaran CTL terhadap hasil
nilai thitung lebih besar daripada ttabel yaitu sebesar
belajar peserta didik:
34,25 > 1,67 dengaan taraf signifikan 0,05 yaitu
2,021 maka H0 ditolak dan Ha diterima. Sehingga
dapat disimpulkan dengan menggunakan model

Tabel 4. Kajian pendekatan pembelajaran CTL terhadap hasil belajar peserta didik
No Judul Penulis Hasil Jurnal Kajian Analisis

https://ejournal.unib.ac.id/index.php/pendipa 239
PENDIPA Journal of Science Education, 2021: 5(2), 237-243 ISSN 2086-9363

1 Pengaruh Model Kasmawati Terdapat perbedaan hasil Bahwa terdapat


Pembelajaran Contextual et al. belajar antara peserta perbedaan hasil belajar
Teaching and Learning (2017) didik yang diajar peserta didik sehingga
(CTL) Terhadap Hasil menggunakan dapat dikatakan bahwa
Belajar pendekatan CTL ataupun model pembelajaran CTL
tidak menggunakan berpengaruh terhadap
pendekatan CTL hasil belajar
2 Pengaruh Model Contextual Gea, F. R. Terdapat pengaruh model Peningkatan hasil belajar
Teaching and Learning (2019) pembelajaran CTL peserta didik pada materi
(CTL) Terhadap Hasil terhadap hasil belajar fluida statis di XI MAN 4
Belajar Siswa Pada Materi siswa pada materi fluida Aceh Besar yaitu karena
Fluida Statis di Kelas XI statis di XI MAN 4 Aceh adanya pengaruh dari
MAN 4 Aceh Besar Besar model pembelajaran CTL
3 Pembelajaran Fisika Utami, F. Pembelajaran fisika Dengan adanya media
Menggunakan Pendekatan D. et al dengan pendekatan CTL berupa video dapat
CTL Berbantuan Media (2018) berbantuan video dapat meningkatkan hasil
Video untuk Meningkatkan meningkatkan hasil belajar peserta didik
Hasil Belajar Siswa belajar peserta didik dengan menggunakan
pendekatan CTL
4 Pengaruh Metode Sitti, H et Terdapat perbedaan hasil Perbedaan hasil belajar
Pembelajaran Contextual al (2018) belajar fisika peserta fisika peserta didik di
Teaching and Learning didik yang diajarkan kelas XI MIA MAN
(CTL) dan Pengetahuan dengan metode Wajo dengan
Awal Terhadap Hasil pembelajaran CTL dan menggunakan metode
Belajar Fisika Peserta metode pembelajaran pembelajaran CTL atau
Didik Kelas XI MIA MAN langsung pada kelas XI metode pembelajaran
Wajo MIA MAN Wajo langsung
5 Penerapan Model Nurhidayah Hasil belajar peserta Terjadi peningkatan hasil
Contextual Teaching and et al (2016) didik meningkat dalam belajar peserta didik
Learning (CTL) tehadap katagori sedang setelah dalam katagori sedang
Hasil Belajar Fisika pada diterapkannya model setelah diterapkan model
Siswa Kelas XI SMA CTL CTL
Handayani Sungguminasa
Kabupaten Gowa
6 Pengaruh Pendekatan CTL Rahmadani Dengan pendekatan CTL Diperoleh bahwa thitung
pada Materi Fluida Statis (2018) dapat meningkatkan hasil lebih besar dari ttabel
Terhadap Hasil Belajar belajar peserta didik maka penggunaan
Fisika Peserta Didik di diperoleh bahwa thitung pendekatan CTL dapat
SMAN 1 Mesjid Raya > ttabel yaitu sebesar meningkatkan hasil
Aceh Besar 3.34> 2,00 belajar peserta didik
7 Penerapan Pendekatan CTL Handayani, Hasil belajar peserta Meningkatnya hasil
dalam Pembelajaran Sains F. (2017) didik pada penerapan belajar peserta didik
Fisika untuk Meningkatkan pendekatan CTL lebih dengan pendekatan CTL
Hasil Belajar Siswa baik daripada lebih baik daripada
menggunakan menggunakan
pembelajaran pembelajaran
konvensional konvensional

https://ejournal.unib.ac.id/index.php/pendipa 240
PENDIPA Journal of Science Education, 2021: 5(2), 237-243 ISSN 2086-9363

8 Pengaruh Pendekatan CTL Majid, M. Pendekatan CTL dengan Dengan menggunakan


melalui Strategi TEQ S. et al strategi TEQ pendekatan CTL dengan
terhadap Hasil Belajar (2013) berpengaruh baik strategi TEQ
Siswa Kelas X SMAN 16 terhadap hasil belajar berpengaruh pada
Surabaya dengan thitung 7,890 peningkatan hasil belajar
lebih besar dai ttabel dimana thitung lebih
sebesar 1,671 besar daripada ttabel
9 Pengaruh Penerapan Jayanti, B. Pembelajaran dengan Penggunaan pendekatan
Pendekatan Contextual et al (2013) menggunakan pembelajaran CTL
Teaching and Learning pendekatan CTL berpengaruh terhadap
(CTL) terhadap Hasil berpengaruh positif hasil belajar peserta didik
Belajar Siswa pada Materi terhadap hasil belajar
Perpindahan Panas di Kelas peserta didik
X SMA Negeri 14
Surabaya
10 Influence of the Contextual Juniwati et Terdapat pengaruh yang Bahwa penggunaan
Teaching and Learning al (2020) signifikan pada model CTL sangat
Model Against Student penggunaan model CTL berpengaruh terhadap
Learning Outcome terhadap hasil belajar hasil belajar peserta didik
peserta didik
11 Effect of Learning Module Dewi, P. Y. Penggunaan modul penggunaan modul
with Setting Contextual et al (2019) berbasis pembelajaran berbasis pembelajaran
Teaching and Learning to CTL lebih tinggi CTL lebih cocok
Increase the Understanding daripada model daripada model
of Concepts pembelajaran langsung pembelajaran langsung
sehingga dapat maka terjadi peningkatan
meningkatkan hasil hasil belajar peserta didik
belajar peserta didik
12 Pengembangan Modul Widarto et Penggunaan modul Dengan menggunakan
Fisika Berbasis CTL pada al (2016) berbasis CTL lebih modul berbasis CTL
Fluida Statis dan Fluida efektif untuk terjadi peningkatan hasil
Dinamis untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik
Meningkatkan Prestasi belajar peserta didik
Fisika SMA Kelas XI IPA daripada menggunakan
LKS
13 Pembelajaran CTL berbasis Sastriani, Pembelajaran CTL peningkatan pemahaman
Inkuiri untuk Meningkatkan E. et al berbasis inkuiri dapat konsep dan motivasi
Pemahaman Konsep dan (2016) meningkatkan belajar dari penerapan
Motivasi Belajar Siswa pemahaman konsep dan pembelajaran CTL
pada Materi Fluida Statis memotivasi belajar berbasis inkuiri sehingga
peserta didik sehingga dapat menigkatkan hasil
didapatkan peningkatan belajar peserta didik
hasil belajar peserta didik

Pada penelitian yang relevan terjadi peningkatan aktif serta melakukan temuannya sendiri
hasil belajar peserta didik setelah diterapkannya sehingga peserta didik sangat berusaha belajar
pendekatan pembelajaran Contextual Teaching dengan sungguh-sungguh agar hasil yang
and Learning (CTL). Kondisi tersebut terjadi didapatkan dapat meningkat.
disebabkan peserta didik dituntut untuk berperan

https://ejournal.unib.ac.id/index.php/pendipa 241
PENDIPA Journal of Science Education, 2021: 5(2), 237-243 ISSN 2086-9363

Berdasarkan kajian data penelitian diatas Arends, R. I. (2012). Learning to Teach : Ninth
ada beberapa faktor yang dapat mempengaruhi Edition. USA: The McGrawHill Companies.
hasil belajar peserta didik yaitu pendekatan Dewi, P. Y., & Primayana , K. H. (2019, Juni).
pembelajaran yang digunakan sehingga peserta Effect of Learning Module with Setting
didik dapat belajar dari sumber lain tidak hanya Contextual Teaching and Learning to
guru sebagai satu-satunya sumber belajar. Increase the Understanding of Concepts.
Sehingga pemilihan pendekatan pembelajaran International Journal of Education and
mampu mengembangkan pembelajaran agar Learning, 1(1), 19-26.
dapat memenuhi kebutuhan peserta didik. Femi, O. (2011). Teknik Ujian Efektif. Jakarta:
PT. Elex Media Komputindo.
Pendekatan pembelajaran tersebut harus
Gea, F. R. (2019). Pengaruh Model Contextual
ada keterkaitan materi yang akan diajarkan
Teaching And Learning (CTL) terhadap
dengan kondisi peserta didik. Sehingga dengan
Hasil Belajar Siswa pada Materi Fluida
pemilihan pendekatan pembelajaran yang tepat
Statis Di Kelas XI MAN 4 Aceh Besar .
maka dapat sesuai dengan hasil yang diharapkan
Banda Aceh: Universitas Islam Negeri Ar-
dan sesuai dengan tujuan pembelajaran yang ada.
Raniry Darussalam.
Hal ini sesuai dengan tujuan pendekatan CTL
Handayani, F. (2017, September). Penerapan
yaitu adanya keterhubungan antara materi yang
Pendekatan CTL Dalam Pembelajaran Sains
diajarkan dengan kehidupan sehari-hari.
Fisika untuk Meningkatkan Hasil Belajar
Siswa. Lembaga Penelitian Universitas
KESIMPULAN Negeri Medan, 193-199.
Berdasarkan data yang sudah dianalisis Jayanti, B., & Hasanah , R. (2013). Pengaruh
didapatkan hasil rata-rata nilai pre-test yaitu Penerapan Pendekatan Contextual Teaching
sebesar 37. Sedangkan hasil rata-rata nilai post- and Learning (CTL) Terhadap Hasil Belajar
test sebesar 83 dan rata-rata uji gain Siswa pada Materi Perpindahan Panas Di
ternormalisasi sebesar 0,73. Sehingga didapat Kelas X SMA Negeri 14 Surabaya. Jurnal
bahwa thitung lebih besar dari nilai ttabel maka dapat Inovasi Pendidikan Fisika, 02(03), 1-5.
disimpulkan bahwa dengan menerapkan Johnson, E. B. (2007). Contextual Teaching and
pendekatan pembelajaran Contextual Teaching Learning : Menjadikan Kegiatan Belajar
and Learning (CTL) terjadi peningkatan hasil Mengajar Mengasyikkan dan Bermakna.
belajar peserta didik pada pembelajaran fisika, Bandung: MLC.
daripada diterapkannya pendekatan pembelajaran Juniwati, Yusrizal, & Khaldun, I. (2020).
konvensional. Influence of the Contextual Teaching and
Learning Model Against Student Learning
Outcome. In Journal of Physics Conference
UCAPAN TERIMA KASIH Series, 1460(1), 1-5.
Penulis mengucapkan terima kasih pada Kasmawati, Latuconsina, N. K., & Abrar , A. I.
pihak yang telah membantu, memotivasi, (2017, September). Pengaruh Model
memberi saran dan kritik dalam penyusunan Pembelajaran Contextual Teaching and
artikel ini, yaitu: Learning (CTL) Terhadap Hasil Belajar.
1. Prof. Dr. Munasir, M.Si. selaku Ketua Jurusan Jurnal Pendidikan Fisika, 5(02), 70-75.
Fisika Majid, M. S., & Suprapto, N. (2013). Pengaruh
2. Nadi Suprapto, Ph.D. selaku Ketua Prodi Pendekatan CTL Melalui Strategi TEQ
Pendidikan Fisika Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas X
3. Orang Tua dan saudara yang telah memberi SMAN 16 Surabaya. Jurnal Inovasi
doa dan dukungan Pendidikan Fisika, 02(02), 66-69.
4. Teman-teman jurusan Fisika, UNESA. Neftyan, C. C., Suyanto, E., & Suyatna, A. (2018,
Juni). The Influence of Learning using
Contextual Teaching and Learning
DAFTAR PUSTAKA Approach to Physics Learning outcomes of
High School Students. International Journal

https://ejournal.unib.ac.id/index.php/pendipa 242
PENDIPA Journal of Science Education, 2021: 5(2), 237-243 ISSN 2086-9363

of Advanced Engineering, Management and Pemahaman Konsep dan Motivasi Belajar


Science (IJAEMS), 4(6), 446-450. Siswa Pada Materi Fluida Statis. Jurnal
Nurhidayah, Yani, A., & Nurlina. (2018). Pendidikan Sains Indonesia, 04(02), 89-95.
Penerapan Model Contextual Teaching Sitti, H., Kaharuddi, A., & Muhammad, A.
Learning (CTL) terhadap Hasil Belajar (2018). Pengaruh Metode Pembelajaran
Fisika pada Siswa Kelas XI SMA Handayani Contextual Teaching and Learning (CTL)
Sungguminasa Kabupaten Gowa. Jurnal dan Pengetahuan Awal Terhadap Hasil
Pendidikan Fisika Universitas Belajar Fisika Peserta Didik Kelas Xi Mia
Muhammadiyah Makassar , 161-174. Man Wajo. Universitas Negeri Makassar.
Nurhidayati, E. (2016). Pengaruh Model Suyadi. (2013). Stategi Pembelajaran
Contextual Teaching and Learning (CTL) Pendidikan Karakter. Bandung: Remaja
Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Materi Rosdakarya.
Suhu dan Kalor Kelas X Di SMA Negeri 5 Thobroni, M., & Arif, M. (2013). Belajar dan
Banda Aceh. Banda Aceh: Universitas Islam Pembelajaran Pengembangan Wacana dan
Negeri Ar-Raniry Darussalam. Praktik Pembelajaran dalam Pembangunan
Rahmadani. (2018). Pengaruh Pendekatan Ctl Nasional. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.
Pada Materi Fluida Statis Terhadap Hasil Utami, F. D., Sulhadi, & Sugianto . (2018).
Belajar Fisika Peserta Didik di SMAN 1 Pembelajaran Fisika Menggunakan
Mesjid Raya Aceh Besar . Banda Aceh: Pendekatan CTL Berbantuan Media Video
Universitas Islam Negeri Ar–Raniry untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa.
Darussalam. Unnes Physics Education Journal, 7(02),
Rusman. (2013). Metode-Metode Pembelajaran : 94-103.
Mengembangkan Profesionalisme Guru. Widarto, Suparmi, & Sarwanto. (2016).
Jakarta: PT Raja Grafindo Persada. Pengembangan Modul Fisika Berbasis CTL
Sagala, S. (2011). Konsep dan Makna pada Fluida Statis dan Fluida Dinamis untuk
Pembelajaran. Bandung: Alfabeta. Meningkatkan Prestasi Fisika SMAKelas XI
Sastriani, E., & Halim, A. (2016). Pembelajaran IPA. Jurnal Inkuiri, 5(1), 9-20.
CTL Berbasis Inkuiri untuk Meningkatkan

https://ejournal.unib.ac.id/index.php/pendipa 243

You might also like