Kti Jaya

You might also like

Download as docx, pdf, or txt
Download as docx, pdf, or txt
You are on page 1of 37

LAPORAN KEGIATAN VOCATIONAL OF CAMP (VOC)

PENGARUH PENERAPAN METODE UMMI TERHADAP KEGIATAN

MENGAJI ANAK - ANAK DI DESA SIDAMUKTI

Disusun untuk Memenuhi Tugas Akhir Sebagai Salah Satu Syarat Kelulusan di

MA Daarul Uluum PUI Majalengka

Tahun Ajaran 2022/2023

Disusun Oleh:

MARISA DWI LESTARI

XII Mipa

NISN : 0052043050

MADRASAH ALIYAH DAARUL ULUUM PUI MAJALENGKA

Jalan Siti Armilah 9 Majalengka Telp. (0233) 284154 Majalengka 45418

Email: ma.daarululuum@yahoo.com Website:www.madupui.com


LEMBAR PENGESAHAN

Judul Karya Tulis : Pengaruh Penerapan Metode Ummi terhadap Kegiatan


Mengaji Anak - anak di Desa Sidamukti

Penulis
Nama : Marisa Dwi Lestari
NISN : 0052043050
Jurusan : Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)

Guru Pembimbing
Nama : Reni Sri Oktaviani., S.Pd.
NUPTK : 0337765666210003

Majalengka,……….2023

Menyetujui,

Guru Pembimbing, Penguji,

Reni Sri Oktaviani S.Pd


NUPTK. 033776566621003

Mengetahui,

Kepala Madrasah

Arif Ubadillah Y.M., S.Pd.I.

i
ABSTRACT

This scientific work was made with the title "The Effect of the Application
of the Ummi Method on Children's Koran Activities in Sidamukti Village"
compiled by Marisa Dwi Lestari. This research is motivated by a group of
children in Sidamukti Village who still use methods that are less effective and
efficient. Based on this, there are 3 main issues in this study (1) How to recite the
Koran for children before applying the Ummi method (2) How to apply the Ummi
method to children (3) How does the application of the Ummi method affect
children. Therefore, the purpose of making this scientific work is to find out how
to recite the Koran for children before applying the Ummi method, to find out
how to apply the Ummi method to children, and to find out the effect of applying
the Ummi method to children.

This study uses qualitative research where qualitative research as a scientific


method is often used and carried out by a group of researchers in the field of
social sciences, including education. The analysis technique carried out by the
author is by using discourse analysis techniques which aim to analyze discourse or
interpersonal communication, both verbal and non-verbal. One method that is
suitable for children is the ummi method. In learning to read the Koran, the Ummi
method uses an approach, namely the Direct Method, Repeatation (repeated). And
sincere affection.

The results of the study revealed that before getting to know the Ummi
method, children still used the Iqro method. How to apply the ummi method is
done by using a volume book. The volumes used or read are only volumes 1-3.
The effect of applying the ummi method is that children are more enthusiastic,
more diligent in reciting the Koran, and it is also easier for children to read the
Koran and better understand the recitation of the Koran.

Keywords : Influence, Approach, Ummi Method

ii
ABSTRAK

Karya Ilmiah ini dibuat dengan judul “ Pengaruh Penerapan Metode Ummi
Terhadap Kegiatan Mengaji Anak-anak Di Desa Sidamukti” disusun oleh Marisa
Dwi Lestari. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh sekumpulan anak-anak di Desa
Sidamukti yang masih menggunakan metode yang kurang efektif dan efisien.
Berdasarkan hal tersebut, maka terdapat 3 pokok permasalahan dalam penelitian
ini (1) Bagaimana cara mengaji anak-anak sebelum menerapkan metode ummi (2)
Bagaimana cara menerapkan metode ummi terhadap anak-anak (3) Bgaimana
pengaruh penerapan metode ummi terhadap anak-anak. Maka dari itu, tujuan
dibuatnya karya ilmiah ini yaitu untuk mengetahui cara mengaji anak-anak
sebelum menrapkan metode ummi, untuk mengetahui cara menerapkan metode
ummi terhadap anak-anak, dan untuk mengetahui pengaruh penerapan metode
ummi terhadap anak-anak.

Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dimana penelitian


kualitatif sebagai metode ilmiah sering digunakan dan dilaksanakan oleh
sekelompok peneliti dalam bidang ilmu social, termasuk juga ilmu
pendidikan. Teknik analisis yang dilakukan oleh penulis yaitu dengan
menggunakan teknik analisis wacana yang bertujuan untuk menganalisi wacana
atau komunikasi antar orang baik verbal maupun non verbal. Salah satu metode
yang cocok untuk anak-anak adalah metode ummi. Dalam pembelajaran
membaca Al Quran metode Ummi menggunakan sebuah pendekatan yaitu Direct
Methode (Metode langsung ), Repeatation (diulang-ulang), dan rasa kasih sayang
yang tulus.

Hasil penelitian mengungkapkan bahwa sebelum mengenal metode ummi


anak-anak masih menggunakan metode iqro’. Cara menerapkan metode ummi
dilakukan dengan menggunakan buku jilid. Jilid yang digunakan atau dibaca
hanya jilid 1-3 saja. Pengaruh penerapan metode ummi adalah anak-anak lebih
semangat, lebih rajin dalam mengaji, dan juga anak-anak lebih mudah untuk
membaca Al Quran dan lebih memahami bacaan Al Quran.

Kata Kunci : Pengaruh, Pendekatan, Metode Ummi

iii
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kepada Allah SWT karena atas berkat rahmatnya karya

tulis ilmiah yang berjudul “Pengaruh Penerapan Metode Ummi terhadap Kegiatan

Mengaji Anak - anak di Desa Sidamukti” dapat diselesaikan tepat pada waktunya.

Karya ilmiah ini disusun untuk memenuhi Syarat Kelulusan Sekolah.

Dalam menyusun karya ilmiah ini, penulis mendapat bantuan, masukan,

bimbingan, dan dukungan dari berbagai pihak. Untuk itu, melalui kesempatan ini

penulis menyampaikan terimakasih yang tulus kepada :

1. Orang tua yang telah mendukung dan turut mendoakan;

2. Bapak Arif Ubaidillah Y.M, S.Pd.I. selaku kepala madrasah;

3. Ibu Dra. Enih Nuraeny, selaku wali kelas;

4. Ibu Reni Sri Oktaviani S.Pd. selaku Pembimbing Penulisan KTI.

Penulis mengucapkan mohon maaf apabila terdapat kekurangan atau

kesalahan. Maka dari itu, terbuka untuk menerima kritik dan saran yang

membangun untuk menyempurnakan karya tulis ilmiah ini.

Majalengka, … Februari 2023

Penulis

iv
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN.............................................................................................i

ABSTRACT..................................................................................................................i

ABSTRAK....................................................................................................................i

KATA PENGANTAR...................................................................................................iv

DAFTAR ISI.................................................................................................................i

BAB I PENDAHULUAN...............................................................................................1

A. Latar Belakang...............................................................................................1

B. Rumusan Masalah.........................................................................................1

C. Tujuan Penelitian..........................................................................................1

D. Manfaat Penelitian........................................................................................1

E. Sistematika penulisan KTI.............................................................................1

BAB II TINJAUAN TEORETIS......................................................................................1

A. Tinjauan Tentang Metode Pembelajaran Al Quran......................................1

B. Tinjauan Tentang Pembelajaran Al Quran Melalui Metode Ummi..............1

BAB III METODE PENELITIAN....................................................................................1

A. Jenis Penelitian..............................................................................................1

B. Tempat dan Waktu Peneltian.......................................................................1

1. Tempat Penelitian.....................................................................................1

v
2. Waktu Penelitian.......................................................................................1

C. Populasi dan Sampel.....................................................................................1

A. Populasi.....................................................................................................1

B. Sampel.......................................................................................................1

D. Teknik Pengumpulan Data............................................................................1

E. Teknik Analisis Data Kualitatif.......................................................................1

BAB IV PEMBAHASAN..............................................................................................1

A. Cara Mengaji Anak Sebelum Menerapkan Metode Ummi...........................1

B. Cara Menerapkan Metode Ummi.................................................................1

C. Pengaruh Metode Ummi Terhadap Anak-anak............................................1

BAB V PENUTUP.......................................................................................................1

A. Simpulan........................................................................................................1

B. Saran.............................................................................................................1

DAFTAR PUSTAKA.....................................................................................................1

LAMPIRAN - LAMPIRAN............................................................................................i

A. Wawancara.................................................................................................i

B. Dokumentasi..............................................................................................i

RIWAYAT HIDUP........................................................................................................i

vi
vii
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Mengenal Al-Qur’an sejak dini merupakan langkah yang utama

dan pertama sebelum pembelajaran lainnya. Bagi setiap keluarga muslim

menanamkan nilai-nilai Al-Qur’an dalam rumah tangga sudah menjadi

komitmen yang universal, sehingga terdapat waktu yang khusus untuk

mengajar Al-Qur’an baik dilakukan orang tua sendiri ataupun di lembaga-

lembaga pengajian yang ada disekitarnya. (Auliya, 2018, hlm. 1)

Berbagai cara yang ditempuh untuk bisa mencetak generasi islam

yang beriman dan berakhlaqul karimah. Al Quran sebagai pedoman hidup

yaitu dengan mempelajari Al Quran dari membaca, memahami dan

mengamalkan isi kandungannya agar kita selalu berada di jalan yang lurus

sesuai dengan syariat islam. (Ratih, 2018, hlm. 9)

Untuk merangsang minat belajar sekaligus mempermudah belajar

membaca Al Quran khususnya bagi anak - anak diperlukan metode yang

tepat, efektif dan efisien. Penggunaan metode yang tepat dan efektif dalam

proses belajar mengajar di pendidikan, baik formal maupun non formal

merupakan salah satu faktor pendukung tercapainya Kegiatan Belajar

Mengajar (KBM) yang optimal. Salah satu metode

1
2

yang tepat, efektif dan efisien yaitu dengan mengajarkan anak – anak

membaca Al Quran melalui metode ummi (Ratih, 2018, hlm. 9)

Berdasarkan penelitian penulis, desa sidamukti terdapat banyak

anak - anak mengaji dengan menggunakan metode iqro’. Maka dari itu ,

penulis mengambil judul penelitian “ Pengaruh Penerapan Metode Ummi

terhadap Kegiatan Mengaji Anak - anak di Desa Sidamukti. “

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang tersebut, maka penulis membuat rumusan

masalah sebagai berikut :

1. Bagaimana cara mengaji anak - anak di Desa Sidamukti sebelum

menerapkan metode ummi ?

2. Bagaimana cara menerapkan metode ummi terhadap anak - anak ?

3. Bagaimana pengaruh metode ummi terhadap anak - anak ?

C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah diatas, maka tujuan penelitian yaitu sebagai

berikut :

1. Untuk mengetahui cara mengaji anak - anak di Desa Sidamukti sebelum

menerapkan metode ummi

2. Untuk mengetahui cara menerapkan metode ummi terhadap anak - anak

3. Untuk mengetahui pengaruh metode ummi terhadap anak - anak


3

D. Manfaat Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah dan tujuan penelitian maka manfaat

penelitian di atas sebagai berikut :

1. Manfaat Teoretis

a) Menerapkan metode ummi dalam masyarakat khususnya anak –

anak agar mengetahui bacaan Al Quran dengan metode tersebut

b) Sebagai rujukan penelitian selanjutnya

2. Manfaat Praktis

Untuk memberikan informasi kepada masyarakat mengenai penerapan

metode ummi dalam pembelajaran membaca Al Quran.

E. Sistematika penulisan KTI

HALAMAN JUDUL (Cover)

LEMBAR PENGESAHAN

ABSTRAKSI

KATA PENGANTAR

DAFTAR ISI

DAFTAR TABEL

DAFTAR GAMBAR

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

B. Rumusan Masalah

C. Tujuan Penelitian

D. Manfaat Penelitian
4

E. Sistematika Penulisan

BAB II TINJAUAN TEORETIS

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

B. Tempat dan Waktu Penelitian

1. Tempat Penelitian (profil lokasi penelitian)

2. Waktu Penelitian

C. Populasi dan Sampel

D. Teknik Pengumpulan Data

E. Teknik Analisis Data

BAB IV PEMBAHASAN

BAB V PENUTUP

A. Simpulan

B. Saran

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

RIWAYAT HIDUP PENULIS


BAB II
TINJAUAN TEORETIS

A. Tinjauan Tentang Metode Pembelajaran Al Quran

1. Pengertian Pembelajaran

Pembelajaran adalah proses interaksi peserta didik dengan

pendidik dan sumber belajar pada suatu lingkungan belajar.

Pembelajaran merupakan bantuan yang diberikan pendidik agar dapat

terjadi proses pemerolehan ilmu dan pengetahuan, penguasaan

kemahiran dan tabi’at, serta pembentukan sikap dan kepercayaan pada

peserta didik. Dengan kata lain, pembelajaran adalah proses untuk

membantu peserta didik agar dapat belajar dengan baik. Proses

pembelajaran dialami sepanjang hayat seorang manusia serta dapat

berlaku di manapun dan kapanpun.

Kata pembelajaran, sebelumnya dikenal dengan istilah

pengajaran. Dalam bahasa arab di istilahkan “ta’lim” dalam kamus

inggris Elies dan Elies diartikan “to teach; to intruct; to train” yaitu

mengajar, mendidik, atau melatih. Pengertian tersebut sejalan dengan

ungkapan yang dikemukakan Syah, yaitu “allamal ilma”. Yang berarti

to teach atau to intruct (mengajar atau membelajarkan). Menurut

Kimble dan Garmezy (dalam Pringgawidagde, 2002: 20),

pembelajaran adalah suatu perubahan perilaku yang relatif tetap dan

merupakan hasil praktik yang diulang-ulang. Pembelajaran memiliki

5
6

makna bahwa subjek belajar harus dibelajarkan bukan diajarkan.

Subjek belajar yang dimaksud adalah siswa atau disebut juga

pembelajar yang menjadi pusat kegiatan belajar. Siswa sebagai subjek

belajar dituntut untuk aktif mencari, menemukan, menganalisis,

merumuskan, memecahkan masala, dan menyimpulkan suatu masalah.

( Muhubbin Syah, 2006, hal. 20 )

Selain pengertian di atas, ada berbagai pendapat yang

menjelaskan tentang pengertian pembelajaran diantaranya yaitu:

a. Warsita yang dikutip oleh Rusman, “Pembelajaran adalah suatu

usaha untuk membuat peserta didik belajar atau suatu kegiatan

untuk membelajarkan peserta didik”.

b. Ahmad Susanto, “Pembelajaran adalah proses untuk membantu

peserta didik agar dapat belajar dengan baik”.

c. Sudjana yang dikutip oleh Nini Subini, “

d. Pembelajaran merupakan semua upaya yang dilakukan dengan

sengaja oleh pendidik (guru/dosen) kepada peserta didik

(siswa/mahasiswa) untuk melakukan kegiatan belajar”.

Berdasarkan dari beberapa pendapat di atas dapat disimpulkan

bahwa, pembelajaran adalah suatu proses yang dilakukan oleh

individu untuk memperoleh suatu perubahan yang baru secara

keseluruhan sebagai hasil dari pengalaman individu itu sendiri dalam

interaksi dengan lingkungannya. ( Rusman, 2013, hal. 13 )


7

2. Pengertian Metode Pembelajaran Al Quran

Metode secara bahasa adalah cara yang teratur dan terpikir

baik –baik untuk mencapai maksud yang diinginkan . Selain itu

metode adalah berasal dari bahasa yunani yaitu kata metodes yang

berarti cara atau jalan. Metode pembelajaran dapat di artikan sebagai

cara yang dipergunakan oleh guru dalam membelajarkan peserta didik

saat berlangsungnya proses pemebelajaran. Maka dapat disimpulkan

metode pembelajaran Al-Qur’an adalah jalan yang digunakan guru

dalam memberi pelajaran agar anak – anak dapat membaca Al-Qur’an

dengan tajwid dan makhroj yang benar. ( Naufal, 2019, hal. 17 )

Penerapan metode dalam pembelajaran untuk menjadikan

proses dan hasil belajar mengajar berguna dan berhasil serta

menimbulkan kesadaran dalam diri peserta didik untuk mengamalkan

ajaran islam melalui teknik motivasi yang membuat peserta didik aktif

dalam proses pembelajaran. Dengan adanya metode dalam membaca

Al-Qur’an diharapkan menjadi efektif dan efisien. Dan dengan adanya

metode dalam pembelajaran Al-Qur’an diharapkan dapat menjadi

aplikasi prinsip psikologis dan pedagogis sebagai terkait antara

hubungan pendidikan dan realisasinya melalui penyampaian

keterangan dan pengetahuan agar peserta didik mengetahui dan

memahami materi yang disampaikan dan juga mampu membuat

perubahan dalam sikap dan minat serta memenuhi nilai dan norma.
8

Dari penjelasan diatas, dapat diketahui bahwa penerapan

metode dalam pembelajaran Al-Qur’an sangat penting untuk

dilakukan oleh seorang pendidik, meskipun masing – masing metode

memiliki keunggulan dan kelebihan ( Euis, 2020, hal. 18 )

3. Macam – Macam Metode Pembelajaran Al Quran

a. Metode Al-Bagdadi

Metode al-bagdadi adalah metode yang sering dikenal dengan

metode turutan, yang terdiri hanya satu jilid. Cara mengajarkan

metde ini adalah dengan bimbingan guru, yaitu guru mencontohkn

kemudian murid mengikuti, kemudian murid membaca dan guru

menyimak. Dan terakhir pemantapan materi dengan membaca

bersam-sama.

b. Metode Iqra’

Metode iqra’ adalah suatu metode membaca Al-Qur’an yang

menekankan langsung pada latihan membaca. Adapun metode ini

dalam praktiknya tidak membutuhkan alat yang bermacam –

macam, karena hanya ditekankan pada bacaannya ( membaca huruf

Al-Qur’an dengan jernih ). Dalam metode ini sistem CBSA ( Cara

Belajar Siswa Aktif ) dan lebih bersifat individual.

c. Metode Sorogan

Metode sorogan adalah pengajian dasar di rumah – rumah dan di

masjid diberikan secara individual. Sorogan berasal dari bahasa

Jawa, sorog yang berarti menyodorkan. Secara istilah, metode ini


9

disebut sorogan karena santri menghadap kyai atau ustadz

pengajarnya seorang demi seorang dan menyodorkan kitab untuk

dibaca dan atau dikaji bersama dengan kyai atau ustadz tersebut.

( Tazkiya, 2018, hal. 3 )

d. Metode Qiro’ati

Metode qira’ati adalah suatu metode pembelajaran membaca Al-

Qur’an yang langsung memasukan dan mempraktekan bacaan tartil

sesuai kaidah ilmu tajwid. Dalam pembelajaran Qiro’ati guru tidak

perlu memberikan tuntunan membaca, namun langsung saja dengan

bacaan pendek.

e. Metode An Nahdiyah

Metode an nahdiyah adalah salah satu metode membaca Al-Qur’an

yang lebih ditekankan pada kesesuaian dan keteraturan bacaan

dengan menggunakan “ ketukan “.

f. Metode Bin Nadzar

Metode bin nadzar adalah membaca dengan cermat ayat – ayat Al-

Qur’an yang akan dihafal dengan melihat mushaf Al-Qur’an.

Dalam proses bin nadzar biasanya dilakukan berulang kali, agar

memperoleh gambaran lafadz atau ayat – ayat yang akan dihafal.


10

B. Tinjauan Tentang Pembelajaran Al Quran Melalui Metode Ummi

1. Pengertian Metode Ummi

Metode ummi adalah sebuah metode yang di gunakan dalam

pembelajaran membaca Al-Qur’an yang mudah, menyenangkan dan

menyentuh hati, yang diciptakan oleh ummi foundation. Kekuatan

mutu yang dibangun Ummi Foundation ada dari 3 hal yaitu: Metode

yang bermutu, guru yang bermutu, sistem yang berbasis mutu, yaitu

berkualitas dengan baik. Ummi bermakna “ibuku” (berasal dari

bahasa Arab dari kata “Ummun” dengan tambahan ya‟ mutakalim.

Kita sebagai manusia harus menghormati dan mengingat jasa Ibu. .

Dalam pembelajaran membaca Al-Qur’an metode Ummi

menggunakan sebuah pendekatan. Pendekatan itu pendekatan seorang

ibu yang pada hakekatnya pendekatan seorang ibu itu ada 3 unsur:

a. Direct Methode (Metode langsung ) : Yaitu langsung dibaca tanpa

di eja/di urai tidak banyak penjelasan.

b. Repeatation (diulang-ulang) : Bacaan Al-Qur’an akan semakin

kelihatan keindahan, kekuatan, dan kemudahannya ketika kita

mengulang-ulang ayat atau surat dalam al-Qur’an.

c. Kasih Sayang Tulus : Kekuatan cinta, kasih sayang yang tulus, dan

kesabaran seorang ibu dalam mendidik anak adalah kunci

kesuksesannya.
11

2. Sejarah Metode Ummi

Metode ini diciptakan pada tahun 2007 yang didirikan oleh KPI

(Kwalita Pendidikan Indonesia) yang dipelopori oleh A. Yusuf MS,

Muzzamil MS,Nurul Samidi, dan Masruri. Metode Ummi di

maksudkan untuk fastabiqul khairat dalam pendidikan islam dan

adanya metode Ummi di ilhami dari metode-metode pengajaran

membaca Al-Qur’an yang sudah tersebar di masyarakat, khususnya

dari metode yang telah sukses mengantarkan banyak anak bisa

membaca Al-Qur’an dengan tartil.

Adapun moto metode ummi sebagai berikut :

a. Menyenangkan hati, Metode Ummi dilakukan melalui proses

pembelajaran yang menarik, yang menggunakan pendekatan yang

menggembirakan sehingga menghapus kesan tertekan dan rasa

takut dalam belajar Al-Qur’an.

b. Menyentuh hati yaitu, para guru yang mengajarkan Metode Ummi

tidak sekedar memberikan pembelajaran Al-Qur’an secara material

teoritik, tetapi juga menyampaikan substansi akhlak-akhlak yang di

implementasikan dalam sikap – sikap pada saat proses belajar

mengajar berlangsung. ( Euis, 2020, hal. 32 )

3. Model Pembelajaran Metode Ummi

a. Privat / individual dalam prakteknya santri atau siswa dipanggil

satu persatu secara bergiliran menurut kemampuan membacanya

(mungkin satu, dua, atau tiga bahkan empat halaman).


12

b. Klasikal Individual Model baca Al-Qur’an yang dijalankan dengan

membaca bersama halaman yang ditentukan oleh guru, selanjutnya

setelah tuntas oleh guru, pembelajaran dilanjutkan dengan

individual.

c. Klasikal baca simak Model baca Al-Qur’an yang dijalankan dengan

cara membaca satu halaman yang ditentukan oleh guru, selanjutnya

setelah dianggap tuntas oleh guru, pembelajaran dilanjutkan dengan

pola baca simak, yaitu anak membaca sementara lainnya menyimak

halaman yang dibaca oleh temannya. Hal ini dilakukan walaupun

halaman baca anak yang satu dengan yang lain berbeda.

(Euis,2020,hal.32)
BAB III
METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis metode penelitian ini dibagi menjadi dua bagian yaitu metode

kualitatif dan metode kuantitatif. Metode kualitatif merupakan metode

penelitian untuk meneliti pada observasi dan pengamatan sebuah

objek. Metode penelitian kuantitatif merupakan metode penelitian

yang dipakai oleh peneliti dengan menggunakan alat ukur

(instrumen) penelitian dengan analisa bersifat statistik.

Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dimana

penelitian kualitatif sebagai metode ilmiah sering digunakan dan

dilaksanakan oleh sekelompok peneliti dalam bidang ilmu social,

termasuk juga ilmu pendidikan. Sejumlah alasan juga dikemukakan

yang intinya bahwa penelitian kualitatif memperkaya hasil penelitian

kuantitaif. Penelitian kualitatif dilaksanakan untuk membangun

pengetahuan melalui pemahaman dan penemuan. Penelitian kualitatif

adalah suatu proses penelitian dan pemahaman yang berdasarkan

pada metode yang menyelidiki suatu fenomena social dan masalah

manusia. ( Iskandar, 2009, hal. 11 )

13
14

B. Tempat dan Waktu Peneltian

1. Tempat Penelitian

Lokasi penelitian dilakukan di Blok Babakan Desa Sidamukti

Kecamatan Majalengka Kabupaten Majalengka Provinsi Jawa Barat.

Secara geografis Desa Sidamukti merupakan wilayah perbukitan dan

pegunungan. Desa Sidamukti memilik luas enam ratus empat puluh

dua (642) hektare, yang terdiri dari beberapa blok diantaranya yaitu

Blok Ciandeu, Blok Babakan, Blok Curug dan Blok Tarikolot. Desa

Sidamukti dianggap memiliki potensi wisata alam yang luar biasa

sekaligus religius. Potensi wisata di Desa Sidamukti dianggap wisata

terpadu yang menyajikan wisata religi. Contohnya ialah petilasan

Prabu Siliwangi, arena paralayang, dan Curug Sempong sebagai

wisata alam serta wisata agro berupa perkebunan mangga gedong

gincu. Desa Sidamukti juga menjadi salah satu desa penghasil mangga

di Kabupaten Majalengka, terkenal dengan mangga Gedong Gincu

sebagai varietas unggulannya.

2. Waktu Penelitian

Waktu penelitian ini dilakukan pada tanggal 19-24 Desember 2022.


15

C. Populasi dan Sampel

A. Populasi

Populasi adalah keseluruhan subjek penelitian (Arikunto, 2006:

130). Menurut pendapat lain “populasi adalah keseluruhan subjek atau

objek yang menjadi sasaran penelitian” (Sudjarwo dan Basrowi, 2009:

225). Dengan demikian menurut pendapat saya populasi dapat

diartikan sebagai keseluruhan objek yang akan diteliti baik berupa

benda, manusia, peristiwa ataupun gejala yang akan terjadi. ( Sofyan,

2015, hal. 45 )

Sesuai dengan permasalahan penelitian, maka yang menjadi

populasi pada penelitian ini adalah anak – anak di Desa Sidamukti

khususnya anak – anak yang belajar mengaji di Masjid blok Babakan

yang berjumlah 15 orang.

B. Sampel

Konsep sampel dalam penelitian adalah bagian kecil dari

anggota populasi yang diambil menurut prosedur tertentu sehingga

dapat mewakili populasinya secara representatif. Beberapa definisi

sample menurut para ahli diantaranya :

a. Sugiyono (2005:91) menyatakan bahwa : Sample adalah bagian

dari jumlah karateristik yang dimiliki oleh populasi tersebut.

Pengambilan sample ini dilakukan jika pada penelitian terdapat

jumlah populasi yang besar dan memiliki keterbatasan dalam

pelaksanaan penelitian. Adapun kriteria pengambilan sample ini


16

haruslah benar-benar representatif, sehingga data yang diambil

dapat mewakili keseluruhan populasi yang ada.

b. Arikunto (Akdon dan Hadi, 2005:96) mengatakan “sample adalah

bagian dari populasi (sebagian atau wakil populasi yang diteliti)”.

Sample penelitian adalah sebagian dari populasi yang diambil

sebagai sumber data dan dapat mewakili seluruh populasi. Jumlah

sampel akan sangat bergantung pada berapa banyak jumlah

populasi. Tujuan penentuan sampel adalah untuk memperoleh

keterangan mengenai objek penelitian dengan cara mengamati

hanya sebagian dari populasi. Sampel yang diamati dalam

penelitian ini adalah anak – anak Desa Sidamukti yang berjumlah

9 orang. ( Ratu, 2013 )

D. Teknik Pengumpulan Data

1. Interview ( Wawanacara )

Wawancara menurut Satori & Komariah ( 2011: 130 ) adalah

suatu teknik pengumpulan data untuk mendapatkan informasi yang

digali dari sumber data langsung melalui percakapan atau tanya jawab.

Sugiyono ( 2010: 194 ) menjelaskan bahwa wawancara digunakan

sebagai teknik pengumpulan data apabila peneliti ingin melakukan

studi pendahuluan untuk menemukan permasalahan yang harus

diteliti, dan juga mengetahui hal – hal dari responden yang lebih

mendalam dan jumlah respondennya kecil/sedikit. ( Huda, 2017 )


17

2. Kuesioner ( Angket )

Kuesioner atau angket adalah suatu daftar yang berisikan

rangkaian pertanyaan mengenai sesuatu masalah atau bidang yang

akan diteliti. Untuk memperoleh data, angket disebarkan kepada

responden (orang-orang yang menjawab atas pertanyaan yg diajukan

untuk kepentingan penelitian), terutama pada penelitian survei. Dalam

hal ini penulis membuat pertanyaan-pertanyaan tertulis kemudian

dijawab oleh responden/sampling. Dan bentuk angketnya adalah

angket tertutup, yaitu angket yang soal-soalnya menggunakan teknik

pilihan ganda atau sudah ada pilihan jawaban, sehingga responden

tinggal memilih jawaban yang dikehendaki. (Cholid & Ahmadi, 2010,

hal. 76)

3. Observasi ( Pengamatan )

Metode observasi yaitu pengamatan dan pencatatan secara

sistematik terhadap gejala yang tampak pada objek penelitian.

Menurut Satori & Komariah ( 2011: 105 ) adalah pengamatan

terhadap suatu objek yang diteliti baik secara langsung maupun tidak

langsung untuk memperoleh data yang harus dikumpulkan dalam

penelitian. Secara langsung dengan terlibat ke lapangan dengan

melibatkan seluruh pncaindera. Sedangkan tidak langsung dengan

dibantu mediavisual/audiovisual. ( Ibid, Huda, 2017 )


18

4. Dokumentasi

Dokumen merupakan catatan peristiwa yang sudah berlalu. Alat

pengumpulan datanya disebut juga sebagai form pencatatan dokumen,

dan sumber datanya berupa catatan atau dokumen yang tersedia.

Dokumen bisa berbentuk tulisan, gambar, atau karya-karya

monumental dari seseorang. Dokumen berbentuk tulisan misalnya

catatan harian, sejarah kehidupan dan biografi. Dokumen berbentuk

gambar misalnya karya seni yang dapat berupa gambar, patung dan

film. Dalam penelitian kualitatif studi dokumen merupakan pelengkap

dari penggunaan metode observasi dan wawancara. ( Setiawan, 2021 )

5. Tes

Tes adalah alat atau prosedur yang digunakan untuk mengetahui

atau mengukur kemampuan siswa, dengan cara dan aturan-aturan

yang sudah ditentukan. Adapun tes yang digunakan berupa tes

subjektif, yang pada umumnya berbentuk esai (uraian). Tes bentuk

esai adalah sejenis tes kemajuan belajar yang memerlukan jawaban

yang bersifat pembahasan atau uraian. ( Suharsimi, Ibid, 2010 )

6. Studi Kepustakaan

Studi kepustakaan adalah segala usaha yang dilakukan oleh

peneliti untuk menghimpun informasi yang relevan dengan topik atau

masalah yang akan atau sedang ditiliti. Informasi itu dapat diperoleh

dari buku-buku ilmiah, laporan penelitian, karangan-karangan ilmiah,

tesis dan disertasi, peraturan-peraturan, ketetapan-ketetapan, buku


19

tahunan, ensiklopedia dan sumber-sumber tertulis baik tercetak

maupun elektronik lain. ( Setiawan Samhis, 2021, hal 20:21 )

Teknik pengumpulan data yang dilakukan oleh penulis pada

karya ilmiah ini yaitu menggunakan teknik observasi, kuesioner

(angket), dokumentasi dan studi pustaka.

E. Teknik Analisis Data Kualitatif

Analisis data kualitatif yaitu analisis data yang berasal dari data-

data yang terjaring dari proses pengumpulan data, yaitu rekam & catat,

tinjauan pustaka, wawancara, serta partisipasi (Rohmadi & Nasucha,

2015:34). Teknik analisis data kualitatif ialah teknik analisis yang

berfokus pada data-data yang bersifat kualitatif. Pada teknik analisis

data kualitatif menganalisis atau membahas mengenai konsep-konsep

suatu permasalahan dan tidak disertai data-data berupa angka-angka.

Teknik analisis data pada penelitian kualitatif ada 3, yaitu analisis

konten, analisis wacana, dan analisis naratif.


BAB IV
PEMBAHASAN

A. Cara Mengaji Anak Sebelum Menerapkan Metode Ummi

Sebelum mengenal metode ummi anak-anak masih menggunakan

metode iqra. Menurut Poerwadahminta metode iqra adalah teknik ataupun

cara yang digunakan oleh ustadz/ustadzah dalam membimbing siswa

untuk belajar al-Qur’an dengan menekankan langsung pada latihan

membacanya. Menurut Miftahuljannah Metode iqro’ ini dalam prakteknya

tidak membutuhkan alat yang bermacam-macam, karena ditekankan pada

bacaannya (membaca huruf Al-Qur’an dengan fasih). Bacaan langsung

tanpa dieja. Artinya diperkenalkan nama-nama huruf hijaiyah dengan cara

belajar siswa aktif (CBSA) dan lebih bersifat individual. Dari kedua teori

tersebut dapat disimpulkan bahwa metode iqro’ ini tidak memerlukan alat

praga, dan sudah sangat lazim digunakan di beberapa daerah. Namun

metode iqro’ ini masih kurang efektif dalam pembelajarannya, karena

menggunakan cara pembelajaran yang hanya mengenalkan huruf hijaiyah

saja.

Dalam menggunakan metode iqro’ anak-anak masih sulit untuk

mengeja dan membedakan huruf hijaiyah, dan masih belum faham tentang

panjang dan pendeknya bacaan. Anak-anak juga masih menggunakan nada

yang berbeda-beda dalam mengaji.

Namun sesudah mengenal dan menerapkan metode ummi, anak-

anak menjadi bisa membedakan huruf hijaiyah, dan sudah faham tentang

20
21

panjang dan pendeknya bacaan. Dan yang paling utama yaitu anak-anak

menggunakan nada yang sama yaitu nada dengan metode ummi.

B. Cara Menerapkan Metode Ummi

Menurut Al Fikrah : Pelaksanaan pembelajaran Al-Qur’an

dengan menggunakan metode Ummi sudah sistematis, sudah

ditetapkan kompetensi dasar dan indikatornya. Proses penyampaian yang

digunakan adalah klasikal baca simak (sebuah metode pembelajaran Al-

Qur’an yang dijalankan dengan cara membaca bersama-sama halaman

yang ditentukan oleh guru, selanjutnya setelah dianggap tuntas oleh

guru, pembelajaran dilanjutkan dengan pola baca simak, yaitu satu

anak membaca sementara lainnya menyimak halaman yang dibaca

oleh temannya).

Seperti yang dikatakan oleh Al Fikrah salah satu cara untuk

menerapkan metode ummi yaitu siswa menyimak teman atau guru yang

sedang membaca halaman/jilid, setelah itu diulang oleh siswa/ anak yang

lainnya. Cara seperti ini sangat efektif dilakukan oleh anak-anak karena

anak-anak sangat mudah untuk langsung praktek dibandingkan dengan

teori yang hanya disampaikan oleh guru saja.

Penerapan metode ummi ini dilakukan dengan menggunakan buku

jilid. Jilid yang digunakan atau dibaca hanya jilid 1-3. Yang dimana pada

jilid pertama menjelaskan tentang huruf-huruf hijaiyah, pengenalan

harokat seperti fathah, kasroh, dhommah, kasroh tanwin, dan dhommah

tanwin. Pada jilid kedua menjelaskan tentang pengenalan tanda baca


22

panjang ( mad thobi’i ), pengenalan tanda tasydid, dan pengenalan huruf

yang disukun ditekan membacanya ( lam, tsa, ro, sin, syin, mim, ya, ha,

kho, ‘ain, hamzah, ghoin, hha, ta, fa, dan kaf sukun ). Dan pada jilid ketiga

menjelaskan tentang pengenalan cara membaca waqof dan washol, bacaan

ghunnah ( dengung ), bacaan ikhfa ( samar ), bacaan idghom bilagunnah,

bacaan iqlab, cara membaca tafkhim dan tarqiq, bacaan qolqolah, dan

bacaan idzhar ( jelas ).

C. Pengaruh Metode Ummi Terhadap Anak-anak

Adapun pengaruh metode ummi terhadap anak-anak yaitu anak-

anak menjadi lebih mengetahui tentang huruf hijaiyah, panjang dan

pendeknya bacaan, dan mengetahui tentang bacaan waqof dan washol.

Seperti yang dikatakan oleh ustad pengajarnya yaitu :

“ adanya kalian sangat membantu saya untuk mengajar kegiatan mengaji

ini, apalagi cara mengajar kalian dengan menggunakan metode ummi.

Anak-anak jadi lebih menguasai huruf hijaiyah, panjang dan pendeknya

bacaan, dan yang paling saya suka dari metode ini adalah dengan

menggunakan nada yang khasnya dari metode ummi, juga anak-anak

menjadi lebih mudah untuk membaca Al Quran.”

Kesimpulan yang dapat saya ambil dari percakapan diatas yaitu

adanya metode ummi ini membantu sekali untuk kegiatan mengaji anak-

anak. Kemampuan yang dimiliki oleh anak-anak sangat bagus, dan sangat

cepat dalam menangkap hal baru.


23

Selain itu, pengaruh metode ummi ini adalah anak-anak lebih

semangat, lebih rajin dalam mengaji, dan juga anak-anak lebih mudah

untuk membaca Al Quran dan lebih memahami bacaan Al Quran.


BAB V
PENUTUPAN

A. Simpulan

Berdasarkan data yang sudah disebutkan, penulis dapat

menyimpulkan beberapa hal yaitu :

1. Memberi pemahaman kepada anak tentang pengenalan membaca Al

Quran dengan metode ummi;

2. Memberikan beberapa cara/metode yang baik untuk pembelajaran Al

Quran yaitu dengan cara klasikal baca simak;

3. Pengaruh membaca Al Quran dengan metode ummi terhadap anak

yaitu anak menjadi lebih mudah untuk membaca Al Quran, lebih

semangat dan lebih rajin dalam membaca Al Quran.

B. Saran

Penulis menyarankan beberapa hal yang berkaitan dengan proses

pembelajaran yaitu :

1. Gunakan metode yang asik dalam pembelajaran agar anak-anak

tertarik untuk membaca Al Quran;

2. Kembangkan metode ummi ini dalam proses pembelajaran agar anak

mudah memahami bacaan Al Quran;

3. Penulis mengharapkan kritik dan saran yang membangun

24
DAFTAR PUSTAKA

A. Buku

Azhari Naufal. 2019. Pengaruh Metode Umii terhadap Kemampuan Membaca Al


Quran pada Santri di TPQ Al Hikmah Bandarlampung skripsi Fakultas
Tarbiyah Dan Keguruan Universitas Negri Raden Intan Lampung

Arikunto Suharsimi. 2010. Dasar-dasar Evaluasi Pendidikan skripsi IAIN


Tulungagung

Iskandar, Metodologi Penelitian Kualitatif (Jakarta: Gaung Persada, 2009)

Masyfu M A.I. 2018. Pengaruh Penerapan Metode Ummi terhadap Kemampuan


Membaca Al Quran Peserta Didik di SD Al Falah Assalam Tropodo
Sidoarjo skripsi Universitas Islam Negri Sunan Ampel Surabaya

Narbuko Cholid, Ahmadi. Metodologi Penelitian. 2010

Sanny Ratu A. 2013. Studi Deskriptif Kinerja di Masing-masing Bagian Di


Lembaha Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Jawa Barat skripsi
Universitas Pendidikan Indonesia

Windiawati Euis. 2020. Penerapan Metode Ummi dalam Meningkatkan


Pemebelajaran Al Quran di TPA Al Ikhlas Jati Bening Pasuruan Lampung
Selatan skripsi Fakultas Tarbiyah Dan Keguruan Universitas Negri Raden
Intan Lampung

Yuni Ratih S. 2018. Penerapan Metode Ummi dalam Pembelajaran Membaca Al


Quran di Rumah Quran Desa Pangadegan Kecamatan Pangadegan
Kabupaten Purbalingga skripsi Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan
IAIN Purwokerto

25
26

B. Jurnal

Amirul Huda F. 2017. Teknik Pengumpulan Data dan Analisi dalam Penelitian.
https://fatkhan.web.id/teknik-pengumpulan-data-dan-analisis-dalam-
penelitian/

Samhis Setiawan. 2021. Studi Kepustakaan.


https://www.gurupendidikan.co.id/studi-kepustakaan/

Syah Muhibbin. Psikologi Belajar.


https://opac.perpusnas.go.id/DetaiOpac.aspx?id=1137520. (Jakarta:
Rajawali Press, 2006)
LAMPIRAN - LAMPIRAN

A. Wawancara

1. Apakah membaca Al Quran hati anda merasa tenang ?

2. Apakah metode ummi ini bagus untuk membaca Al Quran ?

3. Apakah anda mengikuti pembelajaran ini dengan senang hati ?

4. Apakah anda mengalami kesulitan dalam membaca Al Quran dengan

metode ummi ?

5. Apakah anda sudah memahami materi dengan baik ?

6. Apakah materi yang disampaikan mudah dipahami ?

7. Apakah anda lebih suka membaca Al Quran dengan metode ummi ?

8. Apakah guru menjelaskan dan mencontohkan tata cara membaca Al

Quran dengan metode ummi ?

9. Apakah anda menrapkan metode ummi dalam membaca Al Quran

dengan cepat ?

10. Apakah anda ingin meneruskan membaca Al Quran metode ummi ?

vi
B. Dokumentasi

Gambar 1 Pembelajaran metode ummi

Gambar 2 Pembelajaran metode ummi

Gambar 3 Pengisian angket

vii
RIWAYAT HIDUP

Nama penulis Marisa Dwi Lestari, bisa dipanggil Ica,

lahir di Majalengka, pada tanggal 2 Maret 2005.

Penulis lahir dari pasangan Eri Mardian dan Wiwi

Widayati dan merupakan anak kedua dari dua

bersaudara.

Penulis menamatkan Sekolah Dasar di SDN Tonjong I Majalengka 2017.

Kemudian melanjutkan ke Mts Daarul Uluum PUI Majalengka dan lulus pada

tahun 2020. Selanjutnya, penulis melanjutkan ke MA Daarul Uluum PUI

Majalengka.

Perjuangan panjang dilalui penulis dalam menamatkan madrasah. Penulis

yakin dengan usaha yang kuat dengan disertai do’a dan keyakinan akan

kekuasaan Allah SWT, penulis dapat melalui semua halangan dan rintangan

selama menempuh pendidikan.

viii

You might also like