Download as pdf or txt
Download as pdf or txt
You are on page 1of 4

POST BY : https://dicariguru.

com
PEMERINTAH KABUPATEN TULANG BAWANG BARAT
DINAS PENDIDIKAN
SEKOLAH DASAR NEGERI 01 SUMBER REJO

Alamat :Kampung Sumber Rejo, Kecamatan Tumijajar Kabupaten Tulang Bawang


Barat

SOAL SUMATIF AKHIR KELAS 4 SEMESTER 2


Nama : Mata Pelajaran : PJOK
Kelas : IV (empat) Hari / Tanggal :

I. BERILAH TANDA SILANG (X) PADA HURUF A, B, C, ATAU D DI DEPAN JAWABAN YANG PALING
TEPAT!
1. Posisi tubuh yang benar saat akan melakukan gerakan langkah ke depan adalah....
A. berdiri tegak
B. berdiri istirahat
C. berdiri kangkang
D. berdiri sendiri
Pembahasan :
Gerakan langkah ke depan ini dilakukan dengan persiapan berupa sikap badan berdiri tegak. Dengan
demikian, sikap badan ketika akan melakukan langkah ke depan adalah berdiri tegak
2. Gerak berirama memiliki manfaat jika melakukannya dengan....
A. sistematis
B. gembira
C. teratur
D. efektif
Pembahasan :
Gerak berirama memiliki manfaat jika melakukannya dengan teratur. Senam irama yang dilakukan secara
teratur dapat membuat otot lebih kuat dan teratur.
3. Manakah dari beberapa unsur berikut yang termasuk ke dalam penilaian gerak berirama....
A. kecepatan irama
B. kekuatan tubuh
C. kontinuitas gerakan
D. berat tubuh
Pembahasan :
Unsur-unsur penilaian senam irama meliputi kelentukan, keseimbangan, keluwesan, fleksibilitas, kontinuitas
gerakan, ketepatan, irama, dan juga kreativitas atau keterampilan dalam melakukan koreografi gerak.
4. Berikut ini yang termasuk unsur yang harus diberi tekanan pada gerak berirama....
A. kekuatan tubuh
B. koordinasi gerak
C. kelentukan tubuh
D. ketepatan gerak
Pembahasan :
Tekanan yang harus diberikan pada senam irama ialah irama, kelentukan tubuh, dan kontinuitas gerakan.
5. Gerak langkah kaki yang menggunakan irama ¾ atau 4/4 adalah....
A. Balans pass
B. bijtrek pass
C. loop pass
D. cest pass
Pembahasan :
Irama musik saat melakukan langkah kaki keseimbangan adalah 3/4 atau 4/4. Gerakan balanspas merupakan
gerak langkah keseimbangan dalam senam irama
6. Sebelum melakukan gerak berirama, kita disarankan melakukan peregangan terlebih dahulu dengan tujuan....
A. melemaskan otot dan sendi
B. menguatkan tulang
C. keseimbangan gerakan
D. meningkatkan percaya diri
POST BY : https://dicariguru.com
Pembahasan :
Tujuan melakukan peregangan sebelum melakukan senam irama adalah meningkatkan kelenturan tubuh atau
otot-otot dan sendi tubuh untuk memaksimalkan gerakan seluruh anggota tubuh secara berulang.
7. Manakan dari fungsi berikut ini yang bukan termasuk penggunaan musik dalam gerak berirama....
A. menambah semangat gerakan
B. mengharmoniskan gerakan
C. mengharmoniskan langkah
D. menambah gaya
Pembahasan :
Fungsi irama musik pada senam irama adalah mengharmoniskan gerakan dan menambah semangat.
8. Senam yang dilakukan menggunakan iringan musik disebut....
A. senam ritmik
B. senam ketangkasan
C. senam akrobatik
D. senam aerobik
Pembahasan :
Senam ritmik adalah perpaduan seni dan olahraga. Gerakannya dilakukan dalam iringan irama musik atau
latihan bebas yang dilakukan secara berirama.
9. Aktivitas gerak berirama termasuk salah satu cabang olahraga....
A. permainan
B. senam
C. atletik
D. bela diri
Pembahasan :
Sesuai dengan namanya, senam ini selalu dilakukan dengan iringan musik tertentu, maka dari itu senam
ritmik atau irama ini masuk ke cabang senam artistik. 
10. Setiap gerak senam irama diawali dan diakhiri dengan....
A. sikap berdiri menyamping
B. sikap berdiri kuda-kuda
C. sikap berdiri kangkang
D. sikap berdiri tegak
Pembahasan :
Setiap gerak senam irama diawali dan diakhiri dengan sikap sempurna/sikap berdiri tegak, sebab senam irama
membutuhkan kekompakan antar pesenam sehingga gerakan akan terlihat indah.
11. Saat gerak mengambil napas pada renang, disarankan menggunakan....
A. hidung
B. mulut
C. telinga
D. mata
Pembahasan :
Sewaktu berenang pengambilan nafas dilakukan hanya melalui mulut dan sewaktu mengeluarkan nafas dapat
melalui mulut ataupun melalui hidung dan mulut. 
12. Gerakan meluncur dilakukan dengan dorongan ... ke dinding.
A. satu tangan 
B. dua tangan
C. satu kaki
D. dua kaki
Pembahasan :
Gerakan meluncur dilakukan dengan tempelkan salah satu kaki terkuat ke dinding kolam, dan dorong tubuh
menggunakan kaki yang menempel di dinding
13. Sebelum melakukan aktivitas air, sebaiknya kita melakukan....
A. pembakaran
B. pendinginan
C. pemanasan
D. penenangan
Pembahasan :
Sebelum melakukan aktivitas air kita harus melakukan pemanasan
14. Aktivitas pengenalan air wajib dilakukan oleh siswa sebelum mempelajari gerak ...
A. berenang
B. berlari
POST BY : https://dicariguru.com
C. melompat
D. melenting
Pembahasan :
Pengenalan air diberikan sebelum anak mempelajari teknik gerak berenang.
15. Tahap pertama siswa belajar aktivitas pengenalan air adalah....
A. gerakan kaki
B. gerakan tangan
C. posisi tubuh
D. gerak mengambil napas 
Pembahasan :
Tahap pertama siswa belajar aktivitas pengenalan air adalah melatih gerakan kaki saat berada di air.
16. Pada saat berenang, gerakan pertama yang dilakukan untuk memulai renang adalah....
A. meluncur
B. mengambil napas
C. gerakan lengan
D. gerakan kaki
Pembahasan :
CPada saat berenang, gerakan pertama yang dilakukan untuk memulai renang adalah meluncur.
17. Gerakan mengambil napas dilakukan pada saat wajah ... air.
A. di dalam
B. di atas
C. di tengah
D. di bawah
Pembahasan :
Pengambilan napas dilakukan saat mengangkat kepala keluar dari permukaan air atau di atas air. 
18. Gaya kupu-kupu dalam renang biasa juga disebut dengan istilah....
A. butterfly stoke
B. dragonfly stroke
C. freestyle
D. breast stroke 
Pembahasan :
Butterfly stroke adalah nama lain untuk renang gaya kupu-kupu.
19. Perhatikan gambar di bawah ini !

Gambar di atas menunjukkan gambar renang gaya ...


A. gaya dada
B. gaya kupu-kupu
C. gaya ganti
D. gaya bebas
Pembahasan :
Gambar tersebut menunjukkan renang gaya bebas.
20. Alat bantu yang digunakan untuk belajar berenang atau untuk perenang pemula adalah....
A. kaca mata renang
B. topi renang
C. kaki katak
D. pelampung
Pembahasan :
Pelampung adalah peralatan berenang yang terbuat dari busa atau plastik yang mengapung. Fungsi dari
pelampung saat berenang ialah agar tubuh bisa selalu mengambang di permukaan air.

II.ISILAH TITIK-TITIK DI BAWAH INI DENGAN JAWABAN YANG TEPAT!


21. Tempo irama yang biasanya digunakan dalam gerak berirama adalah ....
POST BY : https://dicariguru.com
2/4, 3/4, 4/4
22. Ada berapa variasi gerak langkah kaki pada aktivitas gerak berirama ....
11 variasi gerakan
23. Dalam aktivitas gerak berirama, ada dua jenis variasi gerak didalamnya yaitu variasi gerak langkah kaki dan
variasi gerak ....
ayunan lengan
24. Apa nama lain dari langkah keseimbangan ....
balanspas
25. Posisi awal tubuh pada saat akan melakukan gerakan ayunan satu langkah ke belakang dan ke depan adalah ....
berdiri tegak
26. Pengenalan air ke tubuh pada saat sebelum berenang berfungsi untuk ....
adaptasi tubuh dengan air kolam
27. Tahap pertama melakukan pengenalan aktivitas air dimulai dari gerakan ....
Kaki
28. Gerakan kaki yang mudah dipahami dalam aktivitas air adalah gerakan ....
naik turun
29. Apa saja aktivitas permainan air yang kamu ketahui ....
Buaya air , nelayan berburu ikan, meraih koin di dalam kolam, menghindari bola racun, lomba menggendon di
atas air. berlomba motor boat, dan hijau hitam
30. Apa nama lain dari renang gaya bebas ....
Freestyle

III. JAWABLAH PERTANYAAN-PERTANYAAN DI BAWAH INI DENGAN TEPAT DAN BENAR!


31. Jelaskan cara melakukan langkah biasa dalam gerak berirama!
Sikap awal berdiri tegak, kedua lengan disamping badan, kaki kiri melangkah, diikuti ayunan tangan kanan
kedepan, selanjutnya kaki kanan melangkah, ketika menyentuh lantai, tumit jatuh dahulu, kemudian di ikuti
kaki kiri melangkah secara bergantian
32. Sebutkan 3 contoh gerakan langkah kaki pada aktivitas gerak berirama!
Langkah biasa, langkah lingkar, langkah rapat, langkah menyamping, langkah keseimbangan, langkah
ganti, langkah silang depan, langkah pantul, langkah ke depan, langkah putar, langkah tiga
33. Jelaskan sikap awal ayunan tangan setinggi bahu!
Sikap badan berdiri tegak, kaki kiri melangkah ke samping kiri diikuti gerakan kedua lengan diluruskan ke
samping
34. Sebutkan 3 gaya dalam renang!
Renang gaya bebas, gaya dada, gaya punggung, gaya kupu-kupu
35. Jelaskan cara melakukan gerakan meluncur pada renang!
Tubuh berdiri tegap di samping dinding kolam, julurkan tangan kedepan dengan membungkukan badan
dan lengan menempel ke telinga, tempelkan salah satu kaki terkuat ke dinding kolam, dan dorong tubuh
menggunakan kaki yang menempel di dinding

You might also like