Race Guide Makassar HM 2023

You might also like

Download as pdf or txt
Download as pdf or txt
You are on page 1of 25

Nomor Telepon Emergency: 0877 0210 2016

RACE GUIDE
Sebagai bentuk kepedulian pada lingkungan,
Panitia memutuskan membuat panduan lomba dalam versi digital
untuk mengurangi produksi material tercetak.

0
KATA SAMBUTAN

Sambutan Walikota Makassar

Segala puji dan syukur kita panjatkan ke hadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, atas
rahmat, karunia, dan petunjuk-Nya yang senantiasa dilimpahkan kepada kita semua,
sehingga pada tahun ini kita mendapat kekuatan untuk menyelenggarakan Makassar
Half Marathon atau MHM.

Makassar sebagai gateway to eastern Indonesia, adalah barometer bagi kemajuan dan
kestabilan pembangunan di Kawasan Indonesia Timur. Kota Makassar memiliki daya
tarik tersendiri yang mengundang minat berbagai pihak untuk melakukan banyak hal
di sini. Kawasan Kota Makassar juga strategis dan nyaman untuk menjalankan berbagai
event, termasuk lomba lari. Dan, pada tahun 2023 ini, MHM akan kembali
diselenggarakan sebagai bagian dari Makassar Sport Week.

Selain menjadi bagian dari upaya untuk menyehatkan masyarakat, kegiatan ini pun
diharapkan menjadi peluang untuk meningkatkan pariwisata dan perekonomian di
kota ini. Dan, MHM kiranya akan menjadi spot wisata olahraga bagi kota yang
diarahkan memiliki gaya hidup (lifestyle) sehat.

Kepada seluruh masyarakat, baik masyarakat Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Pulau
Sulawesi dan masyarakat Indonesia, serta mancanegara, mari bergabung pada
kegiatan spesial ini. Semangat Makassar untuk menjadikan event ini berkesan bagi
peserta, semoga dapat disambut dengan gembira.

Akhir kata, saya menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang sebesar-besarnya
kepada seluruh pihak yang mendukung agar kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik.
Semoga kegiatan tersebut dapat berjalan dengan aman, lancar dan sukses sesuai
harapan kita bersama.

Walikota Makassar

Ir. H. Mohammad Ramdhan Pomanto

1
MAKASSAR HALF MARATHON – Stride of Solidarity

Runners,

Dalam satu dekade terakhir ini, berbagai lomba lari dan aktivitas atau aktivasi terkait
lari marak bertumbuhan di Indonesia. Pada masa pandemi pun, tercatat minat
masyarakat terhadap olahraga meningkat pesat. Termasuk olahraga lari jalan raya.

Pemerintah Kota Makassar melalui Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora)


mengajak para atlet lari dan penggemar olahraga lari untuk berkunjung ke Makassar.
Dengan mengusung semangat kunjungan wisata, eksplorasi budaya, serta kesehatan
fisik dan mental, akan digelar Makassar Sport Week. Salah satu bagian dari rangkaian
acara tersebut adalah lomba lari jalan raya dengan nama Makassar Half Marathon
(MHM). Adapun pelaksanaan lomba lari akan dikelola oleh IdeaRun Race
Management. Diharapkan pula MHM akan menjadi salah satu pendorong efektif
untuk bergeraknya kembali roda ekonomi yang relevan.

Runners, melalui MHM kalian diundang menikmati Kota Makassar dengan semangat
“stride of solidarity”. Rute lari disiapkan khusus sehingga Runners dapat berkeliling
melintasi sejumlah ikon dan spot gerbang Indonesia Timur ini. Spectators dan sapa
warga yang hangat bersahabat pun akan menyambut pelari di lintasan.

Pantau terus informasi terkini seputar MAKASSAR HALF MARATHON pada website
makassarhalfmarathon.com dan Instagram @makassarhalfmarathon.

Selamat bergabung, Kota Makassar senang menyambut kalian di sini!

Terima kasih.
MAKASSAR HALF MARATHON

2
TERIMA KASIH KEPADA PARA SPONSOR

Organized by

Race Managed by

3
PETA RUTE LINTASAN

• Start Jl. Somba OPU, samping Hotel Aryaduta • Lurus terus ke Jl. Penghibur • Lurus terus ke Jl. Ujung
Pandang, melewati Benteng Rotterdam Makassar • Lurus terus Jl. Nusantara • Belok kanan kanan ke Jl.
Sangir, kemudian belok kanan ke Jl. Sulawesi • Lurus terus sampai dengan Jl. Riburane • Belok kiri ke Jl.
Riburane • Lurus terus ke Jl. Ahmad Yani, melewati Lapangan Karebosi Makassar • Lurus terus ke Jl. Jend.
M. Yusuf, melewati Masjid Raya • Lurus terus ke Jl. Masjid Raya • Belok kiri ke Jl. Urip Sumoharjo / Jl. Poros
Makassar – Maros, melewati Jalan Layang Non Tol sampai lapangan sepakbola Kodam VII • Putar balik di
depan Kodam XIV Hasanuddin, tetap di Jl. Urip Sumoharjo / Jl. Poros Makassar – Maros • Lurus terus tetap
di Jl. Urip Sumoharjo / Jl. Poros Makassar – Maros, melewati Jalan Layang Non Tol • Lurus terus ke Jl. G.
Bawakaraeng • Belok kiri ke Jl. Veteran Utara • Belok kanan ke Jl. Sungai Saddang Lama • Belok kanan ke Jl.
Gunung Latimojong • Belok kiri ke Jl. G. Bawakaraeng • Belok kiri ke Jl. Jend. Sudirman, melewati Monumen
Mandala, Lapangan Hasanuddin • Belok kanan ke Jl. H. Bau • Belok kanan ke Jl. Somba OPU. • Finish di Jl.
Somba OPU, samping Hotel Aryaduta

4
Start Jl. Somba OPU, samping Hotel Aryaduta • Lurus terus ke Jl. Penghibur • Lurus terus ke Jl. Ujung
Pandang, melewati Benteng Rotterdam Makassar • Lurus terus Jl. Nusantara • Belok kanan kanan ke Jl.
Sangir, kemudian belok kanan ke Jl. Sulawesi • Lurus terus sampai dengan Jl. Riburane • Belok kiri ke Jl.
Riburane • Lurus terus ke Jl. Ahmad Yani, melewati Lapangan Karebosi Makassar • Lurus terus ke Jl. Jend.
M. Yusuf, melewati Masjid Raya • Lurus terus ke Jl. Masjid Raya • Belok kanan ke Jl. G. Bawakaraeng • Lurus
terus tetap di Jl. G. Bawakaraeng • Belok kiri ke Jl. Jend. Sudirman, melewati Monumen Mandala, Lapangan
Hasanuddin • Belok kanan ke Jl. H. Bau • Belok kanan ke Jl. Somba OPU. • Finish di Jl. Somba OPU, samping
Hotel Aryaduta

5
• Start Jl. Somba OPU, samping Hotel Aryaduta • Lurus terus ke Jl. Penghibur • Lurus terus ke Jl. Ujung
Pandang • Putar balik di depan Benteng Rotterdam Makassar, tetap di Jl. Ujung Pandang • Belok kiri ke Jl.
Pattimura • Belok kanan ke Jl. Somba Opu • Belok kiri ke Jl. Bau Massepe • Lurus terus ke Jl. Usman Jafar,
contra flow sejauh 180 meter • Lurus ke Jl. Amanagappa, sampai Monumen Mandala • Belok kanan ke Jl.
Jend. Sudirman, melewati Monumen Mandala, Lapangan Hasanuddin • Belok kanan ke Jl. H. Bau • Belok
kanan ke Jl. Somba OPU. • Finish di Jl. Somba OPU, samping Hotel Aryaduta

6
TATA TERTIB TERKAIT CONCERN KESEHATAN

CONCERN KESEHATAN

Untuk memastikan kenyamanan, kesehatan peserta dan kelancaran penyelenggaraan,


Peserta dan Penyelenggara yang terlibat dalam kegiatan in person/offline wajib
mematuhi tata tertib terkait concern kesehatan sbb:

• Peserta yang diizinkan bergabung dalam event ini berusia antara 5 tahun s.d
70 tahun dan dalam keadaan sehat.
• Peserta tidak memiliki penyakit bawaan yang berkaitan dengan ancaman
virus covid-19.
• Peserta telah mendapatkan suntikan vaksin anti covid-19 dalam tiga kali
dosis, atau minimal dua dosis dengan keterangan dokter.
• Mengupayakan tidak sering menyentuh fasilitas/peralatan yang dipakai
bersama di area lomba.
• Peserta agar membawa cairan antiseptik sendiri.
• Membersihkan alat yang digunakan dan disentuh orang dengan cairan
antiseptik secara berkala.
• Peserta dan Penyelenggara mengelola kontak seperti jabat tangan atau
memeluk (victory celebration) secara bijak.
• Peserta dan Penyelenggara serta mereka yang diizinkan berada di area, tidak
berbagi peralatan pribadi seperti tempat makan/minum, handuk, dan lain
lain.
• Dilarang merokok bagi siapapun yang terlibat dalam keadaan ini sampai
dengan Cut Off Time/COT berakhir.

TEMPAT KEGIATAN

Venue Makassar Half Marathon adalah di Anjungan Pantai Losari. Lintasan lari adalah
rute dalam kota sejak dari Pantai Losari menuju kawasan kota Makassar dan kembali
ke Pantai Losari.

WAKTU PENYELENGGARAAN

Hari/Tanggal : Minggu, 18 JUNI 2023


Waktu : 04:30 – 11:00 WITA

7
FLAG OFF DAN CUT OFF TIME

Pastikan hadir 30 menit sebelum jadwal start masing-masing kategori.


Hindari Did Not Start (DNS) apabila terlambat start sampai dengan 10 menit daripada
jadwal pada setiap kategorinya.

8
FASILITAS PESERTA

❖ Setiap peserta akan mendapatkan race pack pada jadwal Race Pack Collection
Day, yang terdiri dari:
• Jersey lomba
• Nomor dada/BIB
• Panduan lomba/race guide digital
• Asuransi kepesertaan
• Goodie bag
• Produk sponsor
❖ Panitia menyediakan fasilitas penitipan barang (baggage drop) bagi peserta.
Setiap penitip mendapatkan kantung plastik transparan dan diharuskan
memasukkan barang titipan ke dalam kantung plastik dalam kondisi
dikeluarkan dari tas. Barang bisa dititipkan mulai 1,5 sebelum perlombaan
dimulai.
❖ Panitia tidak menerima titipan barang berharga, barang mudah terbakar dan
barang berukuran/bervolume besar (travel bag dan atau koper).
9
❖ Setiap peserta mendapat hak asuransi sepanjang perlombaan berlangsung.
❖ Hanya pelari dengan data sesuai dengan nama pada bib yang berhak atas
perlindungan asuransi.
❖ Terdapat fasilitas musala, medis, dan portable toilet.
❖ Tersedia water station di lintasan sebanyak 9 titik pada kategori 21K, 4 titik
pada kategori 10K, dan 2 titik pada kategori 5K.
❖ Terdapat water sprinkler yang dapat diakses peserta kategori 21K dan 10K.
❖ Refreshment disediakan di area sesudah finish line.
❖ Tersedia door prize.

10
RACE PACK COLLECTION

11
TATA CARA PENGAMBILAN RACE PACK

1. Peserta agar menunjukkan email pengambilan race pack yang dikirim ke


alamat email masing-masing.
2. Barcode pada email tersebut akan di-scan oleh Panitia untuk memastikan
data sesuai dengan materi race pack peserta.
3. Peserta agar menunjukkan soft copy NIK untuk verifikasi pengambilan.
4. Pengambilan race pack hanya dilakukan sesuai dengan saat dan jadwal serta
tempat yang telah ditentukan sesuai info pada email dan atau media sosial.
5. Panitia tidak melayani pengiriman race pack dengan cara apapun.
6. Pengambilan kolektif atau diwakili dimungkinkan dengan menunjukkan email
pengambilan race pack, soft copy NIK/KTP peserta dan pengambil.
7. Peserta yang tidak mengambil race pack sesuai waktu yang ditentukan akan
kehilangan dan melepaskan hak-nya atas materi race pack tersebut.
8. Panitia tidak melayani pengambilan race pack pada Hari-H, baik sebelum atau
setelah lomba.

12
INFORMASI KEBIJAKAN LOMBA

Maklumat Lomba
1. Peserta dianggap telah membaca dan memahami ketentuan lomba yang
dicantumkan secara lengkap pada web https://makassarhalfmarathon.com/
sebelum mendaftarkan diri dan melakukan pembayaran untuk memastikan
keikutsertaannya.
2. Syarat dan Ketentuan lomba yang tercantum pada web tersebut adalah
bersifat resmi dan bertujuan untuk mengarahkan lomba dengan partisipan
yang besar dalam upaya memastikan keamanan, kenyamanan, dan upaya
maksimal terhadap keselamatan seluruh peserta, selain juga untuk
memenuhi peraturan dan ketentuan pemerintah daerah dan ketentuan
kawasan tempat diadakannya lomba.
3. Peserta telah memahami dan menyadari bahwa lomba lari adalah kegiatan
fisik yang mengandung risiko cedera fisik, keselamatan, dan kematian. Oleh
karena itu, menjadi perlu bagi peserta atas kesadaran sendiri memeriksakan
diri dan atau melakukan pengecekan kesehatan kepada dokter atau petugas
medis profesional lain sebelum berpartisipasi pada lomba.
4. Peserta menyadari dan memahami bahwa seluruh biaya pendaftaran tidak
dapat dikembalikan dengan alasan apapun, termasuk alasan diskualifikasi,
ketidakhadiran peserta baik pada saat pengambilan race pack ataupun pada
hari lomba.
5. Peserta meyadari dan memahami bahwa memasukkan data diri yang benar
dan akurat adalah untuk kepentingan lomba dan asuransi.
6. Peserta telah mengisi waiver letter dengan memberikan tanda centang pada
saat melakukan registrasi.

TATA TERTIB LOMBA

1. Jadwal start pada lomba ini akan berlaku on time.


2. Peserta dihimbau sudah berada di area start maksimal 30 menit sebelum
waktu start.
3. Peserta yang terlambat hanya diizinkan start pada kategorinya sampai
dengan 10 menit setelah waktu start.
4. Apabila peserta kategori terakhir start terlambat lebih dari 10 menit, maka
peserta tidak diizinkan untuk melakukan start atau berlari dari garis start
karena timing system sudah disiapkan untuk menyambut kedatangan

13
finisher. Dengan demikian, start gate sudah ditutup dan dialihfungsikan
sebagai finish gate.
5. Lomba ini terbuka bagi WNI dengan kategori usia non master dan kelas
master tersedia dalam dua klasifikasi; usia 40+ dan 45+ atau telah mencapai
usia masing-masing kualifikasi pada 40+ dan 45+ tahun pada saat lomba
berlangsung.
6. Peserta tidak diperkenankan menggunakan alat bantu beroda dalam bentuk
apapun dalam menyelesaikan lomba.
7. Peserta tidak diperkenankan membawa kereta bayi pada lintasan. Apabila
peserta melanggar ketentuan ini maka risiko sepanjang berada dalam lintasan
menjadi tanggung jawab peserta.
8. Tidak diperkenankan membawa serta hewan peliharaan pada saat berlomba.

TATA TERTIB POTENTIAL WINNER & PEMENANG

1. Para finisher yang menerima kalung potential winner agar segera


melakukan verifikasi di tenda verifikasi sebagaimana ditentukan dan
diarahkan petugas atau panitia.
2. Untuk verifikasi agar para potential winner melengkapi diri dengan
NIK/KTP/KITAS atau Visa Kerja masing-masing.
3. Seluruh pita verifikasi agar ditunjukkan kepada petugas verifikasi. Agar
para potential winner memastikan pita verifikasi lengkap dan tidak hilang
hingga saat verifikasi dilakukan.
4. Setelah melakukan verifikasi agar para potential winner menunggu saat
pengumuman juara dan pemenang tiba.
5. Hanya juara atau pemenang yang telah ditentukan melalui Surat
Keputusan Juri yang berhak menjadi juara atau pemenang dan naik
podium saat dipanggil.
6. Para penerima kalung potential winner yang tidak menjadi juara atau
pemenang agar menerima keputusan juri dengan lapang.
7. Pengajuan keberatan dapat dilakukan 10 menit setelah pengumuman
juara dan pemenang.
8. Pengajuan agar dilakukan tertulis dengan tanda tangan di atas materi Rp
10.000,- dan menyertakan uang deposit protes sebesar Rp 1.500.000,-
9. Keputusan Juri tidak dapat diganggu-gugat.

14
TATA TERTIB UMUM

1. Peserta diimbau untuk menjaga fasilitas umum dan tidak melakukan


perusakan fasilitas umum sepanjang berada di lokasi dan di rute lomba.
2. Peserta agar mematuhi peraturan dan arahan lomba yang disampaikan pada
saat sebelum start.
3. Peserta agar memasuki area lomba sesuai dengan petunjuk petugas.
4. Bib agar dikenakan di bagian depan dan tidak dalam keadaan terlipat atau
tertekuk.
5. Nomor dada yang terlihat dari depan akan memudahkan pencarian foto pada
saat lomba melalui sistem photo tagging official pada galeri website.
6. Para peserta agar menjaga kebersihan lingkungan lomba dan membuang
sampah pada tempat yang disediakan.
7. Dalam mengambil refreshment, menggunakan fasilitas wudhu dan musala
serta toilet portable agar peserta melakukan sistem antre satu tempat
dengan tertib.
8. Peserta dan Panitia serta petugas tidak diperkenankan merokok atau
menggunakan alat sejenis rokok selama berada dalam area kegiatan.

FASILITAS LINTASAN

1. Peserta harus berlari dengan jarak tempuh sesuai yang telah dipilih pada saat
registrasi.
2. Peserta harus melewati check point baik split time check point maupun pita.
Verifikasi podium akan memperhitungkan semua check point yang dilewati
peserta.
3. Peserta agar memperhatikan serta mengikuti dengan seksama tanda di
lintasan serta marka yang disiapkan sebagai petunjuk arah.
4. Petugas pada lintasan berhak mengeluarkan peserta dari jalur lomba apabila
melanggar tata tertib dan peraturan lomba.

PACE SETTER/PACER

1. Terdapat pace setter yang akan memandu pelari sesuai dengan pace yang
ditentukan pada setiap kategorinya.
2. Pace setter akan membentuk formasi mendampingi pelari terakhir sesuai COT
kategori HM, untuk memasuki finish line.

15
3. Apabila terdapat pelari masih ada di lintasan lari dan belum memasuki finish
sesuai COT maka yang bersangkutan harus bersedia menyelesaikan lomba
atas instruksi race director melalui petugas lapangan.

PARA PACE SETTER

16
17
MEDIK LAPANGAN

1. Untuk memastikan safety dan keselamatan peserta, panitia menyediakan


dokter lapangan, dan petugas medis pendukung lainnya.
2. Terdapat petugas medis lapangan pada titik water stations dan juga petugas
medis yang bergerak.
3. Peserta dapat menghubungi panitia atau petugas medis lapangan jika
mengalami sakit, terjadi kecelakaan, atau cedera saat perlombaan
berlangsung. Nomor telepon emergency: 0877 0210 2016.
4. Terdapat fasilitas ambulans advanced dan ambulans transport sebanyak total
sembilan unit pada titik strategis.

ASURANSI PESERTA

1. Peserta yang mendaftarkan diri melalui jalur online pada website maupun
jalur offline pada masa pendaftaran resmi berlangsung yang ditutup pada
Senin, 12 Juni 2023 berhak atas asuransi kepesertaan.
2. Asuransi kepesertaan hanya berlaku pada peserta dengan data diri akurat.
Termasuk dengan nomor NIK/KTP valid dan masih berlaku.
3. Peserta dengan data diri tidak akurat dan tidak melengkapi data diri setelah
diminta atau diingatkan, otomatis tidak mendapat hak asuransi.
4. Asuransi disediakan oleh BPJS TK untuk risiko yang timbul akibat rudapaksa
selama kegiatan berlangsung dan dalam masa berlakunya asuransi.

18
DENAH LOKASI (RACE VILLAGE)

Pastikan mengenali dan mempelajari layout venue untuk kepentingan berkegiatan


pada race day.

19
INFO PARKIR

INFO BAGGAGE DROP

Baggage drop terletak di area Anjungan Pantai Losari, tegak lurus dengan Masjid
Amirul Mukminin.

RUNDOWN

Rundown Makassar Half Marathon 2023

03:30 - 04:00 All Crew Stand-By & Last Brief


04:00 - 04:30 Persiapan final. Baggage Drop Open
04:30 - 04:40 Opening and Welcoming runner by MC
04:40 - 04:47 Warming Up
04:47 - 04:50 Speech
04:50 - 04:52 Safety Concern (Race Director)
04:52 - 04:56 Welcoming Dance
04:56 - 04:59 Pembacaan doa dan menyanyikan lagu Indonesia Raya
04:59 - 05:10 Persiapan start
05:10 - 05:20 Flag off kategori 21K
05:30 - 05:40 Flag off kategori 10K
05:45 - 05:55 Flag off kategori 5K
06:00 - 07:00 Penyambutan pelari pertama dan seterusnya
07:00 - 07:30 Games
07:30 - 07:45 Pengumuman pemenang dan juara 5K

20
07:45 - 08:15 DJ Performance
08:15 - 08:30 Pengumuman pemenang dan juara 10K
08:30 - 09:00 Music performance
Selebrasi pelari terakhir masuk finish
09:00 - 09:15 Games/doorprizes
09:15 - 09:45 Zumba
09:45 - 10:00 Pengumuman pemenang 21K
10:00 Closing

21
HADIAH

TOTAL HADIAH
IDR 500.000.000,-
21K

22
10K

23
5K

Nomor Telepon Emergency: 0877 0210 2016


SELAMAT BERLARI, RUNNERS!

24

You might also like