Tugas 1 Penganggaran+Jwban

You might also like

Download as docx, pdf, or txt
Download as docx, pdf, or txt
You are on page 1of 3

TUGAS TUTORIAL KE-1

PROGRAM STUDI MANAJEMEN

Nama Mata Kuliah : Penganggaran


Kode Mata Kuliah : EKMA4570
Nama Mahasiswa : YONASTI RISES DJOE
NIM : 044201669

No Soal
1. Perencanaan bisnis menjadi hal yang krusial dilakukan untuk mencapai kegiatan-
kegiatan perusahaan baik dalam jangka pendek atau jangka panjang.
a. Menurut Anda apa pentingnya penyusunan perencanaan bisnis? Berikan contoh
kasusnya.
b. Faktor-faktor apa yang harus dipertimbangkan dalam menyusun rencana bisnis?
Berikan contohnya.
2. Perumusan strategi diperlukan untuk mencapai target perusahaan yang telah
ditentukan.
a. Apa yang Anda ketahui mengenai strategi? Berikan contohnya dan kaitkan dengan
teori.
b. Coba Anda jelaskan bagaimana tahapan penyusunan strategi.
3. Beberapa cara dilakukan dalam menyusun strategi perusahaan.
Apa yang Anda ketahui mengenai trendwatching dan envisioning? Berikan
contohnya.
Skor Total
*) coret yang tidak perlu

JAWABAN :

1. Perencanaan bisnis dapat dilakukan sebagai berikut :


a. Sebuah perencanaan bisnis sangatlah penting untuk dilakukan, apalagi bagi bisnis
yang baru akan dijalankan. Perancangan bisnis ini akan membuat kita lebih focus dan
terarah ketika menjalankan bisnis. Tujuan bisnis yang akan dirintis akan tercapai
sesuai target – target yang diinginkan/ditetapkan serta dapat mengurangi
kemungkinan – kemungkinan hal buruk yang akan dilalui ketika bisnis itu dijalankan.
Dapat menyusun planning juga ketika hal terburuk itu terjadi kita dapat
menyelesaikan dengan baik. Perencanaan bisnis berguna untuk menguji kelayakan ide
bisnis, membuat perencanaan bisnis yang mudah dikelola dan efektif, mengatur dan
mengamankan pendanaan, menarik para investor atau donator untuk bergabung
dengan bisnis kita, dan memberi peluang kesuksesaan bisnis yang terbaik.
Sebagai contoh seorang akan memulai membuat bisnis rumahan yang tidak memiliki
struktur organisasi yang jelas rawan sekali terhadap salah perkiraan sehingga keluar
dari focus yang ingin dituju. Tujuan dari bisnis plan sebagai rem atau acuan dalam
usaha anda. Mengontrol keuangan, sehingga bisnis plan sangat berguna sebagai acuan
dalam melakukan pengeluaran dan juga pemanfaat asset, menyusun branding untuk
meningkatkan tingkat penjualan.
b. Hal yang perlu diperhatikan dalam membuat perencanaan bisnis adalah : sebuah
usaha harus menyusun dulu profil usahanya meliputi sejarah, visi, dan misi,
mendiskripsikan dan keunggulan produknya, peta persaingan, strategi pemasaran,
kebutuhan tim yang akan menjalankan bisnis tersebut, anggaran yang akan digunakan
mulai dari proyeksi pendapatan, pengeluaran dan profit tentunya, bisnis awal harus
menentukan kebutuha investasi yang akan dilakukan agar lebih jelas dan dapat
mengembangkan bisnisnya.
2. Perumusan strategi diperlukan untuk mencapai target perusahaan yang telah ditentukan.
a. Strategi adalah rumusan perencanaan untuk mencapai jangka panjang melalui
pengintegrasian keunggulan dan alokasi sumber daya yang ada di perusahaan.
Menurut hamel dan Prahalad yang dikuti Rangkuti (2002) mengatakan bahwa strategi
merupakan alat untuk mencapai tujuan perusahaan dalam kaitannya dengan tujuan
jangka panjang, program tindak lanjut, serta prioritas alokasi sumber daya.
b. Tahapan penyusunan strategi adalah perumusan strategi, mencakup kegiatan
mengembangkan visi dan misi organisasi, mengidentifikasi peluang dan ancaman
eksternal organisasi, menentukan kekuatan dan kelemahan internal organisasi,
menetapkan tujuan jangka panjang organisasi, membuat sejumlah strategi alternatif
untuk organisasi, dan memilih strategi tertentu untuk digunakan.
3. Trendwatching merupakan kegiatan yang dilakukan oleh pihak perusahaan untuk
mengamati perubahan tren yang terjadi pada level persaingan bisnis maupun kondisi
makro. Trendwatching dilakukan untuk dapat mengidentifikasi peluang dan ancaman
yang berpotensi terjadi dan tidak dapat dihindari oleh perusahaan. Proses envisioning
merupakan kelanjutan dari proses analisis SWOT, Pada proses envisioning menegaskan
kembali hasil analisis SWOT bahwa visi, misi, tujuan, keyakinan dasar, dan nilai-nilai
perusahaan masih pantas untuk tetap digunakan dalam upaya menghadapi persaingan
bisnis yang dinamis. Contohnya ialah ketika seorang pemilik toko pakaian di Tanah
Abang merasa tren penjualan nya turun dibandingkan sebelumnya. Kemudian ia
melakukan trendwatching untuk melihat apa yang sebenarnya terjadi. Dari trendwatching
yang telah dilakukan diketahui bahwa banyak konsumen yang melakukan pembelian
secara online. Sehingga ia melakukan envisioning untuk meyakinkan apakah visi, misi
dan nilai-nilai toko masih pantas untuk digunakan atau perlu untuk dilakukan pembaruan.

You might also like