Download as doc, pdf, or txt
Download as doc, pdf, or txt
You are on page 1of 6

PERJANJIAN SEWA MENYEWA TANAH DAN BANGUNAN

ANTARA
ALI TAS’AN
DENGAN
PT. AMARTHA MIKRO FINTEK

Nomor Perjanjian : AMF.KS.2023.06.1171

Pada hari ini Rabu tanggal Empat Belas, bulan Juni, tahun dua ribu dua puluh tiga (14-06-
2023) yang bertanda tangan di bawah ini :

I. Ali Tas’an, lahir di Demak pada tanggal 15-09-1981, Pekerjaan Wiraswasta, bertempat
tinggal di Kedondong, RT 007 RW 005, Kel/Desa Kedondong, Kecamatan Gajah,
Kabupaten Demak, Provinsi Jawa Tengah. Pemegang Kartu Tanda Penduduk Nomor
5309061509810005. Selaku pemilik tanah dan bangunan di Jl. Pasar Baru Bobou, RT 005
RW 000, Kel/Desa Faobata, Kecamatan Bajawa, Kabupaten Ngada, Provinsi Nusa
Tenggara Timur, Selanjutnya disebut PIHAK PERTAMA.

II. Budhi Siswoadji, Selaku Chief Operating Officer yang bertindak untuk dan dan atas
nama PT. Amartha Mikro Fintek berkedudukan di Jl. Ampera Raya No.16 RT.4 RW.4
Cilandak Timur, Pasar Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
12560. Berdasarkan Akta Perubahan Nomor 01 tanggal 02 Maret 2022 Notaris Niken Dyah
Triana, S.H., M.KN, selanjutnya disebut PIHAK KEDUA.

Para pihak masing masing bertindak dalam kedudukannya sebagaimana tersebut diatas
menerangkan terlebih dahulu hal hal sebagai berikut :

1. Bahwa PIHAK PERTAMA adalah pemilik Properti berupa Rumah Tinggal yang terdiri
dari 1 (Satu) lantai yang terletak di Jl. Pasar Baru Bobou, RT 005 RW 000, Kel/Desa
Faobata, Kecamatan Bajawa, Kabupaten Ngada, Provinsi Nusa Tenggara Timur dan
berkeinginan untuk menyewakan kepada PIHAK KEDUA.
2. Bahwa PIHAK KEDUA bermaksud mengembangkan jaringan dan kegiatan usaha untuk
memenuhi kebutuhan nasabahnya. Untuk itu PIHAK KEDUA bermaksud menyewa
Properti berupa Bangunan Rumah Tinggal milik PIHAK PERTAMA.

Berdasarkan hal-hal tersebut di atas, para pihak bertindak dalam kedudukannya telah saling
setuju dan sepakat untuk dan dengan ini membuat serta menetapkan Perjanjian ini untuk
dipatuhi dan dilaksanakan dengan syarat-syarat dan ketentuan-ketentuan sebagai berikut :

PASAL 1
OBYEK SEWA MENYEWA

1. PIHAK PERTAMA dengan ini menyewakan kepada PIHAK KEDUA 1 (satu) unit Properti
berupa Rumah Tinggal, dengan data sebagai berikut :

a. Alamat di Jl. Pasar Baru Bobou, RT 005 RW 000, Kel/Desa Faobata, Kecamatan
Bajawa, Kabupaten Ngada, Provinsi Nusa Tenggara Timur.
b. terdiri atas 1 (Satu) lantai dengan luas 565 M2.
c. Berdiri di atas tanah Sertifikat Hak Milik (SHM) No. 00434, Desa Faobata,
Kecamatan Bajawa, Kabupaten Ngada, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Nama
Pemegang Hak: Ali Ta’san
Point Bajawa - Ngada Hal 1 dari 6 hal
AMF.KS.2023.06.1171
2. Denah Gambar Properti berupa Denah Rumah sebagaimana terlihat dalam Lampiran I
merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Perjanjian ini (apabila ada).

PASAL 2
FASILITAS

PIHAK PERTAMA dengan ini menyewakan kepada PIHAK KEDUA, dengan data sebagai
berikut :
a. Listrik 1300 watt
b. Air PDAM
c. Kamar Tidur 4 Unit
d. Dapur 1 Unit
e. Kamar mandi/WC 3
f. Ruang Parkir Motor

Dan semua fasilitas yang melekat didalamnya.

PASAL 3
MASA SEWA

1. Perjanjian Sewa Menyewa ini berlangsung untuk jangka waktu 1 (satu) tahun,
terhitung sejak tanggal 06 Juli 2023 sampai dengan tanggal 05 Juli 2024.
2. Dalam jangka waktu 2 (dua) bulan sebelum jangka waktu sewa habis sebagaimana
dimaksud pada ayat 1 diatas berakhir, PIHAK KEDUA harus memberitahukan secara
lisan ataupun tertulis kepada PIHAK PERTAMA mengenai kehendak PIHAK KEDUA
untuk memperpanjang atau tidak memperpanjang jangka waktu sewa disertai harga
sewa yang diajukan untuk periode berikutnya.
3. Dalam hal PIHAK KEDUA berkehendak untuk memperpanjang jangka waktu sewa,
maka PIHAK KEDUA berhak untuk mendapatkan prioritas utama sebagai penyewa.
4. Apabila PIHAK KEDUA tidak memperpanjang jangka waktu sewa sebagaimana
dimaksud pada Ayat 1, maka PIHAK PERTAMA wajib memberikan kesempatan kepada
PIHAK KEDUA untuk mengosongkan Properti berupa tanah dan bangunan kantor dalam
jangka waktu minimal 1 (satu) bulan setelah jangka waktu sewa berakhir.

PASAL 4
BIAYA SEWA

1. Harga Sewa Rumah Tinggal dan Pajak Sewa Bangunan (PPh Final Pasal 4 ayat 2) untuk
masa sewa tersebut dalam pasal 1 diatas sebesar Rp. 33.333.333 - (Tiga Puluh Tiga
Juta Tiga Ratus Tiga Puluh Tiga Ribu Tiga Ratus Tiga Puluh Tiga Rupiah) yang
akan dibayarkan dimuka oleh PIHAK KEDUA. Biaya Sewa akan dibayarkan oleh PIHAK
KEDUA kepada PIHAK PERTAMA melalui transfer paling lambat 14 Hari Kerja setelah
dokumen legalitas lengkap dan kuitansi sewa ditandatangani oleh PIHAK PERTAMA
dan/atau dinyatakan lengkap oleh PIHAK KEDUA dan/atau selambat – lambatnya 1
(satu) hari sebelum masa sewa berakhir
2. Harga tersebut Ayat 1 sudah termasuk Pajak penghasilan (PPh) sebesar 10 % yang
menjadi beban PIHAK KEDUA.
3. Pajak tersebut diatas akan dibayarkan melalui PT Amartha Mikro Fintek selaku Wajib
pungut dan bukti pembayaran pajak tersebut akan diserahkan ke PIHAK PERTAMA
(apabila diperlukan).
4. Para pihak juga menyepakati biaya perbaikan rumah dalam Pasal 1 di atas sebanyak
Rp. 6.000.000,- (Enam Juta Rupiah) yang jenis dan bentuk perbaikannya tertuang
dalam komitmen renovasi terlampir, yang akan di transferkan oleh PIHAK PERTAMA
kepada rekening PIHAK KEDUA bersamaan dengan pembayaran biaya sewa.
Point Bajawa - Ngada Hal 2 dari 6 hal
AMF.KS.2023.06.1171
5. Pembayaran Biaya Sewa sebagaimana dimaksud dalam ayat 1 Pasal ini dilakukan
dengan cara pemindah bukuan (transfer) ke rekening PIHAK PERTAMA sebesar
Rp.30.000.000,- (Tiga Puluh Juta Rupiah) setelah dikurangi Pajak Sewa, dengan detail
sebagai berikut (“Rekening”):

Nama Rekening : ALI TAS’AN


Nomor Rekening : 0016-01-117092-50-1
Nama Bank : BANK RAKYAT INDONESIA (BRI)
Cabang : KC DEMAK

PASAL 5
HAK, JAMINAN DAN KEWAJIBAN PIHAK PERTAMA

1. PIHAK PERTAMA berhak menerima Biaya Sewa dari PIHAK KEDUA


sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 Perjanjian.
2. PIHAK PERTAMA menjamin bahwa Properti berupa Rumah Tinggal adalah milik
oleh PIHAK PERTAMA dan dengan demikian PIHAK PERTAMA berhak untuk
menyewakannya.
3. PIHAK PERTAMA menjamin bahwa selama masa sewa berlangsung, PIHAK
KEDUA tidak akan mendapat tuntutan dan/atau gangguan dari pihak lain yang
menyatakan mempunyai hak terlebih dahulu atau turut mempunyai hak atas penghunian
dan/atau hak apapun juga atas Properti berupa Rumah Tinggal yang disewakan tersebut
dan oleh karenanya PIHAK PERTAMA dengan ini membebaskan PIHAK KEDUA dari
segala tuntutan dan/atau gangguan dimaksud.
4. PIHAK PERTAMA wajib menyerahkan Properti berupa Rumah Tinggal yang
disewakan dalam keadaan bebas dari sitaan dan tidak dalam keadaan disewakan
kepada pihak lain.
5. PIHAK PERTAMA mengijinkan PIHAK KEDUA untuk melakukan penambahan dan
pemasangan partisi partisi atau perubahan Properti tanpa merubah konstruksi Bangunan
(apabila diperlukan) atas biaya PIHAK KEDUA. Semua bagian yang merupakan
penambahan dan atau perubahan tersebut menjadi hak PIHAK KEDUA.
6. PIHAK PERTAMA wajib menyediakan data administrasi untuk penambahan daya
listrik, (apabila diperlukan).
7. PIHAK PERTAMA menjamin tidak dapat membatalkan atau mengakhiri Perjanjian
sewa ini karena PIHAK PERTAMA meninggal dunia dan /atau terjadi pergantian pemilik
dari objek sewa tersebut kepada pihak lain selama masa sewa berlangsung. Pemilik
yang baru akan terikat pada semua ketentuan yang ada dan melekat pada objek sewa
tersebut.
8. PIHAK PERTAMA wajib melakukan perbaikan terhadap kerusakan yang disebabkan
oleh kesalahan konstruksi atau usia teknis bangunan atau instalasi terpasang atau
karena sebab apapun yang bukan kesalahan PIHAK KEDUA, dalam jangka waktu
selambat lambatnya 10 hari kalender setelah tanggal pemberitahuan yang disampaikan
secara lisan ataupun tertulis oleh PIHAK KEDUA mengenai adanya kerusakan tersebut.
Apabila setelah tenggang waktu 14 hari setelah tanggal pemberitahuan tertulis dimaksud
tidak ada tanggapan dari PIHAK PERTAMA, maka PIHAK KEDUA dapat memperbaiki
kerusakan tersebut atas beban PIHAK PERTAMA.
9. PIHAK PERTAMA menjamin bahwa Properti tersebut tidak dalam keadaan sengketa
dan jika karena sebab apapun juga mengakibatkan PIHAK KEDUA tidak dapat
menggunakan atau harus meninggalkan Properti berupa Rumah Tinggal tersebut, maka
PIHAK PERTAMA wajib mengembalikan uang sewa yang telah diterimanya dikurangi
uang sewa untuk masa sewa yang telah dijalani.

Point Bajawa - Ngada Hal 3 dari 6 hal


AMF.KS.2023.06.1171
PASAL 6
HAK DAN KEWAJIBAN PIHAK KEDUA

1. PIHAK KEDUA berhak menerima Obyek Sewa Menyewa dalam kondisi baik, bersih,
dan layak untuk dipergunakan.
2. PIHAK KEDUA berhak menunjuk karyawannya untuk menempati Obyek Sewa
Menyewa.
3. PIHAK KEDUA berhak menikmati fasilitas yang ada serta kebersihan dan keamanan
yang baik.
4. PIHAK KEDUA wajib membayar Biaya Sewa kepada PIHAK PERTAMA sebagaimana
dimaksud dalam Pasal 4 Perjanjian
5. PIHAK KEDUA wajib memelihara Properti berupa Rumah Tinggal yang disewa dengan
sebaik baiknya dan atas biaya sendiri memperbaiki segala kerusakan ringan yang
menurut ketentuan dan kebiasaan menjadi tanggunan pihak penyewa dan/atau atas
kesepkatan Bersama PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA.
6. PIHAK KEDUA wajib membayar seluruh rekening/tagihan biaya listrik dan/atau air
PDAM selama jangka waktu sewa berlangsung.
7. Pada saat berakhirnya jangka waktu sewa PIHAK KEDUA wajib mengembalikan dan
menyerahkan Properti berupa tanah dan bangunan Rumah Tinggal tersebut sesuai
kondisi terakhir saat berlangsungnya perjanjian sewa menyewa ini.

PASAL 7
PAJAK BUMI DAN BANGUNAN

Pajak Bumi dan Bangunan atas Properti yang disewa akan dibayar dan menjadi beban
PIHAK PERTAMA.

PASAL 8
KEADAAN MEMAKSA

Jika Properti berupa Rumah Tinggal yang disewa atau bagian bagiannya terjadi kerusakan
yang disebabkan adanya keadaan memaksa (force majeur) seperti bencana alam, gempa
bumi, angin topan dan huru hara yang disebabkan oleh keadaan politik atau kekacauan
wilayah dan perang serta tindakan Pemerintah, kewajiban PIHAK PERTAMA adalah
sebagai berikut :

1. Jika kerusakan yang terjadi pada Properti berupa Rumah Tinggal yang disewa
merupakan kerusakan berat sehingga menyebabkan seluruhnya tidak dapat ditempati,
dan tidak mungkin diperbaiki oleh PIHAK PERTAMA, maka Perjanjian Sewa Menyewa
itu batal demi hukum dan masing masing pihak tidak dapat menuntut sesuatu apapun
dari pihak lainnya.
2. Jika kerusakan yang terjadi itu di Rumah Tinggal Sewa, hanya merupakan kerusakan
ringan/kecil dan PIHAK PERTAMA dapat mengembalikan keadaan Properti yang disewa
untuk ditempati lagi dan jika ternyata selama masa perbaikan itu PIHAK KEDUA tidak
dapat mempergunakan Properti yang disewa, PIHAK KEDUA tidak akan diwajibkan
untuk membayar uang sewa selama masa perbaikan yang dilakukan oleh PIHAK
PERTAMA. Jika perbaikan tersebut lebih lama dari 15 (lima belas) hari lamanya, PIHAK
KEDUA dapat menuntut perpanjangan jangka waktu sewa menyewa dengan dibebaskan
dari kewajiban untuk membayar harga sewa untuk waktu yang sama lamanya antara
Properti yang disewa berhenti ditempati dan PIHAK PERTAMA selesai memperbaiki
kembali Properti yang disewa ke bentuk semula, seperti sewaktu diserahkan.
Point Bajawa - Ngada Hal 4 dari 6 hal
AMF.KS.2023.06.1171
Pasal 9
PENGALIHAN PERJANJIAN DAN HAK UNTUK MENYEWAKAN KEMBALI

1. Salah satu Pihak tidak dapat mengalihkan baik sebagian maupun seluruh hak-hak dan
kewajibannya berdasarkan Perjanjian ini tanpa persetujuan tertulis dari Pihak lainnya.
2. PIHAK KEDUA dapat menyewakan kembali Obyek Sewa Menyewa dengan
memperoleh persetujuan tertulis terlebih dahulu dari PIHAK PERTAMA.

Pasal 10
ALAMAT KORESPONDENSI

1. Semua pemberitahuan yang diperlukan untuk disampaikan oleh salah satu pihak
kepada pihak yang lainnya dalam perjanjian ini akan dianggap telah diserahkan apabila
tanda penerimaan yang sah dari pihak yang menerima pemberitahuan itu dan setiap
pemberitahuan wajib dialamatkan kepada :

PIHAK PERTAMA : Ali Tas’an


Di Kedondong, RT 007 RW 005, Kel/Desa Kedondong,
Kecamatan Gajah, Kabupaten Demak, Provinsi Jawa Tengah.
No. Handphone : 0852-3905-3902

PIHAK KEDUA : PT Amartha Mikro Fintek


Jl. Ampera Raya No.16, RT.4/RW.4, Cilandak Tim., Ps.
Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
12560
Telepon 021- 22715353

Semua pihak dapat pindah alamat dengan memberitahukan secara tertulis kepada pihak
lainnya, dengan jangka waktu empat belas hari sebelum pindah alamat.

2. Dalam perjanjian ini, jika disebut PIHAK PERTAMA, yang dimaksud adalah Pemilik
Properti, atau Pengelola Properti, atau penggantinya, atau kuasanya, atau orang yang
lain/pihak lain yang ditunjuk oleh Pemilik Properti.

3. Yang dimaksud dengan PIHAK KEDUA adalah Penyewa sendiri, atau orang atau
pihak lain, atau kuasa yang ditunjuk oleh Penyewa atau Penyewa Kedua yang sah
(diizinkan oleh PIHAK PERTAMA).

Pasal 11
PENYELESAIAN SENGKETA

1. Segala sengketa yang timbul antara Para Pihak dalam Perjanjian, baik berdasarkan
atau sehubungan dengan Perjanjian atau untuk cidera janji berdasarkan Perjanjian,
akan diupayakan untuk diselesaikan secara musyawarah;
2. Apabila musyawarah sebagaimana dimaksud dalam butir 1 di atas tercapai
kesepakatan, maka kesepakatan tersebut akan dituangkan dalam suatu kesepakatan

Point Bajawa - Ngada Hal 5 dari 6 hal


AMF.KS.2023.06.1171
yang ditandatangani oleh Para Pihak yang merupakan bagian yang tidak terpisahkan
dari Perjanjian ini;
3. Apabila musyawarah sebagaimana dimaksud dalam butir 1 diatas tidak mencapai
kesepakatan dalam waktu 60 (enam puluh) hari kalender, maka sengketa tersebut akan
diselesaikan melalui Pengadilan Negeri sesuai dengan domisili Pihak Pertama dengan
menggunakan hukum Negara Republik Indonesia.

Pasal 12
HUKUM YANG BERLAKU

Perjanjian ini diatur oleh dan harus ditafsirkan serta dilaksanakan berdasarkan hukum yang
berlaku di Negara Republik Indonesia.

Pasal 13
KETENTUAN LAIN-LAIN

1. Hal hal yang belum diatur dalam perjanjian ini akan ditetapkan dan diatur
berdasarkan persetujuan kedua belah pihak yang akan dituangkan dalam suatu
Addendum Perjanjian yang merupakan bagian dan menjadi satu kesatuan yang tidak
terpisahkan dari Perjanjian ini.
2. Perjanjian ini dibuat dalam rangkap 2 (dua) masing masing bermaterai cukup dan
mempunyai kekuatan hukum yang sama.

Ngada, 14 Juni 2023

PIHAK KEDUA PIHAK PERTAMA


PT Amartha Mikro Fintek

Budhi Siswoadji Ali Tas’an


Chief Operating Officer Pemilik

Point Bajawa - Ngada Hal 6 dari 6 hal


AMF.KS.2023.06.1171

You might also like