Analysis of Financial Statement

You might also like

Download as pdf or txt
Download as pdf or txt
You are on page 1of 21

Analysis of Financial

Statement

• Laporan Keuangan
• Neraca
• Laporan Laba Rugi
• Laporan Laba Ditahan
• Laporan Arus Kas
Laporan Keuangan
• Laporan tahunan: Diterbitkan
setiap tahun oleh perusahaan
kepada para pemegang saham
• Informasi: verbal dan kuantitatif
– Verbal: opini manajemen
atas operasi perusahaan
selama tahun lalu dan
prospek perusahaan dimasa
depan (why)
– Kuantitatif: laporan
keuangan dasar yg terdiri
neraca, laporan laba rugi,
laporan laba ditahan dan
laporan arus kas (what)
Neraca

• Laporan posisi keuangan perusahaan


pada suatu waktu tertentu
• Aktiva dicantumkan sesuai dengan urutan
likuiditasnya
• Klaim dicantumkan menurut urutan
pembayarannya
Neraca
Aktiva Pasiva
• Aset lancar • Kewajiban/utang
– Kas 400.000 – Utang lancar
– Sekuritas – Utang bank
– Piutang • Modal
– Persediaan 100.000 – Setoran modal 1.000.000
• Aset tetap – Laba ditahan
– Gedung
– Tanah
– Mesin
– Peralatan 500.000

1.000.000 1.000.000
Tabel 1
Allied Food Products: Neraca per 31 Desember
(dalam Jutaan Dollar)

Aktiva 2013 2012

Kas dan sekuritas $ 10 $ 80

Piutang usaha 375 315

Persediaan 615 415

total aktiva lancar $1.000 $ 810

pabrik dan peralatan, bersih 1.000 870

Total aktiva $2.000 $1.680


Kewajiban Dan Ekuitas 2013 2012

Hutang usaha $ 60 $ 30
Wesel bayar 110 60
Akrual 140 130

Total kewajiban lancar $ 310 $ 220

Obligasi jangka panjang $ 754 580

Total hutang $1.064 $ 800

Saham preferen (400.000 lbr) 40 40


Saham biasa (50.000.000 lbr) 130 130
Laba ditahan 766 710

Total ekuitas biasa $ 896 $ 840

Total kewajiban dan ekuitas $2.000 $1.680


Laporan Laba rugi
• Ikhtisar pendapatan dan beban
perusahaan selama periode akuntansi
tertentu
• Untuk tujuan perencanaan dan
pengendalian, manajemen biasanya
meramalkan laporan laba rugi secara
bulanan dan kemudian membandingkan
hasil aktual dengan laporan yang
dianggarkan
Tabel 2
Allied Food Products: Laporan Laba-Rugi
untuk Tahun yang Berakhir 31 Desember
(dalam Jutaan Dollar kecuali untuk data per saham)
2013 2012
Penjualan bersih $3.000,0 $2.850,0
Biaya kecuali penyusutan 2.616,2 2.497,0
Penyusutan 100,0 90,0
Total biaya operasi $2.716,2 $2.587,0
Laba sebelum bunga dan pajak (EBIT) $ 283,8 $ 263,0
dikurangi bunga 88,0 60,0
Laba sebelum pajak (EBT) $ 195,8 $ 203,0
Pajak (40%) 78,3 81,0
Laba bersih sebelum dividen saham preferen $ 117,5 $ 122,0
Dividen saham preferen 4,0 4,0
Laba bersih yg tersedia utk pemegang shm biasa $ 113,5 $ 118,0
Dividen saham biasa $ 57,5 $ 53,0
Tambahan laba ditahan $ 56,0 $ 65,0
Data per saham:
harga saham biasa $ 23,00 $ 24,00
laba per saham (EPS) $ 2,27 $ 2,36
dividen per saham (DPS) $ 1,15 $ 1,06
nilai buku per saham (BVPS) $ 17,92 $ 16,80
Laporan laba ditahan

• Laba ditahan: Bagian laba perusahaan


yang telah disimpan dan tidak dibayarkan
sebagai dividen
• Menunjukkan berapa banyak laba
perusahaan yang ditahan bila
dibandingkan dengan yang dibayarkan
sebagai dividen
• Laba ditahan yang dilaporkan dineraca
bukan merupakan ‘kas’
Tabel 3
Allied Food Products: Laporan Laba Ditahan
untuk Tahun yang Berakhir 31 Desember
(dalam Jutaan Dollar)

Saldo laba ditahan per 31 Desember 2012 $710,0

Ditambah: Laba bersih 2013 113,5

Dikurangi: Dividen utk pemegang shm biasa (57,5)

Saldo laba ditahan per 31 Desember 2013 $766,0


Laba akuntansi
vs arus kas
• Laba akuntansi: laba bersih perusahaan yang
dilaporkan dalam laporan laba rugi
• Arus kas bersih: kas bersih aktual, yang
dihasilkan perusahaan selama beberapa
periode tertentu
Laba bersih + Penyusutan
• Arus kas operasi: berasal dari operasi normal:
perbedaan antara pendapatan penjualan dan
beban operasi kas, setelah pajak atas laba
operasi
(Laba operasi) (1 –Tarif pajak) + Penyusutan
• Arus kas bersih 2013
– Laba bersih + Penyusutan
– $117,5 + $ 100 = $217,5
• Arus kas operasi 2013
– (Laba operasi) (1 –Tarif pajak) + Penyusutan
– ($283,8)(1-0.4) + $100
– ($283,8)(0.6) + $100
– $ 170,28 + $100
– $270,28
Laporan arus kas
• Menjelaskan dampak aktivitas operasi, investasi
dan pembiayaan perusahaan terhadap arus kas
selama satu periode tertentu
– Aktivitas operasi: mencakup laba bersih, penyusutan
& perubahan AL serta kewajiban lancar selain kas
dan utang jangka pendek
– Aktivitas investasi: mencakup investasi dlm atau
menjual aktiva tetap
– Aktivitas pembiayaan: mencakup kas yang diperoleh
selama tahun berjalan melalui utang jangka pendek,
utang jangka panjang atau saham.
Tabel 4
Allied Food Products: Laporan Arus Kas
untuk Tahun 2013 (dalam Jutaan Dolar)

AKTIVITAS OPERASI

Laba Bersih $ 117,5


Penambahan (Sumber Kas)
Penyusutan 100,0
Kenaikan hutang usaha 30,0
Kenaikan akrual 10,0
257,5
Pengurangan (Penggunaan Kas)
Kenaikan piutang usaha (60,0)
Kenaikan persediaan (200,0)
Kas bersih dari aktivitas operasi $ (2,5)

AKTIVITAS INVESTASI JANGKA PANJANG

Kas yg digunakan untuk membeli aktiva tetap $ (230,0)


AKTIVITAS PEMBIAYAAN

Kenaikan wesel bayar $ 50,0


Kenaikan obligasi 174,0
Pembayaran dividen saham biasa dan preferen (61,5)

Kas bersih dari aktivitas pembiayaan $ 162,5

Penurunan bersih kas dan sekuritas $ (70,0)


Kas dan sekuritas pada awal tahun 80,0

Kas dan sekuritas pada akhir tahun $ 10,0


• Posisi kas perusahaan dipengaruhi oleh:
Arus kas

Perubahan modal kerja

Aktiva tetap

Transaksi sekuritas
Market Value Added = MVA

• Perbedaan antara nilai pasar ekuitas dan


jumlah modal ekuitas yang diinvestasikan
investor
═ Nilai pasar ekuitas – modal ekuitas yang
diinvestasikan oleh investor
═ (saham yang beredar)(harga saham) – Total
ekuitas saham biasa
Contoh
• Total ekuitas = $69 milyar
• Pemegang saham = $8 milyar
• MVA = $61 m
Economic Value Added = EVA
• Nilai tambah kepada pemegang saham
oleh manajemen selama satu tahun
tertentu
• Menunjukkan sisa laba setelah biaya
modal, termasuk modal ekuitas
═Laba operasi setelah pajak – biaya modal
setelah pajak
═EBIT (1-tarif pajak) – (Total modal) (Biaya
modal setelah pajak)
Tugas
• Mahasiswa diminta untuk mengumpulkan Laporan Keuangan yang
terdiri dari Neraca, laporan laba rugi, laporan laba ditahan dan
laporan arus kas perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia
untuk tahun 2020
• Laporan dikirim dalam bentuk soft copy dan dikumpul melalui e-
learning di SIMARI ULM
• Tidak diperbolehkan menggunakan perusahaan yang sama, artinya
masing-masing mahasiswa mengumpulkan laporan keuangan untuk
perusahaan yang berbeda
• Tugas dikumpul paling lambat hari Rabu tanggal 20 September
2023 pukul 18.00 wita
• Jangan lupa mengklik tombol SUBMIT saat mengirimkan tugas,
karena bila tidak di SUBMIT maka tugas tidak akan terdokumentasi
• Perhatikan batas akhir pengiriman tugas, jangan sampai terlambat!
• TIDAK ADA TUGAS SUSULAN!

You might also like