Download as docx, pdf, or txt
Download as docx, pdf, or txt
You are on page 1of 16

PROGRAM

IN HOUSE TRAINING (IHT)

“Implementasi Kurikulum Merdeka”


Sekolah Penggerak Angkatan II

Ciamis, 6 s.d 8 Juli 2023

SEKOLAH DASAR NEGERI 2 SAGULING


KECAMATAN BAREGBEG
DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN CIAMIS
TAHUN 2023
KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmanirrohiim
Puji dan syukur kami panjatkan ke hadirat Allah SWT, atas rahmat dan hidayah-Nya kami
Tim PKP SDN 2 Saguling yang terdiri dari Kepala Sekolah dan Guru peserta PKP dapat
menyusun Program IHT (In House Training) “Implementasi Kurikulum Merdeka” pada
Program sekolah Penggerak Angkatan II Tahun 2023

Program ini berisi tentang rencana kegiatan yang akan dilaksanakan terkait dengan
Implementasi Pembelajaran Kurikulum Merdeka di SDN 2 Saguling pada tahun pelajaran
2023/2024.

Kami berterima kasih kepada seluruh pihak yang bersedia untuk terlibat dalam kegiatan ini.
Semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar dalam pelaksanaannya dan Allah
SWT selalu memberikan kemudahan dan kelancaran bagi kami semua.

Akhir kata, kami sampaikan permohonan maaf bilamana dalam program ini masih terdapat
berbagai kekurangan.

Ciamis, 4 Juli 2023


Kepala SDN 2 Saguling

Tita Rosita, S.Pd.SD, M.Pd


NIP. 19870414 200901 2 002
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN 2
KATA PENGANTAR 3
DAFTAR ISI 4
BAB I PENDAHULUAN 5
A. Latar Belakang
B. Dasar Hukum 7
C. Tujuan 8
D. Sasaran 8
E. Hasil yang Diharapkan 8
BAB II PELAKSANAAN 9
A. Waktu dan Tempat 9
B. Narasumber 9
C. Panitia 9
D. Peserta 9
E. Struktur Program 10
F. Jadwal 11
G. Tugas, Peran dan Tanggung Jawab 12
H. Biaya 12
BAB III TATA TERTIB 13
A. Bagi Peserta 13
B. Bagi Pengajar 13
BAB IV PENUTUP 14
LAMPIRAN 15
Lampiran 1 15
Lampiran 2 16
Lampiran 3 17
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Pada masa pandemi Covid-19, krisis pembelajaran yang ada menjadikan pendidikan
semakin tertinggal dengan hilangnya pembelajaran (learning loss) dan meningkatnya
kesenjangan pembelajaran antar wilayah dan antar kelompok sosial-ekonomi. Untuk
memulihkan pembelajaran paska pandemi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan
Teknologi (Kemendikbudristek) meluncurkan Merdeka Belajar Episode Kelima belas:
Kurikulum Merdeka dan Platform Merdeka Mengajar sebagai perwujudan dari Keputusan
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 56/M/2022 tentang Pedoman
Penerapan Kurikulum dalam Rangka Pemulihan Pembelajaran.
Kurikulum Merdeka adalah kurikulum dengan pembelajaran intrakurikuler yang
beragam di mana konten akan lebih optimal agar peserta didik memiliki cukup waktu untuk
mendalami konsep dan menguatkan kompetensi. Kurikulum merdeka merupakan salah
satu pilihan dalam upaya pemulihan pembelajaran bagi satuan pendidikan. Implementasi
Kurikulum Merdeka diperuntukkan kepada Satuan Pendidikan yang mendaftar untuk
mengimplementasikan kurikulum merdeka dan satuan pendidikan pelaksana Program Sekolah
Penggerak.
Program Sekolah Penggerak adalah program untuk mendorong proses transformasi
satuan pendidikan agar dapat meningkatkan capaian hasil belajar peserta didik secara holistik
baik dari aspek kompetensi kognitif (literasi dan numerasi) maupun non-kognitif (karakter)
untuk mewujudkan profil pelajar Pancasila. Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan
Republik Indonesia Nomor 371/M/2021 tentang Program Sekolah Penggerak, menyebutkan
bahwa tujuan Program Sekolah Penggerak adalah meningkatkan kompetensi dan karakter
yang sesuai dengan profil pelajar Pancasila, menjamin pemerataan kualitas pendidikan melalui
program peningkatan kapasitas kepala sekolah yang mampu
Memimpin satuan pendidikan dalam mencapai pembelajaran yang berkualitas,
membangun ekosistem pendidikan yang lebih kuat yang berfokus pada peningkatan kualitas,
serta menciptakan iklim kolaboratif bagi para pemangku kepentingan di bidang pendidikan
baik pada lingkup sekolah, pemerintah daerah, maupun pusat. Untuk mencapai tujuan
tersebut, intervensi pada tingkat satuan pendidikan dilakukan dengan menguatkan sumber
daya manusia (SDM) sekolah melalui pelatihan dan pendampingan.
Pelatihan dan pendampingan pada Program Sekolah Penggerak tahun 2022 mencakup
tentang pembelajaran, perencanaan berbasis data, dan digitalisasi sekolah. Pelatihan pada
skema program sekolah penggerak mencakup:
1. Kurikulum Operasional Satuan Pendidikan
2. Pembelajaran dan asesmen yang berprinsip pada pembelajaran berdiferensiasi
(diLerentiated learning) atau Teaching at The Right Level (TaRL).
3. Perencanaan projek penguatan profil pelajar pancasila agar guru/pendidik PAUD mampu
mengelola projek penguatan profil pelajar pancasila untuk mencapai karakter murid
dengan profil pelajar pancasila
4. Perencanaan berbasis data agar kepala sekolah dan guru dapat membuat perencanaan
sesuai dengan prinsip, tujuan dan metode dari perencanaan berbasis data
5. Pemanfaatan platform teknologi prioritas untuk mendukung proses pembelajaran
Intervensi yang dilakukan di atas, akan membawa dampak pada peningkatan kapasitas
Guru dan Kepala Sekolah yang mensyaratkan 2 (dua) hal, yaitu: pertama, keterlibatan
aktif seluruh unsur dalam program sekolah penggerak dan kedua, perlunya metode pelatihan
yang mudah diterima oleh Komite Pembelajaran (Kepala sekolah, Pengawas sekolah/penilik,
Guru, dan pendidik PAUD) di setiap sekolah penggerak.
Mengingat pentingnya penggunaan metode yang tepat dan posisi strategis komite
pembelajaran sebagai stimulan dan inisiator perubahan di lingkungan sekolah, setelah
mengikuti pelatihan, komite pembelajaran diharapkan melakukan pengimbasan kepada rekan
guru yang belum mengikuti pelatihan melalui In-House Training (IHT) di satuan pendidikan
masing-masing.
Agar IHT dapat terselenggara dengan baik, maka perlu dibuat program dan panduan
agar semua kegiatan tergambar dengan sesuai harapan.
B. Dasar Hukum
1. Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional;
2. Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen; 3. Peraturan
Pemerintah Nomor 74 Tahun 2008 tentang Guru;
3. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 6 Tahun 2018 tentang
Penugasan Guru Sebagai Kepala Sekolah;
4. Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 19 Tahun 2017 tentang Perubahan atas Peraturan
Pemerintah Nomor 74 Tahun 2008 tentang Guru; 6. Peraturan Menteri Pendidikan dan
Kebudayaan Nomor 9 Tahun 2020 tentang Perubahan atas Peraturan Menteri
Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 45 Tahun 2019 tentang Organisasi dan Tata Kerja
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan;
5. Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 958 tahun
2020 tentang Capaian Pembelajaran;
6. Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor
371/M/2021 tentang Program Sekolah Penggerak;
7. Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 56/M/2022
tentang Pedoman Penerapan Kurikulum dalam Rangka Pemulihan Pembelajaran;
8. Keputusan Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Nomor
0892/B/HK.01.03/2022 tentang petunjuk teknis seleksi kepala satuan pendidikan dan
pelaksanaan pelatihan dan pendampingan Program Sekolah Penggerak.
C. Tujuan Kegiatan
1. Memahami, menganalisis, dan menyusun kerangka kurikulum operasional di satuan
pendidikan antara lain, visi, misi, tujuan satuan pendidikan, menurunkan capaian
pembelajaran (CP) menjadi tujuan pembelajaran (TP) dan alur tujuan pembelajaran
(ATP), menyusun perangkat ajar (modul ajar, dan perangkat lainnya), serta
pengorganisasian pembelajaran;
2. Memahami perencanaan projek penguatan profil pelajar pancasila dan Menyusun
modul projek penguatan profil pelajar pancasila;
3. Memahami pelaksanaan Assesmen Diagnostik
4. Memahami implementasi pembelajaran berdiferensiasi
5. Mengetahui kegunaan dan pemanfaatan akun belajar id melalui aplikasi canva yang
mendukung implementasi Kurikulum Merdeka.
D. Sasaran
1. Guru Kelas
2. Guru Pendidikan Agama Islam
3. Guru Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
E. Hasil yang diharapkan
Hasil yang diharapkan dalam kegiatan IHT adalah peserta memahami Program Sekolah
Penggerak, Kurikulum Merdeka, Profil Pelajar Pancasila, dan implikasinya dalam
pembelajaran sesuai dengan perannya masing-masing. Implementasi Kurikulum Merdeka
di Kelas 1,2,4 dan 5
BAB II
PELAKSANAAN

A. Waktu dan Tempat


In House Training (IHT) ini dilaksanakan mulai tanggal 6 sampai dengan 8 Juli 2023
secara luring di SDN 2 Saguling yang beralamat di Jalan Cilemah Dusun Kelewih Desa
Saguling Kecamatan Baregbeg Kabupaten Ciamis.

B. Narasumber
Narasumber In House Training (IHT) ini adalah Dinas Pendidikan/ Pengawas, Tim
Pelatihan Komite Pembelajaran, yang terdiri dari :
1. Mamat Adimat, S.Pd, M.Pd (Pengawas Sekolah)
2. Endang, S.Pd (CGP Angkatan 8 SDN 1 Petirhilir)
3. Tita Rosita, S.Pd.SD (Kepala Sekolah)
4. Herdin, S. Pd. SD (Guru)
5. Dadang, S. Pd. SD (Guru)

C. Panitia
Panitia In House Training (IHT) ini terdiri dari
Penanggung Jawab : Kepala Sekolah
Ketua Pelaksana : Kiswa, S.Pd.SD
Sekretaris : Herdin, S.Pd.SD
Bendahara : Dadang, S.Pd.SD
Anggota : Hj. Sri Indrajati, S.Pd
Asep Wawan Setiawan, S. Pd.I
Iwan Rahayu, S.Pd
Santiana Agustini, S.Pd
Mira Nurjanah, S.Pd

D. Peserta
Guru Kelas 4 orang dan Guru Bidang PAI 1 orang dan Guru Bidang PJOK 1 orang
berjumlah 6 orang.
E. Struktur Program

Jumlah
No Materi
JP

1. Orientasi Kurikulum Merdeka 4

2. Penyusunan KOS Bagian 1: Analisis 4


karakteristik satuan pendidikan, visi, misi,
tujuan satuan pendidikann Capaian
Pembelajaran
3. Perancangan Pembelajaran Bagian 1: 2
Menyusun TP dan ATP
4. Perancangan Pembelajaran Bagian 2: Modul 5
Ajar
5. Perancangan Modul Projek Penguatan Profil 4
Pelajar Pancasila

6. Pemahaman Assesmen Diagnostik 2

7. Implementasi Pembelajaran Diferensiasi 4

8. Pemanfaatan akun belajar id melalui aplikasi 6


canva

9. Evaluasi Penyelenggaraan 1

Jumlah 32
F. Jadwal

Hari/ Jam Materi Pengajar


Tanggal
Kamis, 08.30-09.00 Pembukaan Dinas
6 Juli 2023 09.00-10.00 Materi 1 Pengawas
10.00-12.00 Materi 2 & 3 Tim PKP
12.00-12.30 Istirahat
12.30-15.00 Materi 4 & 5 Tim PKP
Jumat 08.00-09.00 Materi 6 Tim PKP
7 Juli 2023 09.00-10.30 Materi 7 Tim PKP
10.30-11.30 Materi 8 CGP
11.30- 12.30 Istirahat
12.30- 14.00 Materi 8 CGP
14.00–14.30 Materi 9 Tim PKP
14.30 – 15.00 Penutupan

Sabtu Pelaksanaan Pembelajaran


RTL Mandiri
8 Juli 2023

G. Tugas, Peran dan Tanggung Jawab


Satuan Pendidikan
1. Membentuk panitia;
2. Merencanakan IHT;
3. Melaksanakan IHT; dan
4. Melakukan evaluasi dan pelaporan IHT;

Pengawas Sekolah
1. Menjadi bagian dari komite pembelajaran serta menjalankan tugasnya sesuai
dengan rencana implementasi pelaksanaan IHT yang telah ditentukan satuan
pendidikan; dan
2. Memonitor pelaksanaan IHT dengan mengisi lembar evaluasi pada SIMPKB.

Pengajar IHT (Komite Pembelajaran):


1. Memonitor keaktifan peserta dalam pembelajaran;
2. Memfasilitasi proses belajar peserta;
3. Memberikan umpan balik terhadap tugas peserta; dan
4. Melaporkan hasil pelaksanaan IHT kepada UPT dan Dinas Pendidikan.

Peserta IHT:
1. Mengikuti seluruh materi sesuai jadwal yang ditentukan;
2. Melaksanakan pembelajaran secara aktif dan kolaboratif;
3. Menyelesaikan dan mengumpulkan seluruh tugas; dan
4. Mengisi instrumen evaluasi pengajar dan pelaksanaan IHT.

H. Biaya
Biaya kegiatan In House Training (IHT) berasal dari BOS Kinerja sesuai dengan
rencana dan anggaran sekolah.

Rencana Anggaran Biaya


No Uraian Volume Harga Total
1 ATK Diklat 10 paket 35.000 350.000
2 Cetak Spanduk 1 set 150.000 150.000
3 Cetak Panduan 10 set 10.000 100.000
4 FC Materi IHT 9 set 25.000 225.000
5 Cetak Sertifikat 10 bh 35.000 350.000
6 Konsumsi Rapat persiapan 9 35.000 315.000
7 Konsumsi Rapat Evaluasi 9 35.000 315.000
8 Konsumsi Pelaksanaan 10 x 3 hari 50.000 1.500.000
9 Honor Nara Sumber 4 ok 300.000 1.200.000
Jumlah 4.505.000
BAB III

TATA TERTIB
A. Bagi Peserta

1. Melakukan registrasi peserta dan mengisi data

2. Selama kegiatan berpakaian rapi

3. Hadir 5 menit sebelum dimulai

4. Menandatangani daftar hadir

5. Mengikuti secara aktif dan berpartisipasi pada setiap kegiatan

6. Mematuhi jadwal tepat waktu

7. Membawa perangkat android atau laptop untuk membuka google classroom


dan menjadi siswa
8. Tata tertib yang belum diatur dalam panduan ini disepakati saat kegiatan

B. Bagi Pengajar

1. Melakukan registrasi peserta dan mengisi data

2. Selama kegiatan berpakaian rapi

3. Hadir 5 menit sebelum dimulai

4. Menandatangani daftar hadir

5. Mengikuti secara aktif dan berpartisipasi pada setiap kegiatan

6. Mematuhi jadwal tepat waktu

7. Menjadi pengajar di google classroom

8. Memulai kegiatan dengan berdo’a

9. Menggunakan metode yang menarik saat menyampaikan materi


BAB IV
PENUTUP

Pelatihan Implementasi Pembelajaran di Satuan Pendidikan (In House


Training/IHT) merupakan langkah awal untuk menyamakan persepsi tentang
Program Sekolah Penggerak, dan membekali guru di sekolah penggerak dengan
pengetahuan dan keterampilan agar mampu mengimplementasikan kurikulum di
sekolah penggerak.
Semoga kegiatan IHT bermanfaat bagi peningkatan kualitas pembelajaran di
Sekolah Penggerak dan pada akhirnya dapat meningkatkan mutu pendidikan
secara nasional.

Kepala Sekolah
SDN 2 Saguling Sekertaris

Tita Rosita, S.Pd.SD, M.Pd HERDIN, S.Pd.SD


NIP. 1987014 200901 2 002 NIP. 19710313 200801 1 002
DAFTAR HADIR
NARA SUMBER IN HOUSE TRAINING (IHT)
“ IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA SEKOLAH PENGGERAK”
ANGKATAN II TAHUN 2023

Hari ..............................., Tanggal ............................


N UNIT TANDA
NAMA JABATAN
O KERJA TANGAN
1 MAMAT ADIMAT, S.Pd. M.Pd

2 TITA ROSITA, S.Pd.SD, M.Pd

3 DADANG, S.Pd.SD

4 HERDIN, S.Pd.SD

Kepala Seklolah
SDN 2 Saguling

Tita Rosita, S.Pd.SD, M.Pd


NIP. 19870414 200901 2 002
DAFTAR HADIR
MONEV IN HOUSE TRAINING (IHT)
“ IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA SEKOLAH PENGGERAK”
ANGKATAN II TAHUN 2023

Hari ..............................., Tanggal ............................


UNIT TANDA
NO. NAMA JABATAN
KERJA TANGAN
1

Kepala Seklolah
SDN 2 Saguling

Tita Rosita, S.Pd.SD, M.Pd


NIP. 19870414 200901 2 002
DAFTAR HADIR
PESERTA IN HOUSE TRAINING (IHT)
“ IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA SEKOLAH PENGGERAK”
ANGKATAN II TAHUN 2023

Hari ..............................., Tanggal ............................


UNIT TANDA
NO. NAMA JABATAN
KERJA TANGAN
1 KISWA, S.Pd.SD

2 ASEP WAWAN S, S.Pd.I

3 Hj. SRI INDRAJATI, S.Pd

4 IWAN AHAYU, S.Pd

5 SANTIANA A, S.Pd

6 MIRA NURJANAH, S.Pd

Kepala Seklolah
SDN 2 Saguling

Tita Rosita, S.Pd.SD, M.Pd


NIP. 19870414 200901 2 002
SUSUNAN ACARA
IN HOUSE TRAINING (IHT)
“ IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA SEKOLAH PENGGERAK”
ANGKATAN 2 TAHUN 2022

1. Pembukaan
2. Menyanyikan lagu “ Indonesia Raya”
3. Laporan Ketua Panitia
4. Sambutan
a. Kepala Sekolah
b. Pengawas
5. Do’a
6. Tutup

You might also like